Anda di halaman 1dari 5

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI DAN PENDIDIKAN TINGGI

UNIVERSITAS MATARAM
RUMAH SAKIT PROF. MULYANTO
Jl. Majapahit No.62 Mataram 83125
Email : rsum@unram.ac.id
RUMAH
SAKIT
KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UIVERSITAS MATARAM
NOMOR : /UN18.RS/DIR/HK/I/2019
TENTANG
PEMBENTUKAN TIM PELAKSANA
PROGRAM PENINGKATAN MUTU KESELAMATAN PASIEN (PMKP)
PADA RUMAH SAKIT UNIVERSITAS MATARAM

DIREKTUR RUMAH SAKIT UNIVERSITAS MATARAM

Menimbang : a. Bahwa pasien berhak mendapatkan pelayanan kesehatan


yang sama dalam memenuhi kebutuhan pelayanan
kesehatan yang bermutu;
b. Bahwa mutu sebenarnya sudah tertanam dalam kegiatan
pekerjaan sehari-hari dari tenaga kesehatan profesional
dan staf lainnya;
c. Bahwa mutu pelayanan senantiasa perlu ditingkatkan;
d. Bahwa penetapan dan pemberlakuan kebijakan tersebut
perlu ditetapkan dengan Keputusan Direktur RS
Universitas Mataram
Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik
Kedokteran (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2004 Nomor : 116, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 4431);
2. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang
kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor : 5063 );
3. Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5584).
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 66 Tahun 2016
tentang keselamatan dan Kesehatan kerja Rumah sakit
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
340/Menkes/Per/III/2010 tentang Klasifikasi Rumah
Sakit;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1438/Menkes/Per/IX/2010 tentang Standar Pelayanan
Kedokteran;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1691/Menkes/Per/VIII/2011 tentang Keselamatan Pasien
Rumah Sakit;
8. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 1204/Menkes/SK/X/2004 tentang Persyaratan
Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit;
9. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 129/Menkes/SK/II/2008 tentang Standar
Pelayanan Minimal Rumah Sakit.

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT


UNIVERSITAS MATARAM TENTANG
PEMBENTUKAN TIM PELAKSANA PROGRAM
PENINGKATAN MUTU KESELAMATAN PASIEN
(PMKP) RS UNIVERSITAS MATARAM

Pertama : Susunan Tim Pelaksana Program Peningkatan Mutu


Keselamatan Pasien (PMKP) RS Universitas Mataram yang
nama dan kedudukan seperti tercantum pada lampiran surat
Keputusan ini.
Kedua : Tim ini bertugas me1aksana Program Peningkatan Mutu
Keselamatan Pasien (PMKP) dan membantu
Direktur dalam mengawasi dan mengevaluasi
pelaksanaan program peningkatan mutu keselamatan pasien,
di RS Universitas Mataram.
Ketiga : Dalam melaksanakan tugas Tim Pelaksana Program
Peningkatan mutu keselamatan Pasien (PMKP)
sebagaimana di maksud pada Diktum KESATU dan
KEDUA bertanggung jawab kepada Direktur

Keempat : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan


apabila di kemudian hari terdapat kekeliruan dalam
penetapan ini, maka akan diadakan perbaikan sebagaimana
mestinya.

Ditetapkan di Mataram

Pada tanggal 2019

Direktur RS Universitas Mataram

dr. Ahmad Taufik S., Sp.OT


NIP.19810331 200604 1 002
LAMPIRAN I :

TUGAS POKOK TIM PELAKSANA PROGRAM PENINGKATAN MUTU


KESELAMATAN PASIEN (PMKP) PADA RUMAH SAKIT UNIVERSITAS
MATARAM

a. Sebagai motor penggerak penyususnan program PMKP rumah sakit


b. Melakukan monitoring dan memandu penerapan program PMKP di unit kerja
c. Membantu dan melakukan koordinasi dengan pimpinan unit pelayanan dalam
mengmilih prioritas perbaikan, pengukuran mutu/indicator mutu, dan menindaklanjuti
hasil capaian indikator
d. Melakukan koordinasi dan pengorganisasian pemilih prioritas program ditingkat unit
kerja serta menggabungkan menjadi prioritas rumah sakit secara keseluruhan.
Prioritas program rumah sakit ini harus terkoordinasi dengan baik dalam
pelaksanaanya
e. Menentukan profil indikator mutu, metode analisis, dan validasi data dari data
indicator mutu yang dikumpulkan dari seluruh unit kerja di rumah sakit
f. Menyususn formulir untuk mengumpulkan data, menentukan jenis data, serta
bagaimana alur data dan pelaporan dilaksanankan
g. Menjalin komunikasi yang baik dengan semua pihak terkait serta menyampaikan
masalah terkait perlaksanaan program mutu dan keselamatan pasien
h. Terlibat secara penuh dalam kegiatan pendidikan dan pelatihan PMKP
i. Bertanggung jawab untuk mengkomunikasikan masalah-masalah mutu secara rutin
kepada semua staf
j. Menyusun regulasi terkait dengan pengawasan dan penerapan program PMKP.
LAMPIRAN II :

SUSUNAN ORGANISASI TIM PELAKSANA PROGRAM PENINGKATAN MUTU


KESELAMATAN PASIEN (PMKP) RUMAH SAKIT UNIVERSITAS MATARAM

Ketua Tim :

Wakil Ketua :

Sekretaris :

Anggota : 1. klinisi perwakilan SMF/bagian unit kerja


2. Anggota yg telah mendapatkan pelatihan
3. Ahli IT
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.

Anda mungkin juga menyukai