Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN KELUARGA RESUME Tn.

DENGAN TAHAP PERKEMBANGAN DEWASA

1. Pengkajian

Keluarga Tn. J (68) termasuk ke dalam kategori keluarga inti. Tn. J dan keluarga tinggal
di rumah yang beralamat di Kp. Cisalak Rt.006 Rw.002 Desa Margakaya Kec.
Telukjambe barat. Tn. J tinggal serumah dengan anak dan isterinya, yaitu Ny. K (58) dan
anak K (14) Keluarga Tn. J bekerja sebagai pedangan.

Berdasarkan pengkajian yang telah dilakukan didapatkan data bahwa tahap


perkembangan keluarga Tn. J saat ini adalah tahap perkembangan keluarga dengan anak
dewasa. Tahap perkembangan yang belum terpenuhi dalam keluarga Tn. J adalah
ketidakmampuan keluarga merawat anggota keluarga yang sakit. Ny. K setiap hari
mengurus kedua anaknya di rumah, 1 orang sekolah SMP kelas IX. Selain itu Ny. K
setiap hari mengurus rumah tangga dan mengurus anak. Tn. J maupun Ny. K mengatakan
bahwa dari usahanya sebagai pedangan penghasilannya cukup untuk mencukupi
kebutuhan keluarganya, meskipun dirasakan masih pas - pasan.

Tn. J adalah seorang perokok, biasanya menghabiskan 1 bungkus rokok sehari. Jendela
rumah jarang dibuka, serta banyaknya kandang ungags yang jaraknya < 10 m. Sementara
kebisaan Ny. K adalah mengkonsumsi kopi 3x/hari dengan tambahan gula 3 sdm setiap
hari dan senang makan makanan manis. Kebiasaan ini mengakibatkan Ny. K
mengeluhkan ingin minum terus dan ingin BAK terus juga terkadang sakit maag. Setelah
dilakukan pemeriksaan didapatkan gula darah Ny. K 218 mg/dl. Ny. K dan Tn. J ini
jarang berobat ke fasilitas kesehatan terdekat karena Ny. K sering mengkonsumsi obat
warung saja.

Pada pertemuan sebelumnya (Jumat, 4 Mei 2018) telah dilakukan skrining kesehatan
pada Tn. J dan Ny. K, dimana hasilnya adalah sebagai berikut:
Hasil Pemeriksaan
No Nama
Tekanan Darah
1 Tn. J 120/80
2 Ny. K 110/70

Berdasarkan hasil wawancara dan skrining tersebut, telah teridentifikasi beberapa


masalah kesehatan yang dialami oleh keluarga Ny. K, risiko ketidakseimbangan kadar
glukosa darah, hambatan pemeliharaan rumah dan defisiensi pengetahuan.

2. Diagnosa Keperawatan
Risiko ketidakseimbangan kadar glukosa darah (00179)

3. Tujuan Khusus
1. Tujuan Umum
Setelah 45 Menit pertemuan resiko peningkatan kadar gula yang diakibatkan oleh
DM pada keluarga Tn. A terutama pada Ny. K tidak teratasi.
2. Tujuan Khusus
Setelah 1 x 45 menit keluarga mampu :
a. Mengenal masalah DM pada Ny. K
Kriteria hasil :
 Keluarga mampu menyebutkan pengertian DM
 DM adalah peningkatan kadar gula dalam darah. Umumnya penderita tidak
mengetahui dirinya mengidap DM sebelum memeriksakan kadar gula darahnya.
 Keluarga mampu menjelaskan penyebab DM.
 DM disebabkan oleh keturunan, obesitas, kurang olahraga.
 Keluarga mampu menyebutkan tanda dan gejala DM.
b. Mengambil keputusan untuk merawat anggota keluarga yang mengalami DM.
Kriteria hasil :
Keluarga mampu menyebutkan akibat lanjut dari DM.
c. Memutuskan untuk merawat
Keluarga memutuskan untuk merawat dan mengatasi DM pada Ny. K
d. Merawat anggota keluarga yang mengalami DM
Kriteria hasil :
Keluarga menyebutkan cara perawatan DM

4. Implementasi
a. Menjelaskan kepada keluarga Tn. A mengenai pengertian, penyebab, tanda dan gejala
DM dan cara perawatannya.
b. Menanyakan kepada keluarga Tn. A tentang pengertian dan penyebab DM.
c. Menanyakan kepada keluarga Tn. A tentang tanda dan gejala DM.
d. Menanyakan kepada keluarga Tn. A tentang cara perawatan DM.
e. Menanyakan kepada keluarga Tn. A tentang perasaan setelah interaksi.

5. Evaluasi
S:
 Ny. K mengatakan DM adalah penyakit gula darah tinggi
 Ny. K mengatakan penyebab DM adalah keturunan atau makan makanan manis
 Ny. K mengatakan tanda dan gejala DM adalah ngantuk, ingin BAK terus, ingin
minum terus, ingin makan terus.
 Ny. K mengatakan cara perawatan DM adalah dengan jus tomat atau obat dokter
 Ny. K mengatakan senang setelah dilakukan interaksi karena mendapat ilmu lebih
tentang DM
O:
 Ny. K tampak serius mendengarkan penjelasan dari perawat
 Ny. K mampu mengulang kembali sebagian tentang DM
 Acara penyuluhan diikuti oleh Ny. K dan anaknya
A : masalah belum teratasi sepenuhnya
P : TUK 1 dan TUK II berhasil lanjutkan TUK 3
E : pengetahuan perawatan Ny. K belum begitu dipahami
R : Lakukan pengkajian lebih lanjut

Anda mungkin juga menyukai