Anda di halaman 1dari 1

TRAUMA URETRA

Pengertian
Trauma uretra adalah trauma yang terjadi sepanjang uretra dan biasanya
berhubungan dengan intervensi pembedahan.

Jenis
Secara klinis, terdapat dua jenis trauma uretra, yaitu anterior dan posteriror.

Etiologi
1. Trauma uretra terjadi akibat cedera yang berasal dari luar dan cedera
iatrogenik akibat instrumentasi pada uretra.
2. Trauma tumpul yang menimbulkan fraktur tulang pelvis meneyebabkan
ruptur uretra pars membranasea , sedangkan trauma tumpul pada selangkang
atau straddle injury dapat menyebabkan ruptur uretra para bulbosa.
3. Pemasangan kateter pada uretra yang kurang hati hati dapat menimbulkan
robekan uretra karena salah jalan (false route).
4. Intervensi operasi trans-uretra dapat menimbulkan cedera uretra iotrogen.

Gambaran klinis
1. Terdapat perdarahan per-uretram yaitu darah yang keluar dari meatus uretra
eksternum setelah mengalami trauma ( harus dibedakan dengan hematuri,
yaitu urin bercampur dengan darah).
2. Pada trauma uretra yang berat , pasien tidak dapat miksi sehingga terjadi
retensi urine .
3. Diagnosis ditegakan melalui foto uretrografi dengan memasukan kontras
melalui uretra , sehingga dapat diketahui adanya ruptur uretra dan lokasinya.

Anda mungkin juga menyukai