Anda di halaman 1dari 9

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. HASIL

Berdasarkan hasil observasi dan penilaian yang telah dilakukan terhadap Kesehatan
Lingkungan Di Yayasan Hargo Dedali diperoleh hasil penilaian sebagai berikut :

Tabel1. Hasil Penilaian Kesehatan Lingkungan Di Yayasan Hargo Dedali (Panti Jompo)

No Variabel Bobot Nilai Nilai Skor maksimal Skor penilaian % Kategori


Penilaian Maks yang (BobotxN.max) (Bobot x Nilai
diperoleh yg diperoleh)
PERSYARATAN KESEHATAN LINGKUNGAN
1. Lantai 2 10 10 20 20 100% Baik
2. Dinding 2 10 10 20 20 100% Baik
3. Ventilasi 2 10 10 20 20 100% Baik
4. Atap 2 10 10 20 20 100% Baik
5. Langit - langit 2 10 10 20 20 100% Baik
6. Konstruksi 2 10 10 20 20 100% Baik
Balkon, Beranda
dan Talang
7. Pintu 2 10 10 20 20 100% Baik
8. Penyangga 2 10 10 20 20 100% Baik
tangan
9. Pagar 2 10 10 20 20 100% Baik
10. Halaman taman 2 10 10 20 20 100% Baik
dan tempat parkir
11. Jaringan instalasi 4 10 10 40 40 100% Baik
12. Saluran air 3 10 5 30 15 50% Cukup
limbah baik
13. Ruangan Umum 4 10 10 40 40 100% Baik
14. Kamar mandi 4 10 7 40 28 70% Baik
15. Kamar tidur 4 10 10 40 40 100% Baik
16. Dapur 4 10 9 40 36 90% Baik
17. Ruang makan 4 10 10 40 40 100% Baik
18. Poliklinik/Ruang 4 10 7 40 28 70% Baik
kesehatan
19. Mushola 4 10 7 40 28 70% Baik
Jumlah 55 190 175 550 495 90% Baik
PERSYARATAN AIR
1. Sumber air 4 2,5 2,5 10 10 100% Baik
minum depo air
minum (air isi
ulang)
2. Ketersediaan air 5 10 10 50 50 100% Baik
3. Persyaratan fisik 5 10 10 50 50 100% Baik
Jumlah 14 22,5 22,5 110 110 100% Baik
PENGELOLAAN LIMBAH
1. Jamban 5 10 10 20 20 100% Baik
2. Air limbah 5 10 4 50 20 40% Cukup
baik
3. Limbah medis 5 10 5 50 25 50% Cukup
baik
4. Sampah 5 10 7 50 35 70% Baik
Jumlah 20 40 26 170 100 58.8 Cukup
% baik
Pengendalian Vektor 5 10 10 50 50 100% Baik

Penyediaan Makanan 5 10 9,5 50 47,5 95% Baik


dan Minuman
TOTAL 99 272.5 243 930 802.5 86.2 Baik
KESELURUHAN %
4.2.PEMBAHASAN
Berdasarkan hasil penilaian terhadap hasil observasi terhadap Kesehatan
Lingkungan di Yayasan Hargo Dedali (Panti Jompo) yang telah dilakukan yang meliputi,
konstruksi bangunan, sanitasi dasar (penyediaan air, pengelolaan limbah, pengendalian
vektor, penyehatan makanan dan minuman). Secara keseluruhan Kesehatan Lingkungan
di Yayasan Hargo Dedali (Panti Jompo) dapat dikategorikan Baik dengan perolehan
persentase sebesar 86.2%. Hal ini dibuktikan dari hasil observasi yang telah dilakukan terhadap
varibel-variabel penilaian dalam formulir instrumen Kesehatan Lingkungan di Yayasan Hargo
Dedali (Panti Jompo) sebagai berikut:

KONSTRUKSI BANGUNAN
1. Lantai
Konstruksi lantai di Panti ini sudah Baik dengan kriteria berbahan keramik
sehingga kuat, kedap air, rata, dan mudah dibersihkan. Lantai dalam keadaan bersih
dan tidak licin, selain itu pertemuan lantai dan dinding berbentuk konus sehingga
dipastikan tidak tersisa kotoran yang terselip di ujung peretmuan lantai dengan
dinding.
2. Dinding
Konstruksi dinding di Panti ini sudah Baik dengan kriteria dinding dalam
keadaan bersih dan mudah dibersihkan, rata, dan berwarna terang dengan cat
berwarna putih.
3. Ventilasi
Konstruksi ventilasi di Panti ini sudah baik dengan kriteria, terdapat ventilasi
alam dengan lubang memenuhi 15% dari luas lantai. Selain ventilasi alam, juga
terpasang ventilasi mekanik pada ruang-ruang tertentu berupa Fan, Exhauster, dan
AC.
4. Atap
Konstruksi atap di Panti ini sudah baik. Atap dalam keadaan utuh, tidak bocor,
terbebas dari serangga dan tikus serta atap mudah untuk dibersihkan.
5. Langit-langit
Konstruksi langit-langit di Panti ini sudah baik dengan kriteria, dalam keadaan
kuat, berwarna terang sehingga ruang tidak gelap, langit-langit mudah dibersihkan.
Tinggi langit-langit >2,7m dari lantai.
6. Konstruksi Balkon, Beranda dan Talang
Konstruksi Balkon, Beranda dan Talang di Panti ini sudah baik, tidak ditemui
genangan air, tidak teridentifikasi adanya jentik, dan konstruksi Balkon, Beranda dan
Talang mudah untuk dibersihkan.
7. Pintu
Konstruksi pintu di Panti ini sudah baik, berbahan kuat sehingga tidak berpotensi
terhadap terjadinya kecelakaan, serta pintu dapat mencegah masuknya serangga dan tikus.
8. Penyangga tangan
Konstruksi penyangga tangan di Panti ini sudah baik kuat dan aman untuk penghuni usia
lanjut. Penyangga tangan di Panti ini terdapat disepanjang tempat perlewatan. Penyangga
tangan di Panti jompo harus tersedia untuk membantu penghuni usia lanjut dalam berjalan
dan menghindari terjadinya kecelakaan terhadap penghuni usia lanjut yang sulit untuk
berjalan.
9. Pagar
Konstruksi pagar di Panti ini sudah baik, pagar terpasang disepanjang halaman depan
panti dalam keadaan baik berbahankan kuat dan aman sehingga tidak berpotensi
menimbulkan kecelakaan.
10. Halaman taman dan tempat parkir
Berdasarkan hasil observasi dan penilaian terhadap halaman taman panti ini sudah baik.
Halaman taman terawat dalam keadaan bersih, tidak becek, tersedia tempat sampah dengan
jumlah yang cukup (3 tong sampah), dan juga mampu menampung kendaraan bagi
pengunjung yang datang.
11. Jaringan instalasi
Jaringan intalasi air yang tersedia di panti ini sudah baik. Jaringan instalasi bebas
dari adanya cross conection, dan terlindung dari pencemaran.
12. Saluran air limbah
Berdasarkan hasil observasi dan penilaian terhadap saluran air limbah di panti ini
cukup baik. Saluran air limbah dalam keadaan sudah tertutup dan dilengkapi dengan
kisi logam, hal ini bertujuan agar saluran air limbah tidak menimbulkan kehadiran
vektor dan juga tidak menimbulkan bau yang mengganggu penghuni didalamnya.
Akan tetapi saluran air limbah tersebut alirannya tidak lancar karena terdapat sampah
baik organic maupun anorganik didalamnya. Hal ini dapat menjadi bibit penyakit bagi
lingkungan sekitarnya.
13. Ruangan umum
Ruangan umum/Ruang serba guna yang terdapat dipanti ini adalah ruangan yang
sebagian besar kegiatan-kegiatan yang diadakan, berlangsung di ruangan ini. Setelah
dilakukan observasi dan penilaian terhadap ruangan umum di panti ini, panti dalam
keadaan sudah baik. Ruangan umum ini terawat sehingga dalam keadaan bersih dan
bebas dari binatang pengganggu. Di tempat ini juga suhu untuk ruangannya normal
yang artinya tidak terlalu panas ataupun tidak terlalu dingin, tidak adanya kebisingan
karena lingkungan panti dalam lingkungan yang sunyi tidak adanya sumber
kebisingan, dan juga pencahayaan yang masuk ke ruangan ini tercukupi sehingga
tidak gelap. selain itu, di ruangan serba guna ini tersedia tempat sampah yang tertutup
dan kedap air serta terpisah antara sampah organic dan anorganik.
14. Kamar mandi
Secara keseluruhan penilaian terhadap penyediaan kamar mandi di panti ini sudah
baik. Kamar mandi yang disediakan sudah mencukupi dan mudah untuk dijangkau
oleh penghuni 1 kamar mandi untuk 1-10 orang, letak kamar mandi juga tidak
berhubungan langsung dengan dapur, dan ventilasi yang tersedia berhubungan
langsung dengan udara, pencahayaan yang masuk ke dalamnya cukup/tidak gelap,
serta tersedianya wastafel yang baik dan dilengkapi dengan sabun. Akan tetapi kamar
mandi yang tersedia tidak ada pemisahan antara laki-laki dan perempuan hal ini
karena penghuni lansia di panti ini semuanya adalah perempuan, dan dalam kamar
mandi tidak menggunakan shower (pancuran) hal ini karena penghuni yang telah
lanjut usia maka dalam penyediaannya sebisa mungkin mempermudah penggunanya,
tetapi hal ini dapat menjadi media penularan penyakit bagi penghuni. Selain itu untuk
Saluran pembuangan air limbahnya tidak dilengkapi dengan penahan bau, sehingga
terdapat bau-bau sedikit tidak sedap. Hal ini dapat mengundang kehadiran vektor dan
mengganggu penciuman penghuni yang ada didalamnya.
15. Kamar tidur
Kamar tidur yang tersedia di panti ini secara keseluruhan sudah baik. Kamar tidur
yang tersedia dengan luas lantai = dengan jumlah tempat tidur single sebanyak
4 buah. Jendela dilengkapi dengan tirai dan untuk lubang penghawaan dilengkapi
dengan kasa untuk mencegah masuknya serangga dan tikus. Di dalam kamar tidur
juga tidak bising dan cahaya yang masuk dalam ruang cukup sehingga penghuni
didalamnya nyaman.
16. Dapur
Di panti ini tersedia dapur yang secara keseluruhan sudah baik. Luas lantai + 4 m2
dengan jumlah pekerja didapur + 2orang, lantai berbahan keramik sehingga kuat, rata,
tidak licin dan mudah untuk dibersihkan; untuk nat pada dinding dan lantai terisi
penuh dengan perbedaan nat antara dinding dan lantai tidak lebih dari 1 mm sehingga
tidak ada celah-celah kosong; untuk ventilasi yang ada sudah memenuhi 20% dari
luas lantai, di dalam dapur juga tersedia exhaust fan untuk membuang udara kotor;
pada ketinggian dinding + 2 meter dari lantai dilapisi dengan keramik; dinding juga
tidak mudah menyerap air dan tidak berjamur hal ini tampak pada dinding yang
masih dalam keadaan baik; untuk ukuran bidang kerja dapur memiliki tinggi 90 cm
fan jangkauan depannya 75 cm; untuk tinggi tempat peralatan ≤ 150 cm; pintu luar
memiliki lebar 100 cm dan dibuat membuka keluar; semua pintu penghubung dapur
dibuat tembus udara dan dilengkapi dengan kasa untuk menahan serangga dan tikus
masuk; untuk jarak pintu ke lantai <5mm; didalam dapur juga tersedia wastafel
dengan air mengalir dan sabun; pencahayaan didalam ruang mencukupi; dan untuk
personal higiene penjamah makanan baik. Akan tetapi didapur tidak tersedia saringan
lemak (grease filter) untuk asap dapur dan juga untuk sampah yang tersedia tidak
terpisah antara sampah organik dan anorganiknya.
17. Ruang makan
Ruang makan yang ada di panti ini secara keseluruhan sudah baik. Didalam ruang
makan tersedia kursi dan meja yang mencukupi untuk penghuni yang ada
didalamnya, terhindar dari pencemaran baik fisik, kimia maupun biologi, terbebas
dari serangga dan tikus, tidak berhubungan langsung dengan jamban/WC,
peturasan/urinoir, kamar mandi, pencahayaan yang masuk kedalam ruang cukup,
serta tesedianya wastafel dengan jumlah cukup dan tersedia sabun sebagai prasarana
personal higiene.
18. Poliklinik/ruang kesehatan
Di panti ini tersedia ruang kesehatan bagi penghuni yang ada didalamnya. Secara
keseluruhan ruang kesehatan ini sudah baik. Ruang kesehatan dalam keadaan bersih,
bebas dari binatang pengganggu, suhu di dalam ruang normal yang artinya tidak
terlaulu panas atau tidak terlalu dingin, di dalam ruangan juga tidak bising, dan
cahaya yang masuk dalam ruang mencukupi. Di ruang kesehatan ini tersedia tempat
sampah yang berpenutup dan berbahan kedap air akan tetapi tidak ada pemisah antara
sampah organik, sampah anorganik, maupun limbah medisnya, semua dijadikan satu
dalam satu tong sampah. Dan juga tidak adanya safety box untuk limbah tajam. Hal
ini dikarenakan limbah yang dihasilkan di ruang kesehatan tidak menghasilkan
limbah tajam, akan tetapi hanya limbah seperti bekas balutan.
19. Mushola
Mushola yang terdapat di panti ini secara keseluruhan sudah baik. Mushola dalam
keadaan bersih, tersedia tempat sampah berpenutup dan berbahan kedap air, tersedia
karpet/sajadah yang bersih,tersedia mukenah dan kain yang bersih, tersedia rak
sepati/sandal sehingga tertata rapi, bebas dari binatang pengganggu, suhu ruangan
didalamnya normal yang artinya tidak terlalu panas ataupun tidak terlalu dingin, dan
tidak bising sehingga apabila penghuni melakukan ibadah dalam keadaan yang aman
dan nyaman. Akan tetapi di dalam mushola tidak terdapat pemisah antara pria dan
wanita serta tempat wudhu dan toilet tidak ada pemisah antara laki-laki dan
perempuan. Hal ini dikarenakan lansia yang menghuni di panti ini semuanya
perempuan.

SANITASI DASAR
a) Persyaratan Air
Dari hasil penilaian dan perhitungan yang kami lakukan, variabel Sanitasi Dasar dengan
sub variabel pertama yaitu “persyaratan air” memiliki persentase 100% yang termasuk ke
dalam kategori baik. Sumber air minum berasal dari depo air minum (air isi ulang) , hal
ini tampak di bagian depan kamar tidur para penghuni panti jompo telah disediakan 1
buah galon air isi ulang dengan ketentuan 1 galon untuk 2 kamar tidur (8 orang).
Sedangkan air bersih yang tersedia berasal dari PDAM yang telah memenuhi persyaratan
fisik yaitu tidak berwarna, tidak berasa, tidak berbau, dan tidak keruh. Kuantitas dari air
PDAM juga telah memenuhi syarat, hal ini dibuktikan dengan air yang mengalir lancar di
setiap kebutuhan (misalnya di dapur, kamar mandi, wastafel, dan lain-lain).
b) Pengelolaan Limbah
Limbah yang dihasilkan di Panti Jompo ini sebagian besar terdiri dari limbah domestik
dan sebagian kecil berasal dari limbah medis.
1. Jamban
Jamban yang disediakan merupakan jamban leher angsa dan dilengkapi dengan
air serta pembersih badan yang cukup, biasanya pembersih ini berupa sabun
mandi. Disini juga telah tersedia septic tank dengan lubang peresapan dan
berjarak jauh dari sumber air (minimal 10 meter). Untuk 1 jamban digunakan
maksimal 10 orang.
2. Air limbah
Saluran pembuangan air limbah (SPAL) di lokasi ini juga telah tertutup dan kedap
air, tidak mencemari sumber air, dan tidak menyebar ke seluruh permukaan.
Tetapi SPAL ini tidak mengalirkan air limbah dengan lancar. Saat kami
mengobservasi lokasi ini, air limbah banyak yang tergenang di SPAL sehingga
dapat menjadi bibit penyakit bagi lingkungan sekitarnya. Air limbah langsung di
buang ke SPAL tanpa melalui pengolahan terlebih dahulu, kecuali air limbah dari
kamar mandi yang langsung menuju ke septic tank. Panti jompo ini tidak
memiliki IPAL sehingga mereka tidak pernah menguji kualitas air limbah outlet.
3. Limbah Medis
Limbah medis banyak berasal dari Poliklinik, sehingga tersedia tempat
pembuangan limbah medis (safety box). Limbah medis yang dihasilkan biasanya
berupa kasa untuk luka , perban, dan kapas. Dari pernyataan pengurus Panti
Jompo, tidak pernah menyediakan benda tajam seperti suntikan di Poliklinik.
c) Pengendalian Vektor
Pengendalian vektor sudah termasuk ke dalam kategori baik. ABJ sudah lebih dari 95% ,
hal ini dibuktikan dengan tidak ditemukannya jentik-jentik nyamuk pada bak mandi di
toilet. Panti jompo disini tidak pernah melakukan kegiatan fogging. Lokasi ini juga
terbebas dari lalat, kecoa, dan tikus.
d) Penyediaan Makanan dan Minuman
Personal hygiene dari penjamah makanan sudah cukup baik, mereka rutin mencuci
tangan sebelum dan sesudah mengolah makanan. Mereka juga menggunakan APD
berupa celemek dan mengikat rambut ketika sedang memasak. Penyajian makanan
berupa box / kotak makan, sehingga memudahkan para penghuni untuk mendapatkan
makanan mereka masing-masing tanpa harus berdesakan berebut makanan. Menu yang
disediakan juga berbeda-beda setiap hari nya.
e) Kontruksi bangunan TPM (dapur) sudah baik, lantai tidak lembab, bersih, kering, dan
tidak licin ; permukaan dinding yang rata dan tidak lembab dengan tambahan keramik
pada dinding bagian bawah (minimal 2 meter dari lantai) ; atap tidak bocor, tidak
berlubang, dan berwarna terang ; pencahayaan cukup ; sirkulasi udara yang lancar / tidak
pengap. Di dapur juga tersedia air bersih yang mengalir, tersedia pula fasilitas pencucian
alat dan bahan makanan, terdapat tempat cuci tangan yang terpisah dengan pencucian alat
ataupun bahan makanan, serta tersedia tempat sampah yang kuat, kedap air, dan
berpenutup. Hanya saja konstruksi pintu di dapur masih kurang baik, hal ini dikarenakan
pintu tidak dibuat menutup sendiri (selfclosing) atau dilengkapi peralatan anti lalat,
seperti kawat kasa, tirai plastik, pintu rangkap dan lain-lain. Pintu selalu terbuka lebar
sehingga memungkinkan adanya binatang pengganggu yang masuk ke dalam dapur.

Anda mungkin juga menyukai