Anda di halaman 1dari 4

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Metode penelitian adalah cara atau jalan yang ditempuh sehubungan dengan
penelitian yang dilakukan, yang memiliki langkah-langkah yang sistematis. Sugiyono
(2014, hlm. 6) menyatakan bahwa :
Metode penelitian dapat diartikan sebagai cara ilmiah untuk mendapatkan data
yang valid dengan tujuan dapat ditemukan, dikembangkan, dan dibuktikan, suatu
pengetahuan tertentu sehingga dapat digunakan untuk memahami, memecahkan, dan
mengantisispasi masalah.
Metode penelitian mencakup prosedur dan teknik penelitian. Metode penelitian
merupakan langkah penting untuk memecahkan masalah-masalah penelitian. Dengan
menguasai metode penelitian, bukan hanya dapat memecahkan berbagai masalah
penelitian, namun juga dapat mengembangkan bidang keilmuan yang digeluti. Selain itu,
memperbanyak penemuan-penemuan baru yang bermanfaat bagi masyarakat luas dan
dunia pendidikan.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian
kuantitatif deskriptif yaitu dengan cara mencari informasi tentang gejala yang ada,
didefinisikan dengan jelas tujuan yang akan dicapai, merencanakan cara pendekatannya,
mengumpulkan data sebagai bahan untuk membuat laporan. Tujuan dari penelitian ini
untuk memahami tentang seberapa baik Implementasi Nilai-Nilai Pancasila di Kalangan
Mahasiswa Polban.

3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilaksanakan di Politeknik Negeri Bandung dengan ruang lingkup


penelitian yaitu seluruh jurusan di Politeknik Negeri Bandung. Adapun penelitian di
lokasi tersebut karena berkepentingan dengan tema penelitian yaitu Implementasi Nilai-
Nilai Pancasila di Kalangan Mahasiswa Polban.
3.2.1 Identitas Institusi
Nama Institusi : Politeknik Negeri Bandung
Alamat : Jalan Gegerkalong Hilir, Desa Ciwaruga, Bandung 40012
No. Telepon : (022) 2013789
No. Faksimili : (022) 2013889
Website : www.polban.ac.id
e-mail : polban@polban.ac.id

3.2.2 Peta Lokasi


3.2.3 Denah Politeknik Negeri Bandung

3.2.4 Waktu Penelitian


Waktu penelitian berlangsung selama kurang lebih 1 bulan, dimulai
dari bulan Oktober 2017 sampai bulan November 2017

3.3 Populasi dan Sampel Penelitian


3.3.1 Populasi Penelitian
Populasi dalam penelitian dengan tema Implementasi Nilai-Nilai Pancasila di
Kalangan Mahasiswa Polban adalah seluruh mahasiswa tingkat 1, tingkat 2,
tingkat 3, dan tingkat 4 diseluruh jurusan dan program studi Politeknik Negeri
Bandung. Nawawi (dalam Subana 2000, hlm. 24) menyatakan bahwa : Populasi
adalah keseluruhan objek penelitian, digunakan sebagai sumber data yang
mewakili karakteristik tertentu dalam suatu penelitian. Populasi dalam penelitian
ini adalah seluruh mahasiswa Politeknik Negeri Bandung yang mengisi kuisioner,
dengan rincian sebagai berikut :
3.3.2 Sampel Penelitian

Sampel penelitian digunakan untuk mendapatkan gambaran dari populasi.


Menurut Bailey (dalam Prasetyo, 2006 hlm. 119) Sampel merupakan bagian dari
populasi yang ingin diteliti. Oleh karena itu sampel harus dilihat sebagai suatu
gambaran populasi dan bukan populasi itu sendiri.
Melihat pernyataan diatas maka pengambilan sampel untuk mengetahui
presentase mengenai Implementasi Nilai-Nilai Pancasila di Kalangan Mahasiswa
Polban menggunakan rumus dari Slovin untuk tingkat kesalahan 10%.
Dikemukakan kembali oleh Prasetyo (2006, hlm. 137) sebagai berikut:

n : Besaran sampel
N : Besaran populasi
e : Nilai kritis (batas ketelitian) yang diinginkan (persen kelonggaran
ketidaktelitian karena kesalahan penarikan sampel) yaitu sebesar 10% dengan
tingkat kepercayaan 90%

Anda mungkin juga menyukai