Anda di halaman 1dari 3

Warna

merupakan spektrum tertentu yang terdapat di dalam suatu cahaya sempurna (berwarna putih).

Warna Additive Dan Subtractive


Warna additive merupakan warna-warna yang berasal dari cahaya yang disebut
spektrum. Pada warna additive, pencampuran warna primer cahaya yang terdiri dari warna
red, green dan blue dimana pencampuran ketiga warna primer dengan jumlah yang sama
menghasilkan warna putih atau dikenal dengan sistem warna RGB.

Sedangkan warna subtractive adalah warna yang berasal dari pigmen yang bersifat
transparan. Warna pokok subtrative: sian (cyan), magenta, dan kuning (yellow), dan black
(hitam) dalam komputer disebut warna model CMY atau lebih dikenal dengan CMYK, K
bukanlah warna tapi unsur prosentase/black/gelap pada masing-masing warna subtractive.

Gambar lingkaran warna additive dan subtractive

Klasifikasi Warna-Warna
Terdapat lima klasifikasi warna, yaitu warna primer, sekunder, intermediate, tersier, dan kuarter.
Klasifikasi Keterangan Anggota warna

Warna primer Disebut warna primer atau pokok - Biru


karena warna tersebut tidak dapat - Merah
dibentuk dari warna lain. - Kuning
Warna sekunder Sering disebut sebagai warna kedua - Jingga/orange
yang merupakan warna jadian dari - Ungu/violet
percampuran dua warna primer. - Hijau
Wana Warna intermediate merupakan warna - Kuning hijau
intermediate perantara, yaitu warna yang ada - Kuning jingga
diantara warna primer dan sekunder - Merah jingga
pada lingkaran warna. - Merah ungu
- Biru violet
- Biru hijau
Warna tersier Merupakan warna ketiga yang - Coklat kuning
dihasilkan percampuran dari dua - Coklat merah
warna sekunder atau warna kedua. - Coklat biru

Warna kuarter Warna kuarter atau warna keempat - Coklat jingga


yaitu warna hasil percampuran dari - Coklat hijau
dua warna tersier atau warna ketiga - Coklat ungu

Gambar Skema klasifikasi warna


Sumber : Sadjiman, 2009

D.1 Aktifitas pembelajaran warna primer, sekunder, tersier, kuarter


Aktifitas pembelajaran warna primer, sekunder, tersier, kuarter dilakukan dengan menggunakan
pensil warna/crayon/spidol dengan media kertas gambar ukuran A4
1. Buatlah garis tepi 1 cm di kertas gambar A4 saudara
2. Bagilah kertas tersebut menjadi 4 bagian sama besar dengan pensil.
3. Pada masing-masing bagian, buatlah gambar dari no 4 sampai no 7
4. Buatlah 6 bidang dengan bentuk dan ukuran yang sama, kemudian isilah bidang-bidang
tersebut dengan warna-warna primer

5. Buatlah 6 bidang dengan bentuk dan ukuran yang sama, kemudian isilah bidang-bidang
tersebut dengan warna-warna sekunder
6. Buatlah 6 bidang dengan bentuk dan ukuran yang sama, kemudian isilah bidang-bidang
tersebut dengan warna-warna tersier

7. Buatlah 6 bidang dengan bentuk dan ukuran yang sama, kemudian isilah bidang-bidang
tersebut dengan warna-warna kuarter

D.2 Aktifitas pembelajaran klasifikasi warna


1. Buatlah garis tepi 1 cm di kertas gambar A4 di lembar gambar yang baru
2. Dengan menggunakan bantuan jangka, buatlah gambar klasifikasi warna seperti berikut

Anda mungkin juga menyukai