Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN CIREBON

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS KEDATON
Jl.Sunan Gunung Jati Ds. Kapetakan Kec. Kapetakan Kab. Cirebon 45152
Tlp : (0231) Email : kedatonpuskesmas@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS KEDATON


NOMOR :

TENTANG
JENIS PELAYANAN DI PUSKESMAS KEDATON

KEPALA UPT PUSKESMAS KEDATON

Menimbang : a. bahwa Puskesmas adalah fasilitas pelayanan tingkat


pertama yang menyediakan pelayanan kepada
masyarakat;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan yang dimaksud pada
huruf a perlu ditetapkan keputusan kepala Puskesmas
Karangsari tentang jenis pelayanan yang ada di
Puskesmas;
Mengingat : 1. Peraturan Bupati Kabupaten Cirebon Nomor 50 Tahun
2012 Tentang standar pelayanan minimal Kesehatan
Daerah;
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
741 Tahun 2008 Tentang Standart Pelayanan Minimal
Bidang Kesehatan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
75 Tahun 2014 Tentang Puskesmas;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG JENIS


PELAYANAN DI UPT PUSKESMAS KEDATON.
KESATU : Jenis pelayanan di puskesmas Kedaton terdiri dari Upaya
kesehatan Masyarakat Tingkat Pertama dan Upaya
Kesehatan Perorangan tingkat Pertama.
KEDUA : Upaya Kesehatan Masyarakat Tingkat Pertama terdiri dari
Upaya Kesehatan Masyarakat Esensial dan Uapaya
Kesehatan Masyarakat Pengembangan.
KETIGA : Upaya Kesehatan Masyarakat Esensial meliputi Promosi
Kesehatan, Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Ibu Anak
dan Keluarga Berencana, GIZI serta Pencegahan dan
Pengendalian Penyakit.
KEEMPAT : Upaya Kesehatan Masyarakat Pengembangan meliputi
PROLANIS, UKK, UKS, dan UKGS.
KELIMA : Upaya Kesehatan Perorangan Tingkat Pertama meliputi
Rawat Jalan, Pelayanan Gawat Darurat, Pelayanan Gigi,
Pelayanan KIA dan KB, Pelayanan Laboratorium, Pelayanan
Konseling.
KEENAM : Untuk menunjang upaya kesehatan sebagaimana dimaksud
diatas dilaksanakan pelayanan kefarmasian, pelayanan
laboratorium sederhana.
KETUJUH : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan
dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat
kekeliruan akan diadakan perbaikan atau perubahan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : KEDATON
Pada Tanggal : 01 FEBRUARI 2017

Kepala Puskesmas Kedaton

H. SAEFUL BAKHRI, SKM


NIP. 19640726 198412 1 001

Anda mungkin juga menyukai