Anda di halaman 1dari 3

RUMAH SAKIT FATIMA

JL. NUSANTARA NO.18 TELP/FAX: (0423) 24058/22627


MAKALE – TANA TORAJA, SULAWESI SELATAN 91811
(ANGGOTA PERDHAKI) email : rsfatmkl@gmail.com

SURAT KEPUTUSAN DIREKTUR RS FATIMA MAKALE


NOMOR : 152/DIR-E/RSF/VII/2015
TENTANG
KEBERSIHAN TANGAN
DI RS.FATIMA MAKALE

Menimbang :
a. Bahwa potensi penularan infeksi yang paling besar di rumah sakit adalah penularan
kontak melalui tangan.

b. Bahwa melalui kebersihan tangan akan meminimalkan atau menghilangkan


mikroorganisme, mencegah transmisi mikroorganisme dari petugas ke pasien, dari pasien ke
petugas, dari pasien ke pasien, serta lingkungan sekitar pasien dan sebagai tindakan utama untuk
pencegahan dan pengendalian infeksi di rumah sakit .

c. Berdasarkan pertimbangan dimaksud dalam point a dan b perlu di tetapkan dengan


keputusan Direktur RS. Fatima Makale.

Mengingat :
1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun 2009 tentang kesehatan.

2. Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Rumah Sakit dan fasilitas pelayanan
kesehatan lainnya, Depkes RI, 2009.

3. Keputusan Menkes RI Nomor 270/Menkes/SK/III/2007 tentang pedoman manajerial


rumah sakit dan fasilitas pelayanan kesehatan lainnya

4. Keputusan Menkes RI Nomor 436/Menkes/SK/VI/1993 tentang standar pelayanan rumah


sakit dan standar pelayanan medis.

MEMUTUSKAN
Menetapkan

Pertama : KEPUTUSAN KEPALA RS.FATIMA MAKALE


TENTANG KEBERSIHAN TANGAN DI RS. FATIMA MAKALE

Kedua : Perlu di bentuk panitia khusus untuk mengelola dan menanamkan budaya
kebersihan tangan di RS.Fatima Makale dalam bentu panitia dan duta hand
hygiene yang dalam pelaksanaannya bertanggung jawab kepada komite PPI

Ketiga : Fasilitas kebersihan tangan di sediakan oleh rumah sakit melalui bagian terkait
yaitu Jangmed dan Jangum

Keempat : Pengawasan kepatuhan kebersihan tangan melalui audit kebersihan tangan


yang di laksanakan oleh IPCN di laporkan kepada kepala RS. Fatima Makale

Kelima : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila di kemudian hari
ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan ini akan diadakan perbaikan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Makale
Pada tanggal………………………………….2015

Direktur RS. FATIMA MAKALE

Dr. Hendrik Saranga, MARS

Lampiran
Keputusan
Direktur RS. Fatima Makale
Nomor :
Tanggal :

KEBIJAKAN KEBERSIHAN TANGAN


DI RS. FATIMA MAKALE

Kebijakan Umum

a. Prosedur kebersihan tangan harus di lakukan oleh semua petugas rumah sakit, pasien,dan
pengunjung yang berhubungan langsung dengan pasien

b. Kebersihan tangan wajib di laksanakan pada lima saat sebagai berikut :Sebelum kontak
dengan pasien, sebelum melakanakan tindakan aseptic, sesudah terkontaminasi cairan tubuh
pasien, sesudah kontak dengan pasien, dan sesudah kontak dengan lingkungan sekitar pasien.

c. Cairan antiseptic yang di gunakan berbahan dasar alcohol( Handrub), Antiseptik yang
mengandung clorhexidine 2% (Handwash), dan clorhexidine 4% ( Surgical Handwash) pada
tindakan operasi.

Kebijakan Khusus

a. Disetiap unit – unit pelayanan harus tersedia fasilitas kebersihan tangan yang meliputi
wastafel dengan kran bergagang panjang, cairan antiseptic ( di lengkapi label cairan yang berisi
MSDS, tanggal kedaluwarsa, dan tanggal awal penggunaan), petunjuk dan stiker kebersihan
tangan, dan pengering tangan (tisyu sekali pakai)..

b. Antiseptik yang di gunakan saat melakukan kebersihan tangan dengan handrub sebanyak
3 s.d 5 cc selama 20 -30 detik dan handwash 2 s.d 3 cc selama 40 - 60 detik.

c. Sebelum melakukan kebersihan tangan semua perhiasan yang di gunakan


( cincin, gelang dan jam tangan) harus di lepas.

DIREKTUR RS.Fatima Makale

Dr. Hendrik Saranga ,MARS

Anda mungkin juga menyukai