Anda di halaman 1dari 13

KEMENTERIAN AGAMA

MADRASAH ALIYAH NEGERI MODEL PANGKALPINANG


Jl. Depati Amir, Km.04, No. 53, Kel. Keramat, Kec. Rangkui, Pangkalpinang
E-mail; manmodelpkp@yahoo.co.id.com Tlp (0717)421138/(0717)9100889

NASKAH SOAL PEKAN AKHIR SEMESTER


TAHUN PELAJARAN 2022-2023
HARI / TANGGAL : Senin, 05 Juni 2023 KELAS : X
MATA PELAJARAN : IPS (Geografi) WAKTU : 11.30- 13.30 WIB
A. PILIHAN GANDA

1. Banjir yang sering terjadi di sekitar pemukiman penduduk di daerah perkotaan akibat semakin
dangkal dasar sungai. Pendangkalan sungai terjadi akibat adanya penduduk yang membuang
sampah ke sungai. Pendekatan geografi untuk mengkaji hal tersebut adalah ....
a. Pendekatan keruangan
b. Pendekatan ekologi
c. Pendekatan korologi
d. Pendekatan kewilayahan
e. Pendekatan kompleks wilayah

2. Hubungan perdagangan antara Jepang dengan Indonesia sangat intensif, karena Jepang
membutuhkan bahan mentah yang banyak dihasilkan oleh Indonesia. Sebaliknya, Indonesia
membutuhkan barang-barang modern produksi Jepang. Konsep geografi yang berkaitan
dengan hal tersebut adalah ...
a. Konsep nilai kegunaan
b. Konsep diferensi area
c. Konsep aglomerasi
d. Konsep keterkaitan keruangan
e. Konsep interdependensi

3. Lahan di daerah pegunungan umumnya diusahakan untuk perkebunan seperti teh dan kopi,
sedangkan lahan di dataran rendah umumnya digunakan untuk pemukiman dan pertanian
tanaman pangan. Dalam geografi, hal ini berkaitan dengan konsep ...
a. Nilai kegunaan
b. Morfologi
c. Lokasi
d. Jarak
e. Pola

4. Perhatikan fenomena berikut!


1) Segregrasi ruang perkotaan
2) Munculnya slum area
3) Sedimentasi sungai
4) Rayapan tanah
5) Arus termohaline
Fenomena yang berkaitan dengan aspek sosial geografi terdapat pada angka ....
a. 1) dan 2)
b. 1) dan 3)
c. 2) dan 4)
d. 3) dan 5)
e. 4) dan 5)

5. Indonesia memiliki cadangan batubara terbesar keenam di dunia. Namun keterdapatan


batubara hanya ditemukan di pulau Sumatera dan Kalimantan. Prinsip geografi yang sesuai
fenomena tersebut adalah ....
a. Interelasi
b. Deskripsi
c. Persebaran
d. Korologi
e. Interaksi

6. Fenomena alam berupa pergerakan lempeng tektonik terdapat pada objek material geografi
yaitu ...
a. Atmosfer
b. Hidrosfer
c. Litosfer
d. Antroposfer
e. Kriosfer

7. Ilmuwan yang berpendapat bahwa geografi adalah ilmu yang menggambarkan, merangkum,
dan mempelajari hubungan sebab akibat gejala-gejala di permukaan bumi adalah....
a. Bintarto
b. Eratosthenes
c. I Made Sandy
d. Immanuel Kant
e. Claudius Ptolomaeus

8. Perhatikan pernyataan berikut!


1. Penumpukan penumpang saat mudik terjadi terminal Kalideres
2. Candi Borobudur dinobatkan sebagai Warisan Budaya Dunia UNESCO.
3. Banjir rob terjadi di Semarang karena anomali cuaca atas Laut Jawa.
4. Letusan Gunung Anak Krakatau menyebabkan longsoran dan tsunami di Anyer.
5. Citayam Fashion Week menyebabkan kepadatan lalu lintas di Sudirman.
Berdasarkan pernyataan di atas, yang menjadi contoh aspek sosial, yaitu ditunjukkan oleh
nomor ….
a. 1, 2, 5
b. 1, 2, 3
c. 1, 3, 5
d. 3, 4, 5
e. 2, 3, 4

9. Geografi dengan ilmu-ilmu lain menghasilkan pengetahuan baru. Contohnya adalah


biogeografi. Contoh objek penelitian biogeografis adalah …
a. Sebaran flora dan fauna di permukaan bumi
b. Metabolisme tanaman dan habitatnya
c. Proses pelapukan batuan
d. Proses degradasi tanaman yang telah mati karena bakteri
e. Erosi menyebar oleh deforestasi

10. Ilmu, seni dan teknologi untuk mendeteksi budaya alami dan sosial di permukaan bumi dari
jauh dengan sensor dalam bentuk sensor buatan yang disebut …
a. Scanning
b. Gambar
c. Landsat
d. Kontrol terpencil
e. Penginderaan jauh

11. Peta yang menyajikan informasi kenampakan tertentu di permukaan bumi (spesifik) disebut
peta ….
a. Kadaster
b. Umum
c. Tematik
d. Dunia
e. Kontur

12. Simbol peta yang berfungsi sebagai petunjuk arah pada peta adalah ….
a. Legenda
b. Judul
c. Garis tepi
d. Skala
e. Orientasi

13. Warna memeliki arti penting dalam pembuatan peta. Warna-warna pada peta bukanlah warna
yang diberikan secara acak, melainkan warna-warna yang mewakili kenaampakan atau unsur
geografis tertentu. Warna yang cocok untuk menggambarkan jaringan jalan dan kenampakan
sosial budaya adalah….
a. Hijau dan biru
b. Kuning dan putih
c. Merah dan hitam
d. Biru dan kuning
e. Kuning dan hijau

14. Teori ledakan besar atau big bang mungkin menjadi salah satu yang paling terkenal. Teori ini
menyebutkan bahwa Bumi terbentuk selama puluhan miliar tahun. Mulanya, terdapat
gumpalan kabut raksasa yang berputar pada porosnya. Putaran tersebut menyebabkan bagian-
bagian kecil dan ringan dari kabut terlempar ke luar dan berkumpul membentuk cakram
raksasa. Menurut Big Bang Theory alam semesta berawal dari ….
a. Tabrakan bintang kembar
b. Gerakan berputar kabut asap
c. Pasang surut tubuh Matahari
d. Ledakan dahsyat masa karena reaksi inti
e. Gerakan bintang yang memadat dan mengembang

15. Teori yang dikemukakan oleh Edward Zuess pada tahun 1884 menyebutkan
bahwa bumi ini pada awalnya terdiri atas dua benua yang sangat besar yaitu
Laurasia di bagian kutub utara dan Gondwana pada bagian kutub selatan.
Kedua benua ini terus mengalami pergerakan ke arah ekuator bumi hingga
pada akhirnya terpecah menjadi beberapa benua yang lebih kecil. Berikut ini
adalah benua yang dahulunya termasuk ke dalam benua Gondwana adalah….
a. Australia
b. Artik
c. Greenland
d. Amerika Utara
e. Eropa

16. Teori yang dikemukakan oleh Tozo Wilson sekitar tahun 1965 ini
menyebutkan bahwa kulit bumi terdiri atas beberapa lempeng tektonik yang
berada di atas lapisan astenosfer, dan lempeng-lempeng pembentuk kulit bumi
ini selalu bergerak karena adanya pengaruh arus konveksi dari lapisan
astenosfer. Gambar berikut adalah salah satu jenis gerak lempeng tektonik
yaitu….

a. Konvergen
b. Divergen
c. Sesar
d. Transform
e. Graben

17. Gerakan lempeng dimana lempeng bergerak saling menjauh, dengan gaya yang bekerja pada
gerakan ini adalah gaya tarik (tensional). Perbedaan ini menyebabkan magma naik dari pusat
bumi, membentuk dasar lautan atau kerak samudera.Berdasarkan keterangan diatas adalah
pengertian dari gerak lempeng….
a. Konvergen
b. Divergen
c. Sesar
d. Transform
e. Graben

18. Perhatikan Ciri-ciri zaman perkembangan bumi berikut!


a. Terdapat banyak hewan reptil seperti dinosaurus
b. Iklim bumi mulai hangat
c. Merupakan dasar dari kehidupan modern
d. Berlangsung sekitar 150 juta tahun
Berdasarkan keterangan diatas adalah ciri kehidupan pada masa….
a. Arkaikum
b. Paleozoikum
c. Mesozoikum
d. Neozoikum
e. Kuarter

19. Manusia purba melakukan migrasi dari Asia ke Indonesia pada kala Pleistosen, bersamaa
dengan hewan berbulu tipis yang bermigrasi ke daerah ekuator. Penyebab utama mereka
melakukan migrasi adalah ….
a. Lempeng tektonik bergerak ke arah ekuator
b. Meningkatnya suhu di permukaan bumi
c. Mencairnya es di Kutub Utara
d. Banyaknya gunung berapi yang meleus
e. Naiknya permukaan bumi di berbagai wilayah
20. Rotasi Bumi adalah pergerakan Bumi pada porosnya. Artinya, bumi selalu berputar sambil
mengelilingi Matahari. Ketika Bumi berputar, sebagian permukaan akan terkena matahari,
sementara sebagian lainnya tidak. Wilayah yang terpapar cahaya matahari akan mengalami
siang dan wilayah yang tidak akan mengalami malam. Yang tidak termasuk akibat perputaran
bumi pada porosnya (rotasi bumi) yaitu…..
a. Terjadinya siang dan malam
b. Terjadinya perbedaan waktu diberbagai tempat di muka bumi
c. Perubahan Musim
d. Gerak semu harian bintang
e. Perubahan arah angin

21. Waktu yang dibutuhkan untuk bumi melakukan satu kali rotasi adalah ….
a. 23 jam 56 menit
b. 23 jam 54 menit
c. 23 jam 52 menit
d. 23 jam 50 menit
e. 24 jam 00 menit
22. Ruangan yang meluas ke segala arah, tidak terhingga yang memiliki batas-batas yang belum
di ketahui dan terdiri adri ribuan galaksi dan system bintang. Menurut keterangan diatas
adalah pengertian dari….
a. Jagad raya
b. Tata surya
c. Galaksi
d. Bintang
e. Planet

23. Planet yang berwrna biru karena penyerapan metana di atmosfer teratasnya. Jaraknya dari
matahari sejauh 2,872 juta km. Diameter ekuatornya 50,724km. Planet ini berputar pada
porosnya dalam waktu 17 jam 14 menit dan revolusi 84 tahun. Suhu rata-rata adalah -140 0 C
dengan di kelilingi oleh satelit alami , diantaranya Ariel, Limbrio, dan Titania. Berdasarkan
keterangan diatas, adalah ciri-ciri dari salah satu planet yang ada di Tata surya kita adalah…
a. Mars
b. Bumi
c. Saturnus
d. Uranus
e. Neptunus

24. Benua ini dinamakan dengan Pangea, sedangkan samudra yang mahaluas diberi nama
Panthalassa. Benua tersebut mengalami pergerakan dan pecah. Teori ini didukung oleh
berbagai bukti seperti adanya kesamaan garis pantai Afrika bagian barat dengan Amerika
Selatan bagian timur, dan adanya kesamaan fosil pada daerah tersebut.
Perhatikan gambar berikut!

][
1 2 3

4 5

Susunan yang benar dari gambar diatas adalah. . . .


a. 1,2,3,4,5
b. 1,3,5,2,4
c. 1,3,2,5,4
d. 2,1,5,4,3
e. 2,5,3,2,1
Kata litosfer berasal dari bahasa Yunani lithosphaira, litho,berarti batuan dan sphaira berarti
lapisan. Secara harfiah, litosfer berarti lapisan yang terdiri dari batuan Litosfer mencakup kerak
bumi hingga mantel bagian atas Kerak bumi terbagi menjadi dua, yaitu kerak benua dan kerak
samudra. Kerak benua dicirikan membentuk daratan yang luas, sedangkan kerak samudra
tertutup oleh air laut. Cematilah stimulus diatas untuk menjawab pertanyaan nomor21-26.

25. Lapisan kerak terluar bumi berbentuk padat adalah…


a. Litosfer
b. Hidrosfer
c. Biosfer
d. Atmosfer
e. Glasosfer

26. Rumus kimia dari senyawa pembentuk lapisan sial adalah…


a. SiO2 dan MgO2
b. SiO2 dan AlO2
c. SiO2 dan Al2O3
d. SiO2 dan AlO3
e. SiO2 dan H5N1

27. Benda padat yang terdiri dari batuan granit di bagian atasnya dan batuan beku basalt di bagian
bawahnya disebut…
a. Kerak samudera
b. Kerak pulau
c. Kerak pantai
d. Kerak benua
e. Kerak bumi

28. Perhatikan gambar berikut!

Bagian yang merupakan mantel Bumi adalah ….


a. A
b. B
c. C
d. D
e. Semua salah

29. Susunan litosfer dari dalam hingga ke permukaan Bumi secara berurutan adalah ….
a. Inti dalam, inti luar, mantel Bumi, dan kerak Bumi
b. Inti dalam, inti luar, kerak Bumi, dan mantel Bumi
c. Inti dalam, mantel Bumi, inti luar, dan kerak Bumi
d. Inti dalam, astenosfer, inti luar, dan kerak Bumi
e. Kerak bumi, mantel, inti luar dan inti dalam

30. Kerak tersusun atas dua lapisan yaitu silisium-aluminium (SiAl) serta silisium-magnesium
(SiMa). Pernyataan yangbenartentang kedua lapisan tersebut yaitu ….
a. SiMa berada di atas SiAl
b. SiMa lebih tebal dari pada SiAl
c. SiAl lebih ringan dari pada SiMa
d. SiAl lebih elastis dari pada SiMa
e. SiAl berbatasan langsung dengan astenosfer

31. Tenaga pengubah bentuk permukaan bumi yang berasal dari luar bumi dinamakan
....
a. Tenaga hidrologi
b. Tenaga geologi
c. Tenaga endogen
d. Tenaga eksogen
e. Tenaga gempa

32. Salah satu dari tenaga endogen yang bersifat membangun atau merubah, yang merupakan
perubahan letak lapisan bumi secara mendatar atau vertikal. Pada umumnya, bentuk hasil tenaga
ini adalah patahan dan lipatan. Berdasarkan keterangan diatas adalah pengertian dari ….
a. Tektonisme
b. Vulkanisme
c. Seisme
d. Epirogenesa
e. Orogenesa

33. Gambar bentuk muka bumi hasil proses eksogen di bawah ini!

Gambar di atas disebabkan oleh ….


a. Erosi karena aktivitas abrasi air laut
b. Erosi karena proses pencairan es/gletser
c. Erosi(pelarutan) karena proses pelapukan kimia
d. Pengikisan oleh tenaga angin yang mengandung pasir
e. Erosi vertikal secara terus menerus pada batuan sungai yang bersifat resistan

34. Gerakan dari tektonisme yang merupakan Gerakan dari dalam bumi yang sangat lambat dan
meliputi wilayah yang luas adalah pengertian dari….
a. Tektonisme
b. Vulkanisme
c. Epirogenesa
d. Orogenesa
e. Seisme

35. Perhatikan gambar berikut!

Pada gambar tersebut, slenk/graben ditunjukkan pada nomor...


a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5

36. Apabila terjadi semburan debu vulkanik gunung api dan pada saat itu kita berada di dalam
rumah, maka upaya penyelamatan yang tepat adalah ....
a. menghindari benda-benda yang mudah roboh
b. bersembunyi di kolong meja / tempat tidur
c. keluar rumah untuk memantau keadaan
d. lari keluar rumah menuju daerah yang lapang
e. menutup seluruh pintu, jendela dan ventilasi

37. Peristiwa yang berhubungan dengan pembentukan gunung api, yaitu pergerakan magma dari
dalam litosfer yang menyusup ke lapisan yang lebih atas atau sampai ke permukaan bumi. Di
dalam litosfer, magma menempati suatu kantong yang dinamakan dapur magma (Batholit).
Berdasarkan pengertian di atas adalah pengertian dari….
a. Tektonisme
b. Vulkanisme
c. Seisme
d. Epirogenesa
e. Orogenesa

38. Perhatikan gambar berikut untuk menjawab soal nomor 38dan 39!

Bagian dari perut bumi yang mana magma berhasil menyusup di antara lapisan batuan yang
menyebabkan lapisan batuan di atasnya terangkat sehingga menyerupai lensa cembung
sementara permukaan bawahnya tetap rata adalah bagian….
a. Diaterma
b. Lapolit
c. Dike
d. Sill
e. Lakolit
39. Bagian dari perut bumi yang mana intrusi magma yang berada dekat dengan dapur magma
dinamakan…
a. Lakolit
b. Batolit
c. Dike
d. Diaterma
e. Sill
40. Gerakan vertikal pada kerak bumi yang dapat mengakibatkan dasar laut naik atau turun
secara tiba-tiba , yang mengakibatkan gangguan keseimbangan air yang ada diatasnya. Pada
akhirnya, menyebabkan terjadinya aliran energi air laut, yang ketika sampai di pantai akan
menjadi gelombang besar disebut….
a. Seisme
b. Tektonisme
c. Vulkanisme
d. Tsunami
e. Banjir
41. Indonesia merupakan daerah yang rawan gempa (labil) karena merupakan tempat pertemuan
tumbukan tiga (3) lempeng besar litosfer, yaitu tumbukan antara lempeng …..
a. Indo-Australia, Pasifik dan Eurasia
b. Pasifik, Eurasia dan Nazca
c. Indo-Australia, Eurasia dan Filipina
d. Indonesia, Asia dan Pasifik
e. Asia, Indonesia dan Filipina
42. Perakan pada lapisan bumi yang tidak terlalu besar dan berlangsung dalam waktu yang lama
sehingga menyebabkan lapisan kulit bumi tersebut jadi berkerut atau melipat. Kerutan atau
lipatan kulit bumi ini nantinya akan menjadi pegunungan.Puncak lipatan disebut …..
a. Sinklinal
b. Antiklinal
c. Sinklinnorium
d. Antiklinorium
e. Dome

43. Saat terjadi gempa di sekitar pantai kemudian diikuti surutnya air laut yang ekstrem
menandakan akan terjadi tsunami. Langkah penyelamatan yang dilakukan adalah....
a. Menjauhi pantai dan mencari tempat yang tinggi
b. Menjauhi pantai dan berlindung dalam rumah
c. Berlindung dibawah pohon dan menghindari terjangan air bah
d. Menaiki kapal karena lebih aman dan menjauhi pantai
e. Berlari dari pantai dan berteriak minta tolong.

44. Pergeseran lapisan kulit bumi yang cepat pada daerah yang relatif sempit disebut…
a. Gerak Orogenesa
b. Gerak Epirogenesa
c. Gerak Tektonik
d. Gerak Seisme
e. Gerak patahan

45. Dibawah ini yang merupakan tanda-tanda pasca vulkanik, kecuali….


a. Banyak di jumpai mata air panas
b. Adanya geyser
c. Banyak di magma dan lava
d. Banyak di temuinya bahan-bahan ekshalasi
e. Banyak ditemuinya air belerang

PILIHAN GANDA KOMPLEKS


Pilihlah 2 (dua) jawaban yang paling benar!

46. Indonesia adalah negara yang sangat kaya. Potensi kekayaan alam yang dimiliki tiada
bandingannya dengan negara lain. Kekayaan alamnya mulai dari laut, darat, dan kekayaan
lainnya yang terkadung di dalam bumi tidak terhitung jumlahnya. Dari sekian banyak hal
alasan kenapa harus mencintai Indonesia, berikut 6 alasan di antaranya:
1. Keramahan penduduknya
2. Kekayaan alam
3. Kuliner khasnya terutama yang halal
4. Kekayaan budaya
5. Kekayaan flora dan fauna
Berdasarkan ilustrasi diatas yang termasuk aspek fisik dari geogarfi adalah….
a. 1,dan 2
b. 2, dan 3
c. 3 dan 4
d. 4 dan 5
e. 2 dan 6

47. Perhatikan gambar berikut !

Berdasarkan teori laurasia dan godwana teori ini menyatakan pada awalnya bumi terdiri atas
dua benua, yakni pecahan benua yang berada di sebelah utara dinamakan Laurasia dan bagian
selatan dinamakan Godwana.Laurasia merupakan salah satu benua besar yang kemudian
pecah menjadi beberapa bagian. Hasil pecahan benua besar tersebut membentuk benua-benua
yang di tunjukkan oleh angka…
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5
48. Revolusi bumi adalah Gerakan bumi mengelilingi matahari terjadi tarik menarik gaya
gravitasi matahari dengan gaya gravitasi bumi dan rotasi bumi. Bumi berevolusi membentuk
susdut 23030’terhadap matahari atau 66030’terhadap sumbu rotasi bumi. Periode revolusi
bumi adalaha satu tahun ,tepatnya 365 hari 6 jam 9 menit dan 10 detik. Pilihlah 2 dampak
revolusi bumi bagi kehidupan yang tepat…
a. Pergantian siang dan malam
b. Terjadinya perubahan musim
c. Perubahan arah angin
d. Pasang surut air laut
e. Perbedaan waktu

49. Bumi memiliki 2 ( dua) lapisan utama yaitu lapisan udara dan lapisan dalam bumi. Secara
umum lapisan dalam bumi terbagi menjadi 3 lapisan yaitu barisfer (inti bumi), astenosfer
(mantel bumi) dan litosfer (kulit bumi). Pilihan 2 jawaban yang tepat mengenai karalteristik
( ciri-ciri) dari litosfer…
a. Teletak diantara lapisan kerak bumi dan inti bumi
b. Memiliki ketebalan 1200 km dan berdiameter 2600km dari permukaan bumi
c. Terdapat kerak benua ( daratan) dan kerak Samudra (dasar laut)
d. Terdapat lapisan SIAL (SiO2 dan Al2O3) dan lapisan Sima (SiO2 dam MgO)
e. Lapisan padat yang terdiri atas benda padatyang tersususn dari nikel dan besi

50. Vulkanisme mengacu pada proses magmanaik ke permukaan bumi karena sushu magma yang
tinggi dan kandungan gas yang cukup banyak didalamnya. Pilihlah 2 jawaban yang tepat
mengenai ciri-ciri gunung api yang akan meletus…
a. Terjadi kekeringan sumber air secara mendadak
b. Binatang-binatang liar yang hidup di gunung api mengungsi ke wilayah lain
c. Munculnya sumber air panas yang mengandung belerang
d. Munculnya geiser, yaitu semburan air panas dari dalam bumi
e. Munculnya ekhalasi, berupa gas-gas seperti gas karbondioksida gas belerang

Anda mungkin juga menyukai