Anda di halaman 1dari 4

1.

Seorang perempuan berusia 30 tahun datang ke Puskesmas dengan keluhan bercak-bercak


merah di dada dan punggung atas, terasa sedikit gatal terutama saat sedang berkeringat. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan makula dan patch eritem berbatas tegas, bentuk polisiklik,
multipel, bergabung, tertutup skuama putih halus. Apakah yang diduga akan terlihat pada
pemeriksaan mikroskopis?

Pilihan Jawaban :
a. hifa pendek beruas
b. hifa panjang beruas
c. spaghetti and meat ball
d. hifa pendek dengan budding
e. hifa panjang dengan budding

2. Seorang perempuan berusia 20 tahun datang ke Puskesmas dengan keluhan kuku ibu jari kaki
kiri berwarna putih. Pada pemeriksaan fisik didapatkan diskolorisasi putih di bagian distal ibu
jari kaki kiri. Pemeriksaan mikroskopis kerokan kuku dengan KOH didapatkan gambaran hifa
panjang, beruas, dan bercabang. Apakah organisme yang paling sering menyebabkan kasus
tersebut?

Pilihan Jawaban :
a. Microsporum canis
b. Trichophyton rubrum
c. Microsporum audoinii
d. Trichophyton concentratum
e. Trichophyton mentagrophytes

3. Seorang atlit badminton datang ke tempat praktek dokter dengan keluhan kedua telapak
kakinya bersisik sejak 6 bulan yang lalu. Pemeriksaan fisik pada plantar pedis dan sekeliling
lateral dan medial kaki tampak patch eritem ringan berbatas tegas, bentuk anular, tertutup
skuama putih tipis. Pada pemeriksaan mikroskopis kerokan skuama dengan KOH, tampak
gambaran hifa panjang, beruas, dan bercabang. Apakah diagnosis yang paling mungkin?

Pilihan Jawaban :
a. Tinea korporis
b. Tinea pedis tipe subakut
c. Tinea pedis tipe Moccasin
d. Tinea pedis tipe interdigitalis
e. Kandidiasis kutis interdigitalis

4. Seorang pasien berusia 30 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan gatal pada kedua lipat
paha. Gatal terutama dirasakan pada saat berkeringat dan cuaca panas. Pada pemeriksaan fisik
nampak patch eritem batas tegas berbentuk sirsinar dengan skuama putih tipis dan tepi aktif, di
kedua lipat paha. Apakah hasil pemeriksaan penunjang yang mendukung penegakan diagnosis?
Pilihan Jawaban :
a. fluoresensi coral-red pada pemeriksaan dengan lampu Wood
b. fluoresensi kuning kehijauan pada pemeriksaan dengan lampu Wood
c. gambaran spaghetti and meat ball pada pemeriksaan kerokan kulit dengan KOH 10%
d. gambaran pseudohifa dengan budding pada pemeriksaan kerokan kulit dengan KOH 10%
e. gambaran hifa panjang bersekat dan bercabang pada pemeriksaan kerokan kulit dengan KOH
10%

5. Seorang anak laki-laki berusia 5 tahun dibawa ibunya ke Puskesmas dengan keluhan kulit
kepala botak, terasa gatal, sejak 3 bulan yang lalu. Pemeriksaan fisik pada kulit kepala
didapatkan patch alopesia hiperkeratotik, tertutup skuama putih tipis. Pemeriksaan mikroskopis
rambut dengan KOH didapatkan gambaran spora menempel pada rambut. Apakah terapi yang
paling tepat?
Pilihan Jawaban :
a. Terbinafin 20mg/kgBB/hari
b. Flukonazol 20mg/kgBB/hari
c. Itrakonazol 20mg/kgBB/hari
d. Griseofulvin 20mg/kgBB/hari
e. Ketokonazol 20mg/kgBB/hari

6. Seorang pasien datang ke puskesmas dengan keluhan timbul bintil di kaki kanan. Bintil tidak
terasa nyeri maupun gata. Pada pemeriksaan fisik nampak papul lentikular tunggal berwarna
abu-abu dengan permukaan verukosa di regio kruris dekstra bagian ekstensor. Organisme apakah
yang mungkin menyebabkan kedaan tersebut?

Pilihan Jawaban :
a. Pox virus
b. Pox virus pariolae
c. Herpes simplex virus
d. Varicella-zoster virus
e. Human papilloma virus

7. Seorang anak berusia 5,5 tahun dibawa ke puskesmas dengan keluhan bercak kemerahan,
basah, dan gatal di kedua lipat siku dan lutut. Pasien adalah penderita asma bronkiale sejak bayi,
dan lesi memberat terutama setelah pasien mengkonsumsi telur ayam. Pada pemeriksaan fisik
nampak lesi berupa patch berwarna eritem berbatas kurang tegas dengan papul eritem multipel di
atasnya, serta erosi dan ekskoriasi. Apakah mekanisme yang mendasari keadaan tersebut?

Pilihan Jawaban :
a. non imunologis
b. reaksi hipersensitivitas tipe I
c. reaksi hipersensitivitas tipe II
d. reaksi hipersensitivitas tipe III
e. reaksi hipersensitivitas tipe IV
8. Seorang bayi dibawa orang tuanya ke puskesmas dengan keluhan biang keringat di punggung
atas. Pada pemeriksaan fisik didapatkan papul eritem multiple tersebar di punggung. Apakah
diagnosis yang paling mungkin?
Pilihan Jawaban :
a. varisela
b. miliaria rubra
c. miliaria profunda
d. miliaria kristalina
e. pemfigus vulgaris

9. Seorang perempuan berusia 16 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan jerawat di wajah.
Pada pemeriksaan fisik nampak komedo, papul eritem, dan pustul yang multipel dan tersebar
pada wajah. Apakah hormon yang meningkat aktivitasnya pada kondisi tersebut?

Pilihan Jawaban :
a. estrogen
b. testosteron
c. luteinizing hormone
d. dihydrotestosterone
e. follicle-stimulating hormone

10. Seorang mahasiswi datang ke puskesmas dengan keluhan timbul benjolan kecil berwarna
kemerahan yang terasa sangat gatal pada kulit di mata kaki kiri sebelah dalam. Hasil
pemeriksaan pada maleolus medialis sinistra didapatkan papulovesikel yang multipel
mengelompok membentuk bulatan seperti koin, membasah, sebagian tertutup krusta kekuningan.
Apakah diagnosis yang paling mungkin?
Pilihan Jawaban :
a. dermatomikosis
b. dermatitis numularis
c. liken simpleks kronik
d. dermatitis kontak iritan
e. dermatitis kontak alergika

11. Seorang ibu rumah tangga datang ke puskesmas dengan keluhan gatal di telapak tangan. Pada
pemeriksaan fisik nampak lesi di kedua telapak tangan berupa kulit hiperkeratotik, dengan fisura
multipel dan deskuamasi. Apakah kemungkinan penyebabnya?

Pilihan Jawaban :
a. nikel
b. air accu
c. deterjen
d. bulu ulat
e. racun serangga
12. Seorang pasien datang ke puskesmas dengan lesi di ketiak kiri yang terasa gatal terutama saat
berkeringat. Pada pemeriksaan fisik nampak berupa patch tunggal berwarna hiperpigmentasi,
berbatas tegas, berbentuk polisiklik, dengan papul eritem multipel tersebar di sekelilingnya.
Apakah bahan dasar obat topikal yang paling tepat?

Pilihan Jawaban :
a. krim
b. losio
c. bedak
d. unguentum
e. bedak kocok

13. Seorang bayi berusia 2 bulandibawa orang tuanya ke puskesmas dengan keluhan timbul
biang keringat di sekitar leher hingga punggung atas. Hasil pemeriksaan pada leher dan
punggung atas didapatkan papul eritem yang multipel dan tersebar. Di manakah letak gangguan
integritas kelenjar sudorifera ekrin yang terjadi pada pasien tersebut?
Pilihan Jawaban :
a. subkutis
b. subkorneal
c. dermis papilaris
d. dermis retikularis
e. stratum spinosum

14. Seorang laki -laki berusia 40 tahun, berat badan 50 kg dibawa ke UGD RS karena luka bakar.
Pada pemeriksaan fisik nampak lepuh mengkilat dan kemerahan di punggung, pantat, dan kedua
tungkai bagian belakang. Berapa banyak infus RL yang diberikan pada 8 jam pertama?
Pilihan Jawaban :
a. 1200 ml
b. 2400 ml
c. 3600 ml
d. 4800 ml
e. 7200 ml

15. Seorang pasien dibawa ke UGD RS dengan keluhan luka lepuh yang tidak terasa nyeri di
kedua lengan bawah akibat terkena tumpahan cairan pembersih saluran pembuangan. Pada
pemeriksaan fisik di kedua lengan bawah bagian fleksor kulit kasar, teraba lunak, dan tampak
bula multipel pada dasar kulit yang berwarna putih pucat kekuningan. Zat-zat kimia manakah
yang dapat mengakibatkan kasus di atas?
Pilihan Jawaban :
a. amoniak, fosfor, mangan
b. asam sulfat, NaOH &KOH, amoniak
c. asam fluorida, asam formiat, kromat
d. asam fosfat, gas amoniak, fosfor putih
e. asam sulfat, asam nitrat, asam fluorida

Anda mungkin juga menyukai

  • Preskas Asma
    Preskas Asma
    Dokumen10 halaman
    Preskas Asma
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Fishbone
    Fishbone
    Dokumen1 halaman
    Fishbone
    amirahyusnidar
    100% (2)
  • Tabel
    Tabel
    Dokumen2 halaman
    Tabel
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Fishbone
    Fishbone
    Dokumen1 halaman
    Fishbone
    amirahyusnidar
    100% (2)
  • Fishbone
    Fishbone
    Dokumen1 halaman
    Fishbone
    amirahyusnidar
    100% (2)
  • Fishbone
    Fishbone
    Dokumen1 halaman
    Fishbone
    amirahyusnidar
    100% (2)
  • Tabel
    Tabel
    Dokumen2 halaman
    Tabel
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Materi Asma
    Materi Asma
    Dokumen17 halaman
    Materi Asma
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Daftar Pustaka
    Daftar Pustaka
    Dokumen7 halaman
    Daftar Pustaka
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Coret Coret
    Coret Coret
    Dokumen2 halaman
    Coret Coret
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Distribusi Lesi (AutoRecovered)
    Distribusi Lesi (AutoRecovered)
    Dokumen5 halaman
    Distribusi Lesi (AutoRecovered)
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Tatalaksana Post Op
    Tatalaksana Post Op
    Dokumen7 halaman
    Tatalaksana Post Op
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Ukdi Kukel
    Ukdi Kukel
    Dokumen238 halaman
    Ukdi Kukel
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Preskas Amirah
    Preskas Amirah
    Dokumen17 halaman
    Preskas Amirah
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Wrap Up SK 1
    Wrap Up SK 1
    Dokumen32 halaman
    Wrap Up SK 1
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Laporan Kemajuan
    Laporan Kemajuan
    Dokumen24 halaman
    Laporan Kemajuan
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Wrap Up Sken2 Emergency
    Wrap Up Sken2 Emergency
    Dokumen32 halaman
    Wrap Up Sken2 Emergency
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Jadwal Sehari Hari
    Jadwal Sehari Hari
    Dokumen1 halaman
    Jadwal Sehari Hari
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Jurnal Reading b.3
    Jurnal Reading b.3
    Dokumen8 halaman
    Jurnal Reading b.3
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Brain Storming PBL 3
    Brain Storming PBL 3
    Dokumen2 halaman
    Brain Storming PBL 3
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Sekanario 1
    Sekanario 1
    Dokumen48 halaman
    Sekanario 1
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Cover Humanity Agent 2012 Lengkap
    Cover Humanity Agent 2012 Lengkap
    Dokumen1 halaman
    Cover Humanity Agent 2012 Lengkap
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Wrap Up Sken 1
    Wrap Up Sken 1
    Dokumen57 halaman
    Wrap Up Sken 1
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Skenario 3 Oksss
    Skenario 3 Oksss
    Dokumen25 halaman
    Skenario 3 Oksss
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Sekanario 1
    Sekanario 1
    Dokumen48 halaman
    Sekanario 1
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Kelompok Siaga Tim Medis Berhati 2013
    Kelompok Siaga Tim Medis Berhati 2013
    Dokumen1 halaman
    Kelompok Siaga Tim Medis Berhati 2013
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Cover Wrap Up
    Cover Wrap Up
    Dokumen1 halaman
    Cover Wrap Up
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Skenrio 2
    Skenrio 2
    Dokumen35 halaman
    Skenrio 2
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat
  • Skenrio 2
    Skenrio 2
    Dokumen35 halaman
    Skenrio 2
    amirahyusnidar
    Belum ada peringkat