Anda di halaman 1dari 2

Nama : Adi Satia Darmawan

NIM : 165020300111023
Matakuliah : Pengauditan 2
Kelas : CH

PERTANYAAN DISKUSI
1. Jelaskan asersi-asersi atas akun liabilitas dan ekuitas!
2. Dalam rangkaian proses pengauditan, Andi Aulia menyempatkan untuk memeriksa faktur
dan pengeluaran kas guna mendeteksi ada atau tidaknya kewajiban yang tidak tercatat.
Mengapa kewajiban yang tidak tercatat menjadi permasalahan khusus bagi seorang auditor
independen?
3. Perusahaan memiliki deposit biaya, seperti deposit untuk biaya telepon, biaya sewa, biaya
keamanan, atau biaya konstruksi. Apa yang dimaksud dengan hal tersebut dan mengapa
perusahaan perlu memiliki itu?

JAWABAN PERTANYAAN
1. Keberadaan atau Keterjadian
 Saldo hutang jangka panjang yang dicatat merupakan hutang yang ada pada tanggal
neraca.
 Saldo ekuitas pemegang saham merupakan hak pemilik yang ada pada tanggal neraca.
Kelengkapan
 Saldo hutang jangka panjang merupakan semua hutang kepada kreditor jangka panjang
pada tanggal neraca.
 Saldo ekuitas pemegang saham merupakan klaim pemilik atas aktiva entitas yang
melaporkan.
Hak dan kewajiban
 Saldo hutang jangka panjang yang tercatat merupakan kewajiban entitas yang
melaporkan.
 Saldo ekuitas pemegang saham merupakan klaim pemilik atas aktiva entitas yang
melaporkan.
Penilaian atau Alokasi
 Saldo hutang jangka panjang dan ekuitas pemegang saham telah dinilai dengan tepat
sesuai GAAP.
Klasifikasi
 Saldo hutang jangka panjang dan ekuitas pemegang saham telah diidentifikasi dan
diklasifikasikan dengan tepat dalam laporan keuangan.

2. Dalam proses audit, kewajiban yang tidak tercatat menjadi permasalahan khusus bagi
auditor independen karena kewajiban perusahaan merupakan salah satu hal yang material
bagi seorang auditor independen, karena hal tersebut berhubungan dengan pihak eksternal
yang membutuhkan informasi yang tepat dan akurat karena jika ada yang tidak dicatat oleh
perusahaan akan menyebabkan pengguna laporan keuangan dapat keliru dalam
pengambilan keputusan yang akan berakibat rugi untuk pihak ekternal dan dapat
menurunkan fungsi auditor. Selain itu kewajiban yang tidak dicatat juga berkaitan dengan
asersi hak dan kewajiban, serta asersi kelengkapan, yang mana auditor nanti akan
melakukan pengecekan atas kebenaran dari pencatatan kewajiban tersebut.

3. Deposito adalah produk simpanan di bank yang sifatnya hampir sama dengan tabungan,
namun penyetoran maupun penarikannya hanya bisa dilakukan pada waktu tertentu saja.
Dengan karakteristik tersebut, perusahaan perlu memiliki deposit biaya agar pengeluaran
untuk biaya-biaya yang ada pada perusahaan akan lebih terkontrol karena tidak bisa
diambil sembarang waktu.

Anda mungkin juga menyukai