Anda di halaman 1dari 12

KISI-KISI UJIAN NASIONAL

SEKOLAH MENENGAH PERTAMA/MADRASAH TSANAWIYAH


TAHUN PELAJARAN 2017/2018

1.Cermati kutipan teks eksposisi berikut.


Globalisasi memberikan dampak berupa perubahan pada pasar internasional. Salah
satunya adalah liberalisasi perdagangan yang dipandang sebagai upaya untuk
meningkatkan daya saing.

Makna kata globalisasi yang tepat pada kutipan teks eksposisi tersebut adalah ....
A. persaingan bebas negara-negara di duni
B. Proses masuknya ke ruang lingkup dunia
C. perubahan kemajuan negara-negara di dunia
D. pertukaran kebudayaan asing antarnegara
2. Cermati kutipan teks eksposisi berikut.
Rokok adalah benda yang memberi efek santai dan sugesti merasa lebih jantan dengan
memberikan candu kepada orang yang menikmatinya. Rokok mempunyai rupa silinder dari
kertas berukuran panjang, berisi daun tembakau yang telah dicacah. Rokok biasanay dijual
dalam bungkusan yang umumnya disertai pesan kesehatan yang memperingatkan perokok
akan bahaya kesehatan akibat merokok, misalnya kanker paru-paru atau serangan jantung.

Informasi tersurat yang terdapat pada kutipan teks tersebut adalah....


A. dalam bungkusan terdapat pesan kesehatan yang memperingatkan perokok.
B. orang terbiasa merokok akan kecanduan dan susah untuk berhenti.
C. orang yang merokok akan terbiasa rileks dan nyaman.
D. kebiasaan merokok dapat merugikan kesehatan.
3. Cermatilah kutipan teks laporan berikut.
Kebersihan lingkungan tidak sulit untuk diterapkan apabila kita membiasakan hidup
bersih dan sehat. Budaya hidup yang bersih dan sehat akan mendatangkan manfaat bagi
manusia. Kita dapat menjalankan aktivitas hidup yang sehat, produktif, dan pada gilirannya
mengapai kesuksesan.

Struktur teks laporan tersebut adalah ....


A. definisi umum
B. deskripsi bagian
C. definisi bagian
D. deskripsi manfaat
4 Cermatilah kutipan teks laporan berikut.
Taman Nasional Baluran merupakan perwakilan ekosistem hutan yang spesifik kering
di Pulau Jawa. Taman Nasional Baluran terdiri atas tipe vegetasi savana, hutan mangrove,
hutan musim, hutan pantai, hutan pengunungan bawah, hutan rawa, dan hutan yang selalu
hijau sepanjang tahun.

Ide pokok paragraf tersebut adalah ....


A. Taman Nasional Baluran terdiri atas beberapa tipe.
B. Taman Nasional Baluran terletak di Pulau Jawa.
C. Taman Nasional Baluran merupakan perwakilan ekosistem hutan di pulau Jawa.
D. Taman Nasional Baluran merupakan jenis hutan mangrove yang berada di Pulau Jawa.

5. Cermatilah kutipan teks eksposisi berikut dengan saksama!


Semburan lumpur Lapindo sangat berdampak kepada dunia usaha. Para pelaku usaha
di Jawa Timur terus berupaya melakukan terobosan untuk menyiasati dampak
berkepanjangan yang ditimbulkan oleh semburan lumpur Lapindo di Sidoarjo itu. Usaha
ini ditempuh untuk mempertahankan usaha yang menjadi sumber penghidupan mereka.
Umumnya pelaku usaha ini merelokasi usaha mereka ke beberapa daerah seperti Malang,
Surabaya, dan Jakarta.
Selain agar usaha mereka tetap eksis, para pengusaha ini sekaligus bertujuan mendekatkan
barang-barang hasil produksi mereka dengan para pembeli.

Simpulan isi teks tersebut yang tepat adalah ....


A. langkah yang dilakukan pengusaha di Jatim untuk mempertahankan usanya.
B. upaya yang dilakukan pelaku usaha di Jawa Timur dalam rangka mendekati pembeli
barang-barang hasil produksi mereka.
C. upaya pengusaha di Porong dalam merelokasi usahanya ke beberapa daerah yang
jauh dari pusat semburan lumpur panas.
D. langkah para pengusaha di Jatim untuk menghindari dampak semburan lumpur.

6. Perhatikan kutipan teks berikut!


Andrea Hirata merupakan novelis yang produktif karena telah menghasilkan banyak
novel yang berkualitas dan menarik.
Pendapat yang bersifat kontra yang tepat adalah
A. Saya rasa pendapat Anda benar, tetapi fakta yang Anda sajikan kurang begitu
meyakinkan. Sebaiknya, Anda menganalisis novel tersebut dengan teliti.
B. Saya rasa analisis Anda terhadap novel Laskar Pelangi sangat tepat karena bukti-
bukti dan kutipan-kutipan kalimat yang Anda berikan sangat mendukung hasil analisis
Anda.
C. Saya rasa hasil analisis Anda tidak masuk akal dan tidak dapat
dipertanggungjawabkan secara moral.
D. Maaf, pendapat saya tentang novel itu sangat bertentangan dengan pendapat Anda.

7. Bacalah teks berikut dengan saksama!


Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta merilis hasil kajiannya mengenai
penyebab terjadinya banjir bandang di Garut, Jawa Barat, pada Rabu (21 /9/2016) dini hari.
Faktor penyebab terjadinya banjir bandang di Garut salah satunya adalah faktor alam.
Banjir bandang bisa terjadi karena daerah Garut layaknya sebuah mangkok. Kabupaten
Garut, dikelilingi oleh tujuh gunung api sehingga air bermuara pada suatu titik.
Selain faktor alam, penyebab terjadinya bencana banjir bandang di Garut beberapa hari
lalu karena perubahan tata guna lahan yang tidak sesuai dengan kondisi alamnya.
Ekosistem di hulu Sungai Cimanuk yang rusak akibat ulah manusia turut memicu
terjadinya banjir bandang di Garut. Rusaknya ekosistem di Sungai Cimanuk ini
menyebabkan pendangkalan sungai.

Ringkasan tepat bacaan tersebut adalah ...


A. Universitas Gadjah Mada Yogyakarta melakukan penelitian di Garut dan hulu Sungai
Cimanuk untuk mengetahui penyebab banjir.
B. Berdasarkan rilisan hasil kajian UGM, Kabupaten Garut merupakan daerah berbahaya
untuk ditinggali karena dikelilingi oleh tujuh gunung api.
C. Berdasarkan rilisan hasil kajian UGM, banjir bandang yang terjadi di Garut disebabkan
oleh factor alam dan perubahan tata guna lahan
D. Universitas Gadjah Mada Yogyakarta melakukan penelitian terhadap ekosistem di hulu
Sungai Cimanuk yang menyebabkan banjir bandang di Garut.

8. Cermatilah kutipan teks biografi dan teks eksposisi berikut


Teks biografi
Ki Hajar Dewantara tidak hanya dianggap sebagai tokoh dan pahlawan pendidikan yang
tanggal kelahirannya 2 Mei dijadikan hari Pendidikan Nasional, tetapi juga ditetapkan
sebagai pahlawan pergerakan nasional melalui surat keputusan Presiden RI No. 305 Tahun
1959, tanggal 28 November 1959. Ki Hajar Dewantara meninggal dunia pada tanggal 28
April 1959 di Yogyakarta. Untuk melestarikan nilai dan semangat perjuangannya, penerus
Taman Siswa mendirikan Museum Dewantara Kirti Griya di Yogyakarta.
Teks eksposisi
`Dengan berbagai teknologi intensifikasi sederhana, pekarangan dapat menjadi sumber
bahan pokok makanan seperti beras, sayur-mayur, dan ikan. Dengan kegiatan ini,
kebutuhan masyarakat akan makanan pokok yang bernilai gizi tinggi diharapkan dapat
terpenuhi. Alasan pemanfaatan pekarangan sebagai sumber bahan makanan pokok adalah
aneka tanaman sayur-mayur, seperti kacang panjang, cabai, kangkung darat, dan terong,
misalnya, dapat ditanam di media selain tanah.

Perbedaan penggunaan bahasa kedua teks tersebut adalah ....


A. Teks biografi adanya kohesi gramatikal dan teks eksposisi adanya kohesi leksikal
B. Teks biografi adanya waktu dan tempat dan teks eksposisi adanya kohesi gramatikal
C. Teks biografi adanya kohesi gramatikal dan teks eksposisi adanya waktu dan tempat
D. Teks biografi adanya kalimat tunggal dan teks eksposisi adanya kalimat majemuk

9. Cermatilah teks fabel berikut!


"Hei kepompong alangkah jelek nasibmu. Kamu hanya bisa menggantung di ranting
itu. Ayo jalan-jalan, lihat dunia yang luas ini. Bagaimana nasibmu jika ranting itu patah?"
Sang semut selalu membanggakan dirinya yang bisa pergi ke tempat ia suka.
Bahkan, sang semut kuat mengangkat beban yang lebih besar dari tubuhnya. Sang
semut merasa bahwa dirinya adalah binatang yang paling hebat. Si kepompong hanya diam
mendengar ejekan tersebut. Pada suatu pagi sang semut kembali berjalan ke taman itu.
Karena hujan, genangan lumpur terdapat di mana-mana. Lumpur yang licin membuat semut
tergelincir dan jatuh ke dalam lumpur. Sang semut hampir tenggelam dalam genangan
lumpur itu. Semut berteriak sekencang mungkin untuk meminta bantuan." Tolong, bantu
aku! Aku mau tenggelam, tolong..., tolong...!" Untunglah saat itu ada seekor kupu-kupu
yang terbang melintas.
Makna gramatikal kata membanggakan diri pada teks di atas adalah ....
A. Sombong
B. Bersahaja
C. rendah hati
D. lapang hati
10. Bacalah kutipan cerpen berikut!
Sebuah mobil colt berplat nomor merah berhenti persis didepan kedai kasur Alin.Murni
berdebar-debar,kalau orang yang turun dari mobil itu utusan hotel yang memesan tiga
puluh kasur single itu.Ia berusaha tersenyum dan menyembunyikan giginya yang terlalu
menonjol kedepan.Orang berpakaian pegawai itu juga tersenyum membalas.
Kata bercetak miring tersebut mengandung makna .
A. Bangunan tempat berjualan
B. Bangunan tempat memproduksi barang
C. Bangunan tempat menitipkan barang
D. Bangunan tempat menumpuk barang
11. Cermatilah teks cerita pendek berikut!
(1) Aku berlari secepat yang kubisa, berusah tak menghiraukan tanda biru
kehitaman yang ada di kakiku. (2) Samar-samar aku bisa mendengar seseorang meneriakkan
namaku dari belakang. (3) Suara orang itu seakan memotivasiku untuk berlari lebih cepat. (4)
Hari ini, materi olahraga yang diujikan adalah lari jarak 100 meter. (5) Untuk membuktikan
bahwa aku baik-baik saja, aku harus bisa berlari dengan kecepatan yang baik, rata-rata 17 detik
kurasa.
Makna simbol tanda biru kehitaman pada kalimat pertama adalah ....
A. luka goresan
B. luka memar
C. tato
D. tahi lalat
12. Bacalah teks berikut!
Kira-kira seratus meter kakiku tersandung, lalu jatuh. Beberapa orang ya kebetulan di
pinggir jalan mula-mula hanya menengokku. Tapi ketika aku tak bisa bangun, mereka datang
menolongku. Bagaikan salah seorang dari keluargaku, mereka dudukkan aku.

Nilai moral yang terdapat pada teks tesebut adalah ....


A. menghargai orang lain
B. tolong-menolong
C. teguh pendirian
D. tidak peduli
13. Bacalah teks cerita berikut!
Berbagai pikiran buruk menghantui kepala yang penat dan tubuh yang lelah.
Kemanakah engkau gadis kecil? Mungkinkah anak gedongan itu telah tewas? Parameter
pencarian demikian luas. Flo bisa saja tidak menuruni lereng menuju kembali melainkan
naik terus ke puncak atau berjalan berputar-putar mengelilingi lereng, tersesat dalam
fatamorgana sampai habis tenaganya.

Simpulan akibat dari konflik tersebut adalah ...


A. Pencarian terhadap tokoh belum berhasil ditemukan.
B. Pencarian tokoh dilakukan di lereng dan di lembah.
C. Pencarian terhadap tokoh dihentikan karena lelah.
D. Pencarian terhadap tokoh dihentikan karena tokoh tewas.
15. Bacalah kedua teks berikut!
Teks I
Rasanya sudah lama benar aku tertidur. Punggungku pegal-pegal karena lama terbaring.
Aku terbangun mendengar kicau burung di pohon. Rasanya baru kali itulah aku sadar
bahwa suara burung amat merdu. Akan tetapi, tak lama-lama aku berbaring
mendengarkan bunyi yang mengagumkan hatiku itu. Dengan cepat aku berdiri dan
meninggalkan rumah yang sekian lama menjadi tempat aku disekap.

Teks II
Krriing...! Telepon di rumah Aris berdering. Ibu mengangkatnya dan berkata,
Halooo...oh, mau berbicara dengan Aris? Sebentar ya. Dari mana? Kemudian ibu
masuk ke kamar Aris. Aris sedang belajar di meja belajar. Telepon dari Rudi, Ris kata
ibu. Aris menoleh wajahnya dengan kurang senang.

Perbedaan pola pengembangan kedua teks tersebut adalah ...


A. Teks I menggambarkan aksi, teks II mengawali dengan problema tokoh.
B. Teks I menggambarkan garis besar masalah, teks II menyajikan lokasi cerita
C. Teks I mengawali dengan problema tokoh, teks II mengawalinya dengan garis
besar masalah.
D. Teks I menyajikan permasalahan, teks II menggambarkan aksi
16. Dampak negatif menurunnya BBM dalam jangka pendek dapati dikurangai dengan
menerapkan [ ... ] fiskal.
Kata yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah ....
A. Aturan C. Ketentuan
B. Kebijakan D. Pedoman
17. Cermatilah kalimat-kalimat berikut!
(1) Pada 17 Agustus 1945, tak lama setelah Jepang takluk kepada Sekutu, atas desakan
para aktivis pemuda yang menculik Soekarno ke RengasDengklok, Soekarno dan Hatta
memproklamasikan kemerdekaan Indonesia.
(2) Sehari kemudian Soekarno-Hatta diangkat menjadi presiden dan wakil presiden
pertama Indonesia.
(3) Pada masa itu Soekarno-Hatta pernah dibuang kembali ke Parapat dan Bangka.
(4) Mereka segera terlibat dalam perjuangan melawan pendudukan kembali oleh Belanda.
(5) Namun, ketika secara resmi Belanda mengakui kedaulatan Indonesia pada 1949,
kedudukan Soekarno sebagai Presiden dipulihkan.

Urutan kalimat-kalimat tersebut menjadi teks biografi yang baik adalah ....
A. (1)-(2)-(3)-(4)-(5) C. (1)-(4)-(2)-(3)-(5)
B. (1)-(2)-(4)-(3)-(5) D. (1)-(4)-(3)-(2)-(5)

18. Bacalah paragraf deskripsi berikut dengan saksama!


Kelurahan Bibi Ani terletak di sebuah lereng gunung yang sangat subur. Jarak
tempat tinggal Bibi Ani dengan puncak gunung itu hanya sekitar 8 kilometer. Dari puncak
gunung ini kita bisa memandang hamparan sawah yang padinya telah menguning untuk
siap panen. ... Rumah penduduk yang dikelilingi oleh pepohonan yang menghijau
membuat suasana menyenangkan. Aku rasanya ingin lebih lama tinggal bersama Bibi
Ani.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ...
A. Sungai di sekitar pegunungan itu sering menyebabkan banjir.
B. Sungai yang ada di sekitar pegunungan itu sangat dalam.
C. Sungai di dekat gunung itu sangat kotor.
D. Sungai di kaki gunung itu berkelok-kelok menyisir kaki gunung.
19. Perhatikan kutipan teks prosedur berikut!
1. Pasanglah mata bor
2. Masukkan steker kedalam stop kontak
3. Arahkan mesin bor dengan tempat kearah tempat yang akan dilubangi dan dikunci
4. Hidupkan mesin
5. Atur kecepatan mesin
6. Matikan mesin dan tunggu sampai putaran berhenti
7. [..]
Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks prosedur diatas adalah.
A. Bukalah mata bor,lalu cabut steker dan stop kontak
B. Masukkan bor ke dalam kardus
C. Bersihkan bor yang telah digunakan
D. Cabut steker dari stop konta k dan bukalah mata bor
20. Variasi kata melihat pada kutipan kalimat berikut yang kurang tepat adalah....
A. Siswa itu ketahuan mengintip soal ulangan temannya
B. Ayah masih menonton televisi di ruang tengah
C. Ibu sedang menengok temannya di rumah sakit
D. Kami menyaksikan peristiwa perampokan itu semalam
21. Perhatikan kalimat berikut!
Masyarakat desa Sukamaju belum mengenal dokter muda itu.
Kalimat berikut yang memiliki pola sama dengan kalimat di atas adalah ....
A. Dokter muda itu belum dikenal oleh masyarakat desa Sukamaju
B. Belum dikenal oleh masyarakat desa Sukamaju dokter muda itu
C. Dokter muda itu oleh masyarakat Sukamaju belum dikenal
D. Dokter muda itu belum dikenal oleh masyarakat sejak lama
22. Cermati ilustrasi berikut!
Saat ini kebakaran hutan dan lahan di Gunung Lawu belum dapat dipadamkan karena
cuaca kering, angin kencang, dan medan berat. Banyak pinus terbakar menjalar ke
tempat lain.

Teks laporan sesuai ilustrasi tersebut adalah.....


A. Kebakaran hutan dan tahan di Gunung Lawu belum dapat dipadamkan hingga saat ini.
Cuaca kering, angin kencang, dan
medan berat menyebabkan api belum dapat dipadamkan. Tanaman yang terbakar
adalah pinus sehingga mudah sekali menjalar ke tempat lain.
B. Warga dan Pemerintah terlihat sangat sedih melinat kebakaran di Gunung Lawu.
Kebakaran semakin meluas diakibatkan cuaca kering, angin kencang, dan medan berat.
Kebakaran ini telah menelan banyak korban karena korban kekurangan oksigen yang
disebabkan asap pekat.
C. Hendaknya kita waspada kalau kebakaran hutan dan lahan gunung melanda. Kebakaran
hutan merupakan bencana yang dapat merusak kelestarian tumbuhan dan binatang.
Oleh karena itu, diperlukan penanganan tepat untuk memadamkan api di Gunung Lawu.
D. Kebakaran di Gunung Lawu sudah merambat ke permukiman warga. Kebakaran itu
disebabkan oleh pohon pinus yang mudah terbakar. Petugas pemadam kebakaran
merasakan kesulitan karena medan berat.
23. Sebelum bertanding para atlit diberikan pembekalan oleh pelatih di lapangan.
Penulisan kata yang tidak sesuai kaidah pada kalimat di atas adalah
A. Bertanding C. Pembekalan
B. Atlit D. Pelatih
24. Bacalah paragraf berikut!
(1) Kegiatan ujian nasional sudah semakin dekat. (2) Masing-masing seluruh siswa-siswi
di seluruh tanah air memacu diri untuk giat belajar. (3) Namun ada juga siswa yang
bandel. (4) Mereka terlihat santai saja seolah-olah tidak ada beban.

Kalimat yang tidak sesuai kaidah pada paragraf di atas terdapat pada nomor ...
A. 1 B. 2 C. 3 D. 4
25. Dua orang anak sedang bermain dakon. Keduanya duduk .... di sebuah pendopo rumah.
Kata bentukan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah.
A. menghadap C. berhadapan
B. dihadapkan D. menghadapkan
26. Perhatikan kalimat berikut!
Taman nasional berfungsi [...] melestarikan habitat hewan dan tumbuhan yang hidup di
wilayah Indonesia.

Konjungsi yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang pada kalimat di atas adalah ...
A. agar C. oleh
B. untuk D. yang
27. Perhatikan kalimat berikut!
Biaya pengurusan surat kendaraan naik sampai tiga kali lipat sangatmelukai masyarat.

Perbaikan kata yang bercetak miring adalah ....


A. ongkos, dinikmati
B. tarif, dirasakan
C. harga, merugikan
D. ongkos, meyulitkan
28. Bacalah paragraf berikut!
Saya sangat senang membuat keterampilan. Bermacam-macam keterampilan sudah saya
buat. beberapa keterampilan pernah saya kerjakan, misalnya membuat rak kaca, tempat
buku, tempat pensil, dan tas kertas. Hasil pekerjaan itu sering saya hadiahkan untuk adik
atau saudaraku yang sedang berulang tahun.

Kata yang salah ejaannya pada paragraf di atas adalah ...


A. membuat
B. keterampilan
C. hadiahkan
D. saudaraku
29. Pemakaian tanda baca tidak tepat terdapat pada kalimat ...
A. Susan bertanya, "Siapakah yang akan mengikuti lomba menari se-Bandung?"
B. Jani menyelesaikan pendidikannya, pada Jurusan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan
Politik
C. Paman menasehati anaknya, "Bekerjalah dengan rajin di negeri orang, Nak!"
D. Meskipun begitu, dia tidak pernah berlaku sombong kepada siapapun.
30. Perhatikan kalimat berikut!
Situs kerajaan Majapahit terletak di kecamatan Trowulan, kabupaten Mojokerto.

Penulisan huruf kapital yang tepat untuk kalimat tersebut adalah ....
A. Situs Kerajaan Majapahit terletak di Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto.
B. Situs kerajaan Majapahit terletak di Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto
C. Situs kerajaan Majapahit terletak di Kecamatan Trowulan, kabupaten Mojokerto.
D. Situs kerajaan majapahit terletak di kecamatan Trowulan, kabupaten Mojokerto.
31. Wah bagus sekali lukisan itu
Penggunaan tanda baca yang tepat pada kalimat tersebut adalah .
A. Wah, bagus sekali lukisan itu!
B. Wah, bagus sekali lukisan itu?
C. Wah bagus sekali lukisan itu!
D. Wah bagus sekali, lukisan itu
32.Bacalahteksberikut!
(1) R.A. Kartini meninggal pada usia 25 tahun dan dimakamkan di Rembang. (2) Setelah
R.A. Kartini, meninggal SH Abendanon membukukan surat-surat Kartini. (3) Buku itu
diberi judul Habis Gelap Terbitlah Terang.

Perbaikan penggunaan tanda baca pada kalimat (2) yang tepat adalah ....
A. Setelah RA Kartini meninggal, S.H. Abendanon membukukan surat-surat Kartini.
B. Setelah R.A Kartini meninggal, S.H. Abendanon membukukan surat-surat Kartini.
C. Setelah R.A. Kartini meninggal, S.H. Abendanon membukukan surat-surat Kartini.
D. Setelah R.A. Kartini meninggal, SH Abendanon membukukan surat-surat Kartini.
33. Bacalaha teks berikut!
Piala Jenderal Sudirman telah memberikan euphoria tersendiri bagi pencinta sepak bola di
tanah air. Para pendukung dengan berbagai atribut datang ke stadion untuk mendukung tim
kesayangannya.
Kata dengan ejaan yang tidak tepat dan perbaikannya pada teks tersebut adalah ....
Tertulis Perbaikan
A euphoria euforia
B tim Team
C berbagai perbagai
D stadion stadiun
34.Bacalahteksberikut!
(1) Sang Pemimpi merupakan novel kedua Andrea Hirata. (2) Novel ini mengisahkan
masa-masa tokohnya merajut mimpi di SMA dengan nuansa kenakalan khas remaja. (3)
Andrea Hirata membawa kita pada kenyataan hidup yang harus dihadapi tokoh-tokohnya
dan mimpi-mimpinya. (4) Andrea hampir berhasil membangkitkan obor semangat meraih
mimpi Ikal, Arai, dan Jimbrom hingga mengantarkan mereka menuju Sorbonne.

(5) Novel Sang Pemimpi sangat kaya dengan keindahan bahasa yang dengannya setiap alur
terdeskripsikan dengan sempurna. (6) Intelektualitas tinggi dan humor terjalin dengan
memesona mengeksplorasi karakter para pelaku. (7) Novel ini sarat dengan nilai moral
yang ditunjukkan dengan rasa humanis tinggi orang remaja. (8) Nilai sosialnya juga sangat
menonjol, seperti kesetiakawanan antara Ikal, Arai, dan Jimboron. Tentu saja, dilengkapi
dengan nilai agama yang kental dijalani oleh tokoh-tokohnya.

Pernyataan yang merupakan keunggulan novel terdapat pada bagian ....


A. (1) dan (2) C. (4) dan (5)
B. (2) dan (3) D. (5) dan (6)
35. Bacalah teks berikut!
Suatu hari seekor kuda sedang berjalan menuju sebuah hutan yang lebat. Kuda itu tampak
gembira karena telah makan dengan puas gandum petani di ladang.

Di tengah perjalanan menuju hutan sang kuda melihat seonggok kulit harimau yang
ditinggalkan para pemburu. Sang kuda mencoba kulit harimau itu dan ternyata pas di
badannya. Terlihatlah dalam benaknya untuk mankut-nakuti binatang lain di hutan. Sang
kuda lalu mencari tempat bersembunyi. Tak lama kemudian lewatlah segerombolan domba
gunung. Sang kuda tiba-tiba melompat ke arah gerombolan domba itu. Serentak
gerombolan domba itu bercerai-berai dan berhamburan lari ketakutan. Sang kuda tertawa
terbahak-bahak. Kali berikutnya giliran seekor tapir yang dibuatnya lari terbirit-birit
ketakutan karena disangkanya sang kuda adalah harimau. Sang kuda makin senang
menakut-nakuti hewan lain.
Namun kali ini sang kuda menunggu lebih lama dari biasanya. Ia sabar menunggu dan
lewatlah seekor kucing hutan dengan seekor tikus di mulutnya. Kucing itu lalu duduk di
dekat pohon besar dan menyantap tikus buruannya. Sang kuda mengendap dari belakang
dan kemudian mengagetkan kucing hutan semau-maunya. Tetapi, kucing hutan tertawa
terbahak-bahak ketika tahu harimau bersuara kuda.
Sang kuda menjadi malu. Kuda sadar dirinya adalah kuda dan bukan harimau. Kuda
berjanji pada dirinya sendiri untuk menjadi kuda sebagaimana seharusnya.

Komentar yang tepat terhadap isi kutipan teks tersebut adalah ...
A. Sikap kucing hutan terhadap kuda menunjukkan kecerdikan.
B. Tindakan kuda makan gandum patut dicontoh.
C. Takut pada harimau merupakan pendapat kucing hutan.
D. Tindakan domba atas perilaku kuda sungguh bijaksana.
36.Bacalahkeduakutipanberikut!
TeksI
Ulah! semata-mata tahayyul! Jika kita mesti memberi arti kepada segala pertanda yang
menjadi kepercayaan orang terdahulu, niscaya kita tak kan dapat bersenang hati, karena
sepanjang hari ada sajalah pertanda yang timbul. Lihat, belanga dijilat api, kata orang
hendak kedatangan tamu; marilah kita nantikan benar tidaknya. Perkara sanggul terlepas,
itu janganlah engkau cemaskan benar. Sebab engkau merindukan suamimu, segala ilmu
sudahberubah.

Teks II
Oh, bukan dalam artian merayu, Pak. Dia bersikap hormat dan kagum. Seakan Arya
Kusuma itu juru selamatnya. Tentu saja Arya girang sekali. Kentara sikapnya yang
melambung. Tetapi isterinya kelihatan tak begitu tertarik kepada kami. Dia tampaknya
bosan. Rupanya mereka berdua tak punya anak.

Perbedaan penggunaan bahasa kedua teks tersebut adalah ...


A. Teks I: memakai bahasa Melayu
Teks II: memakai bahasa Indonesia
B. Teks I: banyak menggunakan kata penghubung
Teks II: menggunakan bahasa kiasan
C. Teks I: menggunakan bahasa daerah
Teks II: menggunakan bahasa Melayu
D. Teks I: bahasa mudah dipahami
Teks II: bahasa sulit dipahami
37.Bacalahteksberikut!
1. Hari Minggu besok kita libur, kamu mau pergi ke mana, Ra? tanya Sari sepulang
sekolah. Sara menggerleng, Gak ke mana-mana, Ri. Mungkin baca buku! Kamu?
Sara balik bertanya.
2. Sama, Ra. Aku bantu ibu bikin kue. Kamu kenal tante Arin, kan? Tetangga sebelahku.
Tante Arin pesan kue. Banyak lagi ...
3. Ooooo ..., mulut Sara membulat.
4. Ya sudah, sampai ketemu ya, Sari melambaikan tangan.
5. Minggu pagi kutunggu kamu di rumah, ya,! teriak sara.
6. Yaaa...Sariberlarikerumahnyatanpamenoleh.

Kalimat yang membuktikan Sari rajin membantu ibu adalah ...


A. (1) B. (2) C. (3) D. (4)
38. Bacalah teks berikut!
Di sebuah kolam yan besar hiduplah seekor kadal. Suatu hari kadal itu berjalan-jalan di
pinggir kolam. Kadal sangat ingin mencoba keiatan baru yaitu berpetualang.
Tiba-tiba dalam kolam muncul sebuah kepala yang melenggak-lenggok seperti sedang
mencari sesuatu. Kadal mendekati mahluk itu dan dia sedikit kaget ternyata ada seekor
ular air. Ular air mengajak sang Kadal untuk berpetualang menyeberangi kolam, tetapi
sang Kadal merasa takut.

Komentar yang tepat sesuai isi kutipan teks tersebut adalah ...
A. Ular jangan memengaruhi kadal yang takut.
B. Kadal harus mencoba hal baru dengan belajar.
C. Ular dan kadal jangan mencoba hal yang berbahaya.
D. Ular dan kadal hidup di sungai yang deras.
39. Bacalah teks berikut!
Keesokan harinya seorang laki-laki berperawakan kurus dengan satu lengan yang cacat.
Apakah adik bernama Roni? tanya lelaki itu. Ya, jawab Roni heran. Apakah adik
pernah mengirimkan surat kepada penulis yang bernama Yusdi? lelaki itu kembali
melemparkan pertanyaan. Ya, sebenarnya ada apa? jawab Roni. Apakah adik tahu yang
mana sebenarnya penulis Yusdi itu? lelaki itu mengajukan kembali sebuah pertanyaan
tanpa menghiraukan pertanyaan Roni. Saya tidak tahu, jawab Roni yang semakin
bingung. Hmm... Sebenarnya, saya adalah Yusdi dan saya hanya memiliki satu lengan
namun saya tetap optimis akan sukses seperti orang-orang yang bertubuh sempurna. Roni
hanya bisa terdiam dan terpana pada perkataan lelaki itu.
Teks tersebut dapat diungkapkan kembali dengan teks yang sepadan menjadi ....

A. Roni mendapatkan sejumlah pertanyaan dari orang cacat. Orang cacat tersebut ternyata
adalah seorang penulis yang selama ini dikagumi oleh Roni. Penulis tersebut bernama
Yusdi. Roni sangat kaget karena ternyata kondisi Yusdi yang cacat mampu berprestasi.
B. Yusdi adalah seorang penulis yang banyak memberikan inspirasi bagi Roni untuk
menulis sebagaimana yang dilakukan oleh Yusdi. Ternyata sejak awal Roni sudah kenal
Yusdi hanya saja tidak mengetahui kalau dia penulis.
C. Roni selama ini mencari seorang penulis yang dapat memberikan pelajaran menulis
kepadanya. Hanya saja karena tempat tinggalnya sangat jauh sehingga Roni hanya bisa
berkirim surat kepada Yusdi.
D. Yusdi, seorang lelaki berlengan tunggal. Ia seorang penulis handal yang dikagumi
penggemarnya. Setiap orang yang menyaksikan tingkahnya, pasti akan terpesona. Di
ruang berukuran 3 x 2 itu, ia memproduksi karya-karya kreatifnya.

40. Bacalah teks berikut! Ayah baru kembali daripada Jakarta


Penggunaan kata daripada pada kalimat di atas salah karena ...
A. tidak berfungsi sebagai predikat
B. merupakana kata sambung
C. bukan menyatakan perbandingan
D. diikuti oleh kata tempa
41. Cermati kalimat berikut! Ibu pergi ke Pasar setiap hari Minggu.
Penulisan kata pasar pada kalimat tersebut salah karena ....
A. kata pasar terletak di tengah kalimat
B. kata pasar bukan letak suatu tempat
C. kata pasar merupakan nama lembaga
D. kata pasar bukan nama kota

Anda mungkin juga menyukai