Anda di halaman 1dari 4

MORFOLOGI CACING

1. Taenia Saginata (Cacing Pita Sapi)


Nama Penyakit : Taeniasis Saginata
Morfologi :
1.1 Cacing Dewasa
 Panjang 5-10 meter(kadang sampai 12 meter)
 Jumlah proglotid (segmen) 1000-2000 segmen
 Skolek berbentuk globular ukuran 1-2 mm (mempunyai 4 batil
isap/sucker dan tidak mempunyai kait/rostelum)
1.2 Segmen Batang
 Panjang 10 mm, lebar 12 mm (lebar>panjang)
 Testis terdapat ratusan
 Ovarium ada 3 lobus
 Genital pore
1.3 Segmen Gravid
 Panjang 16-20 mm, lebar 5-7 mm (panjang>lebar)
 Uterus mempunyai cabang-cabang lateral sebanyak 15-30 untuk
setiap sisinya

1.4 Telur

 Ukuran 30-40 mikron


 mempunyai embriofora yang bergaris radial
 di dalamnya terdapat Hexacant embrio
2. Taenia Solium (Cacing Pita Babi)
Nama Penyakit : Taeniasis Solium
Morfologi :
 Panjangnya 2-3 meter.
 Skolek : mempunyai 4 alat isap, bentuk bulat, ada rostelum dengan 2 deret kait.
 Leher : Pendek
 Proglotid : <1000, cabang lateral uterus segmen gravid berjumlah 5-10 buah.
 Telur : Tidak bisa dibedakan dengan Taenia Saginata

3. Fasciola Hepatica
 Sistem reproduksinya ovivar.
Bentuknya menyerupai daun berukuran 20 – 30 mm x 8 – 13 mm.
 Mempunyai tonjolan konus (cephalis cone) pada bagian anteriornya.
 Memiliki batil isap mulut dan batil isap perut.
 Uterus pendek berkelok-kelok.
 Testis bercabang banyak, letaknya di pertengahan badan berjumlah 2 buah
4. Diphyllobothrium latum (Cacing Pita Ikan)
Nama penyakit : Difilobotriasis
Morfologi :
 Cacing Dewasa : Panjang tubuh mencapai 10 m. Skoleks mirip sendok,
mempunyai 2 bothria, tidak mmempunyai rostelum, tidak terdapat kait. Leher
kecil, lebih panjang dari skoleks , tidak bersegmen.Proglotid terdiri dari 3000-
4000 segmen. Ovarium berbentuk roset.
 Telur berukuran 70 x 45 mikron, mempunyai operculum.
 Larva terdiri dari 3 stadium yaitu korasidium, proserkoid dan pleroserkoid.

5. Fasciolopsis Buski
Nama penyakit : Fasciolopsiasis
Morfologi : Cacing dewasa panjangnya 3-5 cm, batil isap kepala dan batil isap perut
berdekatan, memiliki 2 sekum yang tidak bercabang, uterus berisi telur,
ovarium bercabang, 2 testis bercabang-cabang letak atas bawah.

.
6. Ascaris Lumbricoides
Cacing Ascaris lumbricoides mempunyai bentuk tubuh silindris dengan ujung
anterior lancip. Bagian anteriornya dilengkapi tiga bibir (triplet) yang tumbuh dengan
sempurna. Cacing betina panjangnya 20-35 cm, sedangkan cacing jantan panjangnya 15-
31 cm. Pada cacing jantan, ujung posteriornya lancip dan melengkung ke arah ventral dan
dilengkapi pepil kecil serta dua buah spekulum berukuran 2 mm. Cacing betina
posteriornya membulat dan lurus, dan sepertiga bagian anterior tubuhnya terdapat cincin
kopulasi, tubuhnya berwarna putih sampai kuning kecoklatan dan diselubungi oleh
lapisan kutikula bergaris halus.

Anda mungkin juga menyukai