Anda di halaman 1dari 1

A.

Konsep Bisnis Dalam Islam


1. Pengertian Bisnis
Menurut Boone dan Kurtz definisi bisnis adalah semua aktifitas yang
bertujuan mencapai laba dan perusahaan yang menghasilkan barang dan jasa yang
dibutuhkan oleh sistem ekonomi.1 Secara umum bisnis diartikan sebagai suatu
kegiatan yang dilakukan oleh manusia untuk memperoleh pendapatan atau
penghasilan atau rizki dalam rangka memenuhi kebutuhan dan keinginan
hidupnya dengan cara mengelola sumber daya ekonomi secara efektif dan efisien.2
Adapun bisnis islami dapat diartikan sebagai serangkaian aktivitas bisnis
dalam berbagai bentuknya yang tidak dibatasi jumlah (kuantitas) kepemilikan
hartanya (barang/jasa) termasuk profitnya, tetapi dibatasi dalam cara perolehan
dan pendayagunaan hartanya terdapat aturan halal dan haram. Setiap manusia
memerlukan harta untuk mencukupi segala kebutuhan hidupnya. Oleh karena itu,
manusia akan selalu berusaha memperoleh harta kekayaan itu. Salah satunya
melalui bekerja yaitu dengan berbisnis. Islam mewajibkan setiap muslim,
khususnya yang memiliki tanggungan untuk bekerja. Bekerja merupakan salah
satu sebab pokok yang memungkinkan manusia memiliki harta kekayaan. Untuk
memungkinkan manusia berusaha mencari nafkah, Allah SWT melapangkan bumi
serta menyediakan berbagai fasilitas yang dapat dimanfaatkan untuk mencari
rizki.
Q.S. Al Mulk :15
Dialah yang menjadikan bumi untuk kamu yang mudah dijelajahi, maka
jelajahilah di segala penjurunya dan makanlah sebagian dari rizki Nya.
Q.S. Al Araf :10
Sesungguhnya kami telah menempatkan kamu sekalian di bumi dan kami adakan
bagimu di muka bumi itu (sumber-sumber) penghidupan.

1
Nana Herdiana Abdurrahman, Manajemen Bisnis Syariah & Kewirausahaan, Bandung, Pustaka Setia, 2013,
hal. 264
2
Muslich, Etika Bisnis Islami; Landasan Filosofis, Normatif, dan Substansi
Implementatif, Yogyakarta, Ekonisia Fakultas Ekonomin UII, 2004, hal. 46

Anda mungkin juga menyukai