Anda di halaman 1dari 20

Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

PALEMBANG KOTA GENANGAN AIR

Prasasti Kedukan Bukit yang ditemukan di Kampung Kedukan Bukit, Palembang bertanggalkan
16 Juni 682 Masehi menyatakan bahwa seorang pembesar Sriwijaya bernama Dapunta Hyang
menaklukan daerah di sekitar Sungai Musi tersebut secara gemilang. Kejadian ini yang kemudian
dijadikan pertanda pertama kali didirikannya kota yang sekarang dikenal sebagai Palembang.

Nama Palembang kemungkinan berasal dari bahasa melayu Pa atau Pe untuk merujuk suatu
tempat dan lembang atau lembeng yang berarti genangan air. Jadi Palembang berarti suatu
tempat yang digenangi air. Hal ini terbukti bahwa sampai saat ini +- 52% tanah yang ada di daerah
ini adalah tanah tergenang air baik itu berupa sungai ataupun rawa. Prasasti Kedukan Bukit juga
menyatakan bahwa Dapunta Hyang datang dengan bala tentara dan perbekalan yang diangkut
dengan sampan. Dengan demikian memang sejarah Palembang tidak bisa dipisahkan dengan
kenyataan kondisi morfologi Palembang yang merupakan daerah yang tergenang air.

Secara umum bentang alam Palembang adalah daerah dataran dan perbukitan bergelombang.
Daerah dataran yang memiliki ketinggian kurang dari 50 meter (dpl), merupakan wilayah dataran
sungai dan rawa. Bentang alam perbukitan bergelombang yang membentang pada ketinggian
antara 50-100 m memiliki kemiringan lereng berkisar antara 10 sampai 15%. Batuan yang
menyusun morfologi ini adalah batuan sedimen yang sudah mengalami perlipatan cukup kuat
dengan kemiringan tajam, terdiri atas perselingan batulempung, serpih, batulanau bersisipan
batupasir, batulanau tufan dengan sisipan batubara, tuf, tuf pasiran, batupasir tufan, dan
batuapung (Moehsin, 2007). Secara stratigrafis pada bagian paling atas batuan-batuan tersebut
tertutup sedimen berumur Kuarter yang berupa endapan rawa dan alluvium (Gafoer dkk, 1995).

Sungai Musi sendiri mempunyai lembah berbentuk U dan sudah berkelok-kelok (meandering)
yang menandakan bahwa sungai tersebut sudah pada stadium tua. Kedua faktor tersebut
memberikan dugaan bahwa Sungai Musi sudah mengalami perpindahan tempat beberapa kali.
Perubahan morfologi sungai ini memiliki kecenderungan berhubungan dengan peralihan tingkat
kelembaban yang mengikuti suatu siklus iklim. Selain itu Palembang termasuk pada daerah
musim muson tropis dengan curah hujan yang tinggi, sehingga air limpasan hujan tinggi dengan
membawa hasil pelapukan batuan menuju ke Sungai Musi juga tinggi. Hal ini terbukti dengan

1
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

warna aliran air kelihatan kecoklatan yang menunjukkan kandungan material padatan tersuspensi
tinggi.

Moehsin (2007) memasukkan umur fasies endapan sedimen di daerah ini ke dalam siklus
Milankovitch 21.000, tepatnya fasies Kuarter berumur Plistosen Akhir hingga Holosen karena
merupakan bagian dari kelompok susunan fasies endapan Kuarter yang masih berlangsung
hingga kini. Siklus Milankovitch merupakan suatu hubungan antara kitaran bumi mengelilingi
matahari dan iklim pada skala global yang memiliki keterkaitan dengan elemen orbit, model iklim,
dan data geologi (Berger, 1988). Adanya masa glasial-interglasial selama siklus tersebut
menyebabkan terjadinya perubahan muka air laut yang kemudian memicu adanya perubahan
morfologi pantai dan sungai. Hal ini juga akan berakibat pada terjadinya perubahan fasies-fasies
pengendapan sedimen.

Untuk memahami dan mengembangkan konsep siklus Milankovitch, pemahaman akan sistem
Bumi-Bulan-Matahari secara astronomis, merupakan landasannya. Stabilitas Bumi sebagai
planet yang didefinisikan oleh revolusi Bumi mengelilingi Matahari di bidang ekliptika, rotasi Bumi,
kemiringan dan arah sumbu rotasi Bumi menjadi amatlah penting untuk dipelajari. Bumi
mengelilingi Matahari dalam orbit elips dengan periode perubahan eksentrisitas 100 000 tahun.
Kemiringan sumbu rotasi Bumi terhadap bidang ekliptika adalah 23,5o. Musim dalam astronomi
merujuk pada posisi semu Matahari sepanjang ekliptika dilihat dari Bumi. Yang menarik adalah
dari penelitian panjang, diketahui kemiringan sumbu rotasi ini bervariasi dengan periode 40 000
tahun. Akibat efek gaya gravitasi Bulan dan Matahari, arah sumbu rotasi Bumi ini berputar dengan
periode 26 000 tahun. Bumi dikatakan wobbling (berlenggok) dan fenomena ini yang disebut
sebagai presesi (precession). Akibat presesi, jika sekarang sumbu rotasi Bumi mengarah ke
bintang Polaris, maka 13 000 tahun yang akan datang sumbu rotasi Bumi akan mengarah ke
bintang Vega.

2
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

Soal Pilihan Ganda

1. Selain Bumi, planet apakah yang menunjukkan kesamaan dengan siklus Milankovitch yang
dapat diamati dari penyusutan dan pemuaian tudung kutub?
a. Mars
b. Jupiter
c. Saturnus
d. Merkurius
e. Venus

2. Jika diketahui waktu sideris lokal untuk kota Palembang pada tanggal 17 Mei 2016 pukul
12:00 WIB adalah 3:40:19, maka matahari akan terbenam pada pukul..
a. 17:43 WIB
b. 17:50 WIB
c. 17:57 WIB
d. 18:03 WIB
e. 18:10 WIB

3. Beberapa kota di dunia memiliki koordinat sebagai berikut..

Kota Koordinat
Paris, Prancis 48° 51 36 LU dan 2° 20 24 BT
Chiba, Jepang 35° 36 36 LU dan 140° 6 36 BT
Miami, Amerika Serikat 25° 46 48 LU dan 80° 12 36 BB
Abu Dhabi, Uni Emirate Arab 24° 28 48 LU dan 54° 22 12 BT
Adelaide, Australia 34° 55 48 LS dan 138° 36 0 BT
Rio De Janeiro, Brazil 22° 54 36 LS dan 43° 12 0 BB
Palembang, Indonesia 2° 59 4 LS dan 104° 45 0 BT

Jika pada tanggal 17 Mei 2016 Matahari memiliki deklinasi sebesar +17° 37 12, maka
kota manakah yang memiliki waktu siang hari yang lebih panjang dibanding kota
Palembang ?

3
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

a. Abu Dhabi dan Chiba.


b. Abu Dhabi dan Paris.
c. Adelaide dan Miami.
d. Rio De Janeiro dan Paris.
e. Paris dan Chiba.

4. Berdasarkan soal di atas, kota manakah yang memiliki waktu siang hari yang lebih pendek
dibandingkan dengan kota Palembang ?
a. Abu Dhabi dan Chiba.
b. Abu Dhabi dan Paris.
c. Adelaide dan Miami.
d. Rio De Janeiro dan Paris.
e. Paris dan Chiba.

5. Gambar di bawah ini adalah kurva perubahan sudut kemiringan sumbu rotasi Bumi (obliquity)
terhadap bidang ekliptika.
Obliquity

Ribu tahun yang lalu

Kota manakah yang akan memiliki waktu siang hari terlama pada tanggal 21 Juni 50 000
tahun yang lalu ?
a. Abu Dhabi.
b. Palembang.
c. Rio De Janeiro.
d. Paris.
e. Adelaide.

4
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

6. Pada tanggal 9 Maret 2016 telah terjadi sebuah fenomena alam berupa Gerhana Matahari
Total. Gerhana Matahari dapat terjadi saat Bulan berada di antara Matahari dan Bumi. Saat
itu, bayangan Bulan akan jatuh pada daerah tertentu di permukaan Bumi sehingga hanya
orang-orang yang berada di daerah inilah yang dapat mengamati Gerhana Matahari Total.
Gerhana Matahari total pada tanggal 9 Maret 2016 lalu dapat diamati dari kota Palembang.
Manakah pernyataan berikut yang benar mengenai Gerhana Matahari Total tersebut?
a. Saat Gerhana Matahari Total, Bulan berada pada titik terjauh dalam orbitnya.
b. Saat Gerhana Matahari Total, bagian fotosfer Matahari dapat diamati dari daerah yang
berada pada bagian penumbra bayangan Bulan.
c. Kota Palembang berada pada bagian penumbra bayangan Bulan.
d. a dan b benar.
e. b dan c benar.

7. Sumbu rotasi Bumi memiliki kemiringan sebesar 23,5° terhadap bidang ekliptika. Perubahan
musim yang terjadi di Bumi merupakan salah satu akibat dari kemiringan sumbu rotasi Bumi
tersebut. Manakah pernyataan di bawah ini yang benar mengenai perubahan musim di Bumi?
a. Bulan Desember adalah saat Bumi berada pada titik aphelion orbit dan seluruh daerah
di belahan Bumi selatan mengalami musim panas.
b. Bulan Desember adalah saat Bumi berada pada titik perihelion orbit dan seluruh
daerah di belahan Bumi utara mengalami musim dingin.
c. Bulan Desember adalah saat Bumi berada pada titik aphelion orbit dan seluruh daerah
di belahan Bumi utara mengalami musim dingin.
d. Bulan Juni adalah saat Bumi berada pada titik aphelion orbit dan seluruh daerah di
belahan Bumi selatan mengalami musim panas.
e. Bulan Juni adalah saat Bumi berada pada titik perihelion orbit dan seluruh daerah di
belahan Bumi selatan mengalami musim dingin.

8. Gambar berikut menunjukkan perubahan eksentrisitas orbit Bumi selama 400 ribu tahun
terakhir. Eksentrisitas Bumi 300 000 tahun lalu adalah…

5
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

a. 0,015.
b. 0,020.
c. 0,035.
d. 0,040.
e. 0,060.

9. Gambar di bawah ini merupakan carta langit kota Palembang pada tanggal 17 Mei 2016
tengah malam. 13 000 tahun yang akan datang, rasi bintang apa saja yang akan mengalami
perubahan posisi dari deklinasi negatif menjadi deklinasi positif ?

6
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

a. Hercules.
b. Bootes.
c. Leo.
d. Cygnus.
e. Libra.

10. Pilihlah jawaban yang benar.


a. Untuk jangka waktu panjang, presesi dapat mengubah asensio rekta ( ) dan deklinasi
( ) bintang.
b. Untuk jangka waktu panjang, perubahan pada deklinasi ( ) hanya bergantung pada
asensio rekta ( )
c. Untuk jangka waktu panjang, perubahan pada asensio rekta ( ) bergantung pada
asensio rekta ( ) dan deklinasi ( ).
d. Jawaban a dan b benar
e. Jawaban a, b dan c benar

11. Dalam mempelajari kesetimbangan energi di permukaan bumi, dikenal istilah albedo, yaitu
perbandingan antara radiasi Matahari yang dipantulkan dengan radiasi Matahari yang datang.
Albedo rata-rata permukaan bumi adalah .…
a. 60%
b. 50%
c. 40%
d. 30%
e. 20%

12. Sebagian besar wilayah Sumatra Selatan memiliki pola curah hujan tipe ekuatorial, yang
disebabkan oleh pergerakan matahari. Wilayah dengan tipe curah hujan ekuatorial tidak
mengenal musim kemarau dan memiliki 2 (dua) puncak musim penghujan yang berlangsung
pada bulan ….. dan bulan ……
a. Januari, Juli
b. Februari, Agustus
c. Maret, September
d. April, Oktober
e. Mei, November

7
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

13. Pada saat ini, matahari telah melewati garis ekuator. Hal ini menyebabkan angin tenggara
saat monsoon Australia ketika mendekati katulistiwa akan mengalami … sehingga di
Pontianak akan berubah arah menjadi angin …
a. Pembelokan ke arah utara; selatan
b. Menuju barat laut; tenggara
c. Dibelokkan oleh gaya Coriolis ke arah barat; timur
d. Berbalik arah menjadi barat daya; timur laut
e. a, b, c, d tidak ada yang benar

14. Menurut kesaksian penumpang pesawat Etihad Airways EY 474 dalam penerbangan
Abudhabi – Jakarta pada tanggal 4 Mei 2016, antara Palembang -Jakarta terjadi goncangan
yang sangat kuat sementara cuaca di luar pesawat sedang cerah. Dalam istilah penerbangan
fenomena ini disebut “clear air turbulence” (CAT). Beberapa penyebab CAT yang sudah
diketahui adalah…
a. Konveksi kuat pada kondisi cuaca cerah
b. Mountain Wave/gelombang gunung
c. Wilayah sekitar awan Kumulonimbus
d. a – c benar
e. a – c salah

15. Selain CAT seperti disebutkan di atas, fenomena cuaca yang sangat berbahaya bagi
keselamatan penerbangan terutama pada saat lepas landas dan pendaratan adalah
fenomena ..... yang biasanya terjadi dalam awan kumulonimbus pada tahap “matang”
maupun tahap “pelenyapan”.
a. down burst
b. hujan
c. hail
d. kabut
e. a – d benar

16. Masa udara panas dan kering yang bertiup ke arah selat Malaka akan bertemu dengan
dengan masa udara lembab yang berasal dari perairan Selat Malaka pada siang hari. Kondisi
ini menghasilkan fenomena “squall line” yang disebut “sumatera” dalam dunia penerbangan.

8
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

Hujan yang dihasilkan fenomena ini disebut juga hujan...


a. orografi
b. virga
c. konvektif
d. panas
e. front

17. Senyawa CFC (ChloroFluoroCarbon) akan melepaskan atom Cl saat bereaksi dengan
radiasi elektromagnetik di atmosfer. Atom Cl sangat mudah mengikat atom O sehingga akan
membentuk senyawa ClO.

CFCl3 + radiasi elektromagnetik → CFCl2 + Cl


Cl + O3 → ClO + O2
ClO + O3 → Cl + 2 O2

Berdasarkan persamaan kimia di atas, kondisi yang paling mungkin terjadi dalam atmosfer
jika CFC dilepaskan dalam jumlah yang banyak adalah
a. Timbulnya efek rumah kaca
b. Terjadi hujan asam
c. Rusaknya lapisan ozon
d. Suhu permukaan bumi menjadi dingin
e. Tidak ada pilihan yang benar

18. Berdasarkan laporan IPCC tahun 2007, dikatakan bahwa emisi gas ini mempunyai peran
sebesar 14% dalam pemanasan global. Sumber emisi gas ini berasal dari antara lain, pupuk
sintesis yang digunakan pada lahan pertanian, sampah peternakan, limbah pabrik, maupun
emisi gas alam. Gas yang dimaksud adalah…
a. CFC
b. CO2
c. SO2
d. N2O
e. CH4

9
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

19. Tujuan dari peletakan alat meteorologi tertentu dalam sangkar meteorologi adalah ….
a. Menjaga kelembaban atmosfer sehingga thermometer bola basah dapat berfungsi
dengan benar
b. Mencegah pembekuan air raksa dalam temperatur musim dingin yang rendah
c. Melindungi alat meteorologi dari angin, cuaca dan penyinaran matahari secara
langsung
d. Menjauhkan thermometer bola basah dan kering dari temperatur permukaan yang
ekstrim
e. Agar ada nilai estetika dalam penempatan alat di taman meteorologi

20. Perhatikan gambar berikut. Alat ini biasanya ditempatkan dalam sangkar meteorologi dan
pembacaannya dilakukan pada jam 07.00 WIB di wilayah Indonesia bagian barat.

Alat ini disebut ….. dan digunakan


untuk mengukur ……
a. Thermometer, Suhu
b. Hygrometer, Kelembaban
c. Atmometer, Penguapan
d. Barometer, Tekanan
e. Psikrometer, Temperatur titik
embun

21. Peralatan yang digunakan untuk mengukur tingkat kecerahan air adalah…
a. Luxmeter
b. Seccidisc
c. Turbiditymeter
d. Densitometer
e. Salinimeter

10
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

22. Peralatan yang digunakan untuk mengukur tingkat kekeruhan air adalah...
a. Luxmeter
b. Seccidisc
c. Turbiditymeter
d. Densitometer
e. Salinimeter

23. Kondisi air dengan kandungan padatan tersuspensi tinggi akan mengakibatkan perairan
tersebut mempunyai...
a. Salinitas tinggi
b. Temperatur tinggi
c. Turbiditas rendah
d. Densitas air tinggi
e. Kecerahan air tinggi

24. Sungai Musi memiliki kandungan material padatan tersuspensi tinggi, sehingga influx
sedimen atau debit sedimen di Muara Sungai Musi juga relatif tinggi. Dengan kejadian
tersebut maka akan memungkinkan akan terjadinya gejala..
a. Salinitas air laut rendah
b. Salinitas air laut tinggi
c. Densitas air rendah
d. Turbiditas rendah
e. Kecerahan air tinggi

25. Terkait dengan soal No 24, maka kejadian tersebut akan memungkinkan terjadinya gejala..
a. Garis pantai akan mundur
b. Garis pantai akan maju
c. Garis pantai seimbang
d. Garis pantai bertambah
e. Garis pantai berkurang

26. Pantai yang selalu mengalami susut laut dan garis pantainya maju dinamakan...
a. Pantai Transgresi
b. Pantai Mundur

11
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

c. Pantai Seimbang
d. Pantai Berkembang
e. Pantai Regresi

27. Arus laut adalah fenomena berpindahnya massa air dari suatu tempat ke tempat lain akibat
dari berbagai proses. Adapun proses yang dapat menyebabkan terjadi arus laut adalah..
a. Perbedaan arah dan kecepatan angin
b. Perbedaan suhu dan tekanan udara
c. Perbedaan densitas dan temperatur air laut
d. Perbedaan suhu dan deklinasi matahari
e. Perbedaan salinitas dan tekanan udara

28. Temperatur air laut mengalami kenaikan disebabkan oleh beberapa hal, antara lain..
a. Penyerapan panas air laut dengan adanya penyinaran matahari
b. Perubahan pancaran balik (radiasi balik)
c. Perubahan hantaran (konduksi)
d. Adanya resipitasi tinggi
e. Perbedaan suhu udara

29. Hanya ada 6 unsur dan senyawa yang menyusun 99% garam dalam air laut. Unsur-unsur
tersebut adalah….
a. Cl-, Na+, SO4-2, Mg+2, O-2, K+
b. Cl-, Na+, SO4-2, Mg+2, Ca+2, F-
c. Cl-, Na+, SO4-2, Mg+2, Ca+2, K+
d. Cl-, Na+, SO4-2, F-, Ca+2, K+
e. Cl-, Na+, SO4-2, Mg+2, Ca+2, O-2

30. Laut juga merupakan tempat dimana organisme hidup. Organisme laut yang sifat
gerakannya tergantung gerakan massa air laut disebut...
a. Bentos laut
b. Plankton laut
c. Nekton laut
d. Vertebrata
e. Amfibia

12
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

31. Gambar di bawah menunjukkan Delta Upang, yang termasuk tiga delta yang ada di hilir
Sungai Musi. Delta ini terletak di Selat Bangka. Dikarenakan arus air laut yang berasal dari
Laut Cina Selatan yang mengarah ke delta Sungai Musi relatif kecil akibat terhalang oleh
Pulau Bangka, Delta Upang dapat diklasifikasikan ke dalam tipe High – Constructive Delta
yang memiliki high sediment input. Dari uraian tersebut, maka Delta Upang termasuk…delta.
a. River dominated
b. Mixed wave-tide dominated
c. Wave dominated
d. Tide dominated
e. Fjord delta

Palembang

32. Dengan demikian, maka bentuk Delta Upang termasuk dalam kategori…… delta.
a. birdfoot
b. cuspate
c. arcuate
d. lobate
e. estuarine

33. Berikut ini adalah kolom litologi yang dicirikan dengan adanya
perubahan ukuran butir sedimen yang mengkasar ke atas. Pada bagian
bawah terutama dicirikan oleh batuan sedimen berbutir halus dengan
adanya fosil jejak berupa burrows. Semakin ke atas batuannya akan
didominasi oleh batupasir dengan struktur sedimen berupa struktur
silang siur dan gelembur arus. Susunan litologi seperti ini terjadi pada
sedimen yang diendapkan pada....
a. Delta
b. Sungai
c. Crevasse splay
d. Lagun
e. Laut dalam

13
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

34. Struktur sedimen berupa gelembur semacam ini disebabkan oleh...


a. gerakan partikel batuan lain di atas sedimen
b. gerakan arus
c. gerakan gelombang
d. gerakan angin
e. gerakan hewan

35. Fosil jejak berupa burrows terbentuk oleh karena....


a. jejak hewan yang berjalan pada sedimen yang lunak.
b. jejak seretan hewan pada
permukaan sedimen yang lunak
c. hewan-hewan yang menggali dari
permukaan sedimen lunak ke
bagian dalam.
d. sisa hewan seperti cacing yang
mati dan kemudian membatu.
e. sarang hewan yang membatu.

36. Gambar di bawah (X) merupakan salah satu kenampakan morfologi di sungai yang terbentuk
akibat arus berlebih yang memotong levee sehingga menghasilkan endapan sedimen pada
floodplain. Kenampakan ini disebut…

a. channel fill
b. alluvial fan
c. river terrace
d. crevasse splay
e. back swamp
X

37. Berdasarkan polanya, bentuk sungai dibagi menjadi beberapa jenis seperti berikut
kecuali…

14
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

a. oxbow
b. straight
c. meandering
d. braided
e. anastomosing

38. Arus yang berperan besar dalam menbentuk sedimen sungai pada hampir semua bagian
sungai adalah..
a. arus turbit
b. arus traksi
c. arus suspensi
d. arus pekat
e. arus turbulen

39. Istilah batulumpur (mudstone) dipakai jika batuan sedimen yang dideskripsi…
a. dominan berbutir halus dan ada sisipan pasir di dalamnya.
b. memiliki struktur masif.
c. sulit dibedakan ukuran butirnya.
d. berukuran sangat halus, lebih halus dari batulempung.
e. berukuran butir campuran antara lempung dan lanau.

40. Besar butir dalam sedimen dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Yang tidak termasuk di
dalamnya adalah….
a. jenis pelapukan
b. jenis transportasi
c. gradien kelerengan
d. jarak transport
e. resistensi

15
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

Soal Esai

1. Moechtar (2007) melakukan pemboran dangkal di beberapa tempat di daerah utara


Sungai Musi, Palembang, Sumatera Selatan. Dari pemboran tersebut dihasilkan
beberapa kolom litologi seperti gambar.

1 2 3 4 5 6

Dari data tersebut.


a. Buat korelasi sedimen antar kolom tersebut!
b. Titik pemboran No berapa yang menurut Saudara dilakukan di suatu gosong di
tengah sungai? Apa buktinya, jelaskan dengan singkat.

16
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

2. Diketahui penampang Sungai Musi di suatu tempat seperti pada gambar berikut.

Dari hasil pengukuran diketahui bahwa kecepatan aliran dari titik pengukuran (t.p) 1 ke t.p
2 sebesar 0,25 m/detik sedangkan lebar Sungai Musi di t.p 1 dan t.p 2 adalah 35 m. Hasil
pengukuran kedalaman sungai tersebut adalah sebagai berikut:

Titik Kedalaman Titik Kedalaman


No Pengukuran I (m) Pengukuran II (m)
1 a 0,5 a’ 1
2 b 4,5 b’ 3,75
3 c 6 c’ 5,8
4 d 10 d’ 10,15
5 e 8,5 e’ 8,5
6 f 3 f’ 2,4

Dari data tersebut, hitunglah berapa debit Sungai Musi di lokasi itu.

17
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

3. Palembang yang memiliki bentang alam daerah dataran dengan ketinggian kurang dari
50m, dapat disebut sebagai kota air dan karena itu sangat dipengaruhi oleh curah hujan.
Diketahui luas kota Palembang adalah 358,55 km2, dan pada tanggal 8 Maret 2016 terjadi
hujan secara merata di kota Palembang, dengan curah hujan 4 mm. Hitunglah volume air
hujan yang jatuh di kota Palembang.

4. Gambar berikut adalah bentuk pantai pulau Sumatra yang berhadapan dengan Pulau
Belitung di Propinsi Sumatra Selatan. Seorang pengamat melihat ada fenomena cuaca
yang menarik pada siang hari setelah jam 12.00 WIB, yaitu awan hanya terbentuk pada
lokasi tertentu saja.

a. Lengkapi gambar pantai tersebut di atas dengan membuat vektor angin yang bertiup
dari perairan menuju ke pantai dalam setiap kotak biru yang ditandai secara alfabetis.
b. Tentukan titik-titik divergensi dan titik-titik konvergensi
c. Jelaskan dengan singkat pembentukan awan yang diamati oleh pengamat tersebut.

18
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

5. Gambar di bawah ini merupakan grafik hasil pengukuran pasang surut di stasiun
pengamatan pasang surut yang telah dilakukan pada tanggal 9 November sampai 10
Nopember. Kondisi mean sea Level (MSL) 6,00 ft. Berdasarkan gambar tersebut...

a. Dalam satu hari terdapat berapa kali pasang dan berapa kali surut?

b. Tentukan Tipe pasang surutnya.

c. Pasang maksimum HHWL (High Highest Water Level) terjadi pada jam berapa dan
tanggal berapa serta berapa tinggi pasang maksimumnya.

d. Surut maksimum LLWL (Low Lowest Water Level) terjadi pada jam berapa dan tanggal
berapa serta berapa tinggi air surut maksimumnya.

6. Nilai temperatur, densitas dan salinitas air laut di bumi juga dipengaruhi oleh posisi
lintangnya. Grafik (pada lembar jawaban) menunjukkan pola perubahan nilai temperatur air
laut sesuai posisi lintang. Gambarkan pola perubahan nilai densitas dan salinitas nya.

19
Olimpiade Sains Nasional 2016 – Bidang Kebumian

7. Gambar di bawah ini adalah skema Siklus Milankovitch yang menunjukkan perubahan
eksentrisitas orbit Bumi selama 400 ribu tahun terakhir, tetapi dengan asumsi tidak
mengubah setengah sumbu panjang orbitnya.

eksentrisitas

Selang waktu dari sekarang (1000 tahun)

Hitunglah (lakukan pembulatan hingga 1 angka di belakang koma) :


a. Kecepatan Bumi mengelilingi Matahari di titik aphelion dan perihelion saat ini dan
300.000 tahun yang lalu.
b. Andaikan akibat efek Milankovich, suatu saat orbit Bumi berubah bentuk menjadi
lingkaran sempurna, dengan jari-jari sama dengan setengah sumbu panjang orbitnya
sekarang, berapakah perubahan periode orbitnya?
c. Apakah perubahan eksentrisitas ini dapat mempengaruhi periode orbit Bumi? Jelaskan!

8. Tahun tropis didefinisikan sebagai interval waktu yang dibutuhkan Matahari untuk bergerak
satu lingkaran penuh sepanjang garis ekliptika dengan titik awalnya berada di titik vernal
equinox. Tahun sideris didefinisikan sebagai interval waktu yang dibutuhkan matahari untuk
bergerak satu lingkaran penuh sepanjang garis ekliptika. Perubahan arah sumbu rotasi Bumi
(presesi) membuat posisi titik vernal equinox pada garis ekliptika berubah setiap tahunnya.
Gerak titik vernal equinox berlawanan arah dengan gerak matahari di sepanjang garis
ekliptika. Hal ini menyebabkan panjang tahun tropis berbeda dengan panjang tahun sideris.
Tinjau sebuah bintang dengan koordinat RA : 0j 0m 0s dan deklinasi : 0° 0 0. Jika 13 000
tahun yang akan datang bintang tersebut memiliki koordinat RA : 12j 0m 0s dan deklinasi : 0°
0 0, maka hitunglah...
a. Laju perubahan posisi titik vernal equinox (dalam satuan detik busur per tahun).
b. Panjang tahun tropis jika diketahui panjang tahun sideris adalah 365,2564 hari.

20

Anda mungkin juga menyukai