Anda di halaman 1dari 1

setiap tahunnya seluruh permukaan bumi berada dalam serang virus yang mematikan.

penyakit yang menggambarkan bahwa manusia tidak memiliki penawarnya dan mampu
menghancurkan seluruh kehidupan umat manusia. dengan kemungkinan terjadinya bencana
di atas permukaan bumi, bayangkan bagaimana jadinya, bagaimana reaksi dunia dan
seberapa cepat dunia ini bisa di selamatkan. jika kamu memiliki pikiran yang sama
dan tidak punya rasa takut sedikitpun, kita dapat mencoba untuk menyelmatkan dunia
dari ketakutan dunia ini tanpa harus meninggalkan meja permainan mu. di dalam
PANDEMIC, setiap pemain memiliki kemampuan khusus untuk melawan virus mematikan,
mencoba untuk menyelamatkan dunia dari empat penyankit yang sangat mengganggu.
PANDEMIC adalah game yang menuntut kerjasama yang bagus dimainkan oleh 2 - 4 orang
pemain dengan durasi permainan sekitar 60 menit. menarik bukan?

Game Overview
Di dalam dunia pandemic, terdapat 4 jenis virus berbeda yang mengancam untuk
menghancurkan kehidupan umat manusia. permainan dimulai dengan setiap pemain
ditempatkan di markas Atlanta dengan sembilan kota besar di seluruh dunia sudah
tekena wabah penyakit. pemain menggerakan pionya di sekitar papan dan menggunakan
kesempatan aksinya untuk menyembuhkan penyakit di titik wabah. untuk membuat
keadaan menjadi lebih buruk, pada setiap giliran pemain, penyakit akan mulai
berkembang ke kota-kota lain atau mungkin akan semakin memperburuk kota-kota yang
sudah terinfeksi. seiring dengan waktu, epidemic akan tumbuh dan menyebabkan kota
yang sudah bersih dari wabah akan kembali terkena wabah. pemain harus
menyeimbangkan dan menjaga agar penyakit tetap berada dalam kendali dengan
menemukan obat sebelum waktunya habis. jika pemain dapat menyembuhkan 4 penyakit
pada waktunya dan menjaga agar wabah tetap terkendali, mereka akan memenangkan
permainan. jika tidak, dunia akan hancur dan ini akan menjadi kesalahanmu.

Kesimpulan

Anda mungkin juga menyukai