Anda di halaman 1dari 9

KONTRAK PEMBELAJARAN

Nama Mata Kuliah : Kimia Dasar II


Kode Mata Kuliah/SKS : E10B101/3(3-0)
Pengajar : Staf Kimia Dasar
Semester : II
Hari Pertemuan/Jam : Senin, 08.00 11.00
Tempat Pertemuan : Ruang 2.5, Gedung A PTBS

1. Manfaat Mata Kuliah

Mata kuliah Kimia Dasar II merupakan ilmu kimia yang mendasari semua
bidang ilmu kimia lanjut atau ilmu lainnya yang berhubungan dengan kimia.
Dengan mempelajari ilmu Kimia Dasar ini mahasiswa diharapkan akan
mempunyai dasar-dasar ilmu kimia yang kuat, sehingga akan mempermudah
untuk memahami ilmu kimia lanjut atau bidang ilmu lain yang berhubungan
dengan ilmu kimia.
Oleh karena itu, mata kuliah ini ditawarkan untuk mahasiswa pada semester II,
dengan tujuan agar mahasiswa dapat memahami dasar ilmu kimia yang kuat
sebagai jembatan bagi ilmu lainnya yang terkait.

2. Deskripsi Pembelajaran

Ilmu kimia merupakan ilmu yang tidak dapat dipisahkan dari ilmu-ilmu
eksakta lainnya. Mata kuliah Kimia Dasar II merupakan mata kuliah wajib yang
harus diambil oleh mahasiswa Jurusan Teknologi Industri Pangan Program Studi
Teknologi Pangan Kimia di Fakultas Teknologi Industri Pertanian (FTIP).
Mata kuliah ini membahas mengenai dasar-dasar ilmu kimia khususnya kimia
organik dan biokimia. Buku acuan utama diambil dari Principles & Applications
of Inorganic, Organic, and Biological Chemistry, yang mana buku tersebut
membahas mengenai materi yang mendasari ilmu kimia lanjut, sehingga dijadikan
mata kuliah wajib.
3. Tujuan Instruksional

Tujuan Pembelajaran Umum :


Setelah mengikuti kuliah Kimia Dasar II mahasiswa dapat menjelaskan
konsep dasar ilmu kimia organik dan biokimia untuk mempelajari lebih lanjut
ilmu kimia yang berkaitan dengan bidang pertanian (C-2).

Tujuan Pembelajaran Khusus:


1. Menjelaskan deskripsi senyawa organik secara umum dengan benar.
2. Menjelaskan pengertian dan klasifikasi hidrokarbon jenuh beserta reaksi-
reaksinya dengan benar.
3. Menjelaskan pengertian dan klasifikasi hidrokarbon tak jenuh beserta reaksi-
reaksinya dengan benar.
4. Menjelaskan pengertian dan klasifikasi alkohol dan eter beserta reaksi-
reaksinya dengan benar.
5. Menjelaskan pengertian dan klasifikasi aldehid dan keton beserta reaksi-
reaksinya dengan benar.
6. Menjelaskan pengertian dan klasifikasi asam karboksilat dan ester beserta
reaksi-reaksinya dengan benar.
7. Menjelaskan pengertian dan klasifikasi amina dan amida beserta reaksi-
reaksinya dengan benar.
8. Menjelaskan pengertian dan klasifikasi karbohidrat beserta reaksi-reaksinya
dengan benar.
9. Menjelaskan pengertian dan klasifikasi liipid beserta reaksi-reaksinya dengan
benar.
10. Menjelaskan pengertian dan klasifikasi asam amino dan protein beserta reaksi-
reaksinya dengan benar.
11. Menjelaskan pengertian dan klasifikasi enzim beserta reaksi-reaksinya dengan
benar.
12. Menjelaskan pengertian dan klasifikasi asam nukleat beserta reaksi-reaksinya
dengan benar.
4. Organisasi Materi

Kimia Dasar II

Senyawa Amina dan Amida

Senyawa Asam Karboksilat dan Ester Asam Nukleat

Senyawa Aldehid dan Keton Enzim

Senyawa Alkohol dan Eter Asam amino dan Protein

Senyawa Hidrokarbon Tak Jenuh Lipid

Senyawa Hidrokarbon Jenuh Karbohidrat

Senyawa Organik

Kimia Dasar I
5. Strategi Pembelajaran

Metode perkuliahan ini dititikberatkan pada student center learning. Pada


pelaksanaan perkuliahan selama 3 x 50 menit diberikan konsep-konsep dasar ilmu
kimia dengan metode ceramah dan diskusi di kelas. Soal-soal untuk setiap bab
telah disiapkan oleh dosen dan disimpan di webCT Unpad. Dosen memberi tugas
untuk menyelesaikan soal-soal pada setiap pertemuan dan didiskusikan pada
pertemuan tutorial minggu berikutnya. Mahasiswa dapat mengakses soal tersebut
di webCT Unpad di Laboratorium Informasi dan Teknologi (IT). Setiap jurusan
telah diberi jadwal tertentu untuk masuk ke Laboratorium IT.
Mahasiswa tiap kelas berjumlah 50 orang, dibentuk kelompok diskusi yang
masing-masing berjumlah 10 orang. Mahasiswa menyelesaikan soal-soal tersebut
dengan berdiskusi kelompok dan hasil diskusi dipresentasikan pada tutorial
selama 1 x 50 menit. Tiap kelompok memprentasikan soal yang berbeda.
Pada tutorial diawasi oleh asisten mahasiswa yang mana sebelumnya asisten
tersebut diberi pengarahan oleh dosen.

6. Bacaan Perkuliahan

BUKU WAJIB (BW):


Caret, R.L., et.al. 1997. Principles & Applications of Inorganic, Organic, and
Biological Chemistry. Second Edition, WCB McGraw-Hill. Boston.

BUKU ACUAN (BA):


1. Denniston, K.J. 2004. General, Organic and Biochemistry. 4th edition.
McGraw-Hill. Boston.
2. Solomons, T.W., et.al. 2002. Organic Chemistry. Seventh Edition. John
Wiley & Sons Inc. New York.
3. Boyer, R. 2002. Concept in Biochemistry. Second Edition. John Wiley &
Sons. New York.
4. Metzler, D.E. 2001. Biochemistry The Chemical Reactions of Living Cells.
Harcourt Academic Press, San Diego.
5. Brady and Holum. 1988. Fundamentals of Chemistry 3/E. John Wiley &
Sons. New York.
7. Tugas-tugas

Contoh Pokok Bahasan ke-1:

1. Perhatikan ketiga struktur senyawa organik berikut ini


.

(i)
(ii)
(iii)

Tentukanlah senyawa manakah yang termasuk ke dalam senyawa organik:


a. Rantai lurus
b. Rantai bercabang
c. Siklik

Jawaban:
a. (iii)
b. (i)
c. (ii)

2. Gambar di bawah ini merupakan hibridisasi pada pembentukan senyawa CH4.

Tentukanlah:
a. orbital hibridnya
b. bentuk molekul yang dihasilkan
Jawaban:
a. sp3
b. tetrahedral
3. Berapa jumlah ikatan dan ikatan pada ikatan karbon-karon dalam senyawa
etilen, H2C=CH2.
Jawaban:
5 ikatan dan 1 ikatan

Mahasiswa dapat mengakses soal-soal tersebut di webCT Unpad dan


dikerjakan oleh masing-masing kelompok diskusi. Masing-masing kelompok
harus mempresentasikan soal yang berbeda pada saat tutorial minggu berikutnya,
yang akan dibimbing oleh asisten mahasiswa. Bahan untuk menyelesaikan soal-
soal tersebut mahasiswa dapat mencarinya di internet atau buku-buku di
perpustakaan yang telah disediakan. Asisten akan menanyakan soal yang dianggap
sulit oleh mahasiswa dan melaporkannya pada dosen, dan dosen akan
membahasnya pada saat kuliah.

8. Kriteria Penilaian

Penilaian dilakukan terhadap penguasaan materi oleh mahasiswa dari hasil


ujian UTS, UAS, dan diskusi kelompok pada saat tutorial. Cara penilaian yang
digunakan adalah PAP (Penilaian Acuan Patokan), dengan kriteria sebagai berikut:

Prosentasi untuk tiap kegiatan:

KEGIATAN BOBOT

UTS 40%

UAS 40%

Tutorial/tugas/kuis 20%
Nilai tutorial diperoleh dari tugas mengerjakan soal-soal per kelompok,
sedangkan nilai per mahasiswa dilihat dari aktivitas masing-masing mahasiswa
pada saat diskusi kelompok.
Penentuan nilai akhir:
Nilai Huruf Mutu Angka Mutu
80 - 100 A 4
68 - 79 B 3
56 - 67 C 2
45 - 55 D 1
0 - 44 E 0
T
K

Huruf mutu T diberikan bila mahasiswa nilainya tidak lengkap seperti tidak
mengikuti UTS atau UAS. Mahasiswa diberi kesempatan untuk ujian susulan.
Tetapi bila selama dua minggu tidak memperbaikinya maka nilai T berubah
menjadi E.
Huruf mutu K diberikan jika mahasiswa mengundurkan diri karena alasan
sakit atau sesuatu hal yang dianggap penting dengan surat keterangan resmi. Nilai
K selanjutnya tidak diperhitungkan dalam perhitungan IPK.

9. Jadwal Perkuliahan

Pertemuan
Topik Bahasan Buku
ke-/Waktu
1 Kontrak pembelajaran, BW
Bab 11
08.00 11.00 - Pengantar Kimia Dasar II,
Hal 243 245
- Senyawa Organik

2 Hidrokarbon Jenuh BW
Bab 11
08.00 11.00
Hal 246 266

3 Hidrokarbon Tak Jenuh BW


Bab 12
08.00 11.00
Hal 267 288
4 Alkohol dan Eter BW
Bab 13
08.00 11.00
Hal 289 310

5 Aldehid dan Keton BW


08.00 11.00 Bab 14
Hal 311 330
6 Asam Karboksilat dan Ester BW
Bab 16
08.00 11.00
Hal 355 362
7 Amina dan Amida BW
Bab 18
08.00 11.00
Hal 409 430
8 Ujian Tengah Semester
08.00 09.30
9 Karbohidrat BW
Bab 15
08.00 11.00
Hal 331 354
10 Lipid BW
Bab 17
08.00 11.00
Hal 379 408

11 Protein BW
Bab 19
08.00 11.00
Hal 431 460

12 Protein BW
Bab 19
08.00 11.00 (lanjutan)
Hal 431 460

13 Enzim BW
Bab 20
08.00 11.00
Hal 431 460

14 Asam Nukleat BW
Bab 24
08.00 11.00
Hal 575 695

15 Asam Nukleat BW
Bab 24
08.00 11.00 (lanjutan)
Hal 575 695

16 Ujian Akhir Semester


08.00 09.30
Setelah selesai penyampaian materi kuliah, dilaksanakan tutorial selama
1 x 50 menit, yang diawasi oleh asisten mahasiswa.

Anda mungkin juga menyukai