Anda di halaman 1dari 4

Ika Yulia Puspita Harsanti

20141030058

Filsafat Ilmu dan Etika Bisnis Islam

1. Menurut pendapat saya sangatlah penting memasukkan unsur spiritual dalam


melaksanakan manajemen. Unsur spiritual disini tidak hanya menyangkut unsur
agama tertentu tetapi juga unsur spiritual secara luas seperti pengembangan konsep
spiritual tentang kejujuran, kebaikan, rasa tanggung jawab dan lain-lain.
Setiap agama pasti memiliki konsep yang mengarah pada kebaikan atau hal-hal yang
terpuji. Jika unsur ini dikembangkan dalam manajemen, maka anggota akan
melaksanakan berbagai kegiatan yang baik.
Perbaikan paling utama yang harus dilakukan pemimpin adalah perbaikan internal
yang meliputi unsur yang bersifat ruhiyah, bersifat hati dan spiritual. Jika unsur-unsur
yang bersifatruhiyah, hati dan spiritual itu telah tercapai dalam diri para karyawan,
maka akan terjadi peningkatan kualitas sumber daya manusia perusahaan. Artinya,
pengembangan diri karyawan dapat diimplementasikan dengan baik di samping
faktor-faktor keterampilan (Didin H dan Hendri, 2003 : 126)
Sebagi direktur rumah sakit, pengalaman manajerial yang professional amatlah
penting. Direktur sebagai pemimpin menjadi tombak utama dalam mengontrol
manajerial. Penerapan unsur spiritual dalam mengontrol manajemen dapat menjadi
strategi yang baik.
Selain itu dengan mendekatkan diri kepada Tuhan juga diharapkan memberi hikmah
yang baik dalam mencapai ridho Tuhan yang maha esa, agar dapat melancarkan
segala urusan di dunia.
Jadi manajemen dan spiritual dapat digabungkan untuk memperoleh menejerial yang
baik.
Ika Yulia Puspita Harsanti
20141030058

Filsafat Ilmu dan Etika Bisnis Islam

2. Menurut pendapat saya, untuk menarik minat masyarakat untuk berobat adalah adalah
dengan mengembangkan terapi pola holistik sebagai komplemen terapi konvensional,
dengan biaya lebih ekonomis. Hal tersebut diterpakan karena factor dari penduduk
yaitu karena sebagian penduduk Negara kita masih berada dibawah garis kemiskinan.
Masyarakat miskin akan tertarik dengan biaya pengobatan yang ekonomis. Selain itu
karena budaya Indonesia yang percaya dengan pengobatan holistik, maka
pengembangan terapi holistik amatlah penting untuk menarik minat masyarakat.
Terapi holistic merupakan salah satu dari beberapa istilah yang digunakan untuk
merujuk pada banyak metode pengembangan atau penyeimbangan atau
penyeimbangan kembali fisik, mental, emosional atau spiritual yang tidak biasanya
ditawarkan secara universal dan/atau diatur oleh otoritas medis konvensional. Kata
holistik mengandung gagasan bahwa semua aspek diri manusia adalah saling terkait.
Artinya, filosofi dasar dari kata pengobatan holistik melibatkan pendekatan untuk
menyeimbangkan pikiran, tubuh, dan ruh(kadang-kadang disebut sebagai jiwa)
sebagai lawan dari hanya mengobati gejala klinis penyebab kondisiv, trauma, keadaan
pikiran, atau proses penyakit tertentu. (kamus kesehatan)
Masyarakat Indonesia memiliki ketertarikan yang tinggi terhadap model-model
pengobatan holistic. Hal ini dapat menjadi fokus penting untuk menarik minat
masyarakat apalagi jika disertai harga yang ekonomis.
Prioritas pengembangannya adalah ,menciptakan suasana yang nyaman, pelayanan
optimal dari SDMnya, dan dapat dikombinasikan dengan suasana yang modern agar
tak hanya masyarakat menengah kebawah yang tertarik, namun juga dapat menarik
masyarakat menengah keatas.
Ika Yulia Puspita Harsanti
20141030058

Filsafat Ilmu dan Etika Bisnis Islam

3. Inovasi di sektor publik pada saat ini menjadi sebuah keharusan untuk membuat
ketersediaan layanan yang semakin mudah, murah, terjangkau, dan merata (Suwarno,
2008:32-33).Menurut pendapat saya bentuk pelayanan kesehatan inovatif RS adalah
a. Membuat konsep pelayanan dengan system subsidi silang. Dimana keuntungan
dari pelayanan kelas I dapat menutupi kerugian/menambah keuntungan pada
pelayanan kelas bawah.
b. Sebagai pengelola kita juga harus mencari infestor dari luar untuk bekerja sama
agar kita dapat mengoptimalkan pelayanan dan dapat meminimalisir pengeluaran
c. Menggunakan obat-obat generic untuk meminimalisir biaya pada pasien kelas
bawah, agar biaya pengobatan tidak terlalu besar
d. Mengadakan kerjasama dengan pihak pemerintah/swasta untuk melaksanakan
pengobatan gratis untuk masyarakat bawah, sekaligus sebagai media promosi ke
masyarakat
e. Menciptakan suasana layanan kesehatan yang nyaman bagi semua kalangan
f. Kombinasi terapi holistic untuk pelengkap terapi konvensional dengan membuat
klini terapi holistic secara modern dengan harga yang terjangkau.
Ika Yulia Puspita Harsanti
20141030058

Filsafat Ilmu dan Etika Bisnis Islam

Daftar Pustaka

Didin H dan Hendri T, 2003, Manajemen Syariah dalam Praktik, Gema Insani : Indonesia.

http://Kamuskesehatan.com/arti/terapi-holistik/

Suwarno, Yogi. 2008,Inovasi di Sektor Publik, STIA-LAN: Jakarta

Anda mungkin juga menyukai