Anda di halaman 1dari 3

DRAF

NOTA KERJA SAMA


(Memorandum of Understanding)

PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN


Antara

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN


UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PROF. DR. HAMKA
Nomor MoU :

Dan

SD MUHAMMADIYAH 08 PLUS
Nomor MoU : 011/SDM.08.DS/E.23/2016

Pada hari ini Rabu, tanggal Tiga, bulan Agustus, tahun Dua Ribu Enam Belas,
kami yang bertanda tangan di bawah ini:

Dr. H. Sukardi, M.Pd. : Menjabat sebagai Dekan, dalam hal ini


bertindak untuk dan atas nama FKIP–
UHAMKA yang berkedudukan di Jl. Tanah
Merdeka, Kampung Rambutan, Pasar Rebo
Jakarta Timur 13830, selanjutnya dalam
perjanjian kerja sama ini disebut PIHAK
PERTAMA.
R. Dwi Sulistyowati. P, S.Pd. : Menjabat sebagai Kepala Sekolah, dalam hal
ini bertindak untuk dan atas nama SD
Muhammadiyah 08 Plus, Duren Sawit yang
berkedudukan di Jl. Bunga Rampai X,
Perumnas Klender, Duren Sawit, Jakarta
Timur selanjutnya dalam Perjanjian
Kerjasama ini disebut PIHAK KEDUA.

Dengan rahmat Allah SWT serta didasari oleh keinginan bersama untuk saling
menunjang dalam melaksanakan tugas-tugas pendidikan dan pembangunan
bangsa, Kedua Belah Pihak sepakat untuk bekerja sama dalam rangka
meningkatkan mutu pendidikan, khususnya mutu lulusan siswa SD
Muhammadiyah 08 Plus dan mutu lulusan mahasiswa FKIP - UHAMKA.

Pasal 1
TUJUAN
Kerja sama ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia
Indonesia, melalui peningkatan mutu pendidikan sesuai dengan tuntutan era
global dan perkembangan ilmu pengetahuan serta teknologi. Kerja sama untuk
mencapai tujuan yang khusus, yaitu mendapatkan keterpaduan yang saling
mengisi dan melengkapi antara pendidikan di SD Muhammadiyah 08 Plus
dengan FKIP–UHAMKA melalui Program Pengalaman Lapangan (PPL) dan
Program Peningkatan Mutu Pendidikan lainnya seperti Lembaga Penelitian
dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) FKIP-UHAMKA yang akan diatur
kemudian sesuai dengan kebutuhan.

Pasal 2
LINGKUP KERJA SAMA
Kerja sama ini terdiri atas pembinaan dan pengembangan mutu lulusan FKIP
UHAMKA dan SD Muhammadiyah 08 Plus meliputi:
1. Pelaksanaan Program Pengalaman Lapangan (PPL) selama 3 sampai 4
bulan secara berkesinambungan.
2. Pelaksanaan pelatihan bagi tenaga pendidikan dan non pendidikan yang
akan diatur kemudian.
3. Pemanfaatan fasilitas kedua belah pihak.
4. Penyaluran tamatan untuk dapat bersaing dalam memperoleh
kesempatan kerja.

Pasal 3
TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB
PIHAK PERTAMA bertugas dan bertanggung jawab :
1. Mengadakan koordinasi dengan SD Muhammadiyah 08 Plus
2. Menyiapkan mahasiswa untuk melaksanakan PPL.
3. Menyiapkan dan menginformasikan data pendidikan.

PIHAK KEDUA bertugas dan bertanggung jawab :


1. Pembinaan dan pelatihan mahasiswa yang melaksanakan PPL.
2. Pemberian kesempatan pelaksanaan pembelajaran di kelas.
3. Menyediakan sarana dan prasarana penunjang PPL disesuaikan dengan
kemampuan sekolah.
4. Menyediakan tenaga pendidik yang berpengalaman sebagai guru
pamong.

Pasal 4
TIM PELAKSANA
Dalam merealisasikan kerja sama kedua belah pihak sepakat untuk membentuk
kelompok kerja (Pokja) yang terdiri atas :
1. Dekan FKIP UHAMKA
2. UPT PPL FKIP UHAMKA
3. Kepala Sekolah
4. Dosen Pembimbing
5. Guru Pamong
Pasal 5
PEMBIAYAAN
Pembiayaan yang timbul dalam pelaksanaan kegiatan kerja sama ini
ditanggung oleh pihak pertama atau mahasiswa yang melaksanakan PPL.
Pihak sekolah menyediakan sarana dan fasilitas untuk pelaksanaan PPL serta
disesuaikan dengan kesempatan dan kegiatan yang akan dilaksanakan.

Pasal 6
JANGKA WAKTU
Kerja sama ini berlaku selama 5 (lima) tahun, terhitung sejak ditandatangani
kedua belah pihak dan dapat diperpanjang kembali.

Pasal 7
LAIN-LAIN
1. Realisasi kerja sama akan dilaksanakan sesuai dengan kesepakatan kedua
belah pihak.
2. Mahasiswa peserta PPL bersedia ditempatkan sesuai dengan ketentuan
PIHAK KEDUA (SD Muhammadiyah 08 Plus). Apabila dalam pelaksanaan
kerja sama timbul masalah, maka pihak pertama dan kedua sepakat untuk
menyelesaikan secara musyawarah.

Pasal 8
PENUTUP
Hal-hal lain yang belum tertuang dalam naskah kerja sama ini akan diatur dan
ditetapkan kemudian dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kerja
sama ini.

Ditetapkan di : Jakarta
Tanggal : 29 Syawal 1437 H.
3 Agustus 2016 M.

PIHAK PERTAMA, PIHAK KEDUA,


Dekan Kepala SD Muhammadiyah 08 Plus

Dr. H. Sukardi, M.Pd. R. Dwi Sulistyowati. P, S.Pd.


NIDN. 0311055603 NBM. 923.556

Anda mungkin juga menyukai