Anda di halaman 1dari 4

P

embangunan sektor ketenagalistrikan bertujuan untuk


memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan
kehidupan bangsa guna mewujudkan tujuan
pembangunan nasional, yaitu menciptakan masyarakat
adil dan makmur yang merata materiil dan spiritual. Tenaga listrik,
sebagai salah satu hasil pemanfaatan kekayaan alam, mempunyai
peranan penting bagi negara dan mewujudkan pencapaian
tujuan pembangunan nasional.

Dalam pembangunan sektor kelistrikan peran pemerintah adalah


sebagai pengelola dan pemantau cakupan jaringan listrik sampai
kedaerah konsumen. Pemerintah daerah tentu membutuhkan
perencanaan yang tepat dan efektif untuk dapat memberikan
keuntungan dan manfaat bagi semua pihak. Hasil dari pemantau
yang dilakukan hendaklah disebarluaskan sehingga dapat menjadi
informasi bagi pihak-pihak yang membutuhkan, ataupun sebagai
bahan koreksi atau perbaikan.

Agar Pemantauan dan Informasi yang akan diberikan lebih


efektif dan efisien maka Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu
melalui Dinas Pertambangan dan Energi melaksanakan
Kegiatan/Pekerjaan Pembuatan Sistem Informasi Ketenagalistrikan
Daerah ini, untuk dapat dijadikan pedoman arahan pembangunan
dan perbaikan Ketenagalistrikan di Kabupaten Indragiri Hulu
khususnya dan Provinsi Riau pada umumnya dimasa yang akan
datang.

1.2.1 MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud dan Tujuan dari Pekerjaan Pembuatan Sistem Informasi


Ketenagalistrikan Daerah ini adalah Tersedianya Aplikasi Sistem
Informasi Ketenagalistrikan Daerah yang berbasic SIG yang dapat
memberikan Informasi atau Rekomendasi Pengembangan
Ketengalistrikan di Kabupaten Indragiri Hulu.

1.2.2 MANFAAT
1. Diketahuinya kondisi nyata sarana dan prasaran listrik.
2. Diketahuinya penyebaran Jaringan Listrik.
3. Tersedianya bahan masukan/rekomendasi untuk menentukan
arah pengembangan penyediaan sarana prasarana kelistrikan.

Keluaran pekerjaan penyusunan sistem informasi ketenagalistrikan


daerah Kabupaten Indragiri Hulu adalah Buku laporan dan aplikasi
sistem informasi ketenagalistrikan daerah.
Lokasi kegiatan pekerjaan penyusunan sistem informasi
ketenagalistrikan daerah ini adalah Kabupaten Indragiri Hulu

Laporan Pendahuluan ini terdiri dari beberapa bagian yang


merupakan satu kesatuan. Bagian-bagian tersebut adalah:

BAB I PENDAHULUAN

Pokok bahasan bab ini adalah pembahasan mengenai latar


belakang,

BAB II GAMBARAN UMUM KABUPATEN INDRAGIRI HILIR

Rona wilayah memberikan gambaran umum, penataan


ruang baik secara makro dan mikro serta kondisi eksisting
wilayah kegiatan.

BAB III METODOLOGI KEGIATAN

Metodologi merupakan pemahaman konsultan dalam


penanganan teknis pekerjaan dimana uraian konsep
metodologi memberikan relevansi terhadap materi
pekerjaan.

BAB IV RENCANA DAN JADWAL PEKERJAAN

Pada bab ini menjelaskan rencana kerja, menguraikan


tahapan pekerjaan penyusunan laporan dari tahapan
persiapan hingga penyusunan data, jadwal pelaksanaan
pekerjaan, organisasi pelaksanaan pekerjaan penyusunan
sistem informasi ketenagalistrikan daerah Kabupaten Indragiri
Hulu.

Anda mungkin juga menyukai