Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN KEGIATAN

POSYANDU
PUSKESMAS ALAK

Oleh :
Cindy Advenia Siar, S.Ked

1108012028

KEPANITERAAN KLINIK BAGIAN IKM-IKKOM


FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS NUSA CENDANA
KUPANG
2017
LAPORAN KEGIATAN POSYANDU
oleh
Cindy Advenia Siar, S. Ked
Laboraturium IKM IKKOM
Fakultas Kedokteran Universitas Nusa Cendana Kupang
Puskesmas Alak Kota Kupang

A. Latar Belakang

Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) merupakan salah satu bentuk Upaya Kesehatan

Bersumberdaya Masyarakat (UKBM) yang dilaksanakan oleh, dari dan bersama masyarakat,

untuk memberdayakan dan memberikan kemudahan kepada masyarakat guna memperoleh

pelayanan kesehatan bagi ibu, bayi, dan balita, serta prolanis.

Manfaat posyandu bagi masyarakat antara lain adalah dimana masyarakat

mendapatkan kemudahan untuk mendapatkan informasi dan pelayanan kesehatan bagi ibu

dan anak, pertumbuhan anak balita terpantau dengan baik sehingga gizi kurang dan buruk

dapat diketahui secara dini. Pada prolanis supaya bisa memantau perkembangan TD maupun

keluhan lainnya, serta dapat memberikan pengobatan dasar dan KIE kepada para prolanis.

Di posyandu Balita terdiri dari five table service yaitu 5 meja pelayanan yang terdiri

dari:

1. Meja 1 untuk pendaftaran

2. Meja 2 untuk penimbangan

3. Meja 3 untuk pengisian KMS

4. Meja 4 untuk Edukasi program

5. Meja 5 untuk pelayanan kesehatan

B. Tujuan

1. Mengetahui jenis-jenis kegiatan yang dilakukan di posyandu.

2. Mengetahui berbagai peyakit yang sering terjadi pada prolanis


3. Mengetahui cara KIE dan pencegahan penyakit terhadap prolanis

4. Mengetahui cara melakukan penimbangan dan pengisisan buku KMS pada balita.

C. Pelaksanaan Kegiatan

I. Posyandu Lansia
Nama posyandu : Posyandu lansia kasih 3
Lokasi : Namosain
Pendamping : dr. Tama
Jumlah Kader : 5 Kader
Jumlah peserta : 22 orang
Kegiatan yang dilakukan :
1. Penimbangan BB dan TB Lansia
2. Pengukuran TD dan LP Lansia
3. Anamnesis keluhan pasien
4. Memberikan pengobatan sederhana
5. Melakukan penyuluhan

Dokumentasi :
Gambar 1.1 dokter muda saat melakukan penyuluhan dan KIE kepada prolanis

II. Posyandu Balita


Nama posyandu : Posyandu Tetesan Kasih 3
Lokasi : NunbaunSabu
Pendamping : Ibu Okta
Jumlah Kader : 5 Kader ( yang hadir 3 kader )
Jumlah peserta : 25 orang
Kegiatan yang dilakukan :
1. Penimbangan berat badan balita
2. Pengisian KMS
3. Imunisasi
4. Penyuluhan
5. KIE ibu balita
Dokumentasi :

Gambar 1.2 Dokter Muda saat menimbang BB balita d


Gambar 1.2 Dokter Muda saat melakukan penimbangan BB balita dan para peserta di
Posyandu Tetesan Kasih 3-NBS
DAFTAR PUSTAKA

1. Pusat Promosi Kesehatan. Buku Saku Posyandu. Kemenkes RI. 2012.

Anda mungkin juga menyukai