Anda di halaman 1dari 1

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN BINA NUSANTARA

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN

RIZKI MAULIDIN
NIM: 1113210020

Gambaran Pengetahuan Perawat Pelaksana Tentang Pemasangan Gelang


Pasien di Ruang Rawat Inap RSUD dr. Zubir Mahmud
Kabupaten Aceh Timur

ABSTRAK

Sasaran Keselamatan Pasien (SKP) merupakan syarat untuk diterapkan


disemua rumah sakit yang diakreditasi oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit
(KARS). Penggunaan gelang identifikasi pasien adalah implementasi sasaran
pertama dari 6 sasaran keselamatan pasien yaitu ketepatan identifikasi pasien yang
bertujuan untuk dapat mengidentifikasi pasien yang di rawat inap di rumah sakit
secara tepat pada saat dilakukannya pelayanan maupun pengobatan. Tujuan
Penelitian untuk mengetahui gambaran pengetahuan perawat pelaksana tentang
pemasangan gelang pasien di ruang rawat inap RSUD dr. Zubir Mahmud
Kabupaten Aceh Timur. Desain Penelitian survey deskriptif. Teknik pengambilan
sampel yang digunakan adalah proportionate Stratified Random Sampling dengan
jumlah responden 55 perawat. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan
perawat sebagian besar baik tentang pengertian (90,9%), baik tentang tujuan
(54,5%), baik tentang warna-warna (83,6%) dan baik tentang informasi (56,4%).
Kesimpulan gambaran pengetahuan perawat pelaksana tentang pemasangan
gelang pasien yang meliputi tentang pengertian, tujuan, warna-warna dan
informasi di ruang rawat inap RSUD dr. Zubir Mahmud Kabupaten Aceh Timur
adalah dalam kategori baik. Saran pengetahuan perawat perlu dipertahankan agar
keselamatan pasien terjaga dengan baik, hal ini akan mengoptimalkan kebijakan
keselamatan pasien yang telah diterapkan di rumah sakit.

Kata kunci : Gambaran, Pengetahuan, Perawat Pelaksana, Tentang,


Pemasangan, Gelang Pasien.

Pembimbing : Ns. Kurniawan, S.Kep

xii

Anda mungkin juga menyukai