Anda di halaman 1dari 2

Bismillahaahirrahmaanirrahiim

Aku Lala Utami, lahir tanggal 18 mei 1998. Anak pertama dari tiga
bersaudara, punya adik perempuan yang bernama Muqsita aini (12 th) dan
Irgi Badarul Fahrezi (1 th). Alhamdulillah aku lahir dari keluarga yang
berkecukupan. Aku adalah tipe remaja yang sayang banget sama keluarga,
saking sayangnya aku enggak pernah mau diajak liburan sama teman-
teman tanpa ada mama-papa-dan adik-adik ku. Aku paling dekat sama
mama, tapi walaupun dekat sama mama aku enggak pernah berani curhat
sama mama. Aku cukup tertutup kalau punya masalah, aku lebih sering
menyimpannya dan memikirkannya ketika mau tidur. Aku juga belum
pernah bilang sayang dan cinta sama mama dan papa. Hati ini masih saja
memiliki rasa malu yang tinggi. Aku suka banget makan, tidur dan olahraga
bola volly. Walaupun suka makan, tapi mama bilang badan ku enggak
pernah terlihat berkembang.

Oke, kalau menyangkut amal baik selain yang wajib dilakukan, aku enggak
terpikirkan amal baik ku. Seingat ku dan kata teman-teman ku, amal baik
ku jarang terlihat. Namun, amal buruk ku sering terlihat. Karena aku
sangat suka menjahili makanan yang teman-teman ku punya. Aku juga
suka membuat banyak alasan agar ditrakitir makan oleh teman-teman ku,
tapi kalau makanan yang aku miliki di minta aku juga mau memberi hanya
sedikit saja. Amal baik yang pernah aku lakukan yaitu, aku suka
membantu teman yang sedang kekurangan uang. Aku suka menghibur
teman yang sedang bersedih. Aku sering menolong teman yang memerlukan
tumpangan untuk pulang kerumah. Aku suka menjawab teman yang
bertanya tentang pelajaran. Aku sering membagikan jajan-jajan yang aku
punya dirumah kepada teman-teman. Aku juga tidak memaksakan teman
yang meminjam uang ku untuk mengembalikannya. Aku pernah menemani
teman ku untuk tidak menggunakan jas hujan bersama-sama padahal aku
membawa jas hujan, ketika kami pulang les sedang hujan ternyata teman
ku tidak membawa jas hujan.

Mungkin hanya segini yang dapat aku ceritakan, karena kelebihan itu
hanya milik Allah SWT. semata.

Anda mungkin juga menyukai