Anda di halaman 1dari 1

ASKARIASIS

Askariasis adalah infeksi usus kecil yang disebabkan oleh cacing gelang, dan merupakan
tipe infeksi kecacingan yang paling sering. Infeksi ini seringkali terjadi pada area di mana makanan
dan minumannya tidak aman dan terpapar feses manusia. Gejala tergantung pada posisi cacing
gelang di dalam tubuh, namun terdapat beberapa komplikasi ketika cacing gelang telah menumpuk
banyak dalam tubuh. Di Indonesia, mengingat seringnya terjadi askariasis, maka menjadi
tanggungjawab puskesmas untuk mengadakan pembagian obat cacing secara rutin pada bayi dan
balita, mengingat komplikasi cacingan ini pada bayi dan balita yaitu pada masalah pertumbuhan
dan perkembangan.

Penyebab
Askariasis adalah infeksi usus halus yang disebabkan oleh cacing Ascaris lumbricoides yang
merupakan spesies cacing gelang.
Cacing gelang adalah tipe cacing parasit. Infeksi yang disebabkan cacing gelang memang relatif
sering terjadi. Sekitar 10% negara berkembang terkena infeksi cacing di usus, berdasarkan data
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Namun, infeksi kecacingan seperti ini tidak banyak terjadi
di Amerika Serikat berdasarkan data Centers for Disease Control and Prevention(CDC).

Anda mungkin juga menyukai