Anda di halaman 1dari 71

PRAKTEK KERJA MAGANG TENTANG KUALITAS AIR DI BADAN

LINGKUNGAN HIDUP (BLH) KABUPATEN SIDOARJO, JAWA TIMUR

LAPORAN PRAKTEK KERJA MAGANG

PROGRAM STUDI ILMU KELAUTAN

JURUSAN PEMANFAATAN SUMBERDAYA PERIKANAN DAN KELAUTAN

Oleh:

RISKI AYUK NOVIA SUGIYANTO

NIM. 125080600111013

FAKULTAS PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

MALANG

2015
PRAKTEK KERJA MAGANG TENTANG KUALITAS AIR DI BADAN
LINGKUNGAN HIDUP (BLH) KABUPATEN SIDOARJO, JAWA TIMUR

PRAKTEK KERJA MAGANG


PROGRAM STUDI ILMU KELAUTAN
JURUSAN PEMANFAATAN SUMBERDAYA PERIKANAN DAN KELAUTAN

Sebagai Salah Satu Syarat untuk Meraih Gelar Sarjana


di Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan
Universitas Brawijaya

Oleh:

RISKI AYUK NOVIA SUGIYANTO

NIM. 125080600111013

FAKULTAS PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

MALANG

2015
KATA PENGANTAR
Laporan ini dirancang dan ditulis untuk memenuhi persyaratan Praktek Kerja

Magang (PKM). Segala upaya telah dilakukan untuk menyusun laporan Praktek

Kerja Magang ini, namun mengingat keterbatasan kemampuan penulis, maka

penyusunan laporan ini tentulah masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu,

penulis menyadari akan kekurangan pada penulisan laporan Praktek Kerja Magang.

Salah satu bagian yang menggembirakan dalam penulisan laporan adalah

kesempatan untuk menyampaikan terimakasih kepada dosen pembimbing Praktek

Kerja Magang Bu Defri Yona, S.Pi., M.Sc., Stud., D.Sc yang membantu dalam

penulisan laporan ini atas ide dan sarannya, serta kesempatan yang telah diberikan

dalam pembuatan laporan Praktek Kerja Magang Tentang Kualitas Air di Badan

Lingkungan Hidup Sidoarjo. Tidak lupa puji syukur saya sampaikan kepada Allah

SWT atas kehendak-Nya dan rahmat serta kasih-Nya yang telah dilimpahkan,

sehingga saya dapat menyelesaikan laporan ini dengan baik.

Akhir kata dengan segala kerendahan hati penulis persembahkan laporan

Praktek Kerja Magang ini, walaupun disajikan dalam bentuk yang sederhana namun

saya berharap semoga laporan ini dapat diterima dan bermanfaat bagi semua pihak.

Malang, 23 Juli 2015

Riski Ayuk Novia Sugiyanto


ABSTRAK
Praktek Kerja Magang tentang Kualitas Air di Badan Lingkungan Hidup
kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur; Riski Ayuk Novia Sugiyanto; 125080600111013;
2012; 71 halaman; Jurusan Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan;
Universitas Brawijaya, Malang.

Praktek Kerja Magang (PKM) merupakan fasilitas yang diberikan kepada


mahasiswa dengan tujuan agar mahasiwa memiliki pengalaman sebelum memasuki
dunia kerja, sebagai media untuk mengasah kemampuan mahasiswa di bidang
akademik dan sebagai salah satu syarat untuk melakukan Skripsi. Praktek Kerja
Magang ini di lakukan di Badan Lingkungan Hidup Sidoarjo pada tanggal 27 Juli
sampai dengan 9 September 2015. Kegiatan Praktek Kerja Magang meliputi
Kegiatan di UPTB (Unit Pengelolaan Terpadu Badan) laboratorium yang mencakup
pengukuran parameter kualitas air yaitu COD, TSS, TDS logam berat Cu dan Zn,
Chlorine Free serta pH. Sedangkan kegiatan di bagian PDL (Penanggulangan
Dampak Lingkungan) meliputi Sosialisasi Program Kali Bersih di Gor Delta dan
pengambilan sampel di Muara Sungai Mangatan Kanal, Kali Buntung dan Muara
Sungai Kepetingan.

Kata Kunci : PKM, BLH Sidoarjo, Kualitas Air.

v
DAFTAR ISI
LEMBAR PENGESAHAN ........................................... Error! Bookmark not defined.
KATA PENGANTAR ....................................................................................................iii
ABSTRAK ..................................................................................................................... v
DAFTAR ISI ................................................................................................................. vi
DAFTAR GAMBAR .................................................................................................... viii
DAFTAR TABEL .......................................................................................................... x
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................................. xi
1. PENDAHULUAN .................................................................................................... 12
1.1. Latar Belakang ................................................................................................. 12
1.2. Tujuan ............................................................................................................... 13
2. METODE PRAKTEK KERJA MAGANG ............................................................... 14
2.1. Lokasi Penelitian .............................................................................................. 14
2.2. Waktu Penelitian ............................................................................................. 14
2.3. Prosedur PKM .................................................................................................. 14
3. HASIL PRAKTEK KERJA MAGANG .................................................................... 17
3.1. Kondisi Lokasi .................................................................................................. 17
3.2. Partisipasi Aktif ................................................................................................. 18
3.2.1. Kegiatan Minggu Pertama ....................................................................... 18
3.2.1.1. Pengukuran TSS ......................................................................... 18
3.2.1.2. Pembuatan Poster PROKASIH ................................................. 26
3.2.2.Kegiatan Pada Minggu Kedua ................................................................ 28
3.2.2.1. Pengujian TDS ............................................................................ 28
3.2.2.2. Perhitungan COD ....................................................................... 37
3.2.2.3. Pengukuran Logam Berat Cu dan Zn ......................................... 42
3.2.3 Kegiatan Pada Minggu Ketiga................................................................ 50
3.2.3.1. Pengukuran pH ........................................................................... 50
3.2.3.2. Pengukuran Chlorine Free.......................................................... 54
3.2.4. Kegiatan Minggu Keempat ...................................................................... 57
3.2.4.1. Pembuatan Laporan Uji Emisi Kendaraan Bermotor ................. 57
3.2.5. Kegiatan Minggu Kelima ......................................................................... 58
3.2.5.1. Sosialisasi Program Kali Bersih .................................................. 58
3.2.6. Kegiatan Minggu Keenam ....................................................................... 59
3.2.6.1. Pengambilan Sampel Kualitas Air di Muara Sungai Mangatan
Kanal, Kali Buntung, dan Kepetingan. ..................................................... 59

vi
3.3. Kendala PKM.................................................................................................... 62
3.4. Saran Kegiatan PKM........................................................................................ 62
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................... 63
LAMPIRAN ................................................................................................................. 64

vii
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1. Prosedur pengukuran TSS ...................................................................... 20

Gambar 2. Alat untuk Pengukuran TSS (A. Oven, B. Timbangan Analitik, C.


Pelabelan cawan)........................................................................................................ 21

Gambar 3. Proses uji TSS (A. Proses penyaringan, B. Proses pengovenan, C.


Proses pendinginan, D. Pemasukkan Sampel, E. Proses penimbangan)................. 22

Gambar 4. Sampel Uji................................................................................................ 24

Gambar 5. Poster PROKASIH ................................................................................... 27

Gambar 6. Prosedur pengukuran TDS ...................................................................... 30

Gambar 7. Proses pengukuran TDS (A. Proses menghomogenkan Sampel, B.


Proses pengovenan, C. Proses pendinginan, D. Proses penimbangan, E. Proses
penyaringan, F. Proses pengambilan sampel) ........................................................... 31

Gambar 8. Prosedur pengukuran COD .................................................................... 39

Gambar 9. Proses pelabelan ..................................................................................... 40

Gambar 10. Proses pengukuran COD (A. Proses pereaksian sampel, B. Perhitungan
kadar COD) ................................................................................................................. 40

Gambar 11. Prosedur pengukuran logam berat Zn ................................................... 44

Gambar 12. Persiapan alat dan bahan uji Logam berat (A. Sampel uji logam berat
Zn, B. Pelabelan botol logam berat) ........................................................................... 45

Gambar 13. Proses pengujian logam berat Zn (A. Proses penambahan reagen Zn,
B. Proses pengambilan fase tertinggi Zn) .................................................................. 46

Gambar 14. Prosedur pengukuran logam berat Cu ................................................... 48

Gambar 15. Proses pengukuran logam berat Cu (A. Proses penambahan reagen
Cu, B. Proses perhitungan nilai Cu) ........................................................................... 49

Gambar 16. Prosedur pengukura pH ........................................................................ 52

Gambar 17. Proses pengukuran pH (A. Pengukuran suhu pada pH Buffer, B.


Pengukuran pH) .......................................................................................................... 53

Gambar 18. Prosedur pengukuran Chlorine Free ..................................................... 55

Gambar 19. Proses pengukuran Chlorine free (A. Proses penambahan reagen
Chlorine Free, B. Proses pengukuran kadar Chlorine Free)...................................... 56

viii
Gambar 20. Muara Sungai Mangatan Kanal ............................................................. 60

Gambar 21. Pengambilan sampel kualitas air (BOD) ............................................... 61

Gambar 22. Proses pengambilan sampel kualitas air............................................... 61

ix
DAFTAR TABEL
Tabel 1. Jadwal Pelaksanaan PKM ............................................................................ 16

Tabel 2. Alat Pengukuran TSS ................................................................................... 18

Tabel 3. Bahan Pengukuran TSS ............................................................................... 19

Tabel 4. Hasil Pengukuran TSS ................................................................................. 25

Tabel 5. Daftar Alat Pengukuran TDS ........................................................................ 28

Tabel 6. Daftar Bahan Pengukuran TDS .................................................................... 29

Tabel 7. Hasil pengujian sampel................................................................................. 34

Tabel 8. Rata-rata hasil penimbangan sampel........................................................... 35

Tabel 9. Daftar alat pengukuran COD ........................................................................ 37

Tabel 10. Daftar alat pengukuran COD ...................................................................... 38

Tabel 11. Hasil Pengukuran COD .............................................................................. 41

Tabel 12. Daftar Alat Pengukuran Logam Berat Cu dan Zn ...................................... 42

Tabel 13. Daftar Bahan Pengukuran Logam Berat Cu dan Zn .................................. 43

Tabel 14. Hasil Pengukuran Logam Berat Zn ............................................................ 47

Tabel 15. Hasil pengukuran logam berat Cu .............................................................. 50

Tabel 16. Daftar alat pengukuran pH ......................................................................... 51

Tabel 17. Daftar bahan pengukuran pH ..................................................................... 51

Tabel 18. Hasil Pengukuran pH .................................................................................. 53

Tabel 19. Daftar alat pengukuran Chlorine ................................................................ 54

Tabel 20. Daftar Bahan Pengukuran Chlorine ........................................................... 55

Tabel 21. Hasil pengukuran Chlorine ......................................................................... 57

Tabel 22. Daftar alat pengambilan sampel ................................................................. 59

x
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1. Kondisi bagian UPTB pengelolaan data dan Laboratorium ............... 64
Lampiran 2. Pengambilan sampel .......................................................................... 64
Lampiran 3. Sosialisasi Program Kali Bersih .......................................................... 64
Lampiran 4. Surat pernyataan telah melakukan PKM ............................................ 65
Lampiran 5. Log Book selama PKM di BLH Sidoarjo ............................................. 66

xi
1. PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang

Praktek Kerja Magang (PKM) merupakan fasilitas yang diberikan kepada

mahasiswa dengan tujuan agar mahasiwa memiliki pengalaman sebelum memasuki

dunia kerja, sebagai media untuk mengasah kemampuan mahasiswa di bidang

akademi dan sebagai salah satu syarat untuk melakukan Skripsi. Topik PKM untuk

Prodi Ilmu Kelautan sangatlah bermacam macam, salah satunya adalah tentang

kualitas air baik kualitas air limbah maupun kualitas air sungai.

Penelitian mengenai kualitas air merupakan salah satu hal yang penting

untuk mengetahui apakah suatu perairan itu tercemar atau tidak. Penelitian tentang

kalitas air dapat dilakukan di suatu laboratorium. Banyak instansi yang memiliki

fasilitas laboratorium yang bisa digunakan untuk melakukan penelitian tentang

kualitas air, salah satunya adalah di Badan Lingkungan Hidup Sidoarjo.

Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Sidoarjo merupakan unsur pelaksana

Pemerintah Daerah yang dipimpin oleh Kepala Badan yang berada dibawah dan

bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Badan Lingkungan

Hidup Kabupaten Sidoarjo mempunyai tugas pokok membantu Bupati dalam

melaksanakan Urusan Wajib di bidang Lingkungan Hidup serta tugas pembantuan

lainnya. Kegiatan lingkungan hidup yang diberikan kepada pihak BLH adalah

penelitian mengenai kualitas air sungai, limbah pabrik dan air minum. Selain

menangani tentang kualitas air pihak BLH juga menangani tentang kualitas udara

dan kegiatan lingkungan hidup lainnya (BLH, 2015).

Badan Lingkungan Hidup seperti yang telah dijelaskan di atas adalah instansi

yang akan penulis jadikan sebagai lokasi Praktek Kerja Magang (PKM), dimana

instansi ini memiliki laboratorium kualitas air dengan alat yang lebih modern

12
dibandingkan dengan yang digunakan di Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, oleh

karena itu penulis ingin mempelajari cara kerja alat yang digunakan untuk

pengukuran kualitas air di BLH Sidoarjo. Selain itu di Badan Lingkungan Hidup

Sidoarjo juga memiliki tugas untuk melakukan kegiatan pengambilan sampel di

Muara Sungai Brantas, oleh karena itu kegiatan ini sangat baik untuk menjadi salah

satu kegiatan partisipasi aktif selama melakukan PKM.

1.2. Tujuan

Tujuan dari Praktek Kerja Magang ini adalah :

1. Untuk mengetahui metode standar pengukuran parameter kualitas air yang

digunakan oleh pihak BLH.

2. Untuk mempelajari cara kerja alat ukur modern yang digunakan oleh pihak

BLH untuk mengukur kualitas air.

3. Untuk mempelajari bagaimana pihak laboran BLH dalam melakukan kegiatan

pengambilan sample air di muara sungai.

4. Untuk mengetahui kegiatan apa saja yang ditangani oleh pihak BLH dibidang

lingkungan hidup.

13
2. METODE PRAKTEK KERJA MAGANG
2.1. Lokasi Penelitian

Praktek Kerja Magang dilakukan di Badan Lingkungan Hidup Kabupaten

Sidoarjo, Jawa Timur.

2.2. Waktu Penelitian

Pelaksanaan PKM dilakukan pada tanggal 27 Juli sampai dengan 9

September 2015.

2.3. Prosedur PKM

Metode Praktek Kerja Magang di Badan Lingkungan Hidup meliputi

persiapan PKM, pembuatan proposal, asistensi proposal kepada dosen

pembimbing, penyerahan laporan ke Badan Lingkungan Hidup, kemudian

pelaksanaan Praktek Kerja Magang dan penyusunan laporan hasil PKM. Tabel 1

menjelaskan prosedur dilaksanakannya kegiatan PKM yang mencakup lima proses.

Proses pertama yaitu persiapan PKM, dimana dalam proses ini meliputi pengajuan

surat pelaksanaan kegiatan PKM, kartu bimbingan penyusunan laporan hasil PKM,

dan pembuatan Log Book untuk kegiatan Praktek Kerja Magang. Proses yang kedua

adalah melakukan kegiatan survey di Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Sidoarjo.

Kegiatan survey dilakukan pada minggu kedua bulan Juni. Tujuan dilakukannya

kegiatan survey adalah untuk meminta izin melakukan kegiatan Praktek Kerja

Magang di Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Sidoarjo. Proses perijinan di BLH

Sidoarjo ini sangat sulit sehingga memerlukan waktu tiga kali untuk meminta izin

melakukan kegiatan PKM. Prosedur PKM yang ketiga meliputi penyusunan

proposal, asistensi proposal pada dosen pembimbing dan penyerahan proposal ke

pihak BLH. Diperlukan waktu selama 5 Minggu untuk melakukan proses ini yaitu

pada Minggu ketiga bulan Juni hingga Minggu ketiga bulan Juli. Pelaksanaan PKM

14
dilakukan setelah mendapat persetujuan dosen pembimbing mengenai proposal

PKM. Pelaksanaan kegiatan PKM dilakukan selama 33 hari orang kerja (HOK) yaitu

pada tanggal 27 Juli sampai dengan 9 September 2015. Kemudian proses terakhir

dari prosedur PKM adalah penyusunan laporan hasil Praktek Kerja Magang yang

dilaksanakan pada bulan September hingga bulan Oktober.

Proses pengambilan data dalam kegiatan Praktek Kerja Magang terdiri dari

wawancara, observasi langsung dan kegiatan partisipasi aktif. Masing masing

proses pengambilan data pada kegiatan Praktek Kerja Magang memiliki tujuan

tersendiri seperti pengambilan data melalui wawancara bertujuan untuk memperoleh

informasi mengenai metode apa yang digunakan oleh pihak BLH dalam melakukan

analisa kualitas air. Kegiatan wawancara dapat dilakukan dengan pihak laboran BLH

dan pihak pengelolaan data untuk mendapatkan berbagai informasi mengenai

metode pengukuran kualitas air. Proses pengambilan data selanjutnya adalah

melakukan observasi langsung. Hal ini dilakukan untuk memperoleh informasi

mengenai cara pengambilan sampel yang dilakukan oleh pihak BLH. Untuk proses

pengambilan data selanjutnya adalah dengan melakukan kegiatan partisipasi aktif

yang meliputi partisipasi kegiatan di laboratorium dan partisipasi kegiatan di lapang.

Partisipasi kegiatan di laboratorium dapat memberikan informasi mengenai

bagaimana cara menggunakan alat modern yang digunakan pihak laboran BLH

dalam mengukur kualitas air. Sedangkan untuk kegiatan partisipasi aktif di lapang

dapat memberikan informasi mengenai kegiatan apa saja yang ditangani oleh pihak

BLH mengenai kegiatan lingkungan hidup.

15
Tabel 1. Jadwal Pelaksanaan PKM

Bulan Juni Juli Agustus September Oktober


Minggu 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
Persiapan PKM
Survey Tempat
Penyusunan Proposal
Asistensi Proposal Dan
Penyerahan Proposal Ke BLH

Pelaksanaan PKM
Penyusunan Laporan Pkm

16
3. HASIL PRAKTEK KERJA MAGANG

3.1. Kondisi Lokasi

Kegiatan PKM di BLH Sidoarjo dilaksanakan pada tanggal 27 Juli sampai 9

September 2015. BLH sendiri memiliki beberapa ruangan sesuai dengan bagian

bagiannya. Akan tetapi pada kegiatan Praktek Kerja Magang ini penulis ditempatkan

pada bagian PDL (Penanggulangan Dampak Lingkungan) dan UPTB (Unit

Pelayanan Terpadu). PDL sendiri menangani tentang dampak lingkungan hidup di

Kabupaten Sidoarjo seperti penanganan AMDAL, PROKASIH dan kegiatan

Kalpataru maupun Adiwiyata di Kabupaten Sidoarjo. Bagian PDL juga menangani

pengambilan sampel di semua muara sungai yang ada di Kabupaten Sidoarjo.

Sedangkan bagian UPTB terdiri dari 2 ruangan yaitu bagian laboratorium dan bagian

pengolahan data, dimana bagian laboratorium terletak di lantai satu yang ditempati

oleh dua laboran. Laboratorium ini memiliki banyak peralatan untuk menganalisa

parameter kualitas air baik parameter fisika maupun kimia (Lampiran 1).

Laboratorium BLH Sidoarjo hanya bisa meneliti beberapa parameter saja,

karena laboratorium milik BLH ini belum terakreditasi. Suatu Laboratorium yang

terakreditasi menggunakan metode SNI sebagai acuan atau metode standar dalam

pengukuran kualitas air. Sedangkan Metode analisa yang digunakan BLH Sidoarjo

adalah Metode SNI (untuk parameter BOD, COD, pH, TSS, dan TDS) dan KIT (

untuk parameter kualitas air seperti Chlorine, Logam berat, Minyak dan Lemak,

bahan organik dan anorganik). Metode KIT adalah suatu metode atau cara

penggunaan alat yang sudah tertulis di dalam alat ketika di beli. Ruangan UPTB

bagian pengelolaan data berada di lantai dua bersebelahan dengan ruangan PDL.

17
Kegiatan yang dilakukan pihak pengelola data adalah mengolah seluruh data hasil

laboratorium serta membuat form penggunaan laboratorium (Lampiran 1).

3.2. Partisipasi Aktif


3.2.1. Kegiatan Minggu Pertama
3.2.1.1. Pengukuran TSS

Kegiatan Praktek Kerja Magang pada minggu pertama adalah pengukuran

TSS (Total Suspended Solid) dengan menggunakan metode Gravimetri (BSN,

2004). TSS merupakan suatu residu yang tertahan pada kertas saring yang

digunakan pada saat pengukuran menggunakan Metode Gravimetri. Metode

Gravimetri merupakan suatu metode yang digunakan untuk menentukan residu yang

tersuspensi. Langkah pertama dalam pengukuran TSS adalah persiapan alat dan

bahan (Tabel.2).

Tabel 2. Alat Pengukuran TSS

No Alat Gambar Fungsi dan keterangan


1 Desikator Untuk mendinginkan cawan
setelah di oven.
Proses pendinginan cawan
dilakukan selama 15 menit
agar optimal.
2 Pengaduk Untuk menghomogenkan
Magnetik sampel secara magnetik.

3 Oven Untuk memanaskan sampel


0
dengan suhu 104 C.
Utuk mencari berat konstan,
kertas saring di oven pada
suhu 1030 C - 1050 C

18
No Alat Gambar Fungsi dan keterangan
5 Vacum pompa Sebagai alat filtrasi sampel.
Penyaringan dilakukan selama
3 menit setelah sampel
dituang.

Tabel 3. Bahan Pengukuran TSS

No Bahan Gambar Fungsi dan Keterangan

Sebagai media pengujian


sampel.
Kertas saring ada tiga macam:
1. Whatman Grade 934-
AH digunakan untuk
Kertas saring water analiysis
1 Whatman Grade 2. Gelman type A/E
934- AHTM digunakan untuk
sanitary water analysis
3. E-D Scientific
Specialities grade 161
digunakan untuk waste
water.

Digunakan untuk uji TSS.


2 Sampel
Sampel dari Kali Sumber.

19
Prosedur pengujian TSS dengan menggunakan Metode Gravimetri dapat dilihat
pada bagan alir berikut ini (Gambar 1).

1. Persiapan pengukuran

2. TimbangTSS
kertas saring Whatman Grade 934 - AHTM

3. Beri label cawan porselen

4. Masukkan cawan ke dalam oven selama 1 jam

5. Masukkas ke dalam desikator selama 15 menit

6. Letakkan kertas saring ke dalam alat filtrasi

7. Masukkan aquades 20 ml sebanyak 3 kali

8. Nyalakan alat filtrasi

9. Tunggu selama 3 menit

10. Ambil kertas saring dan letakkan pada cawan porselen

11. Masukkan ke dalam oven selama 1 jam

12. Masukkan ke dalam desikator selama 15 menit

13. Timbang kembali kertas saring

14. Ulangi langkah pada poin ke 6 sampai ke 13

Gambar 1. Prosedur pengukuran TSS

20
A B C

Gambar 2. Alat untuk Pengukuran TSS (A. Oven, B. Timbangan Analitik, C.


Pelabelan cawan)

Gambar 1 menjelaskan secara singkat pengukuran TSS. Langkah pertama

dalam uji TSS adalah melakukan persiapan pengujian yaitu memanaskan oven pada

suhu 1040 C(Gambar 2A). Suhu 1040C adalah suhu yang digunakan sebagai standar

pengukuran TSS yang sudah digunakan oleh sebagian laboran dan sudah sesuai

dengan SNI. Persiapan kedua adalah memastikan apakah timbangan analitik sudah

terpasang dengan benar atau tidak. Sebelum menimbang perhatikan angka yang

tertera pada display, angka harus menunjukkan nilai 0.0000 apabila belum nol

maka tekan tombol Tare (Gambar 2B). Persiapan ketiga adalah melakukan

kalibrasi untuk seluruh alat dengan menggunakan aquades. Tujuan dari kalibrasi

adalah mengurangi kemungkinan adanya kontaminasi pada seluruh alat yang akan

digunakan.

Persiapan keempat adalah melakukan pelabelan pada cawan porselen

dengan menggunakan kertas label yang diberi kode Blanko, Duplo 1, Duplo 2.

Pemberian kode label tersebut digunakan untuk mempermudah dalam proses

pengukuran agar antara satu sampel dengan sampel yang lainnya tidak tertukar

(Gambar 2C). Langkah berikutnya adalah memasukkan kertas saring Merk

Whatman Grade 934 - AHTM ke dalam cawan porselen dengan menggunakan

pinset agar tidak terkontaminasi. Kertas saring yang ada pada masing masing

21
cawan ditimbang dengan menggunakan timbangan analitik untuk memperoleh berat

awal kertas saring sebelum difiltrasi.

A B C

D E

Gambar 3. Proses uji TSS (A. Proses penyaringan, B. Proses pengovenan, C.


Proses pendinginan, D. Pemasukkan Sampel, E. Proses penimbangan)

Langkah berikutnya adalah memasukan kertas saring (dilakukan satu per

satu pada tiap tiap kertas saring) ke dalam alat filtrasi dengan menggunakan

pinset (Gambar 3A). Aquades 20 ml dimasukkan ke dalam alat filtrasi dengan

pengulangan sebanyak 3 kali. Tujuan pengulangan sebanyak 3 kali adalah untuk

memastikan kertas saring yang berada dalam alat filtrasi sudah dalam keadaan

steril. Alat filtrasi dinyalakan untuk memulai penyaringan selama 3 menit. Waktu 3

menit merupakan batas waktu penyaringan untuk menghilangkan sisa air aquades

yang telah dituang ke dalam kertas saring sebelumnya. Kemudian kertas saring di

letakkan ke dalam cawan porselen. Langkah berikutnya adalah memasukkan cawan

porselen yang berisi kertas saring ke dalam oven selama 1 jam agar kertas saring

benar benar kering. Suhu oven untuk pengukuran TSS adalah 1040C (Gambar

3B). Suhu ini dipakai untuk memperoleh panas optimum dan sesuai dengan SNI.

22
Cawan porselen yang telah di oven dimasukkan ke dalam desikator selama 15

menit agar cawan tidak panas ketika ditimbang (Gambar 3C). Selanjutnya kertas

saring ditimbang menggunakan timbangan analitik untuk mengetahui berat awal

kertas saring. Pencatatan nilai hasil penimbangan dilakukan setelah angka pada

display timbangan analitik stabil. Penimbangan kertas saring dilakukan secara

berulang ulang untuk memperoleh berat kertas saring yang konsisten.

Penimbangan kertas saring yang dilakukan di BLH dilakukan pengulangan sebanyak

3 kali hingga memperoleh nilai yang konsisten. Apabila penimbangan kertas saring

tidak memperoleh angka yang konsisten, dapat dilakukan penimbangan maksimal

sebanyak 7 kali. Kemudian hasil penimbangan di rata-rata untuk memperoleh berat

awal kertas saring. Pengukuran residu dilakukan setelah diperoleh berat awal dari

kertas saring. Langkah awal dari pengukuran residu adalah dengan meletakkan

kertas saring ke dalam alat filtrasi. Kertas saring yang diberi label Blanko

digunakan sebagai kontrol uji dengan aquades sebagai sampel uji. Perlakuan pada

sampel Blanko dalam uji TSS yaitu dengan memasukan 25 mL aquades sebanyak

3 kali. Alat filtrasi dinyalakan selama 3 menit agar air tersaring sempurna di dalam

kertas saring. Pada pengukuran sampel berikutnya dilakukan langkah yang sama

yaitu dari proses pengovenan hingga proses penimbangan. Akan tetapi, pada

penimbangan kertas saring + residu tidak dilakukan pengulangan dalam

penimbangan karena tidak memerlukan nilai yang konsisten.

Pengujian TSS pada kertas saring Duplo 1 dan Duplo 2 dilakukan setelah

mendapatkan nilai kertas saring yang stabil. Kedua kertas saring (media sampel) ini

memiliki perlakuan yang berbeda dengan sampel kontrol karena sampel yang

digunakan bukan aquades melainkan sampel uji yang diambil dari Kali Sumber (Post

1). Langkah pertama yang dilakukan adalah memasukkan kertas saring Duplo 1

23
atau Duplo 2 ke dalam alat filtrasi (Gambar 3D). Kemudian melakukan pembilasan

dengan aquades secukupnya sebanyak 3 kali penuangan. Air sampel sebanyak 25

mL dituang ke dalam alat filtrasi sebanyak 3 kali penuangan.

Gambar 4. Sampel Uji

Pengujian TSS ini menggunakan air sampel yang diambil dari Kali Sumber

(sampel yang digunakan diambil oleh pihak BLH sebelum dilakukannya kegiatan

PKM, sampel yang digunakan adalah sampel lama) (Gambar 4). Langkah berikutnya

adalah menyalakan alat filtrasi selama 3 menit agar air sampel tersaring sempurna.

Proses pengovenan dilakukan setelah proses filtrasi dengan waktu pengovenan

selama 1 jam. Perlakuan ini dilakukan agar kertas saring benar - benar kering dan

residu mengendap sempurna. Kemudian kertas saring di dalam cawan porselen

dimasukkan ke dalam desikator selama 15 menit agar sampel dingin.

Langkah berikutnya adalah menimbang sampel dengan menggunakan

timbangan analitik yang dilakukan satu persatu pada setiap kertas saring. Proses

penimbangan harus dilakukan secara hati- hati agar tidak tertukar dengan sampel

yang lain (gambar 3E). Pencatatan nilai hasil timbangan pada masing masing

sampel dilakukan pada saat angka yang tertera di display timbangan menunjukkan

24
angka yang stabil. Proses perhitungan TSS dilakukan dengan menggunakan rumus

sebagai berikut:

( )
TSS =

Keterangan :

- TSS : Total Suspended Solid

- A : berat kertas saring + residu kering (mg)

- B : berat kertas saring (mg)

Tabel 4. Hasil Pengukuran TSS

Sampel Pengukuran Berat Awal Pengukuran Residu + Kertas


Kertas Saring Saring

(B) (A)

Blanko 0,1045 0,1047

Duplo 1 0,1050 0,1057

Duplo 2 0,1054 0,1061

Data pada Tabel 4. dimasukkan ke dalam rumus yang telah dijelaskan

sebelumnya. Berikut adalah hasil dari perhitungan uji TSS:

( )
= = 0,008 gr/ml = 8 mg /l

( )
= = 0,028 gr/ml = 28 mg /l

( )
= = 0,028 gr/ml = 28 mg /l

25
Perhitungan pengendalian mutu pada sampel dilakukan untuk mengetahui

apakah hasil pengujian TSS akurat atau tidak. Bila nilai RPD lebih besar 5%,

pengujian ini harus diulang karena kemungkinan terjadi kesalahan perhitungan atau

pengujian TSS. Berikut adalah rumus perhitungan RPD :

( )
( )

Keterangan :

X1 = kandungan padatan tersuspensi pada penentuan pertama (duplo 1)

X2 = kandungan padatan tersuspensi pada penentuan kedua (duplo 2)

Maka dari rumus diatas dapat di peroleh nilai RPD sebagai berikut:

( )
=0%
( )

Dari hasil diatas dapat disimpulkan bahwa pengukuran yang dilakukan pada

uji TSS adalah akurat, karena nilainya berada dibawah 5%.

3.2.1.2. Pembuatan Poster PROKASIH

Pembuatan Poster Prokasih dilakukan untuk acara sosialisasi Program Kali

Bersih yang akan dilaksanakan pada tanggal 1 September 2015. Tema dari poster

ini tentang Progam Kali Bersih, dimana pada poster ini terdapat gambar sungai dan

disertai gambar penyebab terjadinya pencemaran di sungai (Gambar 5). Pembuatan

poster ini menggunakan Photoshop CS4 karena software ini mudah diaplikasikan

untuk orang awam.

26
Gambar 5. Poster PROKASIH

Poster PROKASIH ini menerangkan bahwa gambar yang ditandai lingkaran

yang memiliki garis tengah berwarna merah merupakan sumber pencemar yang

menyumbang terjadinya pencemaran pada sungai atau kali. Sumber pencemar ini

terdiri dari limbah pabrik, limbah domestik, pembuangan sampah sembarangan dan

kotoran manusia di sungai. Semua ini dapat mengakibatkan penurunan kualitas air

sungai. Oleh karena itu, pihak BLH mengadakan Program Kali Bersih yang bertujuan

untuk menyadarkan masyarakat akan dampak dari limbah dan sampah pada

perairan.

27
3.2.2. Kegiatan Pada Minggu Kedua

3.2.2.1. Pengujian TDS

TDS merupakan bagian yang dapat melewati filter berupa ion ion dalam air

akibat terlarutnya garam garam mineral. Metode pengujian TDS sama dengan

metode pengujian TSS yaitu dengan menggunakan Metode Gravimetri (BSN, 2005).

Langkah pertama dalam uji TDS adalah persiapan alat dan bahan yang bisa dilihat

pada Tabel. 5 dan Tabel 6.

Tabel 5. Daftar Alat Pengukuran TDS

No Alat Gambar Fungsi dan Keterangan

Untuk mendinginkan cawan


setelah di oven. Waktu
1 Desikator
pendinginan dilakukan selama 15
menit untuk hasil yang optimal.

Untuk memanaskan cawan


2 Oven setelah di filtrasi. Suhu
pengukuran TDS adalah 1800C

Untuk menyaring sampel. Waktu


3 Pompa vakum penyaringan selama 3 menit
untuk hasil yang optimal.

28
No Alat Gambar Fungsi dan Keterangan

Pengaduk Sebagai pengaduk sampel agar


4
Magnetik sampel homogen.

Tabel 6. Daftar Bahan Pengukuran TDS

No Bahan Gambar Fungsi dan keterangan

Digunakan untuk menyaring


sampel ketika di filtrasi.

Kertas saring ada tiga macam:


1. Whatman Grade 934-AH

Kertas saring digunakan untuk water


1 analiysis
Whatman Grade
2. Gelman type A/E
digunakan untuk sanitary
water analysis
E-D Scientific Specialities grade
161 digunakan untuk waste water.

Sampel Inlet
2 Sebagai bahan uji
Outlet

29
Prosedur pengujian TDS secara singkatnya dapat dilihat pada Gambar 6.

Persiapan pengukuran TDS

Beri label pada Cawan Porselen

Masukkan ke dalam oven (tunggu 1 jam)

Dinginkan pada desikator (15 menit)

Timbang pada timbangan analitik

Masukkan kertas saring pada alat filtrasi

Bilas dengan aquades 10 ml (3 kali)

Masukkan air sampel 50 ml

Bilas dengan aquades 10 ml (3 kali)

Nyalakan alat filtrasi ( tunggu 3 menit)

Letakkan ke dalam cawan porselen

Masukkan ke dalam oven ( tunggu hingga air sampel menguap habis)

Dinginkan pada desikator (tunggu 15 menit)

Timbang dengan timbangan analitik

Gambar 6. Prosedur pengukuran TDS

Gambar 6 menjelaskan tentang cara pengukuran TDS secara singkat agar

mudah untuk dipahami. Langkah pertama yang dilakukan dalam pengukuran TDS

adalah persiapan pengujian TDS dengan mengkalibrasi semua alat yang akan

digunakan untuk pengujian. Perlakuan ini dilakukan untuk mengurangi kemungkinan

terjadinya kontaminasi pada seluruh alat yang akan digunakan pada saat uji TDS.

30
A

B C D

E F
Gambar 7. Proses pengukuran TDS (A. Proses menghomogenkan Sampel, B.
Proses pengovenan, C. Proses pendinginan, D. Proses penimbangan, E. Proses
penyaringan, F. Proses pengambilan sampel)

Langkah kedua adalah memasukkan sampel ke dalam Beaker Glass, dimana

pengujian TDS ini menggunakan sampel yang diambil dari salah satu pabrik atau

perusahaan di Sidoarjo (sampel Outlet dan Sampel Inlet). Sampel dituang ke dalam

pompa vakum untuk menghomogenkan sampel (Gambar 7A). Proses pelabelan

pada cawan porselen dilakukan dengan menggunakan kertas label yang diberi kode

sampel S1 (sampel 1) meliputi Duplo 1, Duplo 2, Blanko; sampel S2 (Sampel 2)

Blanko, Duplo 1, Duplo 2; sampel S3 (sampel 3) Duplo 1, Duplo 2.

Langkah ketiga yaitu memasukkan cawan porselen yang telah diberi label ke

dalam oven dengan suhu 1800 C selama 1 jam. Proses pengovenan dilakukan untuk

memperoleh berat konstan dari tiap - tiap cawan (Gambar 7B). Langkah keempat

31
yaitu mendinginkan cawan porselen setelah di oven ke dalam desikator selama 15

menit. Perlakuan ini dilakukan agar cawan porselen tidak panas ketika ditimbang

(Gambar 7C). Proses selanjutnya adalah menimbang cawan porselen dengan

menggunakan timbangan analitik. Pencatatan berat cawan dilakukan setelah angka

pada display timbangan tidak berubah-ubah atau stabil (Gambar 7D). Langkah

berikutnya adalah dengan melakukan pengulangan yang sama seperti langkah

sebelumnya hingga memperoleh berat cawan yang sama atau stabil. Apabila pada

saat penimbangan cawan porselen tidak diperolah berat konstan maka perhitungan

dilakukan 7 kali. Pengulangan sebanyak 7 kali merupakan standar pengulangan

yang sudah cukup mewakili berat cawan porselen. Hasil dari penimbangan

kemudian dijumlahkan dan dihitung rata-ratanya sebagai berat konstan dari masing-

masing cawan porselen.

Langkah berikutnya adalah dengan meletakkan 1 Kertas saring ke dalam alat

filtrasi. Kertas saring yang digunakan pada saat pengujian TDS adalah kertas saring

dengan Merk Whatman Grade 934 AH sebagai kertas saring standar SNI. Kertas

saring diletakkan pada vakum pompa dengan menggunakan pinset untuk

menghindari kontaminasi. Proses pengkalibrasian kertas saring menggunakan

aquades 10 ml dengan penuangan sebanyak 3 kali. Mesin filtrasi dinyalakan selama

15 menit dengan tujuan pencucian kertas saring atau penyedotan air aquades dari

kertas saring agar kertas saring kering (Gambar 7E).

Air sampel yang dihomogenkan pada pengaduk magnetik diambil dengan

menggunakan pipet volume sebanyak 50 ml (Gambar 7F). Air sampel kemudian

dimasukkan ke dalam alat filtrasi untuk proses penyaringan. Alat filtrasi dinyalakan

selama 15 menit agar sampel benar benar tersaring. Setiap air sampel yang

sudah di filtrasi dimasukkan ke dalam cawan porselen yang sudah diberi label kode

32
sampel. Langkah berikutnya adalah memasukkan cawan porselen yang telah berisi

air sampel ke dalam oven dengan suhu 1800 C hingga sampel menguap habis.

Cawan porselen yang sudah di oven dimasukkan ke dalam desikator selama 15

menit. Kemudian cawan ditimbang untuk memperoleh berat endapan yang ada

didalam cawan porselen. Hasil penimbangan disajikan pada Tabel 7.

33
Tabel 7. Hasil pengujian sampel

sampel 1 sampel 2 sampel 3

Blanko duplo 1 duplo 2 Blanko duplo 1 duplo 2 blanko duplo 1 duplo 2

pengukuran 1 33,4444 31,451 35,271 32, 4308 33,8818 33,1015 55,2695 56,1222 57,8222

pengukuran 2 33,4436 32,4499 35,2699 32,4295 33,8818 33,1003 55,2675 56,1205 57,8197

pengukuran 3 33,4422 32,4456 35,2705 32,4268 33,8795 33,0957 55,2688 56,1227 57,8211

pengukuran 4 33,4414 32,4449 35,268 32,425 33,8779 33,0948 55,2677 56,1219 57,8207

pengukuran 5 33,4407 32,4442 35,2664 32,4251 33,8785 33,0937 55,2688 56,1207 57,8208

pengukuran 6 33,4399 32,4426 35,2664 32,4244 33,8777 33,0941 55,2682 56,1194 57,8201

pengukuran 7 33,4401 32,4435 35,2661 32,4244 33,878 33,0943 55,2664 56,1188 57,8185

rata rata 33,44176 32,3031 35,26833 32,42587 33,87931 33,09634 55,26813 56,12089 57,82044

34
Tabel 7 mensajikan hasil dari penimbangan masing masing cawan pada

timbangan analitik dan nilai rata rata dari penimbangan cawan porselen. Kemudian

dilakukan penimbangan kembali pada cawan yang telah ada endapan sampel yang

diuapkan di dalam oven. Hasil penimbangan cawan porselen + endapan dapat

dilihat pada Tabel 8.

Tabel 8. Rata-rata hasil penimbangan sampel

Sampel Blanko Duplo 1 Duplo 2

Sampel 1 - - -

Sampel 2 32,4256 33,9490 33,165

Sampel 3 55,2681 56,2398 57,9374

Perhitungan kadar padatan terlarut total menggunakan rumus sebagai berikut:

( )

Keterangan :

A1 adalah berat tetap (g) cawan kosong setelah pemanasan

B adalah berat tetap (g) cawan berisi padatan terlarut total setelah

pemanasan.

Dari rumus diatas dapat diperoleh hasil perhitungan pada masing masing

sampel yang telah ditimbang. Berikut adalah perhitungan dari kadar padatan terlarut

total :

( )
= = 1394 mg/l

( )
= = 1374 mg/l

35
( )
= = 12,2mg/l

( )
= = 0 mg/l

( )
= = 2380mg/l

( )
= = 2340 mg/

Nilai berat cawan porselen yang digunakan pada saat perhitungan TDS

adalah nilai berat cawan porselen dengan kode label Sampel 2 dan 3. Hal ini

dikarenakan cawan porselen dengan label Sampel 2 yang digunakan berukuran

25 ml, sedangkan air sampel yang dibutuhkan adalah 50 ml. Sisa cawan yang tidak

digunakan adalah cawan dengan label Sampel 1. Cawan sampel satu ini sebagai

cadangan untuk cawan Sampel 2 apabila air sampel yang ada di cawan sampel

2 telah habis menguap ketika di oven. Langkah berikutnya adalah perhitungan

pengendalian mutu pada pengujian TDS. Perhitungan ini digunakan untuk

mengetahui apakah perhitungan TDS yang dilakukan akurat atau tidak. Rumus

perhitungan pengendalian mutu sama dengan rumus RPD yang tertera pada

perhitungan TSS. Berikut adalah hasil dari perhitungan RPD untuk TDS:

( )
( ) = x 100%= 1,4 %
( )

( )
( ) = x 100%= 1,7 %
( )

Dari hasil perhitungan RPD diatas dapat dinyatakan bahwa perhitungan TDS

pada sampel outlet dan inlet adalah akurat, karena rentang nilai RPD dibawah 5 %

dari ketentuan pengendalian mutu.

36
3.2.2.2. Perhitungan COD

Kegiatan minggu kedua selanjutnya adalah melakukan uji COD. Sampel yang

digunakan dalam uji COD ada 5 sampel. Kelima sampel ini diambil dari 5 tempat

yang berbeda yaitu dari 5 Perusahaan dan salah satu Rumah Sakit di Kabupaten

Sidoarjo yang terdiri dari sampel Outlet dan Inlet. Perhitungan COD menggunakan

metode KIT. Alat yang digunakan dalam uji COD adalah merk Spectrosquant Pharo

300 M dan COD reaktor. Langkah pertama dalam pengukuran COD adalah

persiapan alat dan bahan yang dibutuhkan. Berikut adalah daftar alat dan bahan

yang disajikan pada Tabel 9 dan Tabel 10.

Tabel 9. Daftar alat pengukuran COD

No Alat Gambar Fungsi dan keterangan

Spectrosquant Untuk menghitung kadar COD secara


1
Pharo 300 M elektronik

Untuk mereaksikan sampel uji.

3 COD Reaktor COD reaktor yang digunakan

adalah merk Lovibond

Tempat untuk mereaksikan sampel


4 Cuvet
dan reaktor COD

37
Tabel 10. Daftar alat pengukuran COD

No Bahan Gambar Fungsi

Sebagai katalis untuk pengujian


1 Reaktor
COD

2 Sampel Sebagai bahan uji

38
Prosedur pengujian COD secara sederhana dapat di lihat pada Gambar 8.

Persiapan Pengukuran COD

Beri label Beaker Glass

Tuangkan sampel pada Beaker Glass

Nyalakan COD reaktor merk Lovibond, ET 108

Masukkan sampel ke dalam cuvet COD reaktor (tunggu selama 2 jam, suhu 1500 C)

Setelah itu di homogenkan selama 30 menit

Nyalakan alat uji Spectrosquant Pharo 300 M

Check tempat Cuvet

Tunggu hingga alat check sistem, filter lampu dan kalibrasi bertanda centang ()

Pilih enter

Pilih F2 untuk daftar metode

Pilih COD 25 1500

Kemudian Enter

Masukkan cuvet

Kemudian display pada alat Spectrosquant Pharo 300 M akan menunjukan nilai COD

Gambar 8. Prosedur pengukuran COD

39
Gambar 9. Proses pelabelan

Gambar 8 menjelaskan tentang prosedur pengukuran COD menggunakan

Metode KIT. Langkah pertama dalam uji COD adalah proses persiapan pengujian.

Proses persiapan uji COD meliputi proses pelabelan pada 5 Beaker Glass dengan

kode SK, SB, DS, SL dan Blanko (Gambar 9). Pemberian label juga dilakukan pada

cuvet COD yang berisi air yang di oksidasi dengan Hot Sulfuric Solution, Potassium

Dichromate, dengan Silver Sulfate sebagai larutan katalis.

A B
Gambar 10. Proses pengukuran COD (A. Proses pereaksian sampel, B. Perhitungan
kadar COD)

Langkah berikutnya adalah dengan memasukkan sampel ke dalam cuvet COD

sesuai dengan kode sampel. Cuvet COD dimasukkan ke dalam COD reaktor

dengan suhu 1500 C selama 2 jam (Gambar 10A). Sampel yang sudah direaksikan

ke dalam COD Reaktor Kemudian di homogenkan selama 30 menit. Persiapan

selanjutnya yaitu menyalakan alat uji COD merk Spectrosquant Pharo 300 M dan

40
melakukan pengecekan pada tempat cuvet. Proses pengecekan sistem akan

muncul pada display setelah alat Spectrosquant Pharo 300 M dinyalakan.

Penentuan metode pengukuran dilakukan dengan memilih tombol F2 pada display.

Metode pengukuran COD berada pada range 25-1500 mg/L. Metode ini dipilih untuk

sampel keruh.

Langkah berikutnya adalah memasukkan cuvet yang telah di homogenkan

ke dalam alat uji COD merk Spectrosquant Pharo 300 M. Nilai kadar COD akan

muncul pada Display setelah cuvet dimasukkan ke dalam alat uji (Gambar 10B).

Pengujian kadar COD pada sampel berikutnya dilakukan perlakuan atau langkah

yang sama. Hasil perhitungan COD menggunakan alat Spectrosquant 300 M dapat

dilihat pada Tabel 11.

Tabel 11. Hasil Pengukuran COD

No. Sampel Kadar COD Absorbansi

1 SK 573 mg/l 0,354

2 SB 109 mg/l 0,075

3 DS 86 mg/l 0,061

4 SL Outlet 62 mgl/l 0,792

5 SL Inlet 1303 mg/l 0,792


6 Blanko 83 mg/l 0,060

Kesimpulan dari hasil diatas adalah kadar COD yang paling tinggi ada pada

sampel SL (Inlet) karena pada sampel Inlet ini tidak dilakukan filtrasi atau pengolahan

sebelum diukur, dengan nilai COD sebesar 1303 mg/l.

41
3.2.2.3. Pengukuran Logam Berat Cu dan Zn

Kegiatan minggu kedua selain mengukur COD dan TSS adalah pengujian logam

berat Zn dan Cu. Logam berat adalah suatu bahan pencemar yang apabila dalam

konsentrasi yang banyak akan menyebabkan menurunnya kualitas air atau

lingkungan (Tejoyuwono, 2006). Pengujian logam berat Zn dan Cu dilakukan dengan

menggunakan metode KIT. Alat yang digunakan dalam pengujian logam berat

adalah Spectrosquant Pharo 300 M. Langkah pertama dalam pengujian logam berat

adalah mempersiapkan alat dan bahan yang akan digunakan dalam pengujian.

Daftar alat dan bahan disajikan pada Tabel 12 dan Tabel 13.

Tabel 12. Daftar Alat Pengukuran Logam Berat Cu dan Zn

No Alat Gambar Fungsi

1 Cuvet Untuk tempat pengujian

logam berat ketika

dimasukkan ke dalam alat

Spectrosquant Pharo 300 M

2 Botol kecil Sebagai tempat sampel

ketika akan direaksikan

dengan larutan logam berat

Cu atau Zn

3 Spectrosquant Untuk mengukur kadar

Pharo 300 M logam berat secara

elektronik

42
Tabel 13. Daftar Bahan Pengukuran Logam Berat Cu dan Zn

No Bahan Gambar Fungsi

1 Sampel Sebagai bahan uji

Digunakan untuk mereaksikan


2 Reagen
logam berat

43
Persiapan pengujian selanjutnya adalah mengkalibrasi setiap alat yang akan

digunakan untuk mengurangi kemungkinan terjadinya kontaminasi. Prosedur

pengujian logam berat Zn dapat di lihat pada Gambar 11.

Persiapan Pengujian Zn

Beri label Beaker Glass untuk masing masing sampel

Tuangkan aquades ke dalam Beaker Glass secukupnya

Masukan sampel ke dalam Beaker Glass sebanyak 50 ml

Ukur pH pada masing masing sampel

Tambahkan 5 tetes Zn -1

Tambahkan Zn-2 (2 tetes)

Tambahkan 5 tetes Zn-3

Tambahkan 3 tetes Zn-4

(tunggu
Tambahkan 1 level Zn -5, 3dimenit)
aduk selama 30 detik

Diamkan selama 2 menit

Diambil fase tertinggi yang berada di permukaan

Masukkan ke dalam cuvet

Diamkan selama 3 menit

Masukkan cuvet ke dalam alat uji

Tunggu display menghitung jumlah logam berat Zn

Catat nilai yang tertera pada display

Gambar 11. Prosedur pengukuran logam berat Zn

44
Gambar 11 menjelaskan mengenai prosedur pengukuran Zn dengan

menggunakan Metode KIT. Langkah pertama yang dilakukan dalam uji logam berat

adalah melakukan kalibrasi pada setiap alat yang akan digunakan untuk pengujian.

Perlakuan ini dilakukan untuk mengurangi kemungkinan terjadinya kontaminasi.

A B

Gambar 12. Persiapan alat dan bahan uji Logam berat (A. Sampel uji logam berat
Zn, B. Pelabelan botol logam berat)

Sampel yang digunakan untuk pengujian logam berat Cu dan Zn adalah

sampel yang diambil dari salah satu perusahaan di Sidoarjo yang terdiri dari sampel

Inlet dan Outlet. Proses persiapan berikutnya adalah pemberian label pada masing-

masing sampel. Proses pelabelan meliputi pelabelan pada botol kecil dan pada

Erlen Meyer. Air sampel sebanyak 50 ml dituang ke dalam Erlen Meyer yang telah

diberi kode sampel. Satu gelas Erlen Meyer berisi aquades 50 ml sebagai kontrol uji

(Gambar 12A).

Persiapan berikutnya adalah pemberian label pada botol kecil dengan tanda

Inlet Duplo 1, inlet Duplo 2, Outlet Duplo 1, Outlet Duplo 2 dan untuk kontrol

diberi tanda Blanko (Gambar 12B). Air sampel pada Erlen Meyer dimasukkan ke

dalam botol kecil sesuai dengan kode sampel. Kemudian dilakukan pengukuran pH

awal pada masing masing sampel dengan range pH 4-10. Pengukuran pH awal

bertujuan untuk mengetahui kadar pH sampel sebelum dimasukkan reagen logam

berat Zn.

45
A B

Gambar 13. Proses pengujian logam berat Zn (A. Proses penambahan reagen Zn,
B. Proses pengambilan fase tertinggi Zn)

Langkah berikutnya adalah dengan menambahkan 5 tetes Zn-1 pada air

sampel. Air sampel yang telah diberi reagen di homogenkan dengan cara dikocok.

Kemudian dilakukan pengukuran kadar pH dengan range pH 12-13 sebagai

perbandingan. Proses selanjutnya adalah menambahkan 2 tetes Zn-2, 5 tetes Zn-3,

3 tetes Zn-4 ke dalam air sampel sebagai reagen lanjutan. Air sampel yang sudah

ditambahkan 4 reagen Zn direaksikan selama 3 menit. Penambahan larutan Zn ini

digunakan untuk mencapai fase tertinggi dari logam berat. Satu level Zn-5 (satu level

yang dimaksud adalah satu sendok kecil Zn-5) ditambahkan ke dalam air sampel

yang sudah bereaksi dengan 4 reagen Zn sebelumnya. Pengadukan pada sampel

yang diberi 1 level Zn-5 selama 30 detik dilakukan untuk memperkuat reaksi

(Gambar 13A). Fase tertinggi pada logam berat Zn akan muncul pada 2 menit

setelah proses pengadukan. Fase tertinggi logam berat Zn berada di permukaan air

sampel.

Fase tertinggi pada permukan sampel diambil dengan menggunakan pipet

tetes dan dituang ke dalam cuvet (diamkan selama 3 menit) (Gambar 13B). Sampel

air kemudian dimasukkan ke dalam mesin Spectrosquant Pharo 300 M untuk

menghitung kadar logam berat Zn. Proses pengukuran kadar logam berat untuk

sampel selanjutnya dilakukan perlakuan yang sama seperti pengukuran

sebelumnya. Hasil pengukuran kadar logam berat dapat di lihat pada Tabel 14.

46
Tabel 14. Hasil Pengukuran Logam Berat Zn

Kadar
Zn
No Sampel pH (range 4-10) pH(range 12-13) Absorbansi

1 Blanko 5 12 0,48 0,48

2 Inlet Duplo 1 7 13 2,50 2,786

3 Inlet duplo 2 7 13 1,88 1,834

4 Outlet duplo 1 7 13 2,33 2,268

5 Outlet duplo 2 7 13 2,18 2,056

Kesimpulan dari hasil pengukuran kadar logam berat Zn adalah kadar Zn

tertiggi pada sampel Inlet label Duplo1 dengan nilai 2,50.

47
Pengujian kadar Cu dilakukan setelah pengujian Zn. Berikut adalah prosedur

pengukuran Cu ( Gambar 14).

Persiapan Pengujian logam berat Cu

Beri label Beaker Glass sesuai dengan sampel yang akan diuji

Masukan sampel inlet dan outlet ke dalam Erlen Meyer

Kocok sampel hingga homogen

Masukkan aquades pada Beaker Glass

Bilas cuvet dengan air sampel (1 kali)

Masukkan sampel ke dalam cuvet

Tambahkan 1 sendok mikro hijau Cu pada sampel

Kocok pelan dan searah

Check pH pada sampel

Tambahkan 5 tetes Cu-2

Kocok selama 2 menit dan diamkan

Masukkan cuvet yang berisi sampel ke dalam Spectrosquant 300 M

Tunggu hingga display menampilkan angka untuk kadar Cu

Catat nilai yang dihasilkan

Gambar 14. Prosedur pengukuran logam berat Cu

48
Gambar 14 menjelaskan tentang prosedur pengukuran Cu sesuai dengan

Metode KIT. Sampel yang digunakan dalam pengukuran logam berat Cu adalah

sampel yang diambil dari salah satu perusahaan yang ada di Kabupaten Sidoarjo.

Langkah pertama dalam pengukuran kadar logam berat Cu adalah mengkalibrasi

seluruh alat yang akan digunakan agar tidak terjadi kontaminasi. Langkah berikutnya

yaitu pemberian label pada botol kecil untuk tempat sampel dengan kode label

Blanko , Inlet Duplo 1, Inlet Duplo 2, dan Outlet Duplo1, Outlet Duplo 2.

Setiap sampel Outlet dan Inlet yang masih di dalam jerigen di tuang ke Erlen Meyer.

Aquades sebanyak 5 ml dimasukkan ke dalam botol kecil yang telah diberi label

Blanko sebagai sampel kontrol.

A B

Gambar 15. Proses pengukuran logam berat Cu (A. Proses penambahan reagen
Cu, B. Proses perhitungan nilai Cu)

Langkah berikutnya adalah memasukkan masing-masing sampel Inlet

maupun Outlet sebanyak 5 mL ke dalam botol kecil yang sudah dilabeli.

Sebelumnya botol kecil yang dilabeli harus dibilas sampel sebanyak 1 kali sesuai

dengan label sampelnya. Penambahan 1 sendok reagen mikro hijau Cu pada tiap

sampel dilakukan setelah sampel dituang ke dalam botol kecil (Gambar 15A).

Sampel yang sudah di tambahkan mikro hijau Cu dikocok pelan-pelan agar tidak

terjadi gelembung udara. Kemudian dilakukan pengukuran kadar pH pada sampel

yang telah diberi 1 sendok mikro hijau Cu. Pengukuran kadar pH untuk logam berat

Cu menggunakan pH paper. Sebanyak 2 tetes Cu-2 ditambahkan ke dalam air

49
sampel. Sampel dikocok selama 2 menit agar homogen. Setelah di homogenkan

sampel di diamkan selama 2 menit agar sampel bereaksi dengan reagen.

Langkah selanjutnya adalah memasukkan sampel ke dalam alat

Spectrusquant Pharo 300 M untuk mengukur kadar Cu (Gambar 15B). Hasil yang

tertera pada display dicatat sebagai hasil pengukuran logam berat Cu. Nilai kadar

logam berat Cu pada sampel dapat di lihat pada Tabel 15.

Tabel 15. Hasil pengukuran logam berat Cu

No Sampel Kadar Cu pH Absorbansi


1 Blanko 0,29 7 0,064

2 Inlet Duplo 1 2,84 8 0,632

3 Inlet Duplo 2 2,71 8 0,605

4 Outlet Duplo 1 0,63 8 0,141

5 Outlet Duplo 2 0,57 8,5 0,127

Kesimpulan dari hasil pengukuran kadar Cu adalah nilai kadar Cu yang

tertinggi berada pada sampel Inlet Duplo 1. Hal ini dikarenakan sampel Inlet belum

mengalami filtrasi terlebih dahulu, sehingga kadar logam berat atau limbahnya tinggi.

3.2.3 Kegiatan Pada Minggu Ketiga

3.2.3.1. Pengukuran pH

pH merupakan parameter kimia yang digunakan untuk mengukur besar

kecilnya kadar asam atau basa pada suatu perairan. Pengukuran pH dilakukan pada

minggu ketiga tanggal 12 Agustus 2015. Pengukuran kadar pH menggunakan pH

meter. Sampel yang digunakan dalam pengukuran kadar pH adalah sampel yang

diambil dari 2 perusahaan dan salah satu rumah sakit yang ada di Kabupaten Sidoarjo.

Langkah pertama untuk pengukuran kadar pH adalah menyiapkan alat dan bahan

50
yang akan digunakan. Berikut adalah daftar alat dan bahan yang akan digunakan

dalam pengukuran pH (Tabel 16 dan Tabel 17).

Tabel 16. Daftar alat pengukuran pH

No Alat Gambar Fungsi

pH Meter Merk
Lovibond Sensor Untuk mengukur
1
Direct kadar pH

Tabel 17. Daftar bahan pengukuran pH

No Bahan Gambar Fungsi

Pengkalibrasi sensor
pH. Ada 3 macam
1 Larutan buffer
larutan Buffer yaitu
pH 10, pH 7 dan pH 4

Sebagai bahan uji.


2 Sampel

51
Prosedur pengukuran pH dengan menggunakan pH meter secara singkatnya

dapat dilihat pada Gambar 16.

Persiapan Pengukuran pH

Masukkan Buffer Solution 3 jenis ke dalam Beaker Glass

100 ml
Masukkan air sampel ke dalam Beaker Glass (250 ml)

Ukur suhu sampel

Ukur pH pada Buffer Solution

Kalibrasi pH meter

Keringkan dengan tisu

Kalibrasi sensor dengan aquades

keringkan
Ukur dengan pH
masing masing tissue
sampel

Gambar 16. Prosedur pengukura pH

Gambar 16 menjelaskan tentang prosedur pengukuran pH dengan

menggunakan pH meter. Langkah pertama yang dilakukan dalam pengukuran pH

meter yaitu menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan. selanjutnya

memastikan apakah alat pH meter sudah terpasang dengan baik dan benar. Sampel

yang digunakan untuk pengukuran pH meter yaitu sampel yang diambil dari dua

perusahan dan salah satu rumah sakit yang ada di Kabupaten Sidoarjo. Langkah

kedua adalah melakukan pelabelan pada Beaker Glass dengan kode SK, SB,

dan DS. Kemudian sampel air sebanyak 250 ml dituangkan dari jerigen ke dalam

masing masing Beaker Glass.

52
A B

Gambar 17. Proses pengukuran pH (A. Pengukuran suhu pada pH Buffer, B.


Pengukuran pH)

Langkah selanjutnya yaitu mengukur suhu Buffer dengan menggunakan

termometer air raksa (tunggu termometer menunjukkan suhu 20 250C) (Gambar

17A). Pengukuran pH pada larutan Buffer menggunakan kertas lakmus yang

bertujuan untuk membandingkan hasil pengukuran pH dengan menggunakan kertas

lakmus dan pengukuran pH dengan menggunakan alat pH meter. Apabila kadar pH

pada pH meter melebihi atau kurang dari kadar pH yang ditentukan hal yang harus

dilakukan adalah dengan menekan adjust untuk menyesuaikan kadar pH (Gambar

17B). Langkah selanjutnya adalah pengukuran kadar pH pada masing masing

sampel. Sensor pH dimasukkan ke dalam air sampel kemudian tekan tombol ON

maka alat akan menghitung kadar pH pada sampel. Pencatatan hasil pengukuran

dilakukan setelah display pada alat menunjukkan nilai yang stabil. Hasil pengukuran

pH dengan menggunakan pH meter Merk Lovibond Sensor Direct dapat dilihat pada

Tabel.18.

Tabel 18. Hasil Pengukuran pH

No Sampel pH Suhu
DS 8,26 200C
1
2 SB 6,43 200C

3 SK 8,47 190C

53
Dari tabel hasil diatas dapat disimpulkan bahwa kadar pH tertinggi pada

sampel dengan kode SK, sedangkan pH terendah pada sampel dengan kode DS.

3.2.3.2. Pengukuran Chlorine Free

Pengukuran Chlorine dilakukan setelah pengukuran pH. Chlorine merupakan

zat kimia yang biasanya digunakan atau dipakai di kolam renang. Apabila

pemakaian Chlorine terlalu banyak akan menyebabkan terjadinya efek gatal-gatal.

Oleh karena itu, pemakaian chlorine dalam jumlah yang banyak sangatlah

berbahaya. Chlorine yang di uji di Badan Lingkungan Hidup adalah Free Chlorine.

Chlorine bebas atau Free Chlorine merupakan Chlorine yang larut dalam air.

Langkah pertama yang dilakukan dalam pengujian Free Chlorine adalah

menyiapkan alat dan bahan. Berikut adalah daftar alat dan bahan yang digunakan

dalam pengukuran chlorine (Tabel 19 dan Tabel 20).

Tabel 19. Daftar alat pengukuran Chlorine

No Alat Gambar Fungsi


1 Colorimeter Digunakan untuk mengukur kadar
klorin baik klorin bebas maupun
klorin total.

3 Botol chlorine Untuk tempat sampel ketika akan


dimasukkan ke dalam Colorimeter

54
Tabel 20. Daftar Bahan Pengukuran Chlorine

No Bahan Gambar Fungsi


1 Chlorine Free Sebagai reagen yang akan
digunakan pada sampel

2 Sampel air Sebagai bahan uji yang akan


limbah dihitung kadar chlorinenya

Setelah semua bahan dan alat disiapkan, langkah berikutnya adalah

pengukuran kadar chlorine yang bisa di lihat pada Gambar 18.

Persiapan Pengukuran Chlorine

Tuang sampel ke dalam Beaker Glass

Bilas botol dengan sampel uji sebanyak 3 kali

Masukkan air sampel ke dalam botol hingga batas tanda

Untuk analisa Chlorine Free masukkan reagen Chlorine

Free Kocok selama 20 detik

Diamkan selama 2 menit

Keringkan botol dengan tisu

Masukkan ke dalam slot colorimeter

Tekan Enter

Catat hasil pengukuran

Gambar 18. Prosedur pengukuran Chlorine Free

55
Gambar 18 menjelaskan tentang prosedur pengukuran Chlorine menggunakan

colorimeter. Prinsip dari alat Colorimeter adalah berdasarkan perubahan warna air

sampel, apabila warna sampel berubah menjadi pink menandakan bahwa sampel

mengandung banyak Chlorine hal ini juga berlaku untuk sebaliknya. Sampel yang

digunakan dalam pengujian Chlorine diambil dari dua perusahaan dan satu rumah

sakit yang ada di Kabupaten Sidoarjo. Langkah pertama dalam pengukuran Chlorine

adalah persiapan alat dan bahan, selanjutnya mengkalibrasi semua alat untuk

mengurangi kemungkinan terjadinya kontaminasi.

A B

Gambar 19. Proses pengukuran Chlorine free (A. Proses penambahan reagen
Chlorine Free, B. Proses pengukuran kadar Chlorine Free)

Langkah berikutnya adalah pemberian label pada Beaker Glass dengan kode

label SK , SB, dan DS. Ketiga sampel dituang ke dalam masing-masing Beaker

Glass yang telah diberi kode sesuai dengan tempat sampel diambil. Kemudian

sampel air dari Beaker Glass diambil dan dituang ke dalam botol Chlorine hingga

batas yang tertera pada botol chlorine. Satu saset reagen Free Chlorine

ditambahkan ke dalam botol Chlorine yang telah berisi sampel (Gambar 19A).

Sampel dikocok selama 20 detik agar reagen Chlorine bercampur dengan sampel

dan di diamkan selama 2 menit agar reagen Chlorine bereaksi sempurna dengan

sampel.

Proses selanjutnya adalah perhitungan kadar Chlorine dengan memasukkan

botol Chlorine ke dalam Colorimeter. Hal yang perlu diperhatikan dalam langkah ini

56
adalah waktu memasukkan botol chlorine ke dalam alat Colorimeter cocokkan tanda

yang ada pada botol Chlorine dengan yang ada pada alat Colorimeter. Botol

Chlorine dimasukan ke dalam Colorimeter hingga berbunyi tuk yang menandakan

bahwa peletakkan botol Chlorine pada colorimeter sudah benar. Kemudian akan

menunjukkan nilai Chlorine setelah menekan tombol Enter (Gambar 19B). Untuk

pengukuran sampel berikutnya dilakukan perlakuan yang sama. Hasil perhitungan

Chlorine dapat di lihat pada Tabel 21.

Tabel 21. Hasil pengukuran Chlorine

No Sampel Uji Kadar Chlorine


1 SB 0,17 ppm
2 SK 0,17 ppm
3 DS 0,48 ppm

Dari tabel diatas dapat disimpulkan bahwa kadar Chlorine yang paling besar

ada pada sampel DS dengan nilai sebesar 0,48 ppm.

3.2.4. Kegiatan Minggu Keempat

3.2.4.1. Pembuatan Laporan Uji Emisi Kendaraan Bermotor

Pembuatan laporan uji emisi kendaraan bermotor dilakukan pada minggu

keempat. Uji emisi kendaraan bermotor dilakukan oleh pihak BLH pada tanggal 15-

16 Juli 2015 (sebelum dilakukannya PKM). Pengambilan sampel uji emisi di ambil di

daerah Gor Delta Sidoarjo. Kemudian sampel di teliti atau diberikan kepada pihak

BLH Provinsi untuk di teliti. Hasil dari pengujian inilah yang akan di cantumkan

dalam laporan uji emisi. Laporan uji emisi pada kendaraan bermotor terdiri dari 5

bab yang berisi Bab 1 pendahuluan, Bab 2 Landasan Teori, Bab 3 Metode

pengukuran, Bab 4 Evaluasi dan Bab 5 kesimpulan dan saran. Masing - masing bab

berisi beberapa sub bab. Bab 1 berisi tentang latar belakang dilakukannya pengujian

57
emisi pada kendararaan bermotor, kemudian tujuan dilakukannya pengujian emisi

pada kendaraan bermotor dan manfaat dilakukannya pengujian emisi. Bab 2 berisi

landasan teori yang menerangkan beberapa topik yang akan dibahas dalam

pengujian emisi. Topik tersebut berisi tentang pengertian dari udara, pencemaran

udara, emisi, sumber emisi, contoh alat uji emisi, sistem pengujian emisi, faktor yang

mempengaruhi pencemaran udara, jenis pencemaran udara dan terakhir dampak

pencemaran udara. Bab 3 berisi tentang darimana sumber data diambil, lokasi

pengambilan sampel dan waktu pengambilan sampel. Bab 4 menjelaskan evaluasi

atau analisa hasil dari pengujian emisi kendaraan bermotor. Bab 4 sendiri terdiri dari

beberapa sub bab diantaranya adalah gambaran sumber pencemaran udara

Kabupaten Sidoarjo, sumber pencemar gerak, identifikasi dan kecenderungan

kualitas udara, kondisi dan kecenderungan pencemar udara di Kabupaten Sidoarjo.

Bab 5 berisi tentang kesimpulan dan saran dari hasil pengujian emisi pada

kendaraan bermotor yang dilakukan di Gor Delta Kabupaten, Sidoarjo.

3.2.5. Kegiatan Minggu Kelima

3.2.5.1. Sosialisasi Program Kali Bersih

Sosialisasi Program Kali Bersih dilaksanakan pada tanggal 1 September

2015 di Graha Delta Sidoarjo lantai 3. Sosialisasi PROKASIH ini dimulai dari jam

08.00 sampai dengan jam 14.00 WIB. Kegiatan sosialisasi ini dilakukan oleh pihak

BLH khususnya pada bidang PDL (Penanggulangan Dampak Lingkungan). Peserta

dari kegiatan sosialisasi ini dihadiri oleh pihak kelurahan, kecamatan, PT. Sekar

Group, pihak Rumah Sakit Delta Surya, dan dari para PNS di Sidoarjo serta pihak

perindustrian lainnya (Lampiran 3). Narasumber di datangkan dari BLH Provinsi dan

Konsorsium Lingkungan Hidup. Topik yang diambil sebagai materi sosialisasi adalah

tentang kebijakan dan peran serta masyarakat dalam program kali bersih yang

58
secara garis besar menjelaskan tentang hak dan kewajiban masyarakat dalam

pengendalian pencemaran air, kondisi existing Sungai Brantas di Jawa Timur, dan

upaya pengendalian limbah domestik.

3.2.6. Kegiatan Minggu Keenam

3.2.6.1. Pengambilan Sampel Kualitas Air di Muara Sungai Mangatan Kanal,

Kali Buntung, dan Kepetingan.

Pengambilan sampel kualitas air di Muara Sungai Mangatan Kanal dan Kali

Buntung diambil pada tanggal 7 September 2015. Waktu pengambilan sampel

dimulai dari jam 08.00 sampai dengan jam 03.00 WIB. Pengambilan sampel di

Muara Sungai Mangatan Kanal dan Kali Buntung dilakukan dengan menggunakan

kapal nelayan (Lampiran 2). Parameter yang diukur dalam pengambilan sampel

kualitas air meliputi BOD, COD, logam berat, CN, H2S, Fenol, Fosfat, MC, dan

bakteri. Pengambilan sampel kualitas air ini diperlukan beberapa alat sebagai berikut

(Tabel 22).

Tabel 22. Daftar alat pengambilan sampel

Alat atau bahan Fungsi Jumlah

Botol BOD Untuk sampel BOD 2

Botol COD Untuk tempat sampel COD 1

Botol logam berat Untuk tempat sampel logam berat 1

Botol CN Untuk tempat sampel CN 1

Botol MC Untuk tempat sampel MC 1

Botol Fosfat Untuk tempat sampel Fosfat 1

Botol Fenol Untuk tempat sampel Fenol 1

Botol H2S Untuk sampel H2S 1

59
Alat atau bahan Fungsi Jumlah

Botol bakteri Untuk tempat sampel bakteri 1

pH paper Untuk mengukur pH perairan 1

Termometer air raksa Untuk mengukur suhu perairan 1

Gambar 20. Muara Sungai Mangatan Kanal

Pengambilan sampel kualitas air pada hari pertama di lakukan di dua titik

yaitu titik pertama di ambil di Muara Sungai Mangatan Kanal dengan jarak 2 Km dari

darat. Muara sungai ini terletak pada koordinat S 07 0 23 04.6 dan E 1120 50 24.6 .

Keadaan muara sungai ini sangat keruh (Gambar 20), hal ini disebabkan karena

banyaknya kandungan Fenol yang masuk ke dalam perairan. Parameter yang

dihitung ketika pengambilan sampel di lapang adalah suhu dan pH. Nilai suhu di

perairan Muara Sungai Mangatan Kanal adalah 32 0 C, sedangkan kadar pH di

muara sungai ini 7. Prosedur pengambilan sampel dilakukan dengan memasukkan

botol sampel ke dalam perairan dengan ke dalaman 15 cm (Gambar 21 dan Gambar

22). Selanjutnya sampel dibawa ke BLH Provinsi untuk diteliti. Pengambilan sampel

berikutnya dilakukan langkah dan perlakuan yang sama.

60
Gambar 21. Pengambilan sampel kualitas air (BOD)

Titik kedua pengambilan sampel dilakukan di Kali Buntung yang jaraknya 2,5

Km dari darat. Kali Buntung terletak pada S 07 0 19 46.3 dan E 1120 50 53.3.

Keadaan secara umum kali ini memiliki perairan yang tidak begitu keruh

dibandingkan dengan titik yang pertama, hal ini disebabkan karena kadar Fenol

pada titik ini sedikit. Kadar pH pada Kali Buntung sama dengan titik sebelumnya

yaitu 7, sedangkan untuk suhunya 300 C.

Gambar 22. Proses pengambilan sampel kualitas air

Pengambilan sampel berikutnya dilakukan pada tanggal 8 September 2015

di Muara Sungai Kepetingan, dimana letak muara sungai ini berkisar 11 Km dari

darat. Letak koordinat titik pengambilan sampel berada pada lintang S 070 29 11.2

dan E 11,20 50 02,3. Keadaan secara umum perairan ini memiliki perairan yang

keruh dengan suhu perairan ini berkisar 260 C dan kadar pH berkisar 6,5.

61
Pengambilan sampel dilakukan dengan memasukkan botol ke dalam perairan yaitu

15 cm dari permukaan (Gambar 22). Kemudian botol yang telah terisi air sampel

dimasukkan ke dalam Coolbox dan dibawa ke BLH Provinsi untuk dilakukan analisa

kualitas air.

3.3. Kendala PKM

Kendala dari kegiatan PKM adalah rumitnya sistem pelaksanaan PKM. Pihak

Akademik Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Brawijaya memberikan

ketentuan pengurusan surat dan format laporan PKM yang berbeda dan berubah-

ubah pada setiap mahasiswa. Sedangkan kendala PKM di BLH Sidoarjo adalah

belum terakreditasinya laboratorium milik BLH Sidoarjo yang menyebabkan banyak

waktu terbuang karena tidak ada pemasukan sampel yang harus diteliti.

3.4. Saran Kegiatan PKM

Saran kegiatan PKM dari penulis untuk pihak akademik agar memberikan link

Instansi PKM kepada Mahasiswa agar mempermudah pelaksanaan PKM.

Penyusunan format laporan harus sudah fix sebelum mahasiswa memprogram

PKM. Hal ini dilakukan agar mahasiswa tidak bingung dengan format laporan yang

berubah-ubah.

62
DAFTAR PUSTAKA

BLH. 2015. Struktur organisasi badan lingkungan hidup. Http://blh@


sidoarjo.go.id. Diakses pada tanggal 21 06 2015.

BSN (Badan Standar Nasional). 2005. Air Dan Limbah Bagian 27: Cara Uji
Kadar Padatan Terlarut Total Secara Gravimetri. SNI 06-6989.27-2005.
ICSB13.060.01.

BSN (Badan Standar Nasional). 2004. Air Dan Limbah Bagian 3: Cara Uji
Padatan Tersuspensi Total Secara Gravimetri. SNI 06-6989.3-2004.
ICSB13.060.50.

Tejoyuwono, N. 2006. Logam Berat Dalam Pertanian. Ilmu Tanah. Universitas


Gadjah Mada. Yogyakarta.

63
LAMPIRAN
Lampiran 1. Kondisi bagian UPTB pengelolaan data dan Laboratorium

Lampiran 2. Pengambilan sampel

Lampiran 3. Sosialisasi Program Kali Bersih

64
Lampiran 4. Surat pernyataan telah melakukan PKM

65
Lampiran 5. Log Book selama PKM di BLH Sidoarjo

66
67
68
69
70
71

Anda mungkin juga menyukai