Anda di halaman 1dari 7

ANGGARAN DASAR MEDICAL BAND

FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOKERTO

BAB I
NAMA TEMPAT DAN WAKTU
Pasal 1
1. Komunitas band ini bernama Medical Band
Pasal 2
1. Medical Band berkedudukan di Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Purwokerto.
Pasal 3
1. Medical Band didirikan di Purwokerto pada tanggal 2 Oktober 2013

BAB II
STATUS
Pasal 4
1. Medical Band merupakan salah satu unit kegiatan mahasiswa Universitas Muhammadiyah
Purwokerto yang berkoordinasi langsung dengan Dewan Mahasiswa (DEMA) dan Badan
Eksekutif Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Purwokerto

BAB III
VISI DAN MISI
Pasal 5
Visi Medical Band

Sebagai wadah bagi mahasiswa kedokteran FK UMP untuk menunjukkan bakat dibidang music.
Pasal 6
Misi Medical Band

1. Melakukan pelatihan minimal satu kali dalam satu minggu.


2. Melakukan sharing pengetahuan tentang musik.
3. Mengasah keberanian untuk tampil di depan umum.
4. Tampil disetap acara fakultas, universitas maupun exteral kampus dan universitas.

BAB V
PELINDUNG, PENASIHAT, PEMBIMBING, PEMBINA, DAN PENANGGUNG JAWAB
Pasal 7
1. Pelindung dan penasihat Medical Band adalah Dekan Fakultas Kedokteran Universitas
Muhammadiyah Purwokerto.
2. Pembimbing Medical Band adalah Wakil Dekan III Fakultas Kedokteran Universitas
Muhammadiyah Purwokerto.
3. Pembina Medical Band adalah dosen pengajar atau anggota luar yang dipilih dan disahkan saat
rapat besar.
4. Penanggung jawab Medical Band adalah pembina dan Ketua Umum Medical Band.

BAB VI
KEKAYAAN
Kekayaan Medical Band diperoleh dari:
1. Iuran rutin anggota pada setiap pelatihan.
2. Mengembangkan wirausaha.
3. RAB keuangan dari BEM Fakultas Kedokteran

Pasal 8
1. Kekayaan TBM Ekstremitas diatur dan dipertanggungjawabkan oleh anggota pengurus Medical
Band

BAB VII
PERUBAHAN ANGGARAN DASAR
Pasal 9
1. Perubahan Anggaran Dasar hanya dapat dilaksanakan pada saat Rapat Besar

BAB VIII
PEMBUBARAN
Pasal 10
1. Pembubaran Medical Band hanya dapat dilaksanakan pada saat Rapat Besar
BAB IX
ATURAN TAMBAHAN
Pasal 11
1. Halhal lain yang belum diatur dalam Anggaran Dasar ini akan dimuat dalam Anggaran Rumah
Tangga sepanjang tidak bertentangan dengan Anggaran Dasar Medical Band.
ANGGARAN RUMAH TANGGA MEDICAL BAND
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOKERTO

BAB I
KEANGGOTAAN

Pasal 1
SYARAT KEANGGOTAAN
1. Anggota Medical Band adalah mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah
Purwokerto yang aktif menjalani pendidikan S1 dan kepenitraan klinik.
2. Pendiri Medical Band terdiri dari anggota Medical Band periode pertama

Pasal 2
TATA CARA PENERIMAAN ANGGOTA
1. Untuk menjadi anggota Medical Band, mahasiswa harus mengikuti prosedur yang ditetapkan oleh
anggota pengurus yang sedang menjabat.
2. Keanggotaan Medical Band tidak dapat dipindah tangankan kepada orang lain.
Pasal 3
PENCABUTAN STATUS KEANGGOTAAN
1. Kedudukan sebagai anggota Medical Band dapat dicabut karena:
a. Permohonan langsung dari yang bersangkutan dan disetujui dalam Rapat Besar Medical
Band.
b. Mencemarkan nama baik Medical Band dan diputuskan dalam rapat besar Medical Band.
c. Keanggotaan dicabut oleh Ketua Umum Medical Band atas hasil Rapat Besar Medical Band.

Pasal 4
HAKHAK ANGGOTA
1. Anggota Medical Band berhak mengeluarkan pendapat, mengajukan usul dan/atau pertanyaan
secara lisan atau tertulis kepada pengurus, serta mengikuti semua kegiatan organisasi dengan
ketentuan tertentu.
2. Anggota Medical Band berhak mengeluarkan pendapat, mengajukan usul dan/atau pertanyaan
secara lisan atau tertulis kepada pengurus, untuk memilih serta dipilih.
3. Tiap anggota Medical Band berhak mendapatkan perlindungan dan pembelaan dalam
melaksanakan tugas Medical Band.

Pasal 5
KEWAJIBAN ANGGOTA
1. Anggota berkewajiban:
a. Menjaga dan mempertahankan nama baik serta kehormatan Medical Band.
b. Berpartisipasi aktif dalam setiap kegiatan Medical Band dengan kinerja optimal.
c. Mematuhi dan menaati AD/ART Medical Band.
Pasal 6
SANKSI
1. Sanksi terhadap pelanggaran kewajiban anggota Medical Band dibahas dalam Rapat Besar
Medical Band.

BAB II
ORGANISASI
Pasal 7
1. Status Rapat Besar Medical Band:
a. Rapat Besar Medical Band merupakan Badan Legislatif yang diadakan ketika pergantian
kepengurusan dan dalam keadaan luar biasa.
b. Rapat Besar Medical Band dapat diadakan sewaktuwaktu atas usul sekurangkurangnya lima
puluh persen plus satu (50% + 1) anggota Medical Band pada keadaan luar biasa,
2. Kekuasaan dan Wewenang Rapat Besar TBM Ekstremitas:
a. Rapat Besar Medical Band menetapkan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga serta
Garisgaris Besar Haluan Organisasi Kepengurusan yang baru
b. Menilai pertanggungjawaban pengurus periode sebelumnya mengenai amanat yang diberikan
oleh Rapat Besar Medical Band sebelumnya.
c. Membahas rekomendasi organisasi.
d. Memilih, memutuskan, dan menetapkan Ketua Umum Medical Band
e. Mengukuhkan anggota kehormatan.
f. Berhak mencabut status keanggotaan Medical Band.
3. Tata Tertib Rapat Besar Medical Band:
a. Rapat Besar Medical Band diselenggarakan oleh panitia yang dibentuk oleh pengurus.
b. Panitia pelaksana Rapat Besar Medical Band bertanggung jawab atas seluruh teknis
penyelenggaraan Rapat Besar Medical Band
c. Rapat Besar Medical Band dihadiri oleh seluruh anggota Medical Band.
d. Anggota mempunyai hak bicara dan hak suara.
e. Rapat Besar Medical Band dipimpin oleh seorang Pemimpin, seorang Wakil Pimpinan
dan seorang Sekretaris yang dipilih dari dan oleh peserta sidang.
f. Sidang pengesahan quorum, pengesahan acara, pengesahan tata tertib dan penentuan
pimpinan Rapat Besar Medical Band dipimpin oleh Ketua Panitia Pelaksana Rapat Besar
Medical Band.
g. Sanksi apabila laporan pertanggungjawaban ditolak akan dibahas pada Rapat Besar Medical
Band pada saat itu.
h. Halhal lain yang belum tercantum dalam tata tertib ini diatur dalam suatu peraturan
tersendiri, sepanjang tidak bertentangan dengan tata tertib ini.
Pasal 8
PENGURUS
1. Status
Pengurus adalah anggota Medical Band yang sekurangkurangnya terdiri dari: Ketua Umum dan
Wakil Ketua, dibantu Ketua Divisi, Sekretaris, Bendahara, dan beberapa anggota biasa yang
secara bersamasama merupakan organisasi secara kolektif.
2. Kekuasaan dan Wewenang
a. Melaksanakan Anggaran Dasar, Anggaran Rumah Tangga dan semua keputusan yang
telah ditetapkan Rapat Besar Medical Band.
b. Mengumumkan kepada seluruh anggota yang menyangkut pengambilan keputusan organisasi
ataupun perubahan keputusan Rapat Besar Medical Band, dan kemudian
mempertanggungjawabkannya kepada Rapat Besar Medical Band berikutnya.
c. Membina hubungan baik dengan semua organisasi.
3. Tata Cara Pengelolaan
a. Pengurus menjalankan tugasnya segera setelah dilakukan serah terima dengan pengurus
demisioner.
b. Serah terima kepengurusan harus dilakukan paling lambat dalam waktu tujuh hari setelah
selesainya Rapat Besar TBM Ekstremitas.
c. Untuk menjalankan kegiatannya pengurus harus mengadakan Rapat Pleno Pengurus dan
rapatrapat lainnya yang diperlukan.
d. Halhal lain yang belum tercantum dalam tata cara pengelolaan ini diatur dalam suatu
peraturan tersendiri sepanjang tidak bertentangan dengan tata cara pengelolaan ini.

BAB III
KEPUTUSAN
Pasal 9
KEPUTUSAN Medical Band
1. Semua keputusan yang diambil dalam organisasi Medical Band dilakukan secara musyawarah
dan mufakat.
2. Jika Musyawarah dan mufakat tidak berhasil, maka keputusan diambil atas dasar suara terbanyak.
3. Keputusan yang menyangkut perseorangan dilakukan secara bebas dan rahasia.

BAB IV
KEKAYAAN
Pasal 10
KEKAYAAN
1. Besarnya iuran rutin ditetapkan pada Rapat Besar Anggota Medical Band
2. Kekayaan Medical Band dikelola oleh pengurus Medical Band dan dilaporkan pada Rapat Besar

BAB V
PERUBAHAN ANGGARAN DASAR DAN ANGGARAN RUMAH TANGGA SERTA
PEMBUBARAN ORGANISASI
Pasal 11
PERUBAHAN ANGGARAN DASAR DAN ANGGARAN RUMAH TANGGA
1. Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga hanya dilakukan dalam Rapat Besar
Medical Band
Pasal 12
PEMBUBARAN ORGANISASI
1. Pembubaran Medical Band hanya dapat dilakukan oleh Rapat Besar yang dikhususkan membahas
hal tersebut
2. Keputusan pembubaran Medical Band harus disetujui sekurangkurangnya oleh lima puluh persen
plus satu (50% + 1) dari suara yang ada dalam Rapat Besar
3. Sesudah pembubaran Medical Band, maka segala hak milik diserahkan kepada pihakpihak
yang telah ditetapkan oleh Rapat Besar

BAB VI
ATURAN TAMBAHAN
Pasal 13
1. Setiap anggota Medical Band dianggap telah mengetahui isi dari Anggaran Dasar dan
Anggaran Rumah Tangga yang ditetapkan pada Rapat Besar Medical Band
2. Perselisihan dalam penafsiran Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga diputuskan pada
Rapat Besar Medical Band
3. Halhal yang belum diatur dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Medical Band
dimuat dalam peraturan tersendiri sepanjang tidak bertentangan dengan Anggaran Dasar dan
Anggaran Rumah Tangga Medical Band
4. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga ini berlaku sejak diputuskan pada Rapat Besar
Medical Band

Anda mungkin juga menyukai