Anda di halaman 1dari 6

HIMPUNAN MAHASISWA ELEKTRO

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
Sekretariat : Gedung EG Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Lt. 1 CP: 082342229628
HIMPUNAN MAHASISWA ELEKTRO
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
Sekretariat : Gedung EG Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Lt. 1 CP: 082342229628
A. Latar Belakang
Dalam upaya memeratakan dan meningkatkan pembangunan di seluruh
Indonesia, pembangunan masyarakat perlu ditingkatkan, sehingga dapat mencapai
mutu kehidupan dan penghidupan masyarakat yang adil dan sejahtera. Apalagi di era
globalisasi ini, masyarakat dituntut memiliki kemampuan untuk memanfaatkan
Teknologi Tepat Guna (TTG) secara optimal guna peningkatan daya saing usaha hasil
produknya guna peningkatan kesejahteraannya.
TTG dalam konteks pemberdayaan masyarakat, merupakan pemicu pertumbuhan.
Pemanfaatan TTG secara optimal oleh masyarakat akan mampu mewujudkan usaha
masyarakat yang dapat mengefisienkan ongkos produksi, memperbaiki proses mutu
produksi, meningkatkan kapasitas dan nilai tambah produk, sehingga dapat
mensejahterahkan masyarakat, meningkatkan taraf hidup masyarakat, dan
memberantas kemiskinan.
Pemanfaatan TTG secara optimal akan dapat terwujud bila ada alih teknologi dari
pencipta atau pemilik TTG kepada masyarakat pengguna. Alih TTG dilaksanakan
melalui upaya pemasyarakatan TTG, yang bertujuan untuk mendorong meningkatkan
pengetahuan, keterampilan dan kemampuan masyarakat, sehingga masyarakat lebih
aktif dan berpikir rasional dalam mengeksploitasi sumber daya alam bagi usaha
meningkatkan pendapatan. Pemasyarakatan teknologi yang tepat dan sesuai dengan
kebutuhan merupakan upaya yang strategis dalam rangka meningkatkan kehidupan
dan kesejahteraan masyarakat. Mengingat faktor-faktor tertentu, seperti kesenjangan
akses informasi, keterbatasan modal, dan kendala geografi, maka dalam proses alih
teknologi khusunya Teknologi Tepat Guna (TTG) kepada masyarakat diperlukan
campur tangan pemerintah untuk akselerasinya.
Komitmen Pemerintah untuk melakukan pemberdayaan masyarakat melalui TTG
telah dituangkan dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 20 tahun 2010 tentang
Pemberdayaan Masyarakat melalui Pengelolaan Teknologi Tepat Guna yang memberi
amanat kepada Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah
Kabupaten/Kota untuk melakukan pembinaan. Maka dari itu, Himpunan Mahasiswa
Elektro sebagai bentuk pengaplikasiaan Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam hal ini
Pengabidan Masyarakat.Untuk efisiensi, efektivitas dan sinergitas pembinaan, yang
kemudian dituangkan dalam Workshop Teknologi Tepat Guna yang bertugas
memberikan pelayanan teknis, informasi, promosi dan orientasi TTG kepada
masyarakat.
HIMPUNAN MAHASISWA ELEKTRO
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
Sekretariat : Gedung EG Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Lt. 1 CP: 082342229628
Berdasarkan dasar pemikiran tersebut, maka kemudian Himpunan Mahasiswa
Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar periode 2017-2018 berinisiatif
untuk melaksanakan Workshop Teknologi Tepat Guna (TTG) tahun 2017.

B. Maksud dan Tujuan


1. Maksud
Adapun maksud dari kegiatan ini yaitu sebagai realisasi dari program kerja
Bidang II Pengembangan Minat dan Bakat Mahasiswa terkhususnya program kerja
Pengembangan Potensi Mahasiswa HME FT-UNM periode 2017-2018.
2. Tujuan
a. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia kepengurusan dan masyarakat
elektro HME FT-UNM periode 2017-2018.
b. Meningkatkan peran dan kepekaan pelajar maupun mahasiswa dalam
pengembangan bidang teknologi tepat guna yang ditujukan dalam hal teknologi
kerakyatan.
c. Menunjang pengembangan masyarakat melalui penemuan TTG menuju keunggulan
kompetitif dalam persaingan lokal, regional, dan global.
d. Memasyarakatkan teknologi dan metode untuk menumbuhkan budaya entrepreneur.
e. Menyediakan media pengenalan hasil karya putra bangsa dalam bidang kelektroaan
dan memberikan wawasan serta khasanah pengetahuan tentang teknologi kepada
masyarakat.
f. Meningkatkan semangat inovasi untuk menghasilkan produk yang ekonomis, tepat
guna, dan ramah lingkungan.
g. Meningkatkan pengetahuan masyarakat akan penggunaan teknologi terutama dalam
bidang teknologi tepat guna.
h. Menambah wawasan pengurus harian dan masyarakat elektro mengenai
Teknologi Tepat Guna.

C. Nama Kegiatan
Workshop Teknologi Tepat Guna Himpunan Mahasiswa Elektro (HME) Fakultas
Teknik Universitas Negeri Makassar periode 2017-2018.

D. Tema Kegiatan
Kegiatan ini bertajuk: “Inovasi Teknologi Nasional”

E. Waktu dan Tempat Pelaksanaan


Kegiatan ini akan diselanggarakan pada:
Hari / Tanggal : Minggu, 16 Oktober 2017
HIMPUNAN MAHASISWA ELEKTRO
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
Sekretariat : Gedung EG Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Lt. 1 CP: 082342229628
Tempat : Wisma Bayangkara Bantimurung, Kab.Maros

F. Penyelenggara
Panitia pelaksana Workshop Teknologi Tepat Guna yang telah dimandatir
Pengurus Harian Himpunan Mahasiswa Elektro (HME) Fakultas Teknik Universitas
Negeri Makassar periode 2017-2018. Terlampir

G. Peserta
Pengurus Harian Himpunan Mahasiswa Elektro (HME) Fakultas Teknik
Universitas Negeri Makassar periode 2017-2018 dan masyarakat Elektro.

H. Rangkaian Acara
A. Susunan Acara Pembukaan
SUSUNAN ACARA WORKSHOP TEKNOLOGI TEPAT GUNA
HIMPUNAN MAHASISWA ELEKTRO
FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
PERIODE 2017-2018
1. Pembukaan (Protokol)
2. Pembacaan ayat suci Al-Qur’an
3. Menyanyikan lagu Indonesia Raya, Hymne Teknik dan Hymne Elektro.
4. Laporan ketua panitia
5. Sambutan-sambutan:
- Sambutan oleh Ketua Umum HME FT-UNM periode 2017-2018
- Sambutan oleh Kakanda Penasehat Kepengurusan HME FT-UNM
periode 2017-2018
- Sambutan Ketua Jurusan Pendidikan Teknik Elektro dalam hal ini
Ayahanda Dr. Ruslan, M.Pd Sekaligus membuka Training Advokasi HME
FT-UNM periode 2017-2018
6. Penyerahan Palu Sidang oleh Ketua Juruan Pendidikan Teknik Elektro
kepada Steering Comitee HME FT-UNM
7. Pembacaan Doa
8. Penutup
Demikianlah susunan acara Training Advokasi Pengurus Harian Himpunan
Mahasiswa Elektro (HME) Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar periode
2017-2018

I. Rincian Anggaran
RINCIAN ANGGARAN WORKSHOP TEKNOLOGI TEPAT GUNA
HIMPUNAN MAHASISWA ELEKTRO
FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
PERIODE 2017-2018
HIMPUNAN MAHASISWA ELEKTRO
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
Sekretariat : Gedung EG Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Lt. 1 CP: 082342229628
 1 Rim Kertas A4 @Rp. 35.000 Rp. 35.000,-
 1 Rim kertas F4 @ Rp. 35.000 Rp. 35.000,-
 1 Buah Microphone Rp. 50.000,-
 2 Buah Buku Registrasi @15.000 Rp. 30.000,-
 1 dos Amplop @25.000 Rp. 25.000,-
 2 Buah Spanduk 3x1 m Rp. 250.000,-
 5 Dus Air mineral @ Rp. 15.000 Rp. 75.000,-
 20 Teh Kotak @ Rp. 5.000 Rp. 100.000,-
 100 Snack @ Rp. 4.000 Rp. 400.000,-
 Penyewaan Kamera DSLR/2 hari @Rp 40.000 Rp 80.000,-
 Plastik Kue Rp. 30.000,-
 50 Nasi Bungkus/2 hari @ Rp. 10.000 Rp. 1.000.000,-
 6 Sertifikat Pemateri + piagam @15.000 Rp. 90.000,-
 1 hari Penyewaan Tempat @800.000 Rp. 800.000,-
TOTAL Rp. 3.000.000 ,-

Bendahara Panitia

Anggun Suci Ananda

J. Kepanitiaan
Ketua : Muhammad ilham
Sekretaris : A. Qodrat Munandar
Bendahara : Anggun Suci Munandar
Anggota : Siti Reski Ayusnin
Tri Rahmat Tasa
Ahmad Azan Lin
Suprianto
Indrawati
Saldi Putra Wardana
Andi Wahyu Arliansya
Akbar
Asrianto
Ahmad Rusaidi
Fitriani
Suriyanto
Eko Pra Setyo
Wisman Gelsi Saputra
Sulhaeni
Rahmayuni
Pratiwi Ilyas
A. Ananda azizah
HIMPUNAN MAHASISWA ELEKTRO
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
Sekretariat : Gedung EG Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Lt. 1 CP: 082342229628

K. Penutup
Demikian proposal pengajuan dana kegiatan Workshop Teknologi Tepat Guna
Himpunan Mahasiswa Elektro (HME) Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar
periode 2017-2018 ini kami sampaikan sebagai pertimbangan, dengan harapan agar
kegiatan ini mendapat dukungan sepenuhnya dari semua pihak. Kami terbuka dalam
menerima ktitik dan masukan yang bersifat membangun demi suksesnya acara ini.
Semoga Allah SWT senantiasa meridhoi segala aktifitas kita. Amin.
Makassar, 12 Oktober 2017

L. Lembar Pengesahan
Panitia Pelaksana Workshop Teknologi Tepat Guna
HME FT-UNM
Periode 2017-2018

Ketua Panitia Sekretaris Panitia

Agung Septiawan Bahar Usriadi H.

Pengurus Harian HME FT-UNM


Periode 2017-2018

Ketua Umum

Anjas Mara
NPHME: 15.1718.001

Mengetahui, Menyetujui,
Wakil Dekan III PLH Ketua Jurusan
Bidang Kemahasiswaan dan Hub. Alumni FT UNM Pendidikan Teknik Elektro FT UNM

Dr. Ir. H. BakhraniRauf, M.T. Dr. Ruslan, M.Pd.


NIP. 19611016 198803 1 006 NIP. 1963123 1199003 1 028

Anda mungkin juga menyukai