Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BREBES

DINAS KESEHATAN
PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT SIWULUH
Alamat: jln. Raya Siwuluh, Bulakamba, Brebe , Kode Pos 52253
Telepon (0283) 617 5088, Email: Siwuluhp@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS
NOMOR : / SK / / I / 2016

TENTANG
PENDIDIKAN PENYULUHAN PASIEN

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT SIWULUH

Menimbang : a. bahwa dalam penanganan masalah kesehatan pasien perlu disertai


dengan edukasi.
b. bahwa pemberian edukasi sebagaimana pada poin a dilakukan
baik kepada pasien maupun kepada keluarganya.
c. bahwa untuk melaksanakan poin a dan b pelu ditetapkan
Keputusan Kepala Puskesmas Siwuluh tentang pendidikan
penyuluhan pasien.

Mengingat : 1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009


tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2009 Nomor 144,Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5063);
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 tahun
2014 Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat ;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 46 tahun
2015 tentang Akreditasi Puskesmas,Klinik Pratama Tempat
Praktek Mandiri Dokter dan Praktek Mandiri Dokter Gigi;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor 43 tahun

Dokumen Akreditasi Puskesmas Siwuluh Dokumen Mutu Page 1


2016 tentang Standar Pelayanan Minimal bidang kesehatan di
kabupaten/kota;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 44 tahun
2016 tentang Pedoman Manajemen Puskesmas;
6. Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2005 tentang Pengelolaan
Keuangan Badan Layanan Umum Daerah ( Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 48, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 4502) sebagaimana telah
diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 74 Tahun 2012
tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 74 Tahun
2012 ten tang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 23
Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Badan Layanan
Umum;
7. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 61 Tahun 2007 tentang
Pedoman Teknis Badan Layanan Umum Daerah;
8. Keputusan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes nomor 440
/ 1023 Tentang Penetapan Pembagian Jasa Pelayanan Kesehatan
Pada Badan Layanan Umum Daerah Unit Pelaksana Teknis Dinas
Puskesmas di Kabupaten Brebes tahun 2015

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG


PENDIDIKAN / PENYULUHAN PASIEN
Kesatu : Untuk meningkatkan outcome klinis yang optimal pasien/keluarga
perlu mendapatkan penyuluhan kesehatan dan edukasi yang terkait
dengan penyakit dan kebutuhan klinis pasien, termasuk perilaku hidup
bersih dan sehat (PHBS).
Kedua : Agar penyuluhan dan pendidikan pasien/keluarga dilaksanakan dengan
efektif maka dilakukan dengan pendekatan komunikasi interpersonal
antara pasien dan petugas kesehatan, dan menggunakan bahasa yang
mudah dipahami oleh pasien/keluarga.

Dokumen Akreditasi Puskesmas Siwuluh Dokumen Mutu Page 2


Ketiga : Segala bentuk biaya dari keputusan ini di tingkat puskesmas di
bebankan pada anggaran puskesmas.
Keempat : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.
Kelima : Apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam
penetapan surat keputusan ini, akan ditinjau dan diadakan perubahan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Siwuluh
Pada Tanggal :
Kepala Puskesmas Siwuluh

Suparto Hary Wibowo

Dokumen Akreditasi Puskesmas Siwuluh Dokumen Mutu Page 3

Anda mungkin juga menyukai