Anda di halaman 1dari 3

UNTAIAN KATA UNTUK ANAKKU SAYANG

Anakku Sayang Aa Idan..

Tak terasa dirimu telah bertumbuh makin besar, kamu adalah anak lelaki satu-satunya bunda dan
abi, anak yang paling ganteng loh....Alhamdulillaah.. Kami sangat berharap kamu akan tumbuh
menjadi kakak yang selalu penyayang dan perhatian kepada ketiga adik perempuanmu.

Alhamdulillaah, abi dan bunda sangat bersyukur diberikan amanah dengan kelahiran kamu Nak,
kehadiranmu menjadikan rumah kita menjadi ceria dan bahagia. Kamu tumbuh menjadi anak yang
sehat, selalu aktif (ngga bisa diam), selalu ingin tahu, dan mudah bergaul dengan siapapun. Tidak
terasa sekarang kamu sudah menginjak kelas 6 SD dan sebentar lagi akan menjemput masa menuju
laki-laki muda dan makin dewasa.

Aa Idan sayang, tahukah kamu.. bahwa kamu punya segudang kelebihan di mata abi dan bunda,
mungkin juga orang lain dapat melihatnya.. Terhadap ilmu, kamu cepat belajar terhadap sesuatu
yang baru, mempunyai ketekunan dalam belajar dan mengejar tujuan, namun sesekali kamu kurang
konsentrasi karena keinginan kamu untuk mengobrol dengan teman sekelas atau melakukan hal lain
jika kamu merasa sudah menguasai pelajaran tsb...untuk hal ini kamu harus banyak belajar untuk
fokus dan konsentrasi ya Aa sayang, karena di saat sekolahmu makin tinggi, sikap untuk fokus dan
konsentrasi dalam belajar sangat diperlukan untuk mencapai target belajar kamu nantinya ya...

Kamu sangat suka sekali dengan pelajaran matematika sejak kecil, kamu selalu minta dibuatkan soal
matematika kepada bunda atau abi untuk kamu jawab. Sampai-sampai kalau bunda sibuk, kamu
membuat soal matematika sendiri terus kamu jawab sendiri, hehe.. luar biasa kan.. Karena kamu
begitu menikmati mengerjakan soal matematika, akhirnya kamu diikutkan untuk Les Kumon sampai
saat ini. Hasilnya kamu mendapatkan tiga kali Student Achievement Award dari Kumon karena
pencapaian kamu yang cukup cepat dalam mengikuti pelajaran, dan saat ini sudah memasuki level
setara kelas 3 SMP. Congrats ya Aa... Barokallaahu fiik.

Aa sayang.. Jadilah anak yang selalu rajin dalam berusaha (berikhtiar) untuk mencapai target-target
dalam belajarmu. Semua ilmu asalnya dari Allah, sehingga kamu harus mencintai semua ilmu yang
diajarkan oleh gurumu, tidak bisa kamu tidak suka pada suatu pelajaran dan sangat suka dengan
pelajaran yang lain. Kamu harus belajar untuk memahami semua ilmu, karena dengan memahami
ilmu kamu akan semakin bersyukur kepada Tuhanmu yaitu Allah SWT, yang telah menciptakan ilmu
dan pengetahuan kepada manusia, yang pada hakikatnya akan membuat manusia memahami
keagungan penciptaan Allah di alam semesta dan membuat kita makin mencintai Allah sebagai
pencipta langit dan bumi serta segala isinya.

Kelebihan kamu yang lain.. dalam hubungan sesama teman dan bergaul, kamu cukup ramah, mudah
beradaptasi dengan lingkungan baru dan mudah dekat dengan orang lain. Selain itu kamu cukup
humoris, empati dan mempunyai sikap dan akhlak yang baik terhadap orang lain. Tetap dijaga ya
Aa.. akhlak dan sikap yang baik terhadap orang lain, karena jika kamu selalu berbuat baik kepada
orang lain, maka kamu akan menerima kebaikan lagi dari orang lain.. begitu juga kebalikannya, jika
kamu berbuat jahat pada orang lain, maka kamu akan mendapatkan kejahatan juga dari orang
lainnya. Setiap orang akan menuai hasil dari apa yang diperbuatnya selama hidup, ingat selalu ya Aa
sayang..

Dalam bergaul, abi dan bunda selalu berpesan..berhati-hatilah dalam berteman, pilihlah teman yang
selalu mengingatkanmu pada kebaikan, bukan teman yang mengajakmu melakukan perbuatan yang
buruk dan menjauhkanmu dari beribadah kepada Allah. Carilah teman yang selalu mengingatkanmu
untuk menjaga shalatmu di masjid, yang mengajak bermain dengan wajar dan tidak berlebihan, tidak
bermain game secara berlebihan dan tidak cocok dimainkan oleh anak-anak, karena ada unsur
kekerasan atau dapat melihat aurat yang dilarang oleh Allah, yang akan menjadikanmu lupa
terhadap waktu dan ibadah. Hal itu akan melenakanmu dan membawa kamu kepada kesenangan
yang sesaat, menjadikan kita orang yang merugi karena menyia-nyiakan waktu dengan hal yang tidak
bermanfaat dan tidak mendatangkan pahala. Ingat ya Aa sayang, teman yang baik akan membawa
kita menjadi baik, dan teman yang tidak baik akan membawa kita menjadi tidak baik.. Semoga Allah
selalu menjaga Aa Idan dimanapun dan kapanpun, sehingga selalu membawa kebaikan juga untuk
teman-teman Aa.. Aamiin.

Kita balik lagi ke kondisi kamu yang ngga betah kalau diam aja ya.. ternyata itu membuat abi dan
bunda harus memberikan aktivitas yang cukup banyak supaya keaktifanmu bisa tersalurkan.
Alhamdulillah sudah 3 tahun ini kamu mau ikut berlatih beladiri Kungfu Thifan Tsufuk bersama abi
setiap sabtu pagi, setahun terakhir pun kamu juga berlatih Panahan dan Klub Renang di hari Ahad
setiap minggunya. Kamu mulai dapat menikmati hasil dari olah fisik tersebut, badan kamu bugar dan
kuat, dan menjadi lebih percaya diri di hadapan orang lain melalui latihan beladiri, belajar untuk
lebih fokus dan konsentrasi melalui latihan panahan, dan belajar berbagai gaya renang dan kekuatan
pernapasan dengan olahraga renang. Semakin hari keahlianmu di olahraga tsb semakin meningkat.
Ketika kamu ikut kompetisi Indonesia Memanah 2 di TMII pada akhir tahun 2016, kamu berhasil
menjadi juara I kelompok di tingkat SD dengan jarak 10 meter. Alhamdulillaah kamu sudah
membuktikan bahwa kamu bisa, namun terkadang kamu tidak percaya diri dan harus terus
dimotivasi bahwa kamu sebenarnya bisa melakukannya. Pelajaran dari keberhasilan tersebut adalah
kamu harus berani mencoba dan semangat untuk berlatih sampai kamu bisa untuk mencapai target
atau sasaran yang kamu inginkan, ini juga berlaku untuk hal apapun dalam hidup kamu, misalnya
target untuk lulus UN dengan nilai terbaik, target untuk menghafal Quran juz 29, target untuk
meraih juara di lomba-lomba yang kamu ikuti, dan sebagainya.

Selama kita hidup, pasti kita punya target yang ingin kita capai dengan hasil yang sesuai dengan
target kita, untuk itu kita perlu usaha yang keras dan tekun untuk mencapainya. Usaha yang keras
akan membuahkan hasil yang terbaik, sedangkan usaha yang sedikit/minimal maka hasilnya pun
menjadi minimal, di bawah target yang ingin kita capai. Jadi kobarkan terus semangat kamu ya Aa
untuk mencapai target-target terbaik dalam hidup kamu, selain dibantu dengan doa kepada Allah
untuk memohon yang terbaik buat keberhasilan kamu.. Abi dan bunda selalu mendoakan yang
terbaik untuk kamu Nak..

Dalam keseharian ibadah, Alhamdulillah kamu sudah konsisten untuk selalu shalat berjamaah di
masjid. Kebiasaan yang dilakukan sejak kecil bersama abi, terutama untuk shalat berjamaah di
masjid untuk shalat Subuh Alhamdulillah sudah bisa kamu jalankan, walaupun masih kesulitan untuk
bangun sebelum adzan subuh dan mengerjakan Qiyamul Lail.. semoga ke depannya Aa Idan bisa
konsisten juga untuk melakukan Qiyamul Lail ya.. Aamiin.

Kami bersyukur selama ini kamu cukup cepat untuk menghafal ayat-ayat Al-Quran, yang penting
kamu konsentrasi dan bisa fokus ternyata dapat membuatmu mudah dalam menghafal.. dengan
potensi kamu ini abi dan bunda berharap kamu bisa menjadi seorang hafidz Quran kelak nak,
sesungguhnya seorang penghafal Al-Quran mempunyai derajat yang tinggi di hadapan Allah dan
akan menjadi keluarganya Allah, mereka itulah para pecinta dan penghafal Al-Quran.. insyaaAllah
dengan doa kami dan ikhtiar/usaha kamu cita-cita tersebut dapat terwujud, selalu istiqomah dan
kuatkan kesabaranmu dalam usaha menghafal ayat-ayat Allah tsb, karena dengan itulah hidupmu
akan berkah dan selalu diberikan kemudahan-kemudahan oleh Allah. Oleh sebab itulah, dengan
bismillahirrohmanirrohim dari abi dan bunda, untuk jenjang pendidikanmu selanjutnya di SMP, insya
Allah kami titipkan Aa ke SMP Islam terpadu para penghafal Quran. Ambil waktu 3 tahun ini untuk
menghafal dan mendalami Quran, nak. Belajar juga untuk mandiri mengatur kehidupan sehari-
harimu di sana, serta belajar dari keteladanan para penghafal Quran di sana, bersama seluruh doa
dan dukungan kami semua di rumah; abi, bunda, teteh Iyam, Kakak Ima dan Adik Arisha serta
dukungan abah dan nenek serta dukungan dari bakas dan Uti. Nanti di jenjang pendidikan
selanjutnya, baru Aa boleh memilih mau ke arah mana bidang ilmu yang akan di ambil.

Pesan abi dan bunda, untuk Aa Idan :

tetaplah menjadi orang yang kuat, tapi tidak angkuh.


Tetaplah menjadi orang yang sabar, tapi bukannya tak berdaya.
Tetaplah menjadi orang ikhlas, yang selalu menjunjung tinggi martabat dan harga diri

Tetaplah pasrah pada kehendak Allah, tapi tetap terus ikhtiar untuk hidupmu
InsyaAllah, Abi dan bunda akan terus menemanimu, mendoakanmu.

Akhirnya, Abi dan bunda ingin menutup surat ini dengan doa ;

Ya Allah jadikanlah anak-anak kami, anak yang sholeh sholehah, termasuk dalam para penghafal
Quran dan sunnah, orang-orang yang paham agama, dan diberkahi kehidupan di dunia dan di
akhirat.

Ya Allah berilah keberkahan kepada kami dan anak-anak kami, Janganlah Engkau timpakan mara
bahaya kepada mereka, berilah mereka taufik untuk taat kepada-Mu dan karuniakanlah hamba rizqi
dari bakti mereka.

Aamiin.

9 Februari 2017

Abi dan Bunda

Anda mungkin juga menyukai