Anda di halaman 1dari 4

A.

Pengkajian
1. Identitas Anak
No. RM : 088942
Inisia Anak : An. A
Umur : 1 Tahun
Jenis Kelamin : Laki-laki
Agama : Katholik
Alamat : Jl. Parit Tengkorak Gg. Perdana No. 14 A
Diagnosa Media : AML (Acute Myeloid Leukemia)
Tanggal Masuk : 13-10-2018
Tanggal Pengkajian : 06-11-2018
2. Identitas Penanggung Jawab
Inisial Ayah : Tn. M
Umur : 34 Tahun
Pekerjaan : Karyawan Swasta
Pendidikan : Diploma III
Inisial Ibu : Ny. P
Umur : 29 Tahun
Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga
Pendidikan : SMA

B. Keluhan Utama
Muka pucat, badan lemah, panas badan anak naik turun, nafsu makan
menurun, BAK anak keluar sedikit-sedikit, BAB cair berwarna hitam
bercampur darah, hemoglobin menurun.

C. Riwayat Kesehatan Sekarang


Ibu mengatakan awalnya anak dirawat di Rumah Sakit Kartika Husada
selama 6 hari, dilakukan tranfusi PRC 200cc sebanyak 2 kolf. Ibu
mengatakan anak batuk, BAB dan BAK tidak lancar, perut membesar dan
anak di diagnosa penyakit TB. Ibu mengatakan dari Rumah Sakit Kartika
Husada di rujuk ke RSUD Dr. Soedarso, setelah dirawat dan dilakukan
pemeriksaan oleh dokter, dokter mendiagnosis anaknya menderita
penyakit AML (Acute Myeloid Leukemia). Hasil pemeriksaan
laboratorium, yaitu leukemia : 48.50 [10^3/ul], hemoglobin : 4.9 [g/dl],
hematokrit : 13.6 [%], trombosit : 11 [10^3/ul]. Atas keputusan dari dokter
akhirnya klien dianjurkan rawat inap diruangan perawatan anak.
D. Riwayat Kehamilan dan Kelahiran
1. Prenatal
Ibu mengatakan awal datang haid pada usia 15 tahun, siklus haid
teratur, lamanya haid 5-7 hari, ganti pembalut 2-3 pembalut, ibu
mengatakan ia menggunakan suntik KB yang 1 bulan, ibu mengatakan
pada saat hamil An. A ibu tidak ada masalah apapun saat melahirkan
dan anaknya tidak mengalami kelainan dan gizinya cukup.
2. Intranatal
Ibu mengatakan An. A lahir dengan normal di RSIA Anugrah lahir
dengan cukup umur yaitu 9 bulan, berat badan lahir anak 3100 gram
dan panjang badan 40 cm, saat lahir An. A menangis spontan.
3. Postnatal
Ibu mengatakan saat melahirkan tidak mengalami perdarahan yang
banyak, setelah melahirkan kondisinya normal.

E. Riwayat Kesehatan Dahulu


1. Penyakit yang diderita sebelumnya
Ibu mengatakan An. A tidak pernah menderita penyakit yang serius
hanya flu dan batuk.
2. Pernah dirawat di rumah sakit
Ibu mengatakan An. A belum pernah dirawat di rumah sakit, dan baru
bulan ini An.A dirawat di rumah sakit.
3. Alergi
Ibu mengatakan An.A tidak memiliki riwayat alergi terhadap makanan
maupun obat-obatan.

F. Riwayat Kesehatan Keluarga


Ibu mengatakan keluarganya tidak memiliki riwayat penyakit yang serius
dan tidak ada penyakit keturunan, apalagi penyakit turunan yang seperti
dialami oleh An. A

G. Riwayat Tumbuh Kembang


1. Kemandirian dan Bergaul
Sebelum sakit An. A mampu melakukan aktivitas sehari-hari seperti
bermain, tapi semenjak sakit An. A sudah tidak mampu melakukan
aktivitas sehari-hari dan memiliki keterbatasan dalam bermain.
2. Motorik
Pertumbuhan gigi An.A pada usia 6 bulan, mulai bisa duduk pada usia
8 bulan, mulai berjalan sendiri usia 1 tahun dan mulai bisa bicara pada
usia 1 tahun.
3. Psikososial
Saat pengkajian An. A tidak bisa berintraksi dengan orang lain selain
dengan kedua orang tuanya, apabila didekati An. A langsung
menangis. An. A belum sekolah, kebiasaan tingkah laku An. A ceria
dan cengeng, yang mengasuh klien adalah kedua orang tuanya dan
neneknya, hubungan dengan anggota keluarga sangat dekat.

H. Pola Sehari-hari di Rumah dan di Rumah Sakit


1. Makan dan Minum
Ibu mengatakan anaknya suka makan bubur dan anaknya masih nyusu
badan ibunya, tidak suka minum susu formula.
2. Nafsu Makan
Ibu mengatakan saat dirumah nafsu makan anaknya baik, biasanya 2
kali sehari, kebiasaan anaknya perlu benda-benda kesayangannya
sebelum makan. Ibu mengatakan saat dirumah sakit nafsu makan
anaknya menurun, hanya makan sedikit-sedikit dari porsi yang
disediakan.
3. Pola Tidur
ibu mengatakan kalau dirumah tidur pada siang hari 5 jam dan malam
8 jam sehari. Ibu mengatakan kalau dirumah sakit pola tidur An. A
baik hanya saja kalau bangun anaknya cerewet dan badannya masih
lemah dan pucat.
4. Pola Kebersihan Diri
Ibu mengatakan kalau dirumah An. A biasa dimandikan 2 kali sehari
dan kalau di rumah sakit hanya di lap saja seluruh badannya.
5. Pola Eliminasi
Ibu mengatakan sebelum sakit An. A BAB 1 kali sehari dan BAK 4
kali sehari dan saat dirumah sakit ibu mengatakan anaknya BAB cair
berwarna hitam bercampur darah dan kencing sedikit-sedikit.
I. Genogram

Keterangan :

: Laki-laki X : Meninggal : Klien

: Perempuan ------ : Tinggal dalam satu rumah

Anda mungkin juga menyukai