Anda di halaman 1dari 5

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Di zaman yang semakin modern ini pendidikan seperti menjadi hal wajib untuk diikuti hingga
jenjang tertinggi demi masa depan yang lebih menjanjikan. Dalam hal ini perguruan tinggi
merupakan wadah pendidikan formal terakhir untuk menyediakan kesempatan untuk hal itu,
namun dalam suatu perguruan tinggi tentunya membutuhkan fasilitas-fasilitas umum yang
dapat membantu Mahasiswa maupun semua pekerja, baik itu Dosen, pegawai, security
ataupun petugas kebersihan dalam operasionalnya. Dalam hal ini salah satu fasilitas yang
dibutuhkan adalah kantin. Karena seperti yang kita ketahui bahwa manusia tidak dapat hidup
tanpa makan dan minum oleh sebab itu kantin merupakan salah satu fasilitas terpenting dalam
suatu perguruan tinggi.

Dalam sebuah kantin tentunya terdapat pedagang yang menjajakkan dagangannya demi
meraup rupiah, namun pada kesempatan ini puji syukur kami haturkan kepada Tuhan Yang
Maha Esa karena atas berkat dan tahmat-Nya lah kami bisa mendapat kesempatan untuk
mewawancarai salah satu pedagang di kantin Politeknik Negeri Kupang yang merupakan
salah satu pedagang terlaris di Politeknik Negeri Kupang yang memberi nama kantinnya
“Kantin C n' C”.Kami memilih beliau sebagai narasumber bukan tanpa alasan melainkan
beliau memiliki motto dalam menjajakan dagangannya yakni “MELAYANI DENGAN
KASIH”.

Kegiatan wawancara ini merupakan tugas yang diberikan untuk bagi kami mendapat motivasi
untuk mulai berwirausaha.

Dengan terlaksananya kegiatan wawancara ini, harapan kami bisa memenuhi tugas kami dan
mendapatkan nilai yang baik.

B. TUJUAN WAWANCARA

a. Memperoleh informasi mengenai kewirausahaan.


b. Mendapatkan motivasi untuk berwirausaha.
c. Memenuhi tugas yang diberikan.

C. TOPIK WAWANCARA

Topik wawancara ini adalah Berdagang untuk melayani dengan kasih.

D. WAKTU DAN TEMPAT WAWANCARA

Kegiatan wawancara ini dilaksanakan pada


Hari/tanggal : Selasa, 23 November 2018
Tempat : Politeknik Negeri Kupang
HASIL WAWANCARA

A. NARASUMBER

Nama : Leny Thiodoris


TTL :
Alamat : Jalan Pemuda, kecamatan Oebobo
Pekerjaan : Pedagang Kantin

B. PEWAWANCARA

Wawancara ini dilaksanakan oleh tim yang terdiri dari :

Pewawancara : Rofinus Luan & Markus Sesi Mila


Pencatat : Noriged S.L. Manu
Dokumenter : Leon Lanamana

C. TRANSKIP WAWANCARA

 Pewawancara(P) : Selamat siang oma, kami Mahasiswa teknik elektro boleh


minta waktu sebentarbuat wawancara sedikit mengenai usaha kantinnya oma?
 Narasumber(N) : oh iya, mari anak.
 P : kami ada tugas kuliah untuk wawancara orang yang sukses berwirausaha,
makanya kami berniat wawancara oma.
 N : oiya anak silahkan.
 P : Sebelumnya terima kasih banyak oma.kami mulai pertnyaannya oma, boleh
tau identitasnya oma? Nama, tempat tanggal lahir.
 N :nama saya Leny Thiodoris, saya lahir di
 P : oma suda berapa lama berdagang di sini?
 N : 2 tahun lebih kalau tidak salah.
 P : kenapa oma mau buka usaha di sini?
 N : sebenarnya usaha kantin ini milik anak saya, namun karena anak saya suda
bekeluarga dan memilih tingg di rote sehingga ia menitipkan kantinnya untuk
saya lanjutkan.
 P : kenapa oma masih mau lanjutkan usaha anak oma padahal oma sendiri suda
lanjut usia?
 N : karena saya bosan hanya di rumah terus, dan karena dengan berdagang di sini
saya bisa melayani orang lain.
 P : mulai jam berapa Kantin oma dibuka dan sampai jam berapa ditutup?
 N : bukanya biasa jam 7, tutup sekitar jama 4.
 P : berapa omset perhari yang biasa oma dapatkan?
 N : tidak tentu, seiktar Rp500.000 sampaiRp800.000 perharj.
 P : di sini kan ada banyak pedagang lain yang menjajakkan jualan, tentunya
persaingannya jadi sangat ketat. Upaya apa yang oma lakukan untuk bersaing?
 N : saya di sini tidak terlalu fokus untuk mendapatkan uang, karena sesuai
dengan motto saya “Melayani dengan Kasih” maka saya tidak pernah berpikir
untuk bersaing, karena yang terpenting saya bisa membantu orang lain.
 P : apa saja kendala yang oma hadapi di sini?
 N : ya itu, namanya juga tempa ramai jadi P Pastinya ada yang makan terus tidak
dibayar, ada juga yang mengutang. Tetapi itu tidak saya anggap kendala karena
selama mereka bisa kenyang dan bisa melnjutkan aktifitas dengan baik itu suda
cukup.
 P : apa keuntungan dan kerugian dari berwirausaha sendiri?
 N : keuntungannya paling kita lebih santai dan bebas untuk menentukan jam
kerja, kalau kerugian ya itu bisa saja bangkrut kapan saja.
 P : terima kasih banyak oma untuk waktunya, sekian wawancara dari kami.
Semoga kantin oma semakin ramai supaya oma bisa selalu melayani dengan
kasih.
 N : iya anak sama-sama. Semoga bisa dapat nilai baik.
 P : pasti oma.
PENUTUP

A. KESIMPULAN

Segala usaha yang kita lakukan baikitu dalam berwirausaha maupun yang lainnya akan selalu
berhasil bila kita memiliki tujuan yang baik dan mulia, dan yang terpenting adalah selalu
melayani dengan kasih.

B. SARAN

Untuk oma sebaiknya lebih memperhatikan setiap pembeli yang datang agar selalu membayar
makanan dan minuman yang dibeli supaya menutup kemungkinan untuk bangkrut.

C. LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai