Anda di halaman 1dari 1

Syarat Gigi Tiruan Lengkap

Desain gigi tiruan yang baik harus memenuhi retensi dan stabilisasi. Retensi
adalah daya tahan gigi tiruan terhadap gaya yang menyebabkan pergerakan ke arah
yang berlawanan dengan pemasangannya. Sedangkan stabilisasi adalah kemampuan
gigi tiruan untuk tetap stabil atau tetap pada posisinya saat digunakan,. Stabilitas
mengacu pad suatu ketahanan untuk melawan pergerakan horizontal dan tekanan yang
cenderung akan mengubah kedudukan basis gigi tiruan dan pondasi pendukungnya
pada arah horizontal atau rotasi (Basker et al., 2003).
Menurut Carr (2000), Syarat basis gigi tiruan yang ideal, antara lain:
a. Akurat dalam dapat beradaptasi dengan jaringan dengan perubahan volume
yang minimal
b. Padat, tidak menimbulkan iritasi, jaringan mampu menerima dan perawatan
yang baik
c. Konduktivitas thermal
d. Berat jenis rendah, ringan pada jaringan mulut
e. Mempunyai kekuatan yang baik dan resistensi terhadap fraktur atau distorsi
f. Mudah dibersihkan
g. Estetika baik
h. Berpotensi untuk pelapisan ulang
i. Biaya awal yang murah
Dapus
Basker, R. M., Davenport, J. C., Tomlin, H. R. 2003. Perawatan Bagi Pasien Tidak
Bergigi. Alih Bahasa: Titi S. Soebakti, Hazmia Arsi. Jakarta: EGC.
Carr A, McGivney GP, dan Brown DT. 2000. McCracken’s Removable Partial
prosthodontics. Elseiver Mosby

Anda mungkin juga menyukai