Anda di halaman 1dari 31

Mengapa gigi menjadi kuning?

Sebenarnya saat dilahirkan manusia memiliki gigi yang berwarna putih namun lambat laun semakin
kita tumbuh, warna gigi bisa berubah dikarenakan banyak faktor.

Warna gigi yang terlihat putih secara biologi merupakan warna dari lapisan transparan enamel gigi,
warna lapisan dentin di dalamnya serta warna dari lapisan yang berada di antara enamel dan dentin.

Penelitian menunjukkan bahwa warna gigi bisa berubah dikarenakan oleh noda yang bisa berasal
dari luar maupun dari dalam. Berikut ini adalah faktor yang menyebabkan gigi menjadi kuning baik
ekstrinsik (faktor luar) maupun intrinsik (faktor dalam):

Faktor ekstrinsik

Faktor luar yang menyebabkan noda pada gigi diantaranya adalah makanan, rokok, dan alkohol.
Makanan yang terlalu panas atau dingin bisa merusak warna alami gigi sama halnya dengan kopi,
coklat, teh dan makanan lainnya.

Tembakau yang terkandung dalam rokok juga bisa menjadi salah satu penyebab berubahnya warna
gigi. Sebenarnya perubahan warna pada gigi yang disebabkan oleh makanan bisa dihindari dengan
membersihkan gigi atau menyikat gigi setelah makan.

Faktor instrinsik

Selain faktor yang berasal dari luar, perubahan warna gigi juga bisa disebabkan oleh faktor yang
berasal dari dalam, contohnya adalah beberapa jenis obat-obatan tertentu.

Dengan berjalannya waktu, gigi akan membentuk material atau senyawa diantara lapisan enamel
dan dentin dan semakin lama senyawa tersebut bisa terakumulasi dalam gigi dan menyebabkan gigi
menjadi kuning.

Perubahan warna gigi yang disebabkan oleh faktor intrinsik lebih sulit dihilangkan daripada yang
disebabkan oleh faktor luar.

Cara memutihkan gigi secara alami

Meskipun perubahan warna gigi atau gigi kuning sulit dihindari, tetap ada cara untuk
mengembalikan warna putih alami gigi. Banyak orang yang menghabiskan uang untuk memutihkan
gigi dengan cepat di klinik kesehatan dan kecantikan.

Jika anda memiliki gigi kuning dan tidak punya cukup uang untuk memutihkannya di klinik kesehatan
dan kecantikan, cara-cara berikut ini bisa dapat membantu anda:

1. Siwak
Gambar:
squarespace.com

Istilah siwak yang kita kenal untuk membersihkan gigi sebenarnya adalah dahan atau bagian dari
pohon siwak itu sendiri. Siwak telah lama digunakan sebagai bahan alami untuk menjaga kebersihan
dan warna putih alami gigi.

Penelitian arkeologis juga menemukan bahwa siwak telah digunakan sejak jaman peradaban Mesir
kuno. Tidak hanya itu, umat islam tentunya mengenal dengan baik bahwa nabi Muhammad SAW
selalu membersihkan giginya dengan menggunakan siwak. Berikut ini adalah cara menggunakan
siwak untuk membersihkan dan menghilangkan noda pada gigi :

Gunakan siwak yang memiliki tekstur lembut, siwak ini bisa didapat dari bagian batang atau akar
tanaman siwak

Haluskan siwak tersebut sampai menjadi bubuk

Campurkan bubuk siwak dengan sedikit air lalu oleskan pasta tersebut pada gigi

Bersihkan atau berkumurlah setelah lima menit

Perawatan ini bisa dilakukan dua kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

2. Strawberry

Tidak hanya enak dikonsumsi, strawberry mengandung vitamin C dan asam ellagic yang dapat
membantu memutihkan gigi. Beberapa seleb hollywood seperti Catherine Zeta-Jones dan Tyra Banks
bahkan terbiasa menggunakan strawberry sebagai bahan pemutih gigi.

Efek pemutih yang ditimbulkan oleh strawberry bisa didapat dalam waktu yang singkat bahkan
hanya dengan mengunyahnya saja. Berikut ini cara menggunakan strawberry untuk memutihkan gigi
:

Strawberry bisa langsung digosokkan pada gigi dan diamkan selama beberapa menit. Kemudian
berkumurlah dengan air hangat
Atau haluskan sebuah strawberry dan campurkan dengan satu sendok teh baking soda

Oleskan pasta strawberry pada gigi dan biarkan selama dua menit. Kemudian bilas dengan air hangat

Lakukan perawatan ini dua kali dalam seminggu

3. Minyak kelapa

Gambar:
paleogrubs.com

Siapa sangka bahwa minyak kelapa ternyata dapat digunakan untuk mencegah plak sekaligus
menjadikan gigi anda yang bermula kuning menjadi lebih putih dan bersih.

Minyak kelapa merupakan minyak nabati hasil ekstrak dari daging kelapa dan memiliki jenis lemak
yang dibilang cukup unik dan kaya akan manfaat, karena keseluruhan dari lemak tersebut terbuat
dari Medium Chain Triglycerides (MCTs).

Siapkan satu sendok makan minyak kelapa

Oleskan minyak kelapa ke gigi anda secara merata dan diamkan selama 10-15 menit

Ludahkan minyak kelapa tadi dan kumur mulut anda dengan air bersih

Terakhir sikat gigi anda seperti biasa

4. Gunakan hidrogen peroxida

Hidrogen peroksida adalah salah satu bahan kimia yang dapat digunakan untuk memutihkan gigi.
Senyawa hidrogen peroksida biasanya digunakan sebagai produk pemutih pada makanan dan dalam
konsentrasi tertentu bisa membantu memudarkan noda pada gigi.
Hidrogen peroksida banyak dijual di apotik dan toko bahan kimia. Jika anda ingin menggunakan
hidrogen peroksida untuk memutihkan gigi sebaiknya pilih produk hidrogen peroksida yang memiliki
label food grade atau aman untuk dikonsumsi.

Larutkan seujung sendok hidrogen peroksida pada segelas air

Gunakan larutan tersebut untuk berkumur

Selain digunakan untuk berkumur, hidrogen peroksida juga dapat digunakan untuk membuat pasta
gigi alami dengan mencampurnya dengan baking soda.

Ingatlah untuk selalu berhati-hati saat menggunakan hidrogen peroksida untuk berkumur atau
menyikat gigi. Penggunaan yang berlebihan malah akan merusak gigi anda. Disarankan untuk
menggunakannya satu bulan sekali.

5. Garam dan lemon

Gambar:
firstalongtheriver.wordpress.com

Garam dan lemon bisa jadi perpaduan ampuh untuk menghilangkan warna kuning pada gigi. Garam
merupakan eksfoliator atau pengelupas alami yang bisa digunakan untuk mengikis noda pada gigi,
sementara lemon mengandung asam yang bisa membantu melunturkan noda pada lapisan enamel.

Berikut langkah-langkah yang perlu anda lakukan untuk memutihkan gigi menggunakan garam dan
lemon:

Campur satu sendok teh garam dengan beberapa tetes lemon

Gosokkan campuran tersebut pada gigi dan diamkan beberapa menit

Bilas atau berkumurlah dengan air hangat


Selain menggunakan cara diatas, anda juga bisa menggunakan kulit lemon untuk menggosok gigi
dengan mengaplikasikannya langsung pada gigi dan biarkan selama beberapa menit, kemudian
kumur dengan air bersih.

Lakukan perawatan ini dua kali dalam seminggu

6. Baking soda

Baking soda merupakan salah satu bahan alami yang populer dan sering digunakan untuk
memutihkan gigi. Baking soda adalah serbuk halus berwarna putih yang biasa digunakan sebagai
pengembang makanan seperti kue dan makanan lainnya.

Namun, penggunaan baking soda secara berlebihan malah dapat merusak gigi anda. Maka dari itu,
gunakan baking soda minimal satu atau dua bulan sekali.

Buatlah pasta baking soda dengan mencampurkan dua sendok makan baking soda dengan satu
sendok air

Oleskan pasta tersebut pada gigi dan biarkan selama tiga menit

Bilas dan berkumurlah dengan air hangat

7. Kulit jeruk

Gambar:
cooking-spree.com

Kulit jeruk mungkin dianggap sebagai sampah bagi kebanyakan orang dan seringkali tidak
dimanfaatkan meskipun banyak memiliki manfaat.

Selain berguna untuk menghilangkan jerawat, kulit jeruk yang mengandung vitamin C bisa digunakan
untuk memutihkan gigi. Berikut ini cara menggunakan kulit jeruk sebagai pemutih alami gigi :

Buatlah pasta dari bubuk kulit jeruk yang dikeringkan kemudian diblender sampai halus
Campurkan bubuk kulit jeruk tersebut dengan air secukupnya

Oleskan pasta kulit jeruk tersebut pada gigi dan diamkan selama kurang lebih tiga menit

Bilas atau berkumurlah dengan air hangat

Lakukan perawatan ini dua kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal

8. Baking soda dan jus lemon

Bahan yang satu ini sudah tidak asing lagi di telinga kita. Baking soda dipercaya ampuh atasi noda
kuning pada permukaan gigi. Baking soda dan jus lemon merupakan kombinasi yang cukup
bagus untuk mengatasi gigi kuning sekaligus membuatnya lebih putih mengkilau.

Penggunaaan baking soda sebagai pemutih gigi bisa dikombinasikan dengan bahan lainnya seperti
hidrogen peroksida dan strawberry. Serbuk baking soda mampu mengikis warna kuning pada lapisan
enamel gigi dan membuatnya kembali putih. Berikut ini cara menggunakan baking soda sebagai
bahan pemutih gigi :

Tuangkan beberapa sendok teh baking soda secukupnya

Tambahkan sedikit jus lemon

Aduk hingga tercampur rata hingga menyerupai pasta

Letakkan pada sikat gigi, lalu gosok gigi anda secara merata

Terakhir kumur dengan air bersih

9. Cuka sari apel

Gambar:
www.newhealthadvisor.com

Cuka sari apel atau yang dikenal sebagai apple vinegar adalah cuka yang tebuat dari sari buah apel
yang difermentasi. Beberapa penelitian telah membuktikan bahwa cuka sari apel dapat
menghilangkan noda pada gigi terutama yang disebabkan oleh kafein dari teh atau kopi serta nikotin
yang terkandung dalam rokok.

Berkumur dengan menggunakan cuka sari apel juga mampu membunuh bakteri dalam mulut yang
dapat meneybabkan karies pada gigi. Berikut ini adalah cara memutihkan gigi dengan menggunakan
cuka sari apel :

Larutkan dua sendok cuka sari apel pada setengah gelas air mineral

Berkumurlah dengan larutan tersebut selama kurang lebih satu menit

Untuk menetralkan kondisi mulut setelah berkumur dengan cuka sari apel, sebaiknya gosoklahlah
gigi dengan menggunakan pasta gigi yang biasa anda pakai

Lakukan perawatan ini secara rutin dua kali dalam seminggu

10. Mengunyah Sayuran mentah

Menguyah sayuran mentah seperi wortel dan tomat bisa membantu memutihkan gigi. Wortel dan
tomat mengandung vitamin dan zat yang bisa menghilangkan noda pada gigi.

Cukup dengan mengunyahnya selama beberapa menit sehari sekali anda bisa mendapatkan gigi
yang putih meskipun efek yang ditimbulkan tidaklah secepat bahan pemutih alami lainnya.

11. Apel

Mengunyah apel secara rutin ternyata dapat menguatkan gusi gigi anda sekaligus memutihkannya.
Kandungan dari apel juga terbukti ampuh meningkatkan produksi air liur yang berperan penting
membunuh bakteri yang menyebabkan bau mulut dan kerusakan pada gigi.

Selain itu, senyawa asam dan serat pada apel juga ikut andil dalam menghilangkan plak dan noda
kuning pada gigi.

12. Arang kayu


Gambar:
chargrilleraustralia.com.au

Tidak banyak orang yang mengetahui bahwa arang bisa memutihkan gigi dengan cepat. Hal ini
memang terdengar tidak wajar karena arang tentunya berwarna hitam dan mungkin kita bingung
bagaimana arang bisa membersihkan dan menghilangkan noda pada gigi yang berwarna kuning.

Arang mengandung senyawa aktif karbon yang bisa mengikis noda pada enamel gigi dengan cepat.
Namun perlu diperhatikan bahwa arang tidak dapat digunakan sebagai bahan perawatan gigi secara
rutin. Berikut ini cara memutihkan gigi menggunakan arang :

Tumbuklah arang kayu hingga menjadi bubuk

Campurkan bubuk arang dengan sedikit air dan oleskan pasta tersebut pada gigi selama beberapa
menit

Kumur dengan menggunakan air hangat dan lihatlah perubahannya

Ingatlah untuk hanya menggunakan arang maksimal dua kali dalam sebulan saja karena arang bisa
merusak lapisan pelindung gigi dan mengakibatkan gigi menjadi sensitif

Tips mencegah gigi menjadi kuning

Seperti yang kita tahu bahwa gigi yang kuning dapat mempengaruhi penampilan kita dan terkadang
membuat kita tidak percaya diri. Untuk menjaga agar gigi tetap putih dan bersih, lakukan beberapa
hal berikut ini :

1. Menyikat gigi dengan rutin


Gambar:
www.colgate.com

Malas menggosok gigi adalah salah satu faktor ekstrinsik penyebab gigi menjadi kuning. Jika anda
ingin memiliki gigi yang sehat, putih dan berkilau maka rajin-rajinlah menggosok gigi minimal dua
kali dalam sehari setelah makan terutama sebelum tidur.

Menggosok gigi tidak hanya membersihkan mulut dari bakteri dan sisa makanan, tetapi juga dapat
membantu mengembalikan warna alami gigi. Saat ini banyak produk pasta gigi yang mengandung
pemutih di pasaran, kita tinggal memilih mana pasta gigi yang cocok dan dapat kita gunakan setiap
hari.

Selain itu pilihlah sikat gigi yang sesuai untuk gigi anda, usahakan untuk tidak memilih sikat gigi
dengan bulu yang terlalu keras karena bisa melukai gusi.

2. Menggunakan sedotan

Siapa sangka sedotan bisa digunakan untuk mencegah gigi menjadi kuning dan melindungi gigi kita
dari warna dan suhu minuman. Gunakan sedotan saat meminum kopi, teh atau minuman lain yang
bisa berpengaruh pada warna gigi.

Hal ini bisa mencegah paparan langsung zat yang ada dalam minuman dengan enamel pada gigi. Zat
warna yang ada dalam kopi dan teh bisa mengendap pada gigi dan lama kelamaan menimbulkan
noda pada enamael gigi. Noda ini akan membuat gigi menjadi kuning jika terus dibiarkan.

Meminum kopi atau teh hangat dengan sedotan adalah hal yang aneh, tapi jika hal ini bisa membuat
gigi kita tetap putih dan sehat mengapa tidak?

3. Meminum susu
Gambar:
www.thestar.com

Mengkonsumsi produk susu terutama susu plain atau susu steril tanpa tambahan rasa dan pewarna
bisa membantu menjaga gigi tetap putih serta mencegah gigi menjadi kuning. Warna alami susu
yang putih dan kalsium yang terkandung didalamnya tidak hanya membuat gigi kita menjadi kuat
dan sehat namun membuatnya menjadi putih.

Zat warna dalam susu bisa menghilangkan noda yang menempel pada enamel gigi dan
mengembalikan warna alami gigi. Pilihlah produk susu murni tanpa tambahan gula atau zat adiktif
lainnya dan konsumsilah minimal dua kali dalam sehari.

Meminum susu hangat atau dingin memang nikmat tapi perlu diingat juga bahwa suhu minuman
bisa mempengaruhi warna dan merusak lapisan enamel pada gigi. Maka dari itu, sebaiknya
konsumsilah susu dalam keadaan tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin.

4. Hindari merokok dan mengkonsumsi alkohol

Rokok berasal dari tanaman tembakau yang mengandung nikotin. Zat nikotin dalam rokok bisa
menempel pada lapisan enamel gigi dan lama kelamaan menimbulkan noda pada lapisan
enamel. Noda yang menempel pada gigi akan terakumulasi dan menutupi warna alami gigi sehingga
membuat warna gigi menjadi kuning.

Sama halnya dengan rokok, minuman berakohol seperti bir atau anggur bisa menyebabkan gigi
menjadi kuning dan sulit untuk dihilangkan. Jika anda tidak ingin memiliki gigi kuning, maka
sebaiknya hentikan kebiasaan merokok dan meminum alkohol mulai dari sekarang.

Selain itu, menghentikan kebiasaan merokok dan minum alkohol tidak hanya akan membuat gigi
sehat tetapi juga menghindarkan anda dari berbagai macam penyakit termasuk kanker dan serangan
jantung.
Memiliki bibir merah merona yang alami tentu menjadi keinginan setiap orang, terutama
kaum hawa. Untuk mencapai tujuan ini hampir seluruh wanita menggunakan lipstick untuk
membuat bibir mereka tampak merah dan cerah. Namun, tahukah anda segala efek samping
yang mungkin muncul jika kita terlalu sering menggunakan lipstick?

1. Terlalu sering menggunakan lipstick akan membuat bibir anda lebih cepat kering dan
pecah-pecah.
2. Tidak semua lipstick aman dari bahan kimia. Produk tertentu mengandung bahan
berbahaya yang dapat menimbulkan kanker.
3. Lipstick hanya memberi warna merah sementara. Setelah produk tersebut dihapus dari
bibir, tak jarang bibir malah berubah warna menjadi kusam dan gelap.

Oleh karena itu, lebih baik anda menerapkan cara memerahkan bibir secara alami
dengan menggunakan bahan-bahan yang aman dan minim efek samping.

Selain tidak menimbulkan efek samping, memerahkan bibir dengan bahan-bahan alami akan
senantiasa menjaga kesehatan bibir anda. Berikut cara memerahkan bibir dengan bahan-
bahan alami:

1. Campuran madu dan gula jawa

Image:
peterturchin.com

Sebelum anda mengoleskan bahan-bahan alami untuk memerahkan bibir anda, langkah awal
yang harus anda lakukan yaitu melakukan scrubbing pada bibir. Hal ini perlu Anda lakukan
untuk membuang kulit bibir anda yang kering dan mudah mengelupas.

Setelah sel kulit bibir yang telah mati itu terkelupas, bibir anda akan tampak cerah kembali.
Campuran madu dan gula jawa dapat menjadi bahan scrubbing yang baik dan aman untuk
bibir anda.
1. Ambil 1 sendok teh gula jawa / gula merah yang telah diparut halus dan campurkan
dengan 1 sendok teh madu.
2. Gosok-gosokkan campuran tersebut ke bibir secara merata dengan gerakan memutar.
3. Diamkan sebentar selama kurang lebih 5 menit.
4. Bilas menggunakan air hangat.
5. Ulangi langkah ini 2x seminggu sampai bibir anda tampak lebih cerah.

2. Minyak kelapa dan minyak zaitun

Setelah anda melakukan scrubbing pada bibir, langkah berikutnya yang perlu anda lakukan
yaitu menjaga kelembaban bibir agar tidak kembali kering dengan menggunakan minyak
kelapa dan minyak zaitun. Selain sifatnya yang melembabkan, kedua minyak ini mengandung
vitamin E yang baik untuk kesehatan kulit.

Minyak ini akan membantu regenerasi sel kulit bibir dengan lebih cepat, sehingga terbentuk
bibir yang lebih merah dan cerah alami.

1. Ambil sendok teh minyak kelapa.


2. Campur dengan sendok teh minyak zaitun.
3. Oleskan secara merata pada bibir.
4. Tunggu 10-15 menit sampai minyak tersebut meresap pada bibir.
5. Bilas minyak tersebut menggunakan air dengan suhu ruangan.
6. Jangan memakai sabun ketika membilas, karena akan membuat bibir anda kering
kembali.
7. Biarkan sensasi berminyak tetap menempel pada bibir anda.

3. Bunga mawar merah

Image:
www.pixelstalk.net

Bunga mawar merah memiliki khasiat dalam mencerahkan bibir anda dan memberikan warna
merah natural pada bibir. Selain itu, bunga ini juga memiliki efek menyegarkan dan
melembabkan bibir.
1. Ambil 5 helai mahkota bunga mawar merah.
2. Campurkan ke dalam 50ml susu murni atau air madu dan biarkan selama 30 menit.
3. Blender semua bahan tersebut hingga tercampur rata menjadi satu.
4. Oleskan pada bibir anda 2x sehari dan biarkan selama 15 menit, kemudian bilas
dengan air bersih.

4. Buah lemon

Selain dipercaya dan terbukti ampuh mencerahkan wajah, buah lemon juga dapat digunakan
untuk memerahkan bibir yang hitam. Kandungan vitamin C yang tinggi pada lemon akan
memberikan kulit bibir yang tampak lebih cerah dan menghilangkan warna gelap pada bibir.

Selain itu, buah lemon dapat membantu dalam mengangkat sel-sel kulit bibir yang telah mati
dan meregenerasinya dengan sel-sel yang baru.

1. Ambil 1 buah lemon dan peras sarinya.


2. Tambahkan 1 sendok teh madu ke dalamnya.
3. Oleskan campuran sari lemon dan madu pada bibir sesaat sebelum tidur dan biarkan
hingga keesokan harinya.

Perlu diingat bahwa lemon memiliki sifat asam dan iritatif. Oleh karena itu, anda sebaiknya
tidak memilih cara ini jika terdapat luka pada bibir anda, karena akan terasa sangat perih dan
menimbulkan pearadangan pada bibir.

5. Buah delima

Image:
en.wikipedia.org
Buah delima adalah bahan alami yang dapat menghilangkan warna gelap pada bibir dengan
baik. Selain itu, buah delima juga dapat menutrisi dan melembabkan bibir karena kandungan
vitamin yang dimilikinya.

1. Ambil 1 buah delima dan cuci bersih.


2. Hancurkan buah delima beserta bijinya hingga halus.
3. Tambahkan 1 sendok makan air mawar atau susu murni.
4. Oleskan campuran tersebut pada bibir dan gosok-gosokkan secara lembut dan merata
selama 3-5 menit.
5. Setelah selesai, bilas dengan menggunakan air hangat.
6. Lakukan langkah ini 1x sehari secara rutin.

Selain mencampurnya dengan air mawar atau susu, anda dapat juga mencampurnya dengan
buah bit untuk mendapatkan warna merah yang lebih gelap.

6. Strawberry / cherry / tomat

Strawberry, cherry, ataupun tomat dapat memerahkan bibir karena beberapa kandungan
positif yang ada di dalamnya. Buah-buahan ini cenderung memberikan warna pink
kemerahan alami.

Selain itu, kandungan vitamin C di dalamnya dapat membantu meremajakan kulit bibir anda
sehingga tampak lebih cerah. Cukup hancurkan buahnya hingga alus kemudian oleskan pada
bibir secara merata, tunggu 15-30 menit kemudian bilas dengan air bersih.

7. Buah bit

Image:
beatcancer.org

Jika anda menyukai warna bibir dengan nuansa merah gelap, anda dapat menggunakan buah
bit. Buah ini memiliki suatu kandungan positif yang membuat bibir anda memiliki warna
merah gelap.
1. Ambil 1 buah bit kemudian cuci sampai bersih.
2. Hancurkan buah tersebut sampai halus.
3. Oleskan ke bibir anda sampai merata.
4. Diamkan 3-5 menit.
5. Ulangi langkah di atas berulang-ulang sampai anda mendapatkan warna merah bibir
yang anda inginkan.

8. Susu

Susu mengandung asam laktat yang efektif untuk mencerahkan kulit termasuk kulit bibir.
Anda dapat mengoleskan susu murni pada bibir anda dan membirkannya selama 10-15 menit
untuk mencerahkan, melembabkan, dan mengangkat sel kulit mati pada bibir anda.

Selain itu, anda juga dapat mengkonsumsi susu untuk mendapatkan efek mencerahkan kulit
bibir dari dalam.

9. Mentimun

Image:
www.sobeys.com

Mentimun dapat menjadi alternatif dalam mencerahkan kulit bibir anda. Selain itu, ketimun
juga dapat membuat bibir anda nampak berwarna merah pink natural.

1. Ambil 1 potong mentimun.


2. Gosok-gosokkan pada bibir secara lembut selama 3-5 menit.
3. Ulangi langkah ini setiap hari untuk menghilangkan warna gelap pada bibir anda.

10. Aloe vera (lidah buaya)

Sama seperti mentimun, aloe vera (lidah buaya) juga memiliki manfaat untuk memerahkan
bibir dengan menghilangkan warna gelap pada bibir.

Selain mengangkat sel kulit mati penyebab bibir gelap dan kusam, lidah buaya juga dapat
digunakan sebagai pelembab bibir yang baik dengan efek dingin yang menyegarkan.
1. Ambil 1 tangkai lidah buaya.
2. Potong menjadi 2 bagian dan ambil bagian gel yang terdapat di dalam daging daun.
3. Oleskan gel lidah buaya pada bibir anda.
4. Diamkan selama 10-15 menit.
5. Bilas dengan air bersih.

11. Es batu

Image:
bfitter.com

Mungkin anda akan bingung bagaimana es batu dapat memerahkan bibir anda. Es batu
memang tidak memiliki warna yang dapat memerahkan bibir anda, tetapi efek dari dinginnya
es dapat memicu pembuluh darah berkonstriksi atau menyempit sehingga memberikan
tekanan yang lebih besar.

Tekanan ini akan membuat pembuluh darah mengalir dan memberi nutrisi pada bibir dengan
lebih baik sehingga bibir menjadi lebih merah.

1. Ambil 1 buah es batu.


2. Gosok-gosokkan merata pada bibir secara lembut selama 3-5 menit sambil sesekali
lakukan pemijatan pada bibir.
3. Lakukan langkah ini secara rutin untuk hingga anda mendapatkan efek yang
diinginkan.

Namun, dalam melakukan langkah ini, anda perlu memperhatikan sensitifitas bibir anda. Jika
bibir Anda terasa kebas, anda dapat mengurangi durasi waktu pemakaian es batu pada bibir
anda.

Tips untuk menjaga kesehatan bibir agar tetap cerah


Selain melakukan beberapa cara memerahkan bibir diatas, anda juga perlu untuk menjaga
kesehatan bibir anda agar tetap cerah dan tidak kembali berwarna gelap atau kusam. Berikut
beberapa tips untuk menjaga kesehatan bibir anda:

1. Jangan sering menjilat bibir dengan lidah

Image:
youqueen.com

Sekilas air liur yang menempel pada lidah pada saat anda menjilat bibir Anda akan membuat
bibir anda tampak basah, tetapi hal ini hanya bersifat sementara. Jika sudah kering, air liur
justru akan membuat bibir anda lebih mudah kering dan pecah-pecah.

2. Hindari merokok

Kandungan zat dalam rokok dapat membuat bibir anda berkerut dan berubah warna menjadi
lebih gelap. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk tidak merokok.

3. Jaga bibir anda dari terik matahari

Sinar matahari yang terik dapat membuat bibir anda cepat kering dan kusam. Oleh karena itu,
anda dapat memakai lip balm dengan SPF 15 untuk melindungi bibir anda.

Namun, anda perlu cermat dalam membeli produk lip balm. Pastikan bahwa produk tersebut
bebas dari bahan kimia berbahaya seperti mercury.

4. Minum air putih dalam jumlah yang cukup


Image:
sdhealthyliving.com

Minumlah air putih dalam jumlah yang cukup, minimal 8 gelas atau setara 1.5 liter sehari
agar tubuh anda terjaga dari dehidrasi atau kekurangan cairan yang ditandai dengan bibir
yang kering.

5. Jangan gunakan lipstick terlalu sering

Untuk kegiatan harian anda, disarankan untuk tidak memakai lipstick terlalu sering dalam
jangka waktu yang lama. Anda lebih disarankan untuk menggunakan lip balm.

Namun, apabila pekerjaan dan kondisi menuntut anda untuk memakai lipstick setiap harinya,
pilih produk lipstick yang aman dan bebas dari bahan kimia yang berbahaya. Selain itu, pilih
lipstick yang memiliki kandungan air dan kelembaban yang tinggi serta vitamin E yang akan
membantu menjaga kesehatan bibir anda.

6. Tingkatkan konsumsi sayur-sayuran dan buah-buahan

Selain mengaplikasikan bahan-bahan alami pada bibir, anda juga tetap harus mengkonsumsi
sayur-sayuran dan buah-buahan, terutama yang mengandung vitamin C dan vitamin E untuk
menjaga kulit anda termasuk kulit bibir anda agar tetap sehat dan cerah.

7. Jaga bibir anda selalu lembab


Image:
www.stylecraze.com

Setelah anda seharian menggunakan lipstick, pastikan anda membersihkannya hingga tidak
ada lagi lipstick yang menempel. Setelah itu, oleskan madu atau minyak zaitun untuk
menjaga kelembaban bibir anda.

8. Hindari makanan yang terlalu pedas dan asin

Makanan yang terlalu pedas dan asin dapat membuat bibir anda kering, meradang dan mudah
pecah-pecah. Oleh karena itu, lebih baik anda memilih makanan yang tidak memiliki tingkat
kepedasan dan keasinan yang terlalu ekstrim.

9. Tidak dianjurkan untuk makan dan minum pada suhu yang terlalu panas

Makanan dan minuman yang terlalu panas dapat membakar bibir anda sehingga warna kulit
bibir akan berubah menjadi gelap. Oleh karena itu, pastikan makanan atau minuman anda
berada pada suhu yang dapat anda nikmati dengan nyaman.

Demikian beberapa cara memerahkan bibir dan tips cara menjaga kesehatannya. Dapatkan
bibir cantik yang menawan sesuai yang anda inginkan secara sehat dan alami.

7 Cara Memerahkan Bibir dengan Alami Hanya dalam Waktu 30 Menit

Agar bibirmu selalu merah tanpa takut lipstik luntur?


Lakukan tips memerahkan bibir alami ini.
Bibir merupakan salah satu anggota tubuh yang bisa mempercantik penampilan, maka tidak
heran jika bibir memiliki alat khusus untuk mempercantiknya, yaitu lipstik. Tidak hanya bagi
perempuan saja, namun keindahan bibir juga sangat mempengaruhi penampilan laki-laki. So,
jangan heran kalau kamu nemuin laki-laki menggunkan lip glos atau lipstik.

Begitu pentingnya bibir bagi penampilan, bahkan membuat orang rela mengeluarkan uang
banyak untuk membuatnya tetap indah. Keindahan bibir ialah dilihat dari bentuk dan
warnanya, konon bibir yang merah merona merupakaan dambaan setiap wanita. Hal itu yang
membuat orang rela merogoh kocek dalam untuk perawatan bibir, bahkan teknologi terbaru
menawarkan sulam bibir agar tampilan bibirmu selalu merah dan bentuknya juga indah.

Namun sebenarnya ada cara untuk memerahkan bibir yang lebih aman dan alami, bahkan jika
dlakukan dengan teratur bahan-bahan ini bisa memerahkan bibir dengan cepat. Inilah cara
memerahkan bibir dengan alami dan cepat yang bisa kamu lakukan di rumah.

1. Memerahkan bibir dengan menggunakan madu


Cara memerahkan bibir yang pertama ialah dengan menggunakan madu murni. Kandungan
madu yang kaya akan mineral, seperti magnesium, natrium, kalsium, fosfor, kalium, serta
kaya akan vitamin membuat madu sangat baik untuk merawat bibir kamu. Madu mampu
mengangkat sel-sel kulit mati pada bibir yang membuat bibir terlihat lebih hitam, selain itu
kandungan mineral dan vitamin pada madu juga mampu melembabkan bibir secara alami
dengan waktu cepat.

Cara memerahkan bibir dengan bahan madu cukup sederhana, kamu tinggal mengoleskan
madu pada bibir selama 30 menit, kemudian dibilas dengan air hangat. Kamu juga bisa
mencampurkan madu dengan minyak zaitun agar hasil lebih maksimal. Lakukan pada malam
hari sebelum istirahat secara rutin, maka bibirmu akan merah merona secara alami.

veklik.blogspot.co.id

2. Jeruk Nipis
Jeruk nipis kaya akan vitamin C yang sangat baik untuk merawat kecantikan kulit dan tubuh
kamu. Begitu juga untuk perawatan bibir, jeruk nipis dikenal sebagai salah satu bahan yang
digunakan untuk memerahkan bibir secara alami dan cepat.

Kandungan vitamin C yang tinggi mampu mengangkat sel-sel kulit mati pada bibir. Oleskan
perasan jeruk nipis ke bibir kamu selama 5 menit, kemudan diamkan selama 30 menit agar
perasan jeruk nipis meresap sempurna ke kulit bibir kamu. Lakukan secara rutin minimal dua
kali sehari agar mendapatkan hasil yang maksimal.

kawaiibeautyjapan.com

3. Minyak Zaitun
Cara memerahkan bibir selanjutnya ialah dengan menggunakan olesan minyak zaitun.
Minyak zaitun dikenal sejak lama sangat bermanfaat untuk kecantikan kulit dan perawatan
tubuh. Bahkan konon rahasia kecantikan Ratu Cleopatra terletak pada sabunnya yang
menggunakan bahan dasar dari minyak zaitun. Kandungan vitamin E yang tingi, membuat
minyak zaitun sangat bermanfaat bagi kulit, termasuk kulit bibir kamu.

cambon.id

4. Pasta Gigi
Selain berfungsi untuk memutihan gigi, pasta gigi ternyata mampu membuat bibir lebih
terlihat merah merona alami. Kandungan megnesium, kalium, kalsium, selenium dan
berbagai zat mineral lainnya pada pasta gigi, mampu mempercepat regenerasi kulit bibir dan
mengangkat sel-sel kulit mati pada bibir. Hal itu yang akan membuat kulit bibir tampak
selalu segar dan merah alami.

papasemar.com

5. Alpukat
Alpukat dikenal sebagai buah yang memiliki banyak khasiat bagi tubuh manusia, tidak hanya
untuk kecantikan namun alpukat juga memiliki khasiat bagi kesehatan tubuh seseorang.
Alpukat mampu mengobati diabetes, kanker, dan stroke. Jadi alpukat memang buah yang
banyak memiliki khasiat.

Salah satu khasiat alpukat untuk kecantikan ialah guna perawatan bibir. Alpukat sudah
dikenal sejak lama mampu memerahkan bibir dengan cepat, sehingga banyak yang
menggunakan scrub alpukat sebagai pemerah bibir alami. Namun untuk mendapatkan hasil
yang maksimal, alpukat bisa dicampur dengan madu atau minyak zaitun.

mykuper.my.id

Cara pembuatannya cukup mudah, kamu bisa mengambil 50 gram buah alpukat kemudian
dicampurkan dengan satu sendok teh madu atau 5 tetes minyak zaitun, kemudian campurkan
alpukat dengan madu atau minyak zaitun. Setelah tercampur rata, oleskan pada bibir secara
lembut. Diamkan sampai 30 menit lalu bilas dengan air dingin.

6. Mentega
Pada dasarnya salah satu penyebab bibir hitam ialah akibat bibir kering yang kurang nutrisi,
dan matinya sel-sel kulit pada bibir. Nah agar bibir tidak kering, perlu kelembaban bibir yang
maksimal. Salah satu bahan yang mampu membuat bibir terjaga kelembabannya ialah dengan
menggunakan mentega, kandungan minyak pada mentega terbukti mampu membuat bibir
lebih merah alami.

assets.intisari-online.com

Penelitian di Inggris berhasil membuktikan jika mentega mampu membuat bibir lebih merah,
penelitian ini dilakukan kepada 44 Mahasiswi dengan mengoleskan mentega pada bibir
mereka sebelum tidur. Hasilnya mereka yang mengoleskan mentega, memiliki bibir merah
70% lebih cepat. Oleskan mentega selama 15 detik, kemudian diamkan selama 30 menit,
lakukan hal ini di malam hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

7. Perbanyak minum air putih


Selain dengan menggunakan mentega,agar bibir tidak terlihat kering dan hitam, juga bisa
kamu lakukan dengan banyak meminum air. Tubuh kita terdiri dari 70% cairan. artinya untuk
mendapatkan kinerja dan tampilan tubuh yang baik, kamu perlu memenuhi kebutuhan air
yang cukup. Dengan mengkonsumsi air yang cukup, maka bibirmu akan terlihat lebih segar
dan lebih merah.

blogmanfaat.com

Itulah beberapa cara memerahkan bibir secara alami dengan cepat. Selain melakukan ketujuh
hal tersebut, untuk memerahkan bibir kamu juga perlu meninggalkan hal-hal yang bisa
membuat bibir kamu nampak lebih hitam, seperti merokok, menggunakan lisptik yang terlalu
lama dan tebal, atau terlalu lama terkena paparan sinar matahari.

12 Manfaat Senyum Bagi Tubuh Kesehatan Orang Lain


Sponsors Link

Bermacam-macam perasaan yang dapat dirasakan oleh manusia di dalam kehidupan mereka
sehari- hari. perasaan tersebut meliputi senang, sedih, bahagia, bingung, takjub, heran, dan
lain sebagainya. Setiap waktu perasaan tersebut bisa berganti- ganti tergantung pada peristiwa
dan juga suasana hati yang sedang dirasakan. Ada banyak sekali perasaan yang dapat muncul
dan dirasakan oleh hati manuis, banyak pula cara untuk mengekspresikannya. Berbagai cara
dapat dilakukan untuk mengekspresikan susasa hati yang sedang dirasakan. Beberapa
ekspresi yang dapat dilakukan adalah dengan menangis, tertawa, tersenyum, kaget, dan lain
sebagainya. Hal tersebut dapat dengan mudah dilakukan apabila didukung oleh suasana hati
yang sedang dirasakan.

ads

Ekspresi Perasaan dengan Tersenyum

Salah satu bentuk pengekspresian perasaan adalah dengan cara tersenyum. Tersenyum
merupakan salah satu bentuk pengekspresian perasaan yang paling romantis yang pernah ada.
Senyum terletak diantara tertawa dan juga diam, sehingga terlihat anggun dan bijaksana.
Tahukah Anda, bahwa senyum ini merupakan salah satu aktivitas yang ajaib dan
menakjubkan karena mempunyai banyak sekali manfaat?

Senyum selain sebagai hal yang diungkapkan untuk menunjukkan kebahagiaan dan juga
menunjukkan keramahan pada orang lain, ternyata senyum memiliki berbagai manfaat.
Manfaat senyum dapat dilihat dari berbagai sisi, baik itu kesehatan maupun bidang sosial.
Hanya dengan kita melakukan senyum maka kita akan menuai berbagai manfaat. Manfaat
yang akan kita peroleh dari tersenyum antara lain:
1. Memperpanjang umur

Meskipun kita mempercayai bahwa umur seseorang itu sudah digariskan oleh Yang Maha
Kuasa dari sejak manusia masih di dalam kandungan, namun ada juga yang mengatakan
bahwa banyak senyum dapat memperpanjang usia seseorang. Sebuah penelitian yang
dilakukan pada tahun 2010 dengan subjek penelitian 150 pemain Major Legue Baseball,
menunjukkan bahwa pemain yang seringkali memiliki senyum asli dan berseri rata- rata
mempunyai umur lebih panjang daripada para pemain yang hanya memiliki setengah
senyuman saja. Senyum ini bukanlah berfungsi menambah masa hidup atau usia, namun
menunjukkan bagaimana orang- orang menjalani hidup mereka.

2. Melanggengkan hubungan rumah tangga

Salah satu manfaat yang dimiliki oleh senyum adalah mempertahankan hubungan rumah
tangga agar menjadi lebih harmonis. Ada sebuah penelitian yang dilakukanoleh DePauw
University menghasilkan bahwa orang-orang yang cenderung suka tersenyum memiliki
hubungan rumah tangga yang awet daripada orang yang tidak menyukai tersenyum.

3. Membuat penampilan lebih menarik

Membuat penampilan menjadi lebih menarik merupakan salah satu manfaat langsung yang
akan dirasakan ketika seseorang tersenyum. Umunya, seseorang akan tertarik kepada orang
lain ketika orang tersebut tersenyum. Orang yang selalu tersenyum akan memberikan kesan
positif kepada orang- orang di sekitarnya. Selain itu orang yang selalu tersenyum juga
mempunyai aura yang berbeda serta mempunyai daya tarik tersendiri.

4. Memperbaiki mood kita

Percaya atau tidak bahwa dengan tersenyum maka kita akan menjalani hidup dengan lebih
damai, tenang dan bahagia. Senyum akan meringankan berbagai benab dalam hidup kita.

5. Mengurangi stress

Salah satu manfaat yang ampuh dari senyum adalah dapat menghilangkan stress. Stress ini
akan berkurang dengan sendirinya. Hal ini karena senyuman dapat memberikan aura yang
postif bagi kita.

6. Menurunkan tekanan darah

Salah satu manfaat dari senyum adalah dapat menurunkan tekanan darah. Ketika seseorang
sedang marah, maka otomatis darah akan ikut naik sehingga tekanan darah pun akan tinggi.
untuk menurunkan tekanan darah tersebut, cobalah untuk tersenyum.

7. Membuat orang terlihat sukses

Orang yang banyak tersenyum menandakan bahwa dirinya percaya diri. Orang yang percaya
diri akan lebih mudah mendapatkan promosi dalam karirnya sehingga lebih mudah
mendapatkan kesuksesan. Selain itu, orang yang banyak tersenyum juga akan benyak
memiliki relasi sehingga usaha yang sedang digelutinya akan semakin maju dan berkembang.
ads

8. Meningkatkan kekebalan tubuh

Tahukah Anda bahwa dengan kita tersenyum maka kekebalan tubuh kita akan semakin
meningkat? Ketika kita tersenyum maka sistem imun di dalam tubuh kita akan berfungsi
dengan lebih baik. Hal ini akan menyebabkan kita menjadi lebih rileks dan tidak mudah
terserang penyakit.

9. Merangsang orang lain menjadi tersenyum

Dengan kita tersenyum maka kita akan menebarkan kebaikan dan juga menebarkan aura
positif. Apabila kita tersenyum kapada orang lain, maka orang yang kita senyumi tersebut
akan terasa cerah dan kita menumbuhkan mood yang baik kepada orang tersebut, akivatnya
orang tersebut akan bebalik memberikan senyumannya kepada kita. Jika kita tersenyum
kepada banyak orang, bayangkan berapa puluh orang yang akan menebarkan senyum
kebaikannya di dunia ini?

10. Menyebabkan orang berpikiran positif (positive thinking)

Senyum akan membuat banyak orang banyak mempunyai pikiran yang positif, sehingga
orang itu akan terhindar dari pikiran yang negatif. Maka dari itu senyum ini membawa aura
yang positif.

11. Melepaskan hormon Endorfin, penghilang rasa sakit dan juga Serotonin

Dalam sebuah study membuktikan bahwasannya tersenyum dapat melepaskan endorfin,


senyawa yang mengurangi rasa sakitsecara alami dan juga serotonin. Ketiga hormon atau
senyawa tersebut membuat seseorang menjadi lebih baik.

12. Terlihat lebih muda

Senyum akan membuat penampilan seseorang menjadi lebih muda. Otot- otot yang
digunakan untuk tersenyum bisa membantu mengangkat wajah sehingga membuat seseorang
tampak lebih muda.

Itulah beberapa manfaat dari senyum yang luar biasa yang dapat kita rasakan manfaatnya
secara langsung maupun secara tidak langsung. Beberapa manfaat dari senyum yang telah
kita bahas di atas lebih banyak pada bidang kesehatan, dan beberapa adalah dari bidang
psikologi.

Lalu, ada lagi manfaat yang dapat diperoleh dari tersenyum ini, yakni dari segi agama Islam.
Memang selain senyum ini menjaga kesehatan jasmani, senyum juga dapat memberikan
dampak positif yang tinggi bagi kejiwaan atau kebatinan seseorang. Tersenyum juga dapat
membersihkan jiwa. Selain itu tersenyum juga akan diberikan dampak- dampak kebaikan.
Dalam agami Islam saja, senyum akan mempunyai arti atau kebaikan sebagai berikut:

Bernilai badah
Menghargai kebaikan
Mengobati hati, fikiran, dan juga jiwa,
Dapat menenangkan hati yang marah dan emosi yag berebihan,
Amal sholeh yang bernilai tinggi.

Itulah beberapa manfaat yang diperoleh oleh orang yang serigkali tersenyum baik bagi diri
sendiri maupun bagi orang lain. Oleh karena itu banyak sekali kebaikan yang akan di dapat
oleh orang yang biasa tersenyum daripada orang yang sulit untuk tersenyum.

Liputan6.com, New York - Di antara sekian banyak bagian tubuh manusia, tidak ada yang
lebih dibutuhkan, 'dipamerkan', sekaligus dianggap menjijikan selain mulut manusia.

Jadi, sebenarnya misteri apakah yang menyelimuti gigi, gusi, ludah, dan lidah manusia yang
membuat penasaran?

Baca Juga

8 Hal Salah Kaprah dalam Pemakaian AC


Pipis hingga Vandal, Begini Kelakukan Pengunjung Disney Shanghai
Bisa Sembuh dari HIV, Tubuh Pria Ini Jadi Misteri Besar

Dikutip dari listserve.com pada Kamis (21/7/2016) berikut ini adalah 10 fakta yang mungkin
menjijikkan tentang mulut manusia:

1. Ludah Mampu Mencerna Sebagian Tubuh Kita

Ludah adalah zat berbahan air yang kental dan melapisi seluruh bagian mulut serta beberapa
tugas lain.

Ludah utamanya dirancang untuk melindungi organ-organ dalam mulut dari bahaya dehidrasi
sekaligus membantu pencernaan.
Jadi, sebenarnya misteri apakah yang menyelimuti gigi, gusi, ludah, dan lidah manusia yang
membuat penasaran? (Sumber listserve.com)

Fungsi pencernaan dijalankan menggunakan suatu enzim bernama amilase yang membantu
meluruh karbohidrat. Karbohidrat sendiri merupakan unsur kimia hakiki dalam tubuh
manusia yang ternyata terdapat juga dalam beberapa bagian tubuh kita.

Pada hakekatnya, jika kita meludah cukup banyak kepada seseorang, ludah itu mungkin bisa
saja 'melumat' kepala seseorang, setidaknya sebagian kecil kepala.

2. Gigi Terbuat dari Bahan Terkuat pada Tubuh


Jadi, sebenarnya misteri apakah yang menyelimuti gigi, gusi, ludah, dan lidah manusia yang
membuat penasaran? (Sumber listserve.com)

Gigi terbuat dari bahan enamel, yang merupakan zat terkuat dalam tubuh dan bahkan bisa
dikatakan sebagai salah satu zat terkuat di planet ini.

Jadi jangan heran kalau kebanyakan peralatan dokter gigi tampak seperti perkakas canggih
berdaya tinggi, karena memang harus berurusan dengan benda yang sangat kuat.

3. Lidah, Gabungan Empat Otot


Jadi, sebenarnya misteri apakah yang menyelimuti gigi, gusi, ludah, dan lidah manusia yang
membuat penasaran? (Sumber listserve.com)

Otot adalah organ berdaging yang bertugas menggerakan kerangka kita yang lunglai. Otot
hadir dalam berbagai bentuk dan ukuran. Secara khusus, lidah merupakan salah satu yang
paling kompleks dan unik pada tubuh.

Lidah sebenarnya terdiri dari empat otot berbeda, masing-masing bertugas melakukan satu
tindakan. Kombinasi 4 otot ini menghasilkan begitu banyak gerakan rumit yang diperlukan
untuk berbicara, makan, dan menelan.

Lidah membentuk dasar bagi praktik fonetik, pengulangan bahasa, dan gerakan-gerakan unik
lain yang dipelajari seseorang melalui latihan.

fakta unik mengenai mulut Anda


1. Ludah mampu melindungi Anda dari dehidrasi

Ludah adalah zat berbahan air yang kental dan melapisi seluruh bagian mulut serta memiliki
beberapa fungsi lainnya. Ludah utamanya dirancang untuk melindungi organ-organ dalam
mulut dari bahaya dehidrasi sekaligus membantu pencernaan.

Fungsi pencernaan dijalankan menggunakan suatu enzim bernama amilase yang membantu
meluruh karbohidrat. Karbohidrat sendiri merupakan unsur kimia dalam tubuh manusia yang
ternyata terdapat juga dalam beberapa bagian tubuh kita.

2. Gigi terbuat dari bahan terkuat pada tubuh


Gigi terbuat dari bahan enamel, yang merupakan zat terkuat dalam tubuh dan bahkan bisa
dikatakan sebagai salah satu zat terkuat di planet ini. Jadi jangan heran kalau kebanyakan
peralatan dokter gigi tampak seperti perkakas canggih berdaya tinggi, karena memang harus
berurusan dengan benda yang sangat kuat.

3. Lidah, gabungan empat otot

Otot adalah organ berdaging yang memiliki fungsi menggerakan kerangka yang lunglai. Otot
hadir dalam berbagai bentuk dan ukuran. Secara khusus, lidah merupakan salah satu yang
paling kompleks dan unik pada tubuh.

Lidah sebenarnya terdiri dari empat otot berbeda, masing-masing bertugas melakukan satu
tindakan. Kombinasi empat otot ini menghasilkan begitu banyak gerakan rumit yang
diperlukan untuk berbicara, makan, dan menelan. Lidah membentuk dasar bagi praktik
fonetik, pengulangan bahasa, dan gerakan-gerakan unik lain yang dipelajari seseorang
melalui latihan.

4. Secara virtual, mulut bersatu dengan mata dan hidung

Sebenarnya, mulut manusia terhubung dengan hidung dan dua mata. Namun demikian,
jangan membayangkan bahwa Anda bisa begitu saja menggelindingkan gundu dari satu
rongga ke rongga lainnya.

Secara lebih tepat, mulut, hidung, dan mata sama-sama berbagi beberapa rangkaian rumit
kelenjar, saluran, dan bukaan. Semuanya bermuara ke dua sistem utama, yaitu sistem
pencernaan yang menuju ke lambung, dan sistem pernafasan yang mengarah ke tenggorokan.

5. Lidah dilapisi ribuan bintik pengecap

Lidah manusia dilapisi ribuan bintik pengecap. Secara rata-rata, seseorang yang dewasa
memiliki lebih dari 10.000 bintik pengecap melapisi permukaan atas lidahnya. Secara
mikroskopis, bintik-bintik ini lebih mirip seperti jamur dengan ujung-ujung syaraf
mengumpul di puncaknya.

Dengan berjalannya waktu, ujung-ujung syaraf ini mati dan orang menjadi kurang peka
dengan rasa. Hal ini menjelaskan mengapa orang lebih tua menurun selera makannya dan
anak kecil bisa sangat menikmati rasa manis yang biasa saja bagi mereka yang sudah
berumur.

6. Mulut terdiri dari rangkaian otot-otot

Sebenarnya, terdiri dari apakah mulut Anda? Sukar dipercaya, bahwa selain struktur tulang
dari tengkorak dan rahang bawah, mulut hanyalah beberapa rangkai otot yang terbungkus
kulit dan selaput.

Lihatlah sekilas dalam buku anatomi dan tampak begitu banyaknya otot yang membentuk
wajah manusia. Tiap-tiap otot bertanggung jawab atas gerakan tertentu mulut Anda, termasuk
meniup, bersiul, mengunyah, dan bahkan cemberut. Jika otot-otot dan rahang terkunci dalam
posisi tertentu mengalami dislokasi, maka Anda harus berurusan dengan dokter.
Kebiasaan buruk yang bisa bikin gigi rusak
Berikut ini beberapa kebiasaan buruk yang mungkin sering Anda lakukan yang bisa
bikin gigi rusak.

1. Membuka sesuatu pakai gigi

Membuka tutup botol atau kemasan plastik dengan gigi mungkin adalah salah satu kebiasaan
buruk yang paling sering dilakukan. Padahal, kebiasaan buruk yang satu ini membuat gigi
Anda akan cepat rusak. Pasalnya, menggunakan gigi sebagai alat untuk membuka sesuatu
bisa menyebabkan gigi retak dan pecah. Sebagai gantinya, Anda bisa menggunakan gunting
atau pun pembuka botol. Intinya, gigi Anda hanya boleh digunakan untuk makan, bukan
sebagai alat untuk membuka sesuatu.

2. Mengunyah es batu

Mengunyah es batu bagi sebagian orang mungkin terasa nikmat karena sensasi dinginnya,
apalagi di tengah hari yang panas. Namun es batu yang Anda kunyah tersebut, dapat
membuat gigi Anda rusak, lho. Pasalnya, tekstur es batu yang keras dapat menyebabkan
kerusakan email gigi dan bisa membuat gigi menjadi retak serta mengurangi kekuatan gigi
beberapa derajat. Ada baiknya Anda tinggalkan kebiasaan ini agar gigi tetap sehat.

3. Menggosok gigi terlalu keras

Menggunakan sikat gigi dengan bulu yang keras dan menggosok gigi terlalu keras, bisa
menghilangkan enamel pelindung gigi secara permanen. Hal inilah yang memicu gigi sensitif
dan lubang gigi, serta menyebabkan gusi menipis. Ada baiknya Anda menggunakan sikat gigi
yang berbulu halus dan sikat gigi yang berkepala ramping agar mudah bergerak di dalam
mulut. Selain itu, pilihlah gagang sikat yang panjang agar mampu menjangkau geraham
belakang Anda.

4. Menggigit pensil

Apakah Anda pernah tanpa sadar menggigit ujung pensil saat sedang berkonsentrasi saat
belajar atau bekerja? Seperti mengunyah es, kebiasaan ini bisa menyebabkan gigi rusak atau
retak. Sebagai gantinya, Anda bisa makan permen atau permen karet tanpa gula. Pasalnya hal
ini akan memicu aliran air liur yang bisa membuat gigi lebih kuat dan melindungi asam asam
enamel gigi Anda. Selain menggigit pensil, kebiasaan buruk lainnya yang bisa merusak gigi
adalah kebiasaan menggigit kuku. Menggigit kuku menyebabkan gigi rusak atau patah gigi
depan. Selain itu, kuman dan bakteri dari bawah kuku bisa masuk mulut dan menyebabkan
gigi berlubang atau infeksi gusi.

5. Menggeretakkan gigi

Beberapa orang memiliki kebiasaan menggeretakkan gigi. Hal ini sering terjadi pada malam
hari saat Anda tertidur, terutama pada alam bawah sadar atau pun dalam keadaan sadar.
Kebiasaan yang dikenal sebagai bruxism ini dapat menyebabkan sakit pada sendi rahang,
sakit kepala dan sakit gigi yang parah. Biasanya respons itu muncul karena adanya stres
emosional.
6. Pakai tusuk gigi

Bila digunakan dengan benar, tusuk gigi memang bisa membantu membersihkan sisa-sisa
makanan yang yang terselip di gigi. Namun, jika tidak digunakan dengan benar, pakai tusuk
gigi justru akan menyakiti gusi Anda. Pasalnya ketika Anda terus menyodok sela-sela gigi
untuk menghilangkan partikel makanan tertinggal akan menyebabkan pengikisan dan juga
pendarahan. Jika ini terus dilakukan dapat menyebabkan kerusakan pada seluruh gigi.

7. Menyikat gigi setelah mengonsumsi makanan asam

Jika Anda suka menghisap lemon, segeralah minum air putih atau susu untuk menetralisir
rasa asamnya. Pasalnya, kandungan asam sitrat dalam lemon dapat menghancurkan mineral
penting dari gigi dan mengikis permukaan luar gigi. Jika hal ini dilakukan terus menerus,
enamel gigi akan menipis dan membuat gigi menjadi rusak. Alangkah baiknya Anda
menyikat gigi 30 menit setelah makan.

8. Mengisap jempol

Kebiasaan mengisap jempol mungkin lebih sering dilakukan oleh anak kecil. Jika dilakukan
terus menerus, kebiasaan ini dapat menyebabkan perubahan permanen pada struktur gigi dan
rahang. Bahkan secara khusus, mengisap jempol bisa menyebabkan pergeseran pada gigi
yang mengakibatkan kesulitan mengunyah dan masalah pernapasan. Itu sebabnya, jangan
biarkan si kecil melakukan kebiasaan buruk ini terus menerus.

9. Malas ke dokter gigi

Sebagian orang mungkin baru akan pergi ke dokter gigi setelah benar-benar sakit gigi.
Padahal, salah satu cara untuk menjaga kesehatan gigi yaitu dengan rutin pergi ke dokter gigi.
Dianjurkan melakukan pemeriksaan gigi minimal 6 bulan sekali. Dengan melakukan
pemeriksaan secara berkala, diharapkan dapat mengurangi risiko kerusakan gigi serta dapat
segera menangani kerusakan pada gigi sebelum menjadi parah.

Anda mungkin juga menyukai