Anda di halaman 1dari 4

Bacaan Niat Dan Doa Setelah Shalat Dhuha

Shalat Dhuha Shalat Dhuha merupakan Shalat sunah yg dapat dikerjakan oleh kaum
Muslimin pd waktu matahari sedang naik atau dipagi hari yg dikerjakan sekurang kurangnya 2
Rakaat dan paling banyak 12 Rakaat yg masing masing 2 rakaat diberi satu salam. Seperti
Sabda Nabi Muhammad Saw yg berbunyi, Barang siapa yg mengerjakan Shalat Dhuha
sebanyak 12 Rakaat maka Alloh Swt akan membuatkan dia istana di dalam surganya .
Tetapi disini tidak diwajibkan oleh anda untuk mengerjakan Sholat Dhuha dg 12 Rakaat karena
Sholat Dhuha ini bisa anda kerjakan minimal dg 2 Rakaat saja. Sedangkan untuk Waktu
Mengerjakan Shalat Dhuha ini dilakukan pada saat matahari sedang naik kira kira setinggi
kurang lebih 7 hasta atau pada jam 07.00 pagi sampai masuk waktu Shalat Wajib Dhuhur
sehingga bisa disimpulkan bahwa dari jam 07.00 sampai 11.00 siang waktu yg sangat tepat
untuk mengerjakan Shalat Sunah Dhuha ini.
Adapun Keutamaan Shalat Dhuha atau Manfaat Shalat Dhuha yg dapat diperoleh oleh anda
ialah dapat mempermudahkan pintu rejeki anda seperti sabda Nabi Muhammad Saw, Shalat
Dhuha itu dapat mendatangkan Rejeki dan Menolak Kekafiran dan tidak ada yg akan
memelihara Shalat Sunah Dhuha melainkan orang orang yg bertaubat . Kemudian Sabda
Nabi Muhammad Saw lainnya yg disampaikan oleh Abu Hurairah yg berbunyi, Siapa saja yg
dpt mengerjakan Shalat Dhuha dg langgeng, maka akan diampuni dosanya oleh Alloh Swt
sekalipun dosa itu sebanyak busa lautan (HR. Turmudzi) .
Dari kedua Sabda Nabi Muhammad Saw diatas yg paling banyak di pahami oleh sebagian
orang muslim adalah Manfaat Shalat Sunnah Dhuha untuk mempermudah suatu rejeki padahal
masih banyak Manfaat Sholat Dhuha yg lainnya menurut Sabda Nabi Muhammad Saw dan
untuk cara mengerjakan shalat dhuha sendiri sebenarnya masih sama dg mengerjakan shalat
pada umumnya yg dilengkapi dg bacaan Niat Shalat, membaca Al Fatihah, Bacaan Suratan dan
Salam, namun untuk Niat Shalat Sunnah Dhuha ini sudah bisa anda lihat dibawah ini lengkap
dg terjemahannya.
Niat Shalat Dhuha Dan Doa Setelah Shalat Dhuha

Bacaan Niat Shalat Dhuha Terlengkap

Laporkan Iklan Ini Tidak Layak

Terjemahan Niat Shalat Dhuha Latin, Ushalli Sunnatadl Dluhaa Rakataini Lillaahi Taaalaa,
Allaahu Akbar . Kemudian Artian Bacaan Niat Shalat diatas adalah Aku Niat Shalat Sunah
Dhuha Dua Rakaat, Karena Allah Taala, Allahu Akbar . Setelah membaca Niat Shalat Dhuha
diatas maka anda dilanjutkan membaca Surat Al Fatihah
Setelah anda membaca Bacaan Surat Al Fatihah diatas, kemudian anda bisa membaca Bacaan
Surat dlm Shalat Dhuha pada rakaat pertama Surat Ary Syamsu dan pada Rakaat kedua Surat
Adl dhuha karena disini dijelaskan mengerjakan Shalat Sunah Dhuha jumlah 2 Rakaat.
Doa Setelah Shalat Dhuha Terlengkap
Setelah anda mengerjakan Shalat Dhuha maka sebaiknya anda duduk dg khusyu dan
membaca bacaan dzikir seperti Istighfar, Sholawat Nabi, Bacaan Tasbih dan Bacaan Tahlil yg
bertujuan untuk mendekatkan diri kepada Alloh. Bacaan Istighfar dibawah ini sendiri dibacakan
sebanyak 100 kali dan minimal 32 kali.
Kemudian dilanjutkan dg membaca Sholawat Nabi sebanyak 32 kali atau 100 kali menurut dg
kemampuan anda

Setelah itu barulah anda bisa membaca Doa Setelah Shalat Dhuha yg dibacakan dg khusyu
memohon kepada Alloh Supaya rezeki anda dimudahkan dan segala dosa anda di hapuskan
oleh Alloh Swt, Bacaan Doa Setelah Shalat Dhuha bisa anda lihat dibawah
Artinya atau Terjemahan Doa Shalat Dhuha diatas ialah : Ya Allah Bahwasanya waktu dhuha
itu waktu Dhuhamu, kecantikan itu ialah kecantikan mu, keindahan itu keindahan mu, kekuatan
itu kekuatanmu, kekuasaan itu kekuasaan mu dan perlindungan itu, perlindungan mu .

Ya Alloh jiikaa Rizkiku masih di atas langit, turunkanlah dan jika ada di dlm bumi maka keluar
kanlah, jika sukar maka mudahkanlah, jika haram maka sucikanlah, jika masih jauh maka
dekatkanlah, berkah waktu dhuha, keagungan, keindahan, kekuatan, dan kekuasaanmu,
limpahkanlah kpd kami segala yg telah engkau limpahkan kdp Hamba2 mu yg shaleh .

Melihat Terjemahan diatas sudah bisa kita ambil sedikit kesimpulan bahwa keutamaan shalat
Dhuha yg paling besar ialah untuk mempermudahkan rezeki kita, sehingga ada baiknya jika
anda ingin dilancarkan rezekinya maka tunaikanlah Shalat Sunnah Dhuha 2 Rakaat ini dan
berdzikir serta meminta kepada Alloh dg khusyu baik dg bacaan doa diatas maupun dg Berdoa
Setelah Shalat Dhuha menurut dg bahasa anda (Bahasa Indonesia) karena Alloh Maha Pintar
lagi Maha Mengetahui sehingga Alloh pasti mengerti dan mendengar bacaan doa anda
tersebut.

Mungkin itu lah pembahasan Niat Shalat Dhuha dan Doa Shalat Dhuha yg bisa kami jelaskan
kepada anda dan semoga pembahasan artikel ini dapat berguna, bermanfaat dan mudah
dihafalkan oleh anda sehingga bisa cepat diamalkan sendiri oleh anda dirumah.

Anda mungkin juga menyukai