Anda di halaman 1dari 4

PROGRAM GRAFIS BERBASIS VEKTOR DAN BITMAP

Program aplikasi untuk membuat vector dan Bitmap itu banyak sekali macamnya, seperti Page
Maker, corel Photo paint, corel Draw, Adobe Photoshop dan masi banyak lagi yg lainnya.
Tetapi yang akan di bahas di sini program aplikasi CorelDraw dan Adobe Photoshop.
CorelDraw merupakan salah satu program yg banyak di gunakan dalam pembuatab desain grafis
dan editing Bitmap yang di lengkapi dengan Full Color management system dan interactive tools yang
memudahkan dalam pembuatan dan editing suatu objek. sedangkanAdobe photoshop merupakan
salah satu program aplikasi yg di perlukan untuk mengedit sebuah gambar yang telah di scan dalam
computer.
1. Pengertian Grafis vector dan Bitmap

Kelebihan Grafis vector


a. Ruang penyimpanan untuk objek gambar lebih efisien
b. Objek gambar Vektor dapat di ubah ukuran dan bentuknya tanpa menurunkan mutu
tampilannya
c.Dapat di cetak pada resolusi tertinggi printer anda.
d. Mengambar dan menyunting bentuk vector relative lebih muda dan menyenangkan
Kekurangan Grafis Vektor

Tidak dapat menghasilkan objek gambar vector yang prima ketika melakukan konversi objek gambar
tersebut dari format bitmap.
Kelebihan Grafis Bitmap
a. Dapat ditambahkan efek khusus tertentu sehingga dapat membuat objek tampil sesuai keinginan.
b. Dapat menghasilkan objek gambar bitmap dari objek ambar vector dengan cara mudah dan cepat,
saat dicetak pada resolusi yang lebih rendah.
Program grafis secara imum terbagi menjadi dua :
1 Grafis Berbasis Vektor
Desain grafis berbasis vector adalah desain grafis yang berbasis besaran dan arah, atau
magnitude dan direction.
Pada citra grafis berbasis vector, terdapat ciri -ciri sebagai berikut.
a. Tertsusun oleh kurva(path).Path terdiri dari garis dan beberapa titik atau disebut anchor point.
b. Bersifat resolution independent, artinya kualitas gambarnya tetap baik tanpa bergantung resolusinya.
Jika gambar di perbesar, warna tetap kontinu/baik dan tidak pecah warna maupun bentuknya.
c. Cocok untuk pembuatan gambar dengan warna yang sederhana.
d. Gradasi warna harus diolah dulu oleh desainer.
e. Menyimpan gambar dengan format EPS, WMF atau sesuai dengan program yang dijalankan, misalkan
CorelDraw dengan Format CDR, Macromedia Freehand dengan format F, Adobe illustrator dengan
format AI.
f. Nyaman digunakan untuk me-layout publishing, membuat font, dan ilustrasi.
g. Space penyimpanan lebih kecil

Software untuk menghasilkan citra grafis berbasis vector dikenal dengan istilah Draw software
Software ini dapat dikelompokan menjadi dua bagian, yaitu software aplikasi grafis berbasis vector 2
diemnsi (2D) dan 3 dimensi (3D).

a. Software aplikasi grafis berbaris vector 2D


Yang termasuk kategori ini antara lain adobe lllustrator, Macromedia Freehand, dan CoreDraw.
b. Software aplikasi grafis berbaris vector 3D
Draw software untuk grafis 3D antara lain Maya3S, Strata 3D CX, Ulead COOL 3D, dan Swift 3D.
Selain itu ada pula Draw Software yang biasa digunakan dalam bidang teknik (perancangan) seperti
AutoCad dan 3D Home Arhitect.

2. Grafis Berbasis Bitmap


Grafis berbasis bipmap dikenal juga dengan istilah grafis raster.
Pada citra grafis berbasis bitmap, terdapat cirri-ciri sebagai berikut.
a. Tersusun oleh sebaran titik-titik yang disebut pixel (picture element) beragam warna. Pixel
sendiri tersebar dalam grid.
b. Bersidat resolution dependent artinya kualitas gambar tergantung pada resolusi, semakin besar
resolusinya gambar yang dihasilkan semakin baik. Sebuah citra bitmap yang di perbesar melebihi
ukuran normalnya akan tampak kasar (pecah-Pecah).
c. Cocok untuk pembuatan gambar dengan warna yang komplek.
d. Gradasi warna nyata enak dipandang.
e. Mampu menyimpan gambar dengan format : JPG, JPEG, BMP, TIFF, PCK, dan PNG.
f. Cocok dipakai untuk gambar-gambar dengan efek bayangan (shading) yang halus.
g. Spage penyimpanan lebih besar.

Software aplikasi gratis berbasis bitmap sering disebut dengan paint software. Seperti halnya pada
Draw Software. Paint Software meliputi pengolahan grafis 2D dan 3D.
a. Software aplikasi grafis berbasis bitmap 2D
Termasuk kategori ini antara lain Paint, Microsoft Photo Editor, Asobe Photoshop, Dan Corel Photo
Paint.
b. Software aplikasi grafis berbasis bitmap 3D
Paint software untuk grafis 3D antara lain Digital Nendo dan Digital Clay.

Pengertian RGB dan CMYK


RGB dan CMYK adalah singkatan dari sistem pewarnaan. Perbedaan paling mendasar dari RGB dan
CMYK adalah RGB lebih ditujukan untuk Digital appearance atau tampilan yang bersifat digital.
sedangkan CMYK untuk kepentingan percetakan.

Seperti kita tahu bahwa RGB atau Red, Green, Blue merupakan sistem pewarnaan untuk digital
appearance dan banyak sekali digunakan untuk monitor komputer, video, layar ponsel dll. Sistem warna
RGB terdiri dari 100% Red, 100% Green dan 100% Blue yang menghasilan 100 % putih. Tidak ada
hitam di RGB.
Beda dengan RGB, CMYK adalah singkatan dari Cyan, Magenta, Yellow dan Black. Penggabungan
100% Cyan, Magenta dan Yellow menhasilkan warna Hitam (Black), tetapi tidak 100% hitam murni
melainkan abu-abu gelap. CMYK lebih sempurna karena memasukkan unsur hitam disana.

Kesimpulannya;
Kalau ingin mendesain untuk kepentingan digital, misal Desain website, Iklan produk di TV dll, maka
harus pakai warna RGB. Tapi kalau mendesain untuk tujuan percetakan, seperti desain Brosur,
Undangan, Kalender maka CMYK adalah pilihan warnanya.

Anda mungkin juga menyukai