Anda di halaman 1dari 2

Tugas tiwi

Pasien 1 (kuning)

 Memeriksa ABC
1. Airway (Jalan Napas), bebaskan jalan napas dari sumbatan. Apabila perlu pasang pipa
endotrakeal.
2. Breathing, menjaga agar pasien dapat bernapas dengan baik. Apabila perlu berikan
bantuan pernapasan.
3. Circulation, tekanan darah dan nadi dipertahankan dalam batas normal. Berikan infus
cairan dengan normal salin, dekstrosa atau Ringer Laktat.
 Rawat inap semua pasien dengan luka bakar >10% permukaan tubuh; yang meliputi wajah,
tangan, kaki, perineum, melewati sendi; luka bakar yang melingkar dan yang tidak bisa
berobat jalan.
 Periksa apakah pasien mengalami cedera saluran respiratorik karena menghirup asap
(napas mengorok, bulu hidung terbakar),
o Luka bakar wajah yang berat atau trauma inhalasi mungkin memerlukan intubasi,
trakeostomi
o Jika terdapat bukti ada distres pernapasan, beri oksigen.
 Resusitasi cairan (diperlukan untuk luka bakar permukaan tubuh > 10%). Gunakan larutan
Ringer laktat dengan glukosa 5%, larutan garam normal dengan glukosa 5%, atau setengah
garam normal dengan glukosa 5%.
o 24 jam pertama: hitung kebutuhan cairan dengan menambahkan cairan dari
kebutuhan cairan rumatan dan kebutuhan cairan resusitasi (4 ml/kgBB untuk setiap
1% permukaan tubuh yang terbakar)
 Berikan ½ dari total kebutuhan cairan dalam waktu 8 jam pertama, dan
sisanya 16 jam berikutnya.
o 24 jam kedua: berikan ½ hingga ¾ cairan yang diperlukan selama hari pertama
o Awasi pasien dengan ketat selama resusitasi (denyut nadi, frekuensi napas, tekanan
darah dan jumlah air seni)
 Mencegah Infeksi
o Jika kulit masih utuh, bersihkan dengan larutan antiseptik secara perlahan tanpa
merobeknya.
o Jika kulit tidak utuh, hati-hati bersihkan luka bakar. Kulit yang melepuh harus
dikempiskan dan kulit yang mati dibuang.
o Berikan antibiotik topikal/antiseptik (ada beberapa pilihan bergantung ketersediaan
obat: peraknitrat, perak-sulfadiazin, gentian violet, povidon dan bahkan buah
pepaya tumbuk). Antiseptik pilihan adalah perak-sulfadiazin karena dapat
menembus bagian kulit yang sudah mati. Bersihkan dan balut luka setiap hari.

Paseien 2 (Kuning)

Anda mungkin juga menyukai