Anda di halaman 1dari 2

BAB 2

HASIL PEMBAHASAN

2.1 Data Perusahaan


Kripik kulit crispy dan kerupuk tulang ikan merupakan sebuah usaha yang bergerak di
bidang makanan ringan khususnya untuk oleh oleh khas kota palembang. Uasaha kripik kulit
crispy dan kerupuk tulang ikan berdiri pada tahun 2000-an. Muncul suatu perencanaan untuk
membuat suatu management dan mendirikan usaha kripik kulit crispy dan kerupuk tulang ikan
di Palembang. usaha kripik kulit crispy dan kerupuk tulang ikan di Palembang belum mampu
menyamai tingkat konsumen yang semakin tinggi terhadap olahan khas palembang yang ada.
Akhirnya usaha kripik kulit crispy dan kerupuk tulang ikan berdiri di Jl. ......... tahun 2000-an..
Uasaha kripik kulit crispy dan kerupuk tulang ikan merupakan usaha yang dikembangkan dari
hasil eksperimen bapak H. Burlian Topo sendiri. Usaha yang dirintis bapak Burlian Topo
pernah mengalami kerugian dikarenakan terjadinya kebakaran akibat dari ledakan oven. Dan
beberapa kerugian lainnya karena sering gagal bereksperimen, akan tetapi eksperimen yang
dilakukan bapak Burlian Topo sekarang membuahkan hasil karena telah banyak permintaan
dari pihak konsumen khususnya pada saat paska lebaran atau ramadhan. Selain itu juga banyak
permintaan dari pasar untuk memasukan produk yang dibuat oleh bapak Burlian Topo.

2.2 Struktur Organisasi


Struktur Organisasi adalah suatu susunan dan hubungan antara tiap bagian serta posisi
yang ada pada suatu organisasi atau perusahaan dalam menjalankan kegiatan operasional untuk
mencapai tujuan. Struktur Organisasi menggambarkan dengan jelas pemisahan 10 kegiatan
pekerjaan antara yang satu dengan yang lain dan bagaimana hubungan aktivitas dan fungsi
dibatasi. Dalam struktur organisasi yang baik harus menjelaskan hubungan wewenang siapa
melapor kepada siapa.
Pada usaha pembuatan kripik kulist crispy dan kerupuk tulang ikan yang didirikan oleh
bapak Burlian Topo belum ada struktur keorganisasian. Hal tersebut dikarenakan usaha yang
dirintis oleh bapak Burlian Topo mampu dikerjakan dan di manajer oleh bapak Burlian Topo
sendiri tanpa harus ada struktur keorganisasian dalam usaha tersebut.

2.3 Kepemilikan Saham


Kepemilikan saham usaha kripik kulit crispy dan kerupuk tulang ikan yang didirikan
oleh bapak H. Burlian Topo yaitu seratus persen saham tersebut merupakan milik bapak H.
Burlian Topo. Karena dari awal perintisan produk-produk unggulan dari segi modal, uasaha
dan pekerja, bapak H. Burlian Topo mengembangkan usahanya sendiri dengan bantuan
istrinya. Selain itu bapak H. Burlian Topo juga gemar bereksperimen sehingga banyak produk-
produk baru yang dihasilkan dan kebanyakan dari produk tersebut belum ada di pasaran
sebelumnya. Dan pada akhirnya bapak H. Burlian Topo hanya memperkerjakan dua orang
anggota karyawan untuk membantu bapak H. Burlian Topo membuat adonan dan mempacking
produk tersebut setelah selesai di produksi.

Anda mungkin juga menyukai