Anda di halaman 1dari 5

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

IDENTIFIKAS KEBUTUHAN DAN HARAPAN MASYARAKAT/


SASARAN PROGRAM

PEMERINTAH KABUPATEN ACEH BARAT


DAYA
DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS MANGGENG
JI. Nasional No.107 Kec. Manggeng
Kab. Aceh Barat Daya 23762
PEMERINTAH KABUPATEN ACEH BARAT DAYA
DINAS KESEHATAN

PUSKESMAS MANGGENG
JI. Nasional No.107 Kec. Manggeng Kab. Aceh Barat Daya 23762

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)


IDENTIFIKASI KEBUTUHAN DAN HARAPAN MASYARAKAT / SASARAN
PROGRAM PUSKESMAS MANGGENG

1.1 Pendahuluan
Pembangunan kesehatan sebagai salah satu upaya pembangunan
nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan
kemampuan hidup sehat bagi orang agar terwujud derajat kesehatan yang
optimal bagi masyarakat maka diselenggarakan upaya kesehatan baik secara
promotif, preventif, kuratif dan rehabilitative yang diselenggarakan secara
berkesinambungan (Depkes RI, 2004).

1.2 Latar belakang


Dalam rangka penyusunan kegiatan-kegiatan program selain mengacu
pada pedoman atatu acuan yang sudah ditetapkan oleh Kementerian
Kesehatan RI, Dinas Kesehatan Provinsi maupun Dinas Kesehatan Kabupaten
perlu juga memperhatikan kebutuhan dan harapan masyarakat terutama
sasaran program. Kebutuhan dan harapan masyarakat maupun sasaran
program dapat diidentifikasi melalui survey, kotak saran, maupun pertemuan
dengan kader dan tokoh masyarakat.

1.3 Dasar Hukum


1. Undang-Undang Republik Indonesia, Nomor 36 Tahun 2009, tentang
Kesehatan.
2. Undang-undang Republik Indonesia, Nomor 36 Tahun 2014, tentang Tenaga
kesehatan.
3. Permenkes RI No. 75 Tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat.
4. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
128/MENKES/SK/II/2004 tentang Kebijakan Dasar Puskesmas.

1.4 Tujuan umum dan tujuan khusus


1.3.1 Tujuan umum
Untuk mendapatkan data tentang kebutuhan dan harapan masyarakat /
sasaran. Program agar kegiatan yang akan dilaksanakan bias memenuhi
kebutuhan dan harapan masyarakat / sasaran program.
1.3.2 TujuanKhusus
Tujuan khusus yang ingin dicapai adalah :
a. Diperoleh data kebutuhan dan harapan masyarakat melalui survey.
b. Diperoleh data kebutuhan dan harapan masyarakat melalui kotak saran.
c. Diperoleh data kebutuhan dan harapan masyarakat melalui pertemuan
dengan tokoh masyarakat.

1.5 Kegiatan Pokok dan rincian kegiatan.


1. Survey identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat / sasaran
program.
a. Membuat instrument yang digunakan untuk mengetahui kebutuhan
dan harapan masyarakat / sasaran program.
b. Membagikan instrument kepada responden melalui petugas
puskesmas dan bidan desa.
c. Menerima hasil survey melalui petugas kesehatan dan bidan desa.
d. Merekapitulasi hasil identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat /
sasaran program dari hasil survey.
e. Menganalisis hasil identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat /
sasaran program.
f. Merencanakan tindak lanjut dengan menyusun rencana kegiatan.
g. Menetapkan kegiatan program dengan persetujuan dari kepala
puskesmas dan masukan dari pelaksana program.
2. Merekapitulasi hasil kotak saran.
a. Menerima kertas saran dari koordinator administrasi dan manajemen
(admen) yang berhubungan dengan program.
b. Merekapitulasi data kebutuhan dan harapan masyarakat / sasaran
program.
c. Mengidentifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat / sasaran dari
rekapitulasi.
d. Menganalisis identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/sasaran
dengan cara tabulasi.
e. Menyusun rencana kegiatan program berdasarkan hasil analisis.
3. Pertemuan dengan tokoh masyarakat.
a. Merekapitulasi laporan catatan informasi kebutuhan dan harapan
masyarakat/sasaran program dari petugas puskesmas dan bidan
desa.
b. Mengidentifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/sasaran
program dari rekapitulasi.
c. Menganalisis identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat /
sasaran dengan metode tabulasi.
d. Menyusun rencana kegiatan program berdasarkan hasil analisi.

1.6 Cara melaksanakan kegiatan.


Cara melaksanakan kegiatan dengan cara survey, melalui kotak saran yang
sudah disediakan dan pertemuan tatap muka dengan tokoh masyarakat.
1.7 Sasaran
1. Kegiatan-kegiatan pelayanan program kesehatan sesuai dengan
kebutuhan dan harapan masyarakat.
2. Kegiatan-kegiatan program dapat menyelesaikan permasalahan yang ada
dimasyarakat.

1.8 Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

N
Kegiatan Waktu Kerangan
o
1. Survey identifikasi kebutuhan Januari 2017
dan harapan masyarakat /
sasaran program
2. Kotak saran Januari 2017
Pertemuan dengan Tokoh Januari 2017
3.
Masyarakat

1.11 Evaluasi pelaksanaan kegiatan


Jadwal kegiatan tersebut diatas akan dievaluasi setahun sekali dan
dilakukan oleh penanggungjawab program. Laporan evaluasi pelaksanaan
kegiatan dibuat oleh penanggungjawab program apabila terjadi perubahan
atau pergeseran jadwal yang telah ditetapkan.

1.12 Pencatatan dan Pelaporan


a. Pencatatan.
Identifkasi kebutuhan dan harapan masyarakat dilakukan dengan
menggunkan instrumen/kuesioner.
b. Pelaporan.
Laporan hasil analisis Identifkasi kebutuhan dan harapan masyarakat /
sasaran program.
c. Evaluasi kegiatan.
Setelah selesai kegiatan maka akan dilakukan evaluasi untuk melihat
apakah ada hal-hal yang perlu dilakukan perbaikan terhadapa program
puskesmas untuk tahun yang akan datang.
1.13 Penutup.
Demikian Kerangka Acuan Kerja (KAK) ini dibuat agar dapat
digunakan sebagai acuan pelaksanaan kegiatan identifikasi kebutuhan dan
harapan masyarakat / sasaran program di wilayah kerja Puskesmas
Manggeng. Harapan kami, pelaksanaan kegiatan tersebut diatas berjalan
lancer dan tepat waktu baik pertanggungjawaban maupun sasarannya.

Manggeng, 03 Januari 2017


Kepala Puskesmas Manggeng

dr. Hessi Arfina


Nip: 19820320 200804 2 001

Anda mungkin juga menyukai