Anda di halaman 1dari 2

PUSKESMAS ALAS SUMBAWA - NTB

PROSEDUR TETAP Tgl. Terbit : 10 Oktober 2011


No. Dok. : IK-RI-04
NEBULIZER No. Revisi : 00

1. Tujuan
Sebagai acuan dalam penatalaksanaan Nebulizer pada pasien di Rawat Inap Puskesmas
Alas

2. Ruang Lingkup
Semua pasien yang memerlukan Nebulizer di rawat inap Puskesmas Alas

3. Uraian Umum
3.1 Inhalasi uap (Nebulizer) adalah menghirup uap dengan atau tanpa obat melalu
saluran pernafasan bagian atas.

3.2 Tujuan :
3.2.1 Mengobati peradangan saluran pernafasan bagian atas
3.2.2 Lendir menjadi encer dan mudah keluar
3.2.3 Selaput lendir dalam keadaan tetap lembab
3.2.4 Pernafasan menjadi lega
3.2.5 Pembengkakan selaput lendir menjadi kurang

3.3 Dilakukan pada pasien dengan :


3.3.1 Bronchopneumonia
3.3.2 Asma bronchiale
3.3.3 Rhinitis & sinusitis
3.3.4 Pasca tracheotomy

3.4 Persiapan alat-alat :


3.4.1 Nebulizer
3.4.2 Spuit
3.4.3 Obat : misalnya ventolin
3.4.4 Aquadest/PZ
3.4.5 sketsel

4. Petugas
4.1 Perawat

5. Alat dan bahan


5.1 Alat
5.1.1 Nebulizer
5.1.2 Spuit
5.2 Bahan
5.2.1 Ventolin
5.2.2 Cairan Aquadest/PZ

6. Intruksi kerja
6.1 Informed Consent
6.2 Memasang sketsel
6.3 Membawa alat-alat kedekat pasien
6.4 Mencuci tangan
6.5 Mengatur posisi pasien, duduk atau semi fowler
6.6 Memasukkan ventolin dioplos dengan aquadest/PZ ke nebulizer sesuai advis
dokter
6.7 Mengatur waktu pemberian nebulizer

Hal : 1 / 2
PUSKESMAS ALAS SUMBAWA - NTB
PROSEDUR TETAP Tgl. Terbit : 10 Oktober 2011
No. Dok. : IK-RI-04
NEBULIZER No. Revisi : 00

6.8 Menghidupkan nebulizer, jika sudah keluar uap pasangkan masker atau mouth
piece O2 ke pasien
6.9 Setelah selesai matikan nebulizer bersihkan perlahan-lahan sekitar mulut dan
hidung
6.10 Merapikan pasien dan membereskan alat-alat
6.11 Mencuci tangan
6.12 Pasien harus ditunggu dan diawasi selama prosedur dilaksanakan dan
perhatikan keadaan umumnya, nadi, warna muka dll
6.13 Cuci dan sterilkan kembali masker O2 dan mouth piece yang sudah
dipergunakan

7. Indikator
Keluarnya uap dari alat nebulizer

8. Rekaman Mutu
8.1 Rekam medis

Hal : 2 / 2

Anda mungkin juga menyukai