Anda di halaman 1dari 2

PEMBAHASAN

Media tradisional sudah sejak lama hidup dan berkembang bersama rakyat.
Pertunjukan seni budaya pada dasarnya merupakan media tradisional yang berfungsi sebagai
alat hiburan dan kesenian untuk penyebaran informasi, termasuk informasi mengenai
kesehatan. Salah satu contoh media tradisional untuk penyebarluasan informasi terkait
kesehatan yang ada di Kediri ialah wayang kulit. Pemerintah Kota/Kabupaten Kediri sering
melibatkan pementasan wayang kulit untuk berpartisipasi pada acara, seperti festival -
festival yang diselenggarakan. Adanya dukungan dari pemerintah dapat memberikan
keberlangsungan budaya pertunjukkan wayang kulit yang memasukan informasi kesehatan
dalam pertunjukkan wayang kulit.
Upaya dukungan pamerintah daerah dapat berupa penyediaan fasilitas, sarana dan
anggaran guna untuk keberlangsungan sebuah program kegiatan khususnya kcgiatan promosi
kesehatan yang melibatkan dalang sebagai agen perubahan perilaku. Dalang sebagai figur dan
tokoh di masyarakat merupakan salah satu agen perubahan perilaku masyarakat disekitar.
Adanya informasi yang diberikan oleh dalang kepada masyarakat cenderung lebih diyakini
kebenarannya oleh masyarakat sekitar karena dianggap sebagai public figure sehingga apa
yang disampaikan lebih berpotensi akan diikuti oleh masyarakat (Redjo, 2002). Selain itu
media tradisional wayang dianggap dapat mudah dipahami sebagian besar masyarakat dan
merupakan hal yang cukup penting dalam menanamkan wawasan pengetahuan untuk
mengubah perilaku yang positif. Banyak pesan yang diselipkan dalam cerita wayang terkait
promosi kesehatan yang ada di Kediri. Cerita dikemas dengan menarik, seperti dengan cerita
yang lucu dan mudah dipahami, sehingga makna yang terkandung dapat diterima dengan baik
oleh penontonnya. Salah satu contoh pesan yang terkandung didalam cerita pewayangan
ialah dalang menyelipkan pesan terkait kesehatan lingkungan. Karena jika lingkungan kumuh
pun dapat mempengaruhi derajad kesehatan masyarakat, selain itu dalang juga memberikan
gambaran penyakit yang mungkin terjadi akibat dari lingkungan yang kumuh.
Tidak hanya di Kota Kediri,akan tetapi terdapat beberapa daerah yang melakukan
promosi kesehatan dengan menggunakan media wayang, contohnya, di daerah Bantul
Yogyakarta dengan tema “WAYANG KULIT SEBAGAI MEDIA PROMOSI KESEHATAN
IBU DAN ANAK Dl KABUPATEN BANTUL-YOGYAKARTA”. Riset Operasional
Intervensi (ROT) Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) Berbasis Budaya Lokal dalam rangka
meningkatkan Kesehatan Tbu dan Anak dengan memanfaakan kearifan lokal yang
merupakan suatu budaya yang telah berkembang di masyarakat secara turun temurun.
Adapun sasaran umum dan sasaran khusu dalam pertunjukkan wayang kulit tersebut,sasaran
umumnya adalah warga setempat dan sasaran khusus yang dituju pada pertunjukkan wayang
tersebut yaitu ibu menyusui,dan ibu hamil. Tujuan yang ingin dicapai dari pesan yang dibuat
tentang kesehatan ibu dan anak yang meliputi IMD (Inisiasi Menyusui Dini), ASI
Ekslusif,dan KB.

Redjo S, Soedarmo. 2002. Komunikasi Lewat Media Lokal, Yogyakarta.

Anda mungkin juga menyukai