Anda di halaman 1dari 11

KULIAH KERJA NYATA MITIGASI BENCANA 2012

UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN


DESA TIENG KECAMATAN KEJAJAR KABUPATEN WONOSOBO

I. PENDAHULUAN
Desa Tieng merupakan salah satu desa di kawasan dataran tinggi
Dieng yang berada di Kecamatan Kejajar Kabupaten Wonosobo. Daerah
Kecamatan Kejajar merupakan daerah pegunungan. Secara geografis
memiliki luas wilayah 5.762 ha atau 5,85 persen dari luas Kabupaten
Wonosobo. Ketinggian wilayah antara 1.360-2.302 meter di atas
permukaan laut. Kecamatan Kejajar beriklim tropis dengan dua musim
per tahunnya, yaitu musim kemarau dan penghujan, Suhu udara siang
hari antara 14-230 C. Suhu bulan Juli sampai Agustus turun menjadi 9-
180 C pada malam hari, dan 12-220 C pada siang hari (ch > 60 mm/bln=2
bulan).
Mata pencaharian masyarakat Desa Tieng sebagian besar adalah
petani kentang. Petani kentang menggunakan wilayah pegunungan
sebagai tempat penanaman kentang. Tempat pemukiman warga Desa
Tieng umumnya berada di bawah lereng gunung. Berdasarkan
pertimbangan geologi dan kerentanan, secara topografi gerakan tanah
merupakan ceruk bagian paling hulu (dari sistem daerah aliran sungai)
yang membuka ke arah selatan. Daerah yang bertopografi ceruk hulu
tersebut tidak layak huni untuk pemukiman. Pola ekologis yang
dilanggar pada pola pemukiman di Tieng bagian hulu yaitu pola sebaran
pemukiman yang merambah vertikal ke arah topografi atau lereng yang
lebih terjal, bukan pada pola sebaran pemukiman ke arah lateral atau
pola sabuk gunung. Bagian hulu inilah yang menambah risiko bila
terjadi longsor pada tebing-tebing di kawasan tersebut. Penyebab lain
yang dapat menyebabkan mudahnya terjadi longsor yaitu pelapukan
batuan breksi gunung api yang membentuk soil-soil lapukan tipis karena
terolah oleh pola-pola pengolahan tanaman kentang, lemahnya daya ikat
fragmen-fragmen breksi gunung api akibat intensifnya pengolahan tanah
pelapukan pada pola tanaman kentang, sehingga beberapa bongkah
andesit dan breksi gunung api sebagian meluncur secara gravitasional,
tapi sebagian besar longsor adalah tanah pelapukan dan sedikit fragmen
bongkah batuan breksi gunung api, kemiringan topografi yang sangat

CP: Gigih (085226969706), Tika (085726510700)


KULIAH KERJA NYATA MITIGASI BENCANA 2012
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
DESA TIENG KECAMATAN KEJAJAR KABUPATEN WONOSOBO

terjal (lebih dari 780 sampai 800) yang telah terolah dengan pola tanaman
kentang.
Pemicu lain kejadian longsor dan banjir bandang yang telah
terjadi pada 18 Desember 2012 adalah curah hujan yang sangat tinggi
yang turun di kawasan Dieng maupun kawasan Tieng bagian hulu.
Banjir dan longsor menyebabkan timbulnya korban jiwa, kerugian secara
fisik, serta non fisik. Korban meninggal berjumlah 11 orang, korban luka
berat 7 orang, korban luka ringan 5 orang. Dampak secara fisik yaitu
kehilangan harta benda, rumah hilang/rusak berat sejumlah 19 rumah,
mewabahnya penyakit seperti diare, faringitis, ISPA, penyakit kulit, dan
lain-lain. Dampak non fisik yaitu trauma secara psikologis terutama pada
anak-anak.
Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu bentuk
pengejawantahan dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kuliah Kerja Nyata
merupakan suatu bentuk kegiatan yang memadukan dharma pendidikan
dan penelitian serta pengabdian kepada masyarakat dalam suatu kegiatan
sehingga KKN sebagai suatu program tidak berdiri sendiri dan tidak
terpisahkan dari tujuan isi kurikulum dan bahkan penambah atau
pelengkap isi kurikulum yang sudah ada, sebagai pengalaman belajar
yang menghubungkan konsep-konsep akademis dengan realitas hidup
dalam masyarakat dan sebagai pengetahuan teori mahasiswa yang dapat
diperkaya melalui pengalaman praktis di lapangan.
Kuliah Kerja Nyata Tematik Mitigasi Bencana yang
diselenggarakan oleh Universitas Jenderal Soedirman merupakan KKN
dengan konsep berbeda dari KKN lainnya karena hasilnya akan lebih
mudah diukur. Dengan demikian, dampak dan manfaatnya akan lebih
banyak dirasakan masyarakat. Kuliah Kerja Nyata Mitigasi Bencana ini
sesuai dengan visi Unsoed, yaitu mendidik kecerdasan emosi dan
spiritual mahasiswa agar memiliki kepekaaan sosial yang tinggi dan bisa
berempati pada masyarakat. Dalam KKN Mitigasi Bencana mahasiswa
diharapkan mampu berperan sebagai motivator, dinamisator, inspirator,

CP: Gigih (085226969706), Tika (085726510700)


KULIAH KERJA NYATA MITIGASI BENCANA 2012
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
DESA TIENG KECAMATAN KEJAJAR KABUPATEN WONOSOBO

dan fasilitator dalam proses pemulihan (recovery) pasca bencana banjir


dan longsor.
Bencana yang dialami oleh masyarakat Desa Tieng menimbulkan
dampak dalam berbagai aspek. Dilihat dari kesehatan, terdapat beberapa
bahaya yang ditimbulkan oleh banjir dan longsor. Segi perekonomian
dan sosial juga terganggu karena terjadi penurunan produktivitas
masyarakat. Secara psikologis masyarakat memiliki trauma akibat
bencana yang dialami.
Berdasarkan permasalahan tersebut diperlukan sebuah langkah
guna memadukan semua potensi baik masyarakat, swasta, dan
pemerintah untuk bersama-sama membangkitkan kembali kehidupan
masyarakat melalui bidang pendidikan, kesehatan, perekonomian, dan
pemberdayaan lingkungan masyarakat Desa Tieng Kecamatan Kejajar
Kabupaten Wonosobo dari keterpurukan yang disebabkan oleh bencana
banjir dan longsor. Pemulihan pasca bencana dapat dilakukan dengan
cara proses pemulihan (recovery) dan rehalibitasi. Oleh karena itu, kami
selaku peserta KKN Tematik Mitigasi Bencana akan mengaplikasikan
kegiatan tersebut di daerah kawasan rawan bencana yang berupa
kegiatan fisik maupun non fisik. Kuliah Kerja Nyata Mitigasi Bencana
akan berusaha untuk memecahkan permasalahan penting dalam usaha
perbaikan Desa Tieng serta berupaya untuk mengembangkan potensi
yang dimiliki Desa Tieng untuk memulihkan kembali kondisi setelah
bencana. Keberhasilan dari program yang akan dilakukan memerlukan
kerjasama dari seluruh komponen pemerintah, swasta, dan masyarakat.
Program utama yang akan dilaksanakan adalah pelatihan
kegawatdaruratan, termasuk evakuasi bencana. Pelatihan ini
dimaksudkan agar penduduk Desa Tieng, khusunya kaum pemuda
memiliki bekal ilmu dalam menangani kegawatdaruratan korban
bencana sekaligus memahami alur evakuasi jika suatu hari terjadi
bencana. Pelatihan siaga bencana sangat penting dilaksanakan mengingat
pemukiman-pemukiman penduduk Desa Tieng berada di lereng-lereng
yang sangat berpotensi mengalami bencana.

CP: Gigih (085226969706), Tika (085726510700)


KULIAH KERJA NYATA MITIGASI BENCANA 2012
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
DESA TIENG KECAMATAN KEJAJAR KABUPATEN WONOSOBO

II. NAMA KEGIATAN


Kegiatan ini bernama Pelatihan Siaga Bencana 2012 Desa
Tieng Kecamatan Kejajar Kabupaten Wonosobo.

III. MAKSUD DAN TUJUAN


Maksud pelaksanaan kegiatan Pelatihan Siaga Bencana 2012
Desa Tieng Kecamatan Kejajar Kabupaten Wonosobo adalah:
1. Membuka pemikiran pemuda Desa Tieng akan pentingnya ilmu dan
skill tentang kesiagaan dalam bencana.
2. Memberikan ilmu dan skill tentang penanganan kegawatdaruratan
korban bencana (secara medis) dan jalur evakuasi yang benar saat
terjadi bencana.
3. Membentuk kader pemuda Desa Tieng yang siaga bencana, sehingga
setelah pelatihan selesai peserta pemuda yang mengikuti pelatihan
dapat menyebarkan ilmu yang di dapat ke khalayak penduduk Desa
Tieng yang lebih luas.
4. Merintis terbentuknya penduduk Desa Tieng yang siaga bencana.

IV. DASAR PELAKSANAAN KEGIATAN


1. Pidato menteri pendidikan dan kebudayaan tanggal 17 Februari
1975 tentang kebijakan dasar pengembangan pendidikan tinggi.
2. Surat keputusan rector Universitas Jenderal Soedirman No. Kept.
058/XII/1974 tentang peraturan dan pedoman pelaksanaan program
pendidikan Universitas Jenderal Soedirman.
3. Surat kepustusan rector Universitas Jenderal Soedirman No. Kept.
060/XII/1974 tentang peraturan dan pelaksanaan program
pendidikan Universitas Jenderal Soedirman, dinyatakan bahwa
Kuliah Kerja Nyata menjadi kegiatan intra kurikuler wajib bagi
fakultas-fakultas dalam lingkungan Universitas Jenderal
Soedirman dengan bobot 3 SKS.
4. Tri Darma Perguruan tinggi.

V. TEMA KEGIATAN
Tema kegiatan Pelatihan Siaga Bencana 2012 Desa Tieng
Kecamatan Kejajar Kabupaten Wonosobo adalah Warga Sergap,
Siaga, dan Berani.

CP: Gigih (085226969706), Tika (085726510700)


KULIAH KERJA NYATA MITIGASI BENCANA 2012
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
DESA TIENG KECAMATAN KEJAJAR KABUPATEN WONOSOBO

VI. PELAKSANAAN
Pelatihan Siaga Bencana 2012 Desa Tieng Kecamatan Kejajar
Kabupaten Wonosobo dilaksanakan pada:
waktu : Senin dan Selasa, 13-14 Februari 2012 pukul 12.30-17.30
WIB
tempat : GOR Desa Tieng Kecamatan Kejajar Kabupaten
Wonosobo

VII. PENYELENGGARA
Penyelenggara kegiatan Pelatihan Siaga Bencana 2012 Desa
Tieng Kecamatan Kejajar Kabupaten Wonosobo adalah peserta KKN
Desa Tieng sejumlah 8 orang, bekerjasama dengan ikatan pemuda
Muhammadiyah dan NU Desa Tieng.

VIII. SASARAN KEGIATAN


Sasaran Pelatihan Siaga Bencana 2012 Kecamatan Kejajar
Kabupaten Wonosobo adalah pemuda Desa Tieng sejumlah 30 orang.

IX. SUSUNAN ACARA (Lampiran I)

X. SUSUNAN KEPENGURUSAN (Lampiran II)

XI. ANGGARAN BIAYA (Lampiran III)

XII. PENUTUP
Demikian usulan kegiatan ini kami buat sebagai bahan
pertimbangan dan pedoman dalam penyelenggaraan salah satu
program (utama) KKN Mitigasi Bencana Unsoed 2012 di Desa Tieng
Kecamatan Kejajar Kabupaten Wonosobo. Demi kelancaran
berlangsungnya kegiatan ini, kami memerlukan dukungan dan
partisipasi dari berbagai pihak dan menjadi harapan bersama semoga
kegiatan ini dapat bermanfaat dan berjalan sesuai dengan tujuan yang
diharapkan.

CP: Gigih (085226969706), Tika (085726510700)


KULIAH KERJA NYATA MITIGASI BENCANA 2012
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
DESA TIENG KECAMATAN KEJAJAR KABUPATEN WONOSOBO

Wonosobo, Februari 2012

CP: Gigih (085226969706), Tika (085726510700)


KULIAH KERJA NYATA MITIGASI BENCANA 2012
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
DESA TIENG KECAMATAN KEJAJAR KABUPATEN WONOSOBO

Lampiran I
Susunan Acara Pelatihan Siaga Bencana 2012 Desa Tieng Kecamatan
Kejajar Kabupaten Wonosobo

Ketua pelaksana : Sigit Nurfianto W. (G1D008061)

Sekretaris : Ima Rismawati (G1D008002)

Bendahara : Kartika Susanti (A1L008168)

Divisi acara : Dian Annisa S. (C1B008112)

Divisi hubungan masyarakat : Gigih Nur A. (H1K008021)

Divisi Perlengkapan dan Dokumentasi : Ginanjar Cipta M. (G1D008042)

Agung Trilekssana (E1A008291)

Divisi konsumsi : Susi Rachmawati (F1C008062)

CP: Gigih (085226969706), Tika (085726510700)


KULIAH KERJA NYATA MITIGASI BENCANA 2012
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
DESA TIENG KECAMATAN KEJAJAR KABUPATEN WONOSOBO

Lampiran II
Susunan Acara Pelatihan Siaga Bencana 2012 Desa Tieng Kecamatan
Kejajar Kabupaten Wonosobo

Kegia tan Waktu (WIB)


Hari ke-1
1. Sambutan dari ketua panitia dan Kepala Desa 12.30-13.00
Tieng sekaligus membuka acara pelatihan
kegawatdaruratan
2. Materi penanganan kegawatdaruratan korban 13.00-14.00
bencana dari tim lab kegawatdaruratan
keperawatan FKIK Unsoed
3. Praktik penanganan kegawatdaruratan korban
14.00-16.00
bencana dari tim lab kegawatdaruratan
keperawatan FKIK Unsoed
4. Sholat
5. Lanjutan praktik penanganan 16.00-16.30
kegawatdaruratan korban bencana 16.30-17.30
6. Penutupan
17.30-18.00
Hari ke-2
1. Materi dan praktikum evakuasi bencana
2. Sholat dan Makan 12.30-16.00
3. Diskusi kepemudaan
16.00-16.30
4. Penutupan
16.30-17.00
17.00-17.30

CP: Gigih (085226969706), Tika (085726510700)


KULIAH KERJA NYATA MITIGASI BENCANA 2012
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
DESA TIENG KECAMATAN KEJAJAR KABUPATEN WONOSOBO

Lampiran III
Anggaran Biaya Pelatihan Siaga Bencana 2012 Desa Tieng Kecamatan
Kejajar Kabupaten Wonosobo

Hari pertama
a) Fee pembicara, asisten, dan bagian peralatan Rp300.000,00
b) Transportasi (bensin dan sopir) Rp150.000,00
c) Konsumsi pembicara dan tim
4 x Rp15.000,00 Rp60.000,00
d) Makan peserta dan panitia
40 x Rp10.000,00 Rp400.000,00
e) Sewa proyektor Rp250.000,00

Hari kedua
a) Fee pembicara 4 x Rp100.000,00 Rp400.000,00
b) Transportasi pembicara 4 x Rp100.000,00 Rp400.000,00
c) Konsumsi pembicara 4 x Rp15.000,00 Rp60.000,00
d) Makan peserta dan panitia 40 x Rp10.000,00 Rp400.000,00
e) Peralatan evakuasi Rp500.000,00

Jumlah Rp2.920.000,00

CP: Gigih (085226969706), Tika (085726510700)


KULIAH KERJA NYATA MITIGASI BENCANA 2012
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
DESA TIENG KECAMATAN KEJAJAR KABUPATEN WONOSOBO

Susunan Panitia Pelatihan Siaga Bencana 2012 Desa Tieng Kecamatan


Kejajar Kabupaten Wonosobo

Ketua pelaksana : Sigit Nurfianto W. (G1D008061)

Sekretaris : Ima Rismawati (G1D008002)

Bendahara : Kartika Susanti (A1L008168)

Divisi acara : Dian Annisa S. (C1B008112)

Divisi hubungan masyarakat : Gigih Nur A. (H1K008021)

Divisi Perlengkapan dan Dokumentasi : Ginanjar Cipta M. (G1D008042)

Agung Trilekssana (E1A008291)

Divisi konsumsi : Susi Rachmawati (F1C008062)

CP: Gigih (085226969706), Tika (085726510700)


KULIAH KERJA NYATA MITIGASI BENCANA 2012
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
DESA TIENG KECAMATAN KEJAJAR KABUPATEN WONOSOBO

Susunan Acara
1. Cek gula darah gratis akan dilaksanakan pada:
a. Rabu, 8 Februari 2012 di Balai Desa Tieng pukul 12.30 WIB
b. Kamis, 9 Februari 2012 di Balai Desa Tieng (saat acara Posyandu)
c. Jumat, 10 Februari 2012 di SD Maarif Tieng dan MTS
Muhammadiyah Tieng (saat pengajian rutin)

2. Pelatihan Siaga Bencana 2012 Desa Tieng Kecamatan Kejajar


Kabupaten Wonosobo
Kegiatan Waktu (WIB)
Hari ke-1
7. Sambutan dari ketua panitia dan Kepala Desa 12.30-13.00
Tieng sekaligus membuka acara pelatihan
kegawatdaruratan
8. Materi penanganan kegawatdaruratan korban 13.00-14.00
bencana dari tim lab kegawatdaruratan
keperawatan FKIK Unsoed
9. Praktik penanganan kegawatdaruratan korban
14.00-16.00
bencana dari tim lab kegawatdaruratan
keperawatan FKIK Unsoed
10. Sholat
11. Lanjutan praktik penanganan 16.00-16.30
kegawatdaruratan korban bencana 16.30-17.30

Hari ke-2
5. Materi dan praktikum evakuasi bencana
6. Sholat dan Makan 12.30-16.00
7. Diskusi kepemudaan 16.00-16.30
8. Penutupan
16.30-17.00
17.00-17.30

CP: Gigih (085226969706), Tika (085726510700)

Anda mungkin juga menyukai