Anda di halaman 1dari 10

RENCANA STRATEGI RONDE KEPERAWATAN

PERAWATAN KOLOSTOMI

DI PAVILIUN AMBUN PAGI RUANGAN BOEGENVILLE


RSUP DR. M.DJAMIL PADANG

OLEH:
RAZKA UTIYA, S. KEP
DAHLIA LARA SIKUMALAY, S. KEP
RAHMI KUMALA, S. KEP

PRAKTEK PROFESI MANAJEMEN KEPERAWATAN


FAKULTAS KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ANDALAS
PADANG
2018
SATUAN ACARA RONDE KEPERAWATAN

Tema : Perawatan Kolostomi


Sasaran : Ny. S di Paviliun Ruangan Boegenville 1 RSUP Dr. M.Djamil
Padang
Hari/tanggal : Jum’at / 10 Agustus 2018
Waktu : 10.00 – 10.30 WIB (30 menit)

A. Latar Belakang
Pembentukan kolostomi akan menimbulkan banyak permasalahan pada
penderitanya baik fisik, mental, emosional, sosial dan ekonomi (Cohen, 1991 dalam
Panusur, 2007). Menurut William, et al (2010) dalam Burch (2013), dari beberapa
masalah yang menjadi kekhawatiran sedikitnya 54% ostomate mempunyai masalah
tentang alat dan aksesoris kolostomi, pola makan, masalah kulit sekitar stoma,
psikologis dan bagaimana melanjutkan kembali kehidupan secara normal.
Pengetahuan pasien tentang perawatan kolostomi akan berpengaruh terhadap
kejadian komplikasi post kolostomi. Salah satu cara untuk meningkatkan
pengetahuan pasien adalah dengan pemberian edukasi. Edukasi pasien merupakan
bagian dari asuhan keperawatan dengan memberikan pendidikan kesehatan yang
terintegrasi yang berpusat pada masalah pasien (Potter, et al ,2013). Pemberian
edukasi dilakukan oleh tenaga kesehatan profesional dengan melibatkan pasien
secara aktif dalam mengatasi permasalahan kesehatan yang dihadapinya. Program
dan strategi edukasi kesehatan yang efektif dapat menyebabkan hasil kesehatan yang
lebih baik, khususnya membantu individu untuk mendapatkan lebih banyak
pengetahuan dan keterampilan (Glanz, Rimmer, & Viswanath, 2008 dalam Malini,
et al, 2015).
Berdasarkan hal inilah penyuluhan tentang cara perawatan kolostomi dirasa
penting untuk dilakukan agar para orang tua yang mempunyai anak dengan
kolostomi dapat melakukan perawatan kolostomi mandiri di rumah.
B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Setelah diberikan materi selama 30 menit, diharapkan pasien/ keluarga
memahami tentang perawatan kolostomi.

2. Tujuan Khusus
Setelah diberikan materi, sasaran mampu:
a. Menyebutkan pengertian kolostomi
b. Menjelaskan kegunaan kantong kolostomi
c. Menjelaskan cara perawatan kolostomi
d. Menyebutkan waktu yang tepat untuk mengganti kantong kolostomi
e. Mempraktikkan cara merawat kolostomi

C. Pokok Bahasan
Perawatan Kolostomi

D. Sub Pokok Bahasan


1. Pengertian kolostomi
2. Kegunaan kantong kolostomi
3. Cara perawatan kolostomi
4. Waktu yang tepat untuk mengganti kantong kolostomi
5. Cara merawat kolostomi

E. Metode
1. Ceramah
2. Demonstrasi
3. Diskusi dan tanya jawab

F. Media dan Alat


1. Lembar Balik
2. Leaflet
G. Proses Pelaksanaan
No. Tahapan & Waktu Kegiatan Penyaji Kegiatan Audien
1. Pembukaan  Memberi salam  Menjawab salam
(5 menit)  Memperkenalkan  Mendengarkan dan
anggota kelompok memperhatikan
dan pembimbing
 Melakukan kontrak  Menyepakati kontrak
waktu
 Menjelaskan tujuan  Memperhatikan dan
dan materi yang akan mendengarkan
diberikan

2. Kegiatan  Mengkaji  Menanggapi dan


(20 menit) pengetahuan audiens menjelaskan
tentang pengertian
kolostomi
 Memberikan  Memperhatikan dan
reinforment positif mendengarkan
terhadap audiens
 Menjelaskan tentang  Memperhatikan dan
pengertian kolostomi mendengarkan
 Mengkaji
 Memperhatikan dan
pengetahuan audiens
mendengarkan
tentang kegunaan
kantong kolostomi
 Memberikan
 Memperhatikan dan
reinforment positif
mendengarkan
terhadap audiens
 Menjelaskan
kegunaan kantong  Memperhatikan dan
kolostomi mendengarkan
 Mengkaji
pengetahuan audiens  Memperhatikan dan
tentang cara mendengarkan
perawatan kolostomi
 Memberikan
reinforment positif  Memperhatikan dan
terhadap audiens mendengarkan
 Menjelaskan tentang
cara perawatan  Memperhatikan dan
kolostomi mendengarkan
 Mengkaji
pengetahuan audiens  Memperhatikan dan
tentang yang tepat mendengarkan
untuk mengganti
kantong kolostomi
 Memberikan
reinforment positif  Memperhatikan dan
terhadap audiens mendengarkan
 Menyebutkan waktu
yang tepat untuk  Memperhatikan dan
mengganti kantong mendengarkan
kolostomi
 Mempraktikkan cara
merawat kolostomi
 Memperhatikan dan
mendengarkan

3. Penutup  Evaluasi validasi  Menyimak


(5 menit)  Menyimpulkan  Memperhatikan dan
bersama-sama mendengarkan
 Mengucapkan terima  Memperhatikan dan
kasih mendengarkan
 Mengucapkan salam  Menjawab salam
penutup

H. Pengorganisasian
KARU : Razka Utiya, S.Kep
KATIM : Dahlia Lara Sikumalay, S.Kep
Rahmi Kumala, S.Kep
ANGGOTA : Astri Wulandari Situmorang , S.Kep
Elfa Aptia, S.Kep
Istiqamah Yulias, S.Kep
Najmi Ulfa Misbah, S.Kep
Uraian Tugas
1. Karu/ Moderator
a. Membuka acara
b. Memperkenalkan mahasiswa dan dosen pembimbing
c. Menjelaskan tujuan dan topik
d. Menjelaskan kontrak waktu
e. Menyerahkan jalannya ronde kepada pemateri
f. Mengarahkan alur diskusi
g. Memimpin jalannya diskusi
h. Menutup acara
2. Katim/ Pemateri
Memberikan materi mengenai pencegahan infeksi luka operasi
3. Anggota
a. Memotivasi peserta agar berperan
_ aktif
b. Membuat absensi penyuluhan
_
c. Mengantisipasi suasana yang _ mengganggu kegiatan penyuluhan
_ dapat
_
d. Mengamati seluruh proses _penyuluhan
_ _
J. Setting Tempat _ _
_ _
_ _
_ _
_ _
_ _
_ _
_ _
_ _
_
Keterangan : _ _ _
_ _
_ _
_ _
_ _
_ _
_
_ = Moderator _ = Fasilitator
) _
_ _
_ = Peserta ) = Pemateri
_
_
_
_
_
K. Evaluasi _
_
Evaluasi akan
_ dilakukan adalah:
1. Evaluasi_Struktur
_
a. Pengorganisasian dilaksanakan sebelum pelaksanaan kegiatan.
)
b. Kontrak dengan pasien pada H-1, diulangi kontrak pada hari H.
c. Pelaksanaan kegiatan dilaksanakan sesuai satuan acara penyuluhan.
2. Evaluasi Proses
Peserta antusias dalam menyimak uraian materi tentang pengertian kolostomi,
kegunaan kantong kolostomi, cara perawatan kolostomi dan cara merawat
kolostomi.

3. Evaluasi Hasil
Setelah dilakukan ronde selama 30 menit peserta mampu
a. Pasien/keluarga dapat menyebutkan tentang pengertian kolostomi
b. Pasien/keluarga mampu menyebutkan kegunaan kantong
kolostomi
c. Pasien/keluarga mampu menyebutkan cara perawatan kolostomi
d. Pasien/keluarga mampu menjelaskan cara merawat kolostomi
MATERI STRATEGI RONDE KEPERAWATAN
PERAWATAN KOLOSTOMI

A. Pengertian
Kolostomi adalah lubang yang dibuat melalui dinding abdomen kedalam kolon
iliaka (assenden) sebagai tempat mengeluarkan feses (Pearce, 2009 dalam
Nainggolan & Asrizal, 2013). Pembentukan kolostomi dapat dilakukan secara
permanen atau sementara tergantung tujuan dilakukan operasi dan 10% diantaranya
adalah kolostomi permanen (Vonk-Klassen, et al, 2015). Lubang kolostomi yang
muncul di permukaan/dinding abdomen yang berwarna kemerahan disebut stoma.

B. Kegunaan kantong kolostomi


1. Melindungi kulit
2. Menampung materi feses
3. Mencegah bau yang tidak sedap
4. Memberikan rasa nyaman dan tidak menarik perhatian orang lain

C. Cara Perawatan Kolostomi


1. Jika kantong kolostomi sudah penuh, buka bagian bawah kantong dan
alirkan feses ke dalam toilet/wadah lain. Kemudian bilas kantong sampai semua
feses hilang.
2. Untuk melakukan penggantian kantong, cuci tangan terlebih dahulu,
kemudian kenakan sarung tangan. Kalau sarung tangan tidak ada, pastikan
tangan dicuci dengan bersih.
3. Lepaskan kantong dengan perlahan dari kulit.
4. Bersihkan daerah sekeliling stoma dengan NaCl 0,9%, keringkan kulit
dengan tepukan bukan dengan menggosok kulit.
5. Observasi stoma. Perhatikan adanya perdarahan, edem, warna kemerahan
karena iritasi, atau warna yang gelap karena nekrosis.
6. Pasang barier kulit, lepaskan penutup perekat kantong stoma, kemudian
pasang kantong ke kolostomi.
7. Pemasangan kantong dengan menempatkan kantong dengan stoma di
bagian tengah, kemudian tekan perlahan dari tepi luar stoma.
8. Tutup ujung kantong denganklem atau pengikat karet
9. Cuci tangan kembali

D. Waktu yang tepat untuk mengganti kantong


1. Saat pasien merasa tidak nyaman
2. Diantara waktu makan
3. Sebelum pemberian obat-obatan yang mempengaruhi fungsi usus
4. Saat kantong sudah penuh atau penuh sebagian.
DAFTAR PUSTAKA

Smeltzer & Bare. (2002). Buku ajar keperawatan medical bedah. (Penerjemah: Waluyo,
A.). Jakarta: EGC.

Sudoyo, W. A., dkk. (2006). Ilmu penyakit dalam. Edisi IV. Jakarta : Pusat Penerbitan
Departemen Ilmu Penyakit Dalam FK UI

Canada Care Medical. (n.d). Colostomy care. Diakses pada tanggal 9 Agustus 2018.
http://www.canadacaremedical.com/ostomy/ColostomyCare.php

Anda mungkin juga menyukai