Anda di halaman 1dari 2

PT PLN (PERSERO)

PERATURAN DIREKSI PT PLN (PERSERO)

NOMOR: 0357.KIDIR/2014

TEI\ITANG

PEDOMAN PENYAMBUNGAN PEMBANGKIT LISTRIK ENERGI TERBARUKAN


KE SISTEM DISTRIBUSI PLN

DIREKSI PT PLN (PERSERO)

Menimbang a. bahwa dalam rangka mendorong masuknya pembangkit listrik energi


terbarukan untuk menggantikan pembangkit listrik dengan bahan bakar
minyak, maka pemerintah Republik Indonesia melal ui Menteri Energ i dan
Sumber Daya Mineral telah menerbitkan peraturan perundang-undangan
terkait tata cara pembelian energi terbarukan ;
b. bahwa sampai dengan saat ini belum ada ketentuan yang jelas dan rinci
serta komprehensif terkait dengan pedo~o~an penyambungan pembangkit
listrik energi terbarukan ke sistem distribusi PLN , sehingga masing-
masing Unit PLN Wilayah/Distribusi selama ini menerapkan ketentuan
yang tidak seragam dalam menindaklanjuti permintaan penyambu ngan
pembangkit listrik energi terbarukan ke sistem Distribusi PLN ;
c. bahwa dengan semakin menin9katnya permintaan pihak pengem bang
atau pelaku usaha pembangkit listrik energi terbarukan yang akan
menyalurkan energ i ke sistem Distribusi PLN melalui transaksi jual beli ,
maka perlu adan ya pengaturan yang dipergunakan sebagai Pedoman
Penyambungan Pembangkit Listrik Energi Terbarukan ke Sistem
Distribusi PLN ;
d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf
a, b dan c di atas, perlu menetapkan Peraturan Direksi PT PLN (Pe rsero)
tentang Pedoman Penyambungan Pembangkit Listrik Energi Terba ru kan
ke Sistem Distribusi PLN.

Mengingat 1. Undang-Undang Rl Nor~~or 19 Tahun 2003 tentang Badan Usaha Milik


Negara;
2. Undang Undang Rl Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas;
3. Undang Undang Rl Nomor 30 Tahuil 2009 tentang Ketenagalistrikan;
4. Peraturan Pemerintah Rl Nomor 23 tahun 1994 tentang Pengalihan
Bentuk Perusahaan Umum (Perum) Listrik Negara menjadi Perusahaan
Perseroan (Persero);
5. Peraturan Pemerintah Rl Nomor 45 Tahun 2005 tentang Pen dirian,
Pengurusan dan Pembubaran Bad8n Usaha Milik Negara;
6. Peraturan Pemerintah Rl Nom or 14 Tahun 20~ 2 tentang Kegiatan Usaha
Penyediaan Tenaga Listrik sebagaimana diubah dengan Peraturan
Pemerintah Rl Nomor 23 Tahun 2014;
7. Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Nomor 04 Tahun
2012 tentang Harga Pembelian Tenaga Listrik oleh PT PLN (Persero)
dari Pembangkit Listrik yang Menggunakan Energi Terbarukan Skala
Kecil dan Menengah atau Kelebihan Tenaga Listrik;

8. Peraturan ...
8. Peraturan Menteri Energi dan Sumber Oaya Mineral Nomor 17 Tahun
2013 tentang Pembelian Tenaga Listrik oleh PT PLN (Persero) dari
Pembangkit Listrik Tenaga Surya Fotovoltaik;
9. Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Nomor 19 Tahun
2013 tentang Pembelian Tenaga Listrik oleh PT PLN (Persero) dari
Pembangkit Listrik Berbasis Sampah Kota ;
10. Peraturan Menteri Energi dc.n Sumber Daya Mineral Nomor 12 Tahun
2014 tentang Pembelian Tenaga Listrik dari Pembangkit Listrik Tenaga
Air oleh PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) ;
11 . Anggaran Dasar PT PLN (Persero);
12. Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara Nomor KEP-
252/MBU/2009 jo Keputusan Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara
Nomor KEP-224/MBU/2011 tentang Pemberhentian dan Pengang katan
Anggota-Anggota Direksi Perusahaan Perseroan (Persero) PT
Perusahaan Listrik Negara ;
13. Keputusan Menteri B2dan Usaha Milik Negara Nomor SK-179/MBU/2013
tentang Pemberhentian, Perubahan Nomenklatur Jabatan dan
Pengangkatan Anggota-Anggota Direksi Perusahaan Perseroan
(Persero) PT Per-.Jsahaan Listrik Negara;
14. Keputusan Direksi PT PLN (Persero) Nomor 001 .K!J30/DIR/1994 ten!ang
Pemberlakuan Peraturan Sehubungan Dengan Pengalihan Bentuk
Hukum Perusahaan;
15. Keputusan Direksi PT PLN (Persero) Nomor 304.KIDIR/2009 tentang
Batasan Kewenangan Pengambilan Keputusan di Lingkungan PT PLN
(Persero) sebagaimana telah beberapa kali diubah , terakhir dengan
Keputusan Direksi PT PLN (Persero) Nomor 0313.K!DIR/2014;
16. Keputusan Direksi PT PLN (Persero) Nomor 023.KIDIR/2012 tentang
Organisasi dan Tota Kerja PT PLN (Persero) sebagaimana telah diubah
dengan Keputusan Direksi PT PLN (Persero) hlomor 273.KIDIR/201 3 dan
Keputusan Direksi PT PLN (Persero) Nomor 0443.K!OIR/2013;
17. Keputusan Direksi PT PLN (Persero) Nomor 0638. K/DIR/2013 tentang
Penetapan Peraturan Direksi PT PLN (Persero) Sebagai Bentuk
Peraturan Yang Memuat Materi Yang Sifatnya Mengatur.

MEMUTUSKAN :

MENETAPf"AN PERATURAN DIREKSI PT PLN (PERSERO) TENTANG PEDOMAN


PENYAMBUNGAN PEMBANGKIT LISTRIK ENERGI TERBARUKAN KE
SISTEM DISTRIBUSI PLN

PERTAMA Pedoman Penyambungan Pembangkit Listrik Energi Terbarukan Ke Sistem


Distribusi PLN adalah sebagaimana Lampiran Peraturan ini.

KEDUA Pada saat Peraturan ini mulai berlaku, maka ketentuan-ketentuan lain yang
bertentangan dengan Peraturan ini dinyatnkan tidak berlaku.

Peraturan ini mulai berlaku terhitung sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Jakarta
padatanggal 22 Juli 2014

DIREKTUR UT AMA

'· :,/)Jwv
PAIVIUDJI

Anda mungkin juga menyukai