Anda di halaman 1dari 17

TRY OUT BAHASA INDONESIA

TINGKAT KECAMATAN MAUPONGGO


PAKET 1

Tanggul Kali di Pondok Kelapa Longsor


Sekitar satu pekan yang lalu, pintu saluran air Kalimalang ambruk di Pondok Kelapa,
Duren Sawit, Jakarta. Ambruknya pintu saluran air Kalimalang di Pondok Kelapa, Rabu ( 13/8 )
malam itu, berdampak serius terhadap pemenuhan kebutuhan air warga Jakarta.
Akibat ambruknya pintu saluran air Kalimalang pada Rabu pekan lalu itu, warga Jakarta
kesulitan memperoleh air bersih selama berhari-hari. Kondisi itu terjadi karena produksi air
bersih di instalasi pengolahan air di Pejompongan berhenti akibat tidak mendapat pasokan air
baku dari saluran air Kalimalang.
Direktur Utama Perum Jasa Tirta II, Eddy Jaya, mengatakan tanggul saluran air
Kalimalang sudah berusia puluhan tahun sehingga tidak menutup kemungkinan kebocoran dapat
terjadi. Dengan kondisi itu, pemeriksaan dan pengawasan kondisi tanggul menjadi penting dan
rutin dilakukan.
1. Apa akibat dari ambruknya pintu saluran air Kalimalang itu?
a. Kebocoran pada tanggul saluran air Kalimalang
b. Tanggul kalimalang menjadi longsor
c. Warga Jakarta kesulitan memperoleh air bersih
d. Pengolahan air di Pejompongan berhenti
Kunci C
2. Kalimat tanya yang sesuai dengan isi paragraf pertama adalah…
a. Bagaimana dampak dari ambruknya pintu saluran air kalimalang?
b. Mengapa air pada saluran Kalimalang menjadi keruh?
c. Bagaimana warga Jakarta mendapatkan air bersih?
d. Apa yang menyebabkan pipa saluran air patah?
Kunci A
3. Ide pokok paragraf kedua adalah…
a. Peristiwa longsor tanggul di Pondok Kelapa segera ditanggulangi.
b. Tanggul saluran air di Kalimalang sudah berusia puluhan tahun.
c. Pemeriksaan dan pengawasan kondisi tanggul segera dilakukan.
d. Warga Jakarta kesulitan memperoleh air bersih akibat ambruknya pintu saluran air
Kalimalang
Kunci D
4. Kalimat yang sesuai dengan paragraf ketiga adalah…
a. Pintu saluran air Kalimalang berdampak serius terhadap kebutuhan air warga Jakarta.
b. Akibat ambruknya pintu saluran air Kalimalang, warga kesulitan air bersih.
c. Tanggul saluran air Kalimalang sudah berusia puluhan tahun sehingga kebocoran dapat
terjadi.
d. Produk air bersih di instalasi pengolahan berhenti karena tidak mendapat pasokan air
baku.
Kunci C
5. Perhatikan aturan pemakaian obat berikut!
Aturan Pemakaian Paratasin
Anak usia 6-12 tahun : 3-4 kali sehari 5-10 ml
Anak usia 1-6 tahun: 3-4 kali sehari 2,5-5 ml
Anak usia kurang dari 1 tahun: 3-4 kali sehari 2,5 ml
Dosis yang tepat untuk anak usia3,5 tahun adalah…
a. 2,5 ml
b. 5 ml
c. 2,5-5 ml
d. 5-10 ml
Kunci C
6. Bacalah petunjuk berikut ini!
Petunjuk Menghidupkan Televisi
1) Tekan tombol power pada panel yang tersedia di bagian depan televisi.
2) Tancapkan boster (bila ada) kedalam sumber listrik.
3) Tancapkan steker kesumber listrik.
4) Ambil remote control ( bila ada ) untuk memindah saluran televisi yang diinginkan.
Urutan petunjuk tepat menghidupkan televisi adalah…
a. 2)-1)-3)-4)
b. 3)-2)-1)-4)
c. 3)-4)-1)-2)
d. 4)-1)-2)-3)
Kunci B
7. Bacalah rubrik berikut ini!
Hatiku cerah bila tidak ada sampah.
Apa jadinya jika masyarakat tidak memperhatikan pemeo itu. Pencemaran sudah
membahayakan sungai. Beberapa warga membuang sampah di sungai. Adapula pabrik yang
tidak membuat IPAL ( Instalasi Pengolahan Air Limbah) dan langsung mengalirkan limbah
pabrik itu ke sungai. Airnya menjadi kotor. Ikan-ikan akan segera mati.
Kalimat saran tepat sesuai rubrik tersebut adalah…
a. Masyarakat harus menyadari pentingnya sungai.
b. Masyarakat tidak menghiraukan lingkungan.
c. Masyarakat hendaknya menjaga kebersihan lingkungan.
d. Pengelola pabrik diberi pengarahan
Kunci C
8. Bacalah pengumuman berikut!
Pengumuman
SDK Mauponggo akan mengadakan pentas seni tari tradisional, pameran seni lukis dan peragaan
busana Jawa. Kegiatan itu akan dilaksanakan pada hari Senin, tanggal 8 Januari 2018.

Simpulan cuplikan pengumuman tersebut adalah ...


a. SDK Mauponggo akan mengadakan pentas seni pada tanggal 8 Januari 2018
b. SDK Mauponggo akan mengadakan pentas seni tari budaya pada hari Senin, tanggal 8
Januari 2018
c. SDK Mauponggo akan mengadakan pameran seni lukis pada tanggal 8 Januari 2018
d. SDK Mauponggo akan mengadakan peragaan busana Jawa pada tanggal 8 Januari 2018
Kunci : A
Teks drama berikut untuk nomor 9-11.
Rika : Ibu, mengapa Rio dan Arlis berbuat usil kepadaku, ya?
Ibu : Memangnya mereka berbuat apa nak? (sambil menggoreng ubi di dapur)
Rika: Tadi pagi sebelum ibu Diana masuk kelas, mereka menuduhku mengambilbukuLisa.
Ibu : Lalu, sudah kamu jelaskan bukan kamu yang mengambilnya?
Rika : Sudah, Bu. Ternyata buku Lisa dipinjam oleh kakaknya.
Ibu: Syukurlah. Apapun yang temanmu lakukan kepadamu, jangan kamu membalasnya, ya!
Rika : Ya, Bu. Rika berharap suatu saat kami bisa berteman akrab lagi.
9. Tokoh utama dalam drama tersebut adalah ...
a. Rio
b. Arlis
c. Rika
d. Ibu
Kunci : C
10. Latar tempat yang sesuai dengan drama tersebut adalah ...
a. Kamar
b. Dapur
c. Ruang tamu
d. Teras rumah
Kunci : B
11. Amanat kutipan drama tersebut adalah ...
a. Jangan suka mengadu kepada orang tua
b. Jangan suka membalas dendam kepada orang lain
c. Kita harus memiliki sikap hati-hati dan waspada
d. Jangan suka mengambil barang milik orang lain
Kunci : B
12. Bacalah paragraf berikut!
1) Barobbo merupakan salah satu makanan khas Sulawesi Selatan. 2) Makanan tersebut
berbahan utama jagung. 3) Barobbo mirip bubur jagung yang nikmat disantap saat hangat. 4)
Barobbo semakin nikmat jika disantap dengan bawang goreng. Cabai ditambah jeruk nipis, dan
perkedel jagung.
Kalimat utama paragraf tersebut terdapat pada nomor…
a. 1)
b. 2)
c. 3)
d. 4)
Kunci : A
13. Bacalah percakapan berikut!
Andi : “ Mengapa sejak kemarin kamu tampak sedih, Mita?”
Mita : “Iya Ndi. Nilai Matematikaku jelek.”
Andi : “ Mengapa begitu? Biasanya nilai matematikamu tertinggi di kelas.”
Mita : “Ini gara-gara kecerobohanku.akhir-akhir ini aku sering bermain daripada belajar.”
Andi : “Ya sudah, jangan disesali lagi perbuatanmu itu, lain kali jangan terlalu sering
bermain.”
Mita : “Iya, Ndi. Aku tidak akan mengulanginya lagi.”
Simpulan percakapan tersebut adalah…
a. Andi tidak akan mengulangi perbuatannya lagi.
b. Mita menyesal nilai Matematikanya jelek karena kurang belajar.
c. Andi menyesal nilai Matematikanya jelek karena kurang belajar.
d. Mita sering bermain dengan teman-temannya daripada belajar.
Kunci : B
14. Bacalah bacaan berikut!
Air buangan dari kincir menyebabkan arus deras pada kolam ikan yang berada di pinggir
sawah Paman Nia. Arus deras itu membuat ikan bergerak terus sehingga cepat besar.Pada
kolam itu ada pintu air.Melalui pintu air itu, air mengalir ke sawah-sawah di kampung Paman
Nia.Sisa makanan dan kotoran ikan dari kolam menjadi pupuk alam pada sawah-sawah
penduduk.
Makna yang terkandung dalam paragraf tersebut adalah air buangan kincir . . . .
a. Menyebabkan arus deras pada kolam ikan
b. Menyebabkan ikan dan air bergerak terus
c. Bermanfaat bagi petani dan penduduk
d. Air mengairi sawah-sawah penduduk
Kunci : C
15. Area sekolah perlu dijaga kebersihannya. Dengan kebersihan yang terjaga, warga sekolah
menjadi sehat, nyaman dan aman dari gangguan penyakit.
Arti kata areaadalah ...
a. Lingkungan
b. Alamat
c. Daerah
d. Tempat
Kunci : A
16. Belanda pernah menjajah Indonesia. Belanda melakukan tindakan sewenang-wenang
terhadap rakyat Indonesia. Budi Utomo mencela tindakan keras pemerintah Belanda.
Antonim kata mencela adalah ...
a. Mendukung
b. Menghina
c. Mengejek
d. Memuji
Kunci : D
17. Pada ulangan Bahasa Indonesia Kali ini, Ririn mendapat nilai terbaik di kelas. Ternyata Ririn
mendapat banyak bantuan dari Rina ketika belajar. Namun. Nilai Rina tdak sebagus Ririn.
Karena mengetahui Ririn mendapat nilai terbaik, Rina mengucapkan selamat. Akan tetapi
Ririn tidak mengucapkan terima kasih kepada Rina atas bantuannya.
Peribahasa yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah…
a. Ada gula ada semut
b. Habis manis sepah dibuang
c. Ada udang di balik batu
d. Air beriak tanda tak dalam
Kunci : B
18. Setiap sore suami istri yang sudah lanjutusia itu suka duduk-duduk di teras rumahnya.
Kakek dan nenek itu mencari angin segar sambil bercakap-cakap. Mereka tampak rukun
selalu.
Berdasarkan ilustrasi tersebut, ungkapan yang tepat bahwa kakek dan nenek tersebut suka ...
a. Makan suap
b. Makan bawang
c. Makan angin
d. Makan besar
Kunci : C
19. Pisang emas bawa berlayar,
Masak sebiji di dalam peti
Utang emas dapat dibayar,
Utang budi dibawa mati .
Pesan yang terkandung dalam pantun di atas adalah ...
a. Lebih baik utang emas daripada utang budi
b. Janganlah melupakan kebaikan orang
c. Bayarlah jika mempunyai utang
d. Berbuatlah yang terbaik kepada semua orang.
Kunci : B
20. Bacalah teks berikut!
Teks 1
Sebanyak tiga rumah di blok B perumahan Jayaparma, Bekasi, Jawa Barat,
terbakar pada dini hari, tepatnya pada pukul 02.30 WIB. Untuk sementara ditafsirkan
kebakaran disebabkan oleh korsleting listrik di salah satu rumah. Perlu waktu satu jam
untuk memadamkan kobaran api.
Teks 2
Kebakaran hebat terjadi di kawasan perkotaan Tambun, Kabupaten Bekasi
Provinsi Jawa Barat. Kebakaran terjadi pada pukul 14.35 WIB. Diperlukan tujuh armada
mobil pemadam kebakaran. Api pun mulai padam pada jam setelah peristiwa kebakaran
terjadi.
Persamaan kedua teks tersebut adalah...
a. Penyebab peristiwa kebakaran di Bekasi
b. Jumlah armada pemadam kebakaran yang diturunkan
c. Peristiwa kebakaran di daerah Bekasi
d. Peristiwa kebakaran yang terjadi dini hari di darah Bekasi
Kunci :C
21. Kerjakan soal nomor 21 – 22 berdasarkan jadwal berikut!
Kapal Feri Dari Tujuan Waktu
Berangkat Tiba
Balibo Kupang Kalabahi 04.00 16.00
Inerie Ende Sabu 23’00 09.00
Rokatenda Waingapu Ende 14.00 24.00
Nangalala Sabu Kupang 10.00 22.00
Umakalada Kalabahi Larantuka 17.00 02.00

Pernyataan yang sesuai dengan jadwal tersebut adalah ....


a. Kapal Feri Inerie berangkat pukul 04.00 dari Waingapu tujuan Kupang tiba pukul
16.00
b. Kapal Feri Umakalada berangkat pukul 17.00 dari kalabahi tujuan Larantuka tiba
pukul 02.00
c. Kapal Feri Balibo berangkat pukul sepuluh dari Kupang tujuan Ende tiba pukul 22.00
d. Kapal Feri Rokatenda berangkat pukul 14.00 dari Kalabahi tujuan Larantuka tiba
pukul 24.00
Kunci :b
22. Kapal Feri yang berangkat dari Kupang menuju Kalabahi adalah ....
a. Kapal Inerie
b. Kapal Rokatenda
c. Kapal umakalada
d. Kapal Balibo
Kunci :d
23.
Aku
Tiada henti
Aku berbakti
Perintah ayah tidak terbantah
Nasihat ibu dirindu

Maksud yang terkandung dalam puisi tersebut adalah ....


a. Ayah yang penuh perhatian
b. Anak yang menurut kepada ayah
c. Anak yangberbakti kepada orang tua
d. Ibu yang selalu menasihati anaknya
Kunci : c
24. Bacalah paragraf berikut!
Di kelasku ada murid baru. Namanya Andik. Andik adalah siswa pindahan dari desa.
Ternyata Andik anak yang pandai. Dia mampu bersaing dengan murid-murid pandai di
kelasku. Aku sangat kagum kepada Andik. Meskipun berasal dari desa, Andik tidak
ketinggalan pelajaran. Andik bintang kelas kami.
Simpulan pagaraf tersebut adalah ....
a. Meskipun pindahan dri desa, Andik mampu menunjukkan dirinya sebagai siswa
terbaik di sekolah baru.
b. Andik adalah murid dari desa yang pindah ke kota sehingga dia harus rajin belajar
c. Andik anak pandai dari desa dan berusaha mengejar pelajaran yang tertinggal di
sekolah asalnya.
d. Andik tidak merasa kesulitan ketika pindah ke kota karena Andik anak pandai dan
sekolah di desa.
Kunci :a
25. Perhatikan kutipan laporan berikut!
Siswa kelas VI SDN Obooja melakukan kegiatan bakti sosial ke panti asuhan.
Kegiatan baktisosial dilakukan pada hari Minggu, 14 Februari 2017. Kegiatan dimulai
pukul 07.30. Kegiatan diawali dengan upacara pembukaan di halaman SDN Obooja.
Isi laporan tersebut adalah ...
a. Penyusunan rencana kegiatan bakti sosial SDN Obooja
b. Kegiatan bakti sosial SDN Obooja ke panti asuhan
c. Penyaluran bantuan untuk anak-anak panti asuhan
d. Pengumpulan sumbangan untuk anak panti asuhan
Kunci :b
26. Perhatikan laporan berikut!
Laporan pengamatan
HUT KE-72 Republik Indonesia
Obyek pengamatan : Kegiatan memperingati HUT RI ke-72 di SDN Batawa
Waktu pengamatan : Sabtu, 17 Agustus 2017
Hasil pengamatan :
1. Upacara peringatan HUT ke-72 Republik Indonesia dilaksanakan pukul 07.00 WITA.
2. Pasukan pengibar bendera mengibarkan bendera.
3. Perlombaan diadakan setelah upacara selesai. Lomba-lomba tersebut merupakan
lomba yang mempererat kerja sama para siswa.
Perbaikan struktur kalimat nomor 3 dalam laporan tersebut adalah ...
a. Upacara selesai dan perlombaan diadakan di sekolah
b. Setelah upacara, sebaiknya diadakan perlombaan agar kerja sama para siswa dapat
terbentuk
c. Kerja sama siswa dapat terbentuk setelah upacara diadakan perlombaan
d. Setelah upacara selesai, diadakan perlombaan untuk mempererat kerja sama para
siswa
Kunci :D
27. Bacalah percakapan berikut!
Doni : Ko, pentas seni nanti kamu mau tampil di pentas apa?
Niko : Sepertinya seni musik. Kamu apa?
Doni : Sama seperti tahun kemarin, aku tampil di teater. Kalau kamu, Re?
Tere : Aku ingin menari pendet.
Topik percakapan tersebut adalah ...
a. Pentas seni
b. Seni budaya Indonesia
c. Rencana kegiatan seni musik
d. Persiapan tampil di pentas seni
Kunci: A
Paragraf berikut untuk soal no 28-30.
Ketika hujan gerimis, pengemis itu berteduh di samping toko. Saat itu ada seorang
saudagar pemilik toko tersebut. Pengemis itu mendatangi saudagar sambil
menengadahkan tangannya. “ Tuan, berilah aku sedekah. Sejak pagi aku belum makan,”
kata pengemis. Saudagar pun segera memberi uang kepada pengemis satu lembar sepuluh
ribuan.
28. Ringkasan cerita di atas yang tepat adalah ..
a. Pengemis berteduh di samping toko
b. Saudagar memberi uang kepada pengemis
c. Pengemis mendatangi saudagar pemilik toko
d. Sejak pagi aku belum makan.
Kunci B
29. Tema dari cerita tersebut adalah ...
a. Pengemis
b. Saudagar
c. Pemilik toko
d. Dermawan
Kunci D
30. Pesan yang terkandung dalam cerita tersebut adalah ...
a. Rajinlah meminta kepada orang kaya
b. Orang miskin harus rajin bersedekah
c. Orang kaya harus harus selalu berusaha untuk maju
d. Berikan sebagian hartamu kepada orang miskin
Kunci D
Penggalan puisi tersebut untuk soal nomor 31 – 32.
Malam
Malam datang menjelang
Sang surya kembali ke balik bumi
Alam berselubung gelap
Bersyukur
Sang dewi malam
Datang memancarkan wajahnya
Kemilau menerangi jagat raya
31. Pernyataan sesuai isi puisi di atas adalah ....
a. Hari menjadi gelap ketika bintang bermunculan
b. Malam menjadi terang ketika bulan memancarkan cahayanya
c. Malam terang benderang sebab matahari menebarkan sinar
d. Hari menjadi gelap ketika san dewi malam kembali menghilang
Kunci : B
32. Makna kata gelap dalam puisi tersebut adalah ...
a. Keadaan tidak ada cahaya
b. Tidak dapat berpikir jernih
c. Tidak mau berterusterang
d. Tidak ada harapan lagi
Kunci : A
33. Perhatikan petunjuk membuat tempe kedelai berikut!
1. Cuci kedelai hingga bersih, lalu rebus hingga setengah matang
2. Pilih jenis kedelai yang bermutu baik dan berwarna mengilat
3. Campur kedelai dengan benih jamur ( ragi ) dan masukan ke dalam kantung plastik
4. Bersihkan kulit luar kedelai, lalu rebus kembali hingga dan tiriskan.
5. Biarkan hingga 36 jam dan tempe kedelai siap dikonsumsi
Urutan petunjuk pembuatan tempe kedelai yang tepat adalah ....
a. 1 – 2 – 3 – 4 – 5
b. 2 – 1 – 4 – 3 - 5
c. 3 – 4 – 1 – 2 – 5
d. 1 – 2 – 4 – 3
Kunci : b
34. Cermati kalimat acak berikut!
1. Puisi itu ingin ia kirimkan ke redaksi surat kabar
2. Susasana itu memberikan inspirasi baginya untuk menulis puisi
3. Ia menulis sebuah puisi yang indah tentang hujan
4. Rara menikmati hujan turun sore itu
Urutan kalimat yang tepat agar menjadi paragraf yang padu adalah ...
a. 1 – 2 – 3 – 4
b. 2 – 3 – 4 – 1
c. 3 – 1 – 2- 4
d. 4 – 2 – 3 – 1
Kunci : d
35. Cermati kalimat-kalimat berikut!
Adinda pandai menari
Adinda baru berusia empat tahun
Penggabungan tepat dua kalimat tersebut adalah ...
a. Adinda pandai menari meskipun baru berusia empat tahun
b. Adinda pandai menari sedangkan baru berusia empat tahun
c. Adinda pandai menari, tetapi baru berusia empat tahun
d. Adinda pandai menari dan baru berusia empat tahun
Kunci A
36. Mita berangkat sekolah memakai payung . . . langit mendung
Kata hubung tepat untuk melengkapi kalimat rumpang tersebut adalah ...
a. tetapi
b. walaupun
c. supaya
d. sebab
Kunci D
37. Perhatikan surat undangan berikut!
Yth. Wakil Kepala SD Batawa
di Batawa
Dengan hormat,
Dengan surat ini kami mengundang kehadiran Bapak pada
Hari, tanggal : Sabtu, 12 Januari 2018
Pukul : 08.00 s.d 11.00
Tempat : Ruang Rapat SDI Mauponggo
Acara : Rapat Rutin Tahunan
....
Kalimat efektif untuk melengkapi surat undangan tersebut adalah ...
a. Atas perhatian Bapak kami ucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya
b. Terima kasih sebanyak-banyaknya kepada Bapak telah menghadiri acara ini
c. Atas kehadiran Bapak, saya ucapkan terima kasih
d. Cukup sekian surat dari kami, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Kunci : c
38. Perhatikan surat pribadi berikut!
Apa kabar, Ninda? Sudah lama kita tidak bertemu. Kita terakhir kali bertemu saat acara
perpisahan sekolah satu tahun lalu. Apa kamu juga merindukanku Nin.
Penulisan kalimat bercetak miring yang tepat dalam bacaan di atas adalah ....
a. Apa kamu juga merindukanku, Nin?
b. Apa kamu juga merindukanku Nin?
c. Apa kamu juga merindukanku, Nin.
d. Apa kamu juga merindukanku, Nin!
Kunci :a
39. Perhatikan penggalan pengumuman berikut!
Diumumkan kepada seluruh siswa SDK Lere bahwa kegiatan senam pagi Kn
dilaksanakan setiap hari Sabtu mulai bulan Januari 2018.
Kegiatan tersebut akan dilaksanakan sebelum jam pelajaran bertempat di halaman
sekolah. Oleh karena itu, semua siswa ... mengenakan pakaian olahraga.
Pilihan kata tepat untuk melengkapi pengumuman tersebut adalah ...
a. Ditempatkan
b. Dibawakan
c. Diharapkan
d. Ditenangkan
Kunci : c
40. Perhatikan dialog berikut!
Rehan : “Selamat sore, Boy”.
Boy : “Selamat sore,Rehan.”
Rehan : “....”
Boy : “ Sudah lebih baik daripada hari lalu.”
Rehan : “ Syukurlah.”
Kalimat yang tepat untuk melengkapi dialog tersebut adalah ....
a. Dimana kamu dirawat?
b. Kapan kamu diperbolehkan pulang?
c. Mengapa kamu dirawat?
d. Bagaimana keadaanmu?
Kunci :d
41. Cermati teks berikut!
Anita, anak Pak Suharto, senang menggambar.Ia akan mendaftarkan diri di Sanggar Seni
yang beralamat di Jalan K. H. Mansyur 75, Semarang. Anita lahir di Tegal, 28 April
2003.Ia tinggal di Jalan Muria 5, Semarang. Adik Anita bernama Tanto.Adiknya berusia
dua tahun.Adiknya lahir di Semarang pada tanggal 2 Januari 2011.
Formulir Sanggar Seni
Nama : .............1)
Tempat,tanggal lahir : .............2)
Alamat : .............3)
Nama Ayah : .............4)
Nama Ibu : .............5)

Isian tepat kolom nomor 1) dan 2) berdasarkan formulir tersebut adalah ...
a. Anita ; Tegal, 28 April 2003
b. Tanto; Tegal, 2 Januari 2011
c. Anita; Semarang, 28 April 2003
d. Tanto; Semarang, 2 Januari 2011
Kunci A
Kutipan pidato berikut untuk soal nomor 42 – 43.
Saya selaku wakil siswa kelas VI mengucapkan terima kasih kepada Bapak dan Ibu guru
telah mendidik kami dengan hati tulus dan iklas. Kami semua memperoleh nilai baik. Kami juga
mohon maaf kepada Bapak dan Ibu guru atas perbuatan yang kami lakukan.
......
42. Kalimat ajakan untuk menutup pidato tersebut adalah ....
a. Oleh karena itu teman-teman jangan lupakan jasa Bapak dan Ibu guru di sekolah ini.
b. Demikian pidato ini saya sampaikan untuk Bapak dan Ibu guru.
c. Terimakasih atas perhatian saudara yang telah hadir di ruangan ini
d. Cukup sekian saya ucapkan, semoga teman-teman menjadi sukses nanti.
Kunci :a
43. Penulisan tepat ejaan yang dicetak miring pada teks pidato tersebut adalah ....
a. Kami dengan hati tulus dan ikhlas
b. Kami dengan hati tulus dan iklas.
c. Kami dengan hati tulus dan kilas
d. Kami dengan hati tulus dan khilas
Kunci :a
44. Perhatikan kutipan surat resmi berikut?
Yth. Kepala SDI Ledho
Di tempat
Dengan hormat,
Sehubungan dengan akan diselenggarakan “Lomba pidato” dalam rangka HUT ke 72
propinsi Nusa Tenggara Timur, aku mengundang siswa perwakilan dari setiap sekolah untuk
mengikuti lomba tersebut.
Perbaikan kata aku dalam kutipan surat adalah ...
a. Engkau
b. Kami
c. Kita
d. Anda
Kunci : b.
45. Cermati laporan berikut!
Pada tanggal 5 Oktober 2017, hari senin sekolah mengadakan upacara bendera.
Pelaksanaan upacara dari pukul 07.30 – 08.30. Pembina upacara pak anton. Pak Anton
menyampaikan beberapa pesan.
Penulisan tepat sesui ejaan pada kalimat yang dicetak miring adalah ...
a. Pembina Upacara adalah Pak anton.
b. Pembina upacara adalah pak Anton
c. Pembina upacara adalah pak anton
d. Pembina upacara adalah Pak Anton
Kunci : d
46. Perhatikan laporan berikut!
LAPORAN HASIL PENGAMATAN

1. Objek : Kegiatan imunisasi


2. Waktu : Rabu, 12 Juni 2017
3. Tempat : Puskesmas Mauponggo
4. Nama pengamat : Agustinus Nuwa
5. Hasil :
Kegiatan imunisasi yang dilaksanakan di Puskesmas Mauponggo pada Rabu 12 Juni
2017 dilakukan pada 50 bayi. Peserta kegiatan ini tidak dipungut biaya.
.........
Kalimat yang tepat untuk melengkapi laporan tersebut adalah ...
a. Imunisasi merupakan kebutuhan dasar bayi yang wajib dipenuhi agar tubuh bayi
mampu bertahan melawan serangan penyakit berbahaya, misalkan folio dan campak.
b. Imunisasi merupakan kebutuhan dasar sehingga tidak wajib dipenuhi agar bayi agar
mampu bertahan hidup.
c. Imunisasi merupakan kebutuhan dasar sehingga tidak perlu dilakukan di Rumah Sakit
Umum.
d. Imunisasi merupakam kebutuhan dasar sehingga harus dilakukan di Rumah Sakit
Umum.
Kunci : a
47. Cermati pantun berikut!
Berolahraga di hari Jumat.
Jangan lupa naik sepeda.
............
............
Kalimat yang tepat untuk melengkapi pantun atas adalah ...
a. Agar selamat dunia akhirat,
berbaktilah pada ayah bunda.
b. Agar tubuh sehat dan kuat,
Rajin-rajinlah beli sepada.
c. Jika ingin banyak sahabat,
Rajin-rajinlah engkau berdoa
d. Jika tugas terasa berat,
Lebih baik kita tunda
Kunci : a
48. Bacalah paragraf berikut!

Sudah beberapa hari ini Milan melihat ibu selalu pulang menjelang magrib. Padahal,
biasanya sebelum jam tiga sore ibu sudah pulang ke rumah.
Malam itu Milan mendengar ibu batuk-batuk. Batuknya tidak mau berhenti. Ia menjadi
cemas.
...............
Kalimat yang paling tepat untuk melengkapi akhir paragraf tersebut adalah ....
a. Milan berusaha tidak mau mendengarnya dan melanjutkan tidur
b. Milan menengok ibu di kamar dan memberinya segelas air putih
c. Milan bosan melihat ibu sering sakit-sakitan dan tidak memberikan uang jajan
d. Milan tetap menerukan kegiatannya bermain kelereng dan tidak menghiraukan ibu
Kunci : b
49. Bacalah paragraf berikut!
KEBERSIHAN KELAS
Kebersihan kelas menjadi tanggungjawab warga kelas. Setiap siswa berkewajiban
menjaga kebersihan kelas. .... oleh karena itu, petugas piket harus hadir lebih awal.
Kalimat tepat untuk melengkapi paragraf di atas adalah ...
a. Ketua kelas mengingatkan warga kelas untuk membawa alat kebersihan.
b. Regu piket datang lebih awal daripada siswa lainnya
c. Ketua kelas membentuk regu piket untuk membersihkan kelas
d. Regu piket selalu bersiap-siap untuk membersihkan kelas
Kunci :c
50. Bacalah bacaan berikut!
Di Sangihe, Sulawesi Utara, ada burung yang disebut burung kacamata.Burung kacamata
endemik di Sangihe.Burung ini disebut burung kacamata karena memiliki lingkaran
berwarna putih di sekeliling mata hitamnya.Lingkaran itu membuatnya seperti sedang
mengenakan kacamata.
Simpulan paragraf pertama adalah ...
a. Burung kacamata sangat unik dan menarik untuk dimiliki
b. Burung kacamata memiliki lingkaran hitam di sekitar mata
c. Burung kacamata hanya hidup di hutan Sangihe, Sulawesi Utara
d. Burung kacamata di hutan Sangihe memakai kacamata hitam
Kunci C
51. Bacalah bacaan berikut!
Minum susu setiap hari merupakan kebiasaan yang baik. Susu dapat memenuhi kebutuhan
protein dan kalsium tubuh manusia. Susu juga baik untuk kesehatan gigi dan tulang
kandungan kalsium dan vitamin D dalam susu bermanfaat untuk menguatkan tulang dan
mencegah gigi berlubang. Kebiasaan minum susu sebaiknya dimulai sejak usia dini. Jika saat
usia anak-anak sudah terbiasa minum susu, tidak menutup kemungkinan kebiasaan tersebut
akan terbawa hingga dewasa.
Berdasarkan paragraf tersebut, kebaikan yang diperoleh jika membiasakan diri minum susu
adalah ...
a. Tubuh akan mendapat protein, kalsium dan vitamin D dalam jumlah yang berlebih
b. Kebutuhan protein dan kalsium di dalam tubuh terpenuhi dan tulang menjadi kuat
c. Tubuh menjadi sehat dan bugar setelah bangun tidur
d. Tubuh dapat bergerak aktif dan energi saat usia anak-anak
Kunci B
52. Bacalah paragraf berikut!
Tanaman obat keluarga ( TOGA ) sudah mulai jarang dibudidayakan. Namun, bagi
sebagian orang setiap keluarga perlu membudidayakan toga. Bibit toga mudah didapatkan.
Bibit toga berupa tanaman rimpang dapat diperoleh dari bahan-bahan memasak, misalnya
jahe,kunyit,dan kencur. Tanaman rimpsng tersebut dapat dikembangbiakan dengan cara yang
mudah, yaitu hanya dengan menanam rimpang yang sudah cukup tua. Selain tanaman
rimpang, tanaman menjalar seperti daun sirih juga mudah didapatkan. Daun sirih tidak
ditanam menggunakan bibit, melainkan menggunakan setek batang yang sudah tua dan
berakar.
Disediakan tabel berisi informasi penting berdasarkan paragraf tersebut.
Jenis Toga Nama (c)
Tanaman
(a) Jahe Rimpang yang
Kunyit sudah tua ditanam
Kencur didalam tanah
Menjalar (b) Setek batang
ditancapkan ke
dalam tanah

Informasi yang tepat untuk melengkapi bagian (a),(b), dan (c) adalah ...
a. (a) rimpang, (b) kunyit, dan (c) setek batang
b. (a) menjalar, (b) daun Sirih, dan (c) setek batang
c. (a) rimpang, (b) daun sirih, dan (c) cara menanam
d. (a) menjalar, (b) jahe, dan (c) cara menanam

Kunci : c
53. Perhatikan gambar berikut!

Kalimat iklan sesuai gambar tersebut adalah .....


a. Minuman ini segar dan bergizi tinggi!
b. Kesegaran Teh Pucuk Wangi tak terkalahkan!
c. Silahkan coba dahulu di gerai resmi, gratis lo!
d. Gizi nomor dua, yang penting segarnya dong!
54. Bacalah paragraf berikut untuk menjawab soal nomor 54 – 56!
Para petani di desa Aeramo mengalami gagal panen disebabkan sawah mereka
dilanda hama wereng. Selain itu, air sungai sering meluap karena pendangkalan dan
saluran air yang tersumbat sampah. Akibatnya, sawah yang siap panen terendam air
selama berhari-hari.Oleh karena itu, kepala desa menghimbau para petani untuk rajin
menyemprotkan cairan pembasmi hama agar wereng tidak lagi datang. Kepala desa juga
mengingatkan agar warga harus menjaga kebersihan lingkungan dengan membuang
sampah pada tempatnya.
Tanggapan isi pagraf instruksi tersebut adalah ......
a. Warga sebaiknya tidak membuang sampah di sungai, karena akan merugikan para
petani jika air sungai meluap dan menggenangi sawah.
b. Warga tidak perlu melakukan penanaman padi kembali untuk mengganti kegagalan
panen yang tengah dialami.
c. Kepala desa sebaiknya membelikan cairan pembasmi hama untuk seluruh petani di
desa Aeramo
d. Warga sebaiknya beralih pada penananman singkong dan ubi di ladang
Kunci :a
55. Makna kata pendangkalan adalah .....
a. Proses sungai menjadi dangkal
b. Keadaan sungai yang dangkal
c. Perlu mendangkalkan sungai
d. Keadaan sungai yang dalam
Kunci :a
56. Pernyataan yang sesuai dengan paragraf instruksi tersebut adalah ...
a. Kepala desa bersedia menyediakan cairan pembasmi hama
b. Para warga melakukan demonstrasi untuk menuntut kebijakan
c. Para warga beralih mendaur ulang sampah daripada membuang
d. Keapala desa memberi himbauan kepada warga memperbaiki sikap.
Kunci : d
57. Perhatikan kutipan pidato tersebut!
Adik-adik yang saya cintai,
Kegiatan pramuka diharapkan mampu membentuk anggota pramuka yang mandiri
dan disiplin. Mandiri dalam melakukan semua tugasnya, mandiri dalam belajar, dan
mandiri dalam menghadapi tantangan hidup. Anggota pramuka juga diharapkan menjadi
pribadi disiplin baik disiplin dengan diri sendiri, keluarga, teman, maupun lingkungan.
Isi kutipan pidato tersebut adalah ....
a. Pramuka harus diikuti pelajar di seluruh Indonesia
b. Pramuka membentuk karakter mandiri dan disiplin
c. Pramuka memiliki manfaat bagi seluruh pelajar
d. Pramuka memiliki kewajiban terhadap lingkungan
Kunci :b
58. Lapisan ozon menipis. Hutan-hutan tropis mulai meranggas. Gurun makin luas akibatnya
suhu bumi meningkat., cuaca tidak menentu dan bencana alam makin sering datang.
Kesimpulannya bumi makin kritis. Siapa yang sesungguhnya yang berperan dalam
menjadikan planet bumi ini menjadi demikian? Jawabnya tentu manusia sendiri.
Paragraf di atas termasuk paragraf .......
a. Narasi
b. Deskripsi
c. Argumentasi
d. Persuasif
Kunci : b
59. Bacalah ilustrasi berikut!
Pak Pius tinggal di Mauponggo. Minggu depan Pak Pius hendak mengunjungi
saudaranya di Denpasar. Pak Pius menekan angka 0370-745968 untuk menghubungi
saudaranya. Ternyata, pak Pius salah menekan kode nomor telepon. Lalu Pak Pius
kembali menekan nomor yang benar, yaitu 0361-745968.
Kode nomor telpon yang digunakan untuk daerah Denpasar adalah ...
a. 0371
b. 0370
c. 0361
d. 0360
Kunci : c
Soal berikut untuk sal nomor 60-64!
Sekitar pukul 10.00 malam Marlis baru pulang. Ayah yang membukakan pintu. “
Kalian belajar apa tadi?” tanya ayah. “ Ilmu bumi yah,” Jawab Marlis. Mereka bercakap-
cakap setelah lama bercakap-cakap ayah bertanya kepada Marlis. Waktu hendak
berangkat tadi, kau ke kamar kecil, Marlis? Tanya ayah. Ya, yah “ Yuli menjawab.
Dalam hati ia mencoba menebak arah pembicaaraan ayahnya. Namun, ia tidak berhasil
menemukan maksud ayahnya. Rupanya engkau tadi tergesa-gesa berangkat, ayah
menyambung. “ Kau tidak menutup kran air ledeng dengan sempurna. Akibatnya, air
mengucur terus melimpah membasahi lantai. Untung ayah cepat mengetahuinya, tambah
ayah. Tadi saya takut Anton terlalu lama menunggu, kata Marlis. Ayah mengerti. Ayah
sama sekali tidak marah kepadamu. Ayah hanya memperingatkan. Coba bayangkan,
kalau air ledeng mengucur sampai pagi, berapa liter air yang terbuang sia-sia? Air itu
menjadi mubazir, kata ayah Marlis.
60. Bagaimana sikap ayah ketika mengetahui bahwa Marlis tidak menutup kran air ledeng
dengan sempurna?
a. Ayah tidak mearahi Marlis dan hanya memperingatkan agar Marlis lebih berhati-
hati.
b. Ayah menuyuruh Marlis mematikan kran air dan membersihkan lantai yang
basah.
c. Ayah takut air ledeng yang terbuang dapat menyebabkan banjir di rumah
d. Ayah mengingatka Marlis agar menutup kran air ketika keluar dari kamar kecil.
Kunci : a
61. Tokoh Marlis memiliki watak ......
a. Pelupa
b. Penakut
c. Pemalas
d. Pemalu
Kunci :a
62. Amanat cerita tersebut adalah ....
a. Hati-hati dalam berucap agar tidak mengecewakan hati orang tua.
b. Bersikaplah hati – hati dan teliti apabila melakukan sesuatu
c. Jangan membela diri apabila melakukan suatu keburukan
d. Jagalah sopan santun ketika berbicara kepada orang tua.
Kunci : b
63. Latar tempat dalam cerita tersebut adalah ....
a. Rumah Anton
b. Kamar kecil
c. Rumah Marlis
d. Di depan pintu
Kunci : c
64. Sikap yang menunjukkan keteladanan tokoh ayah adalah ...
a. Penyabar
b. Pemalas
c. Penipu
d. Pendendam
Kunci : a
Bacaan untuk nomor 65 dan 66!
Beni mengikuti banyak kegiatan di sekolah, salah satunya kegiatan olahraga. Beni suka
berolahraga voli. Setiap Sabtu sore, Beni berlatih voli bersama teman-teman. Beni membantu
pelatih menyiapkan peralatan, misalnya mengambil bola dan memasang net.
Setelah siap semua pemain melakukan pemanasan yang dipimpin oleh pelatih. Seusai
pemanasan salah satu teman Beni, yaitu Heru baru saja datang. Heru tidak melakukan
pemanasan. Pelatih tidak mengetahui Heru baru datang. Pelatih pun membagi pemain menjadi
dua tim. Beni mengingatkan Heru untuk pemanasan terlebih dahulu. Akan tetapi Heru tidak
menghiraukan Beni.
Seusai permainan Heru terlihat kesakitan dan memijit-mijit tangannya. Ternyata tangan
Heru terkilir saat menahan bola. Heru menyesal tidak menghiraukan perkataan Beni. Beni ingin
membantu Heru tetapi Beni tidak bisa menangani cedera. Beni memberitahu pelatih. Pelatih pun
segera menangani tangan Heru yang terkilir
65. Nilai moral yang terdapat dalam cerita tersebut adalah ...
a. Heru minta maaf kepada pemain tim A karena dia, tim A mengalami kekalahan
b. Beni segera meminta pertolongan pelatih untuk mengobati tangan Heru
c. Beni tidak mengacuhkan Heru, meskipun ia tahu tangan Heru terkilir
d. Heru mengakui bahwa dirinya tidak melakukan pemanasan
Kunci : b
66. Simpulan isi cerita tersebut adalah ...
a. Beni selalu membantu pelatih dan temannya yang sedang kesulitan seperti Heru
b. Beni melaporkan Heru yang mengalami cedera karena tidak ikut pemansan
kepada pelatih.
c. Beni membantu menangani cedera Heru dengan membawa Heru ke UKS
d. Beni hanya mau membantu pelatih dan teman yang satu tim dengannya.
Kunci :a
Kutipan syair berikut untuk nomor 67 dan 68.

.......
Wahai ananda permata ayah
Hak milik orang jangan kau jamah
Dosanya besar di sisi Allah
Dunia akhirat dimakan sumpah
......
67. Maksud kutipan syair tersebut adalah ....
a. Jangan mengecewakan keinginan orang tua
b. Jangan membawa barang orang lain seenaknya
c. Jangan asal menuduh seseorang tanpa bukti
d. Jangan mengambil barang milik orang lain
Kunci : d
68. Makna kata permata dalam kutipan syair di atas adalah ...
a. Harta paling berharga
b. Perbuatan yang mulia
c. Kasayangan orang tua
d. Kegemaran orang tua
Kunci : c
69. Bacalah teks petunjuk berikut!
Petunjuk Cara Menanam Bunga dalam Pot
1. Siapkan bibit bunga, pot, tanah yang sudah gembur, dan pupk.
2. Campurlah pupuk dengan tanah terlebih dahulu.
3. . . .
4. Buka pembungkus bibit dan masukkan bibit ke dalam pot yang berisi tanah
5. Taburkan sisa tanah ke dalam pot yang sudah berisi bibit bunga
6. Siramlah bibit bungamu dengan air.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang adalah ...
a. Masukkan sebagian tanah yang sudah dicampur pupuk ke dalam pot
b. Siramlah bibit tanaman sebelum dimasukkan ke dalam pot
c. Pastikan pot yang akan kamu gunakan terbuat dari plastik
d. Tambahkan pupuk ke dalam pot yang sudah berisi tanah
Kunci : a
70. Bacalah paragraf rumpang berikut!
Saat tsunami melanda Aceh 26 Desember 2004 silam, 80.000 nelayan dan
keluarganya menjadi korban. Selain itu, sebagian besar peralatan untuk menangkap ikan
dan ..... pelabuhan lainnya hancur. Oleh karena itu pada tanggal tersebut, nelayan
dilarang melaut.
Istilah yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang adalah ....
a. Keadaan
b. Fasilitas
c. Penyediaan
d. Subsidi
Kunci ;b
71. Perhatikan iklan berikut!

Awalan yang tepat untuk melengkapi iklan di atas adalah …


a. Ayo, jalan kaki!
b. Ayo, Jalan-jalan!
c. Jalan 100 langkah
d. Jalan-jalan menyehatkan
Kunci :a
72. Perhatikan gambar berikut!

Kalimat efektif sesuai gambar iklan tersebut adalah . . . .


a. Tetap gunakan air sangat mencuci tangan
b. Lindungi air supaya bersih
c. Pentingnya air bagi kehidupan
d. Gunakan kran air dengan benar
Kunci : d
73. Perhatikan laporan di bawah ini!
Laporan Hasil Pengamatan
Tempat : Toko Pertanian”Konco Tani”
Hari/tanggal : Kamis, 28 Januari 2016
Waktu : 08.30 WIB
Pengamat : Kelas 6 SDN 2 Sinanggul

Hasil Pengamatan:
1. Toko pertanian ”Konco Tani” terletak di sebelah utara pasar Ratu.
2. Hanya memiliki 3 orang karyawan.
3. Menyediakan bibit, pupuk, benih tanaman, dan alat-alat pertanian modern seperti, traktor,
alat alat penyemprot.
4. Semua karyawan ramah dan selalu menghargai para pembeli.
Paragraf tepat untuk laporan di atas adalah . . . .
a. Hari Kamis kemarin siswa kelas 6 SDN 2 Sinanggul melakukan kunjungan ke toko pertanian
”KONCO TANI” yang terletak di sebelah utara Pasar Ratu. Kunjungan dimulai dari pukul 08.30
WIB. Toko sebesar itu hanya mempunyai 3 karyawan. Karyawannya sangat ramah dan selalu
menghargai para pembeli. Konco Tani menjual bibit, pupuk, dan benih tanaman serta menjual
alat-alat pertanian modern.
b. Hari Kamis kemarin siswa kelas 6 SDN 2 Sinanggul melakukan kunjungan ke toko pertanian
”KONCO TANI” yang terletak di sebelah utara Pasar Ratu. Kunjungan dimulai dari pukul 08.30
WIB. Toko sebesar itu hanya mempunyai 3 karyawan. Karyawannya sangat ramah dan selalu
menghargai para pembeli. Konco Tani menjual bibit, pupuk, dan benih tanaman. Selain itu juga
menjual alat-alat modern pertanian seperti traktor dan alat penyemprot.
c. Hari Kamis kemarin siswa SDN 2 Sinanggul melakukan kunjungan ke toko pertanian ”KONCO
TANI”. Kunjungan dimulai dari pukul 08.30 WIB. Toko Konco Tani sangat besar dan terletak di
sebelah utara pasar Ratu. Karyawannya sangat ramah dan selalu menghargai para pembeli.
Konco Tani menjual bibit, pupuk, dan benih tanaman. Selain itu juga menjual alat-alat modern
pertanian seperti traktor dan alat penyemprot.
d. Hari Kamis kemarin siswa kelas 6 SDN 2 Sinanggul melakukan kunjungan ke toko pertanian
”KONCO TANI” yang terletak di sebelah barat Pasar Ratu. Kunjungan dimulai dari pukul 08.30
WIB. Toko sebesar itu hanya mempunyai 3 karyawan. Karyawannya sangat ramah dan selalu
menghargai para pembeli. Konco Tani menjual bibit, pupuk, benih tanaman. Selain itu juga
menjual alat-alat modern.

Kunci : A
74. Gubernur D.K.I Jakarta mengadakan peninjauan mendadak ke Taman Ismail Marzuki
(TIM). Di TIM Gubernur langsung menunju ke gedung yang baru selesai dipugar yaitu
Ruang Arsip H.B. Yassin.
Kesalahan pada paragraf tersebut adalah penulisan ...........
a. D.K.I
b. Ruang Arsip
c. TIM
d. H.B. Yassin
Kunci : a
75. Untuk memudahkan pembelian obat sebaiknya kita pergi ke (1) apotik, karena begitu kita
menyerahkan resep obat, mereka segera mengambilnya. Perlu diketahui resep obat yang
dibuat oleh dokter tidak dapat (2) dirubah, kecuali ada persetujuan dokter. Itulah
sebabnya sebelum kita membeli obat untuk penyakit kita, sebaiknya kita ke dokter,
disamping dia mengetahui (3) teori tentang obat, dia juga dapat memberi (4) nasihat
tentang penggunaan obat.

Penulisan kata yang salah ejaannya dalam paragraf di atas ditandai dengan nomor ....
a. (1), (3)
b. (1), (2)
c. (2), (3)
d. (2), (4)
Kunci :b


76. Perhatikan paragraf berikut!
Kelompok Melati mendapat tugas mengamati pasar ikan. Kegiatan tersebut dilaksanakan setelah
pulang sekolah pada hari Sabtu. Pasar yang diamati terletak di pinggir jalan. Mereka
memperhatikan para penjual-penjual meletakkanjualannya di dekat jalan raya. Akibatnya jalan
macet, becek, dan bau.
Perbaikan kalimat tercetak miring agar membentuk tata kalimat yang benar adalah ...
a. mereka para penjual meletakkan jualannya di dekat jalan raya.
b. para penjual meletakkan jualannya di dekat jalan raya.
c. semua penjual-penjual meletakkan jualannya di dekat jalan raya
d. penjualan mereka meletakkan jualannya di dekat jalan raya.

Kunci : b

Anda mungkin juga menyukai