Anda di halaman 1dari 2

SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI

PELITA NUSANTARA
Jl. Slamet Riyadi No. 40 Telp. 024-6735414 Semarang

UJIAN AKHIR SEMESTER


Mata Kuliah : Bahasa Indonesia
Program Studi / Smt : Akuntansi & Manajemen / I
Dosen Pengampu : Drs. Redyanto Noor, M.Hum.

A. Petunjuk Kerja
1. Kerjakan semua soal dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, karena
pertimbangan utama penilaian pekerjaan Saudara adalah penggunaan bahasanya.
2. Pekerjaan diketik dengan format kuarto, spasi rangkap (2 spasi), huruf Times New Roman
12, panjang pekerjaan antara 6 – 8 halaman.
3. Identias mahasiswa dituliskan lengkap dan jelas di sebelah kiri atas halaman pertama file
jawaban soal, tanpa kata NAMA! (lihat contoh C di bawah soal ujian).
4. File jawaban soal dikirimkan melalui e-mail dalam bentuk lampiran (tidak ditulis pada
space message (ruang pesan).
5. File jawaban soal dikirimkan ke alamat e-mail: redyanto_noor@yahoo.com, dengan judul:
UAS – PENA Bahasa Indonesia.
6. File jawaban soal dikirimkan ke alamat e-mail paling lambat tiga (hari) setelah jadwal ujian
ini berlangsung, lebih dari waktu tersebut reciever ditutup (tidak terkirim).

B. Soal
1. Pilihlah sebuah tema karangan sesuai dengan bidang ilmu/jurusan Saudara.
Berdasarkan tema tersebut tentukan topik yang Saudara anggap menarik, penting dan
spesifik. Berdasarkan topik tersebut susunlah kerangka karangan yang lengkap, mulai dari
bab pertama (pendahuluan) sampai bab terakhir (penutup).
2. Berdasarkan kerangka karangan tersebut (Soal No. 1), kembangkan bab pendahuluan,
mulai subbab A. Latar Belakang, B. Rumusan Masalah, C. Tujuan Penelitian, D. Hipotesis,
E. Ruang Lingkup Penelitian, E. Landasan Teori, F. Metode Penelitian, dan G. Sistematika
Penulisan. Semua dalam bentuk uraian (deskripsi) lengkap.
3. Tuliskan sumber-sumber referensi berikut ini dengan teknik penulisan daftar pustaka yang
benar.
- Economics Progress and Resources, John Naisbitt, Penguin Books, New York, 1989.
- Teknik Penulisan Ilmiah, Redyanto Noor, diktat kuliah Bahasa Indonesia Jurusan
Akuntasni & Manajemen, STIE PENA, 2009.
- Tata Laksana Manajemen Perusahaan, Rheinald Kasali, alih-bahasa Haryatmoko,
Gramedia, jakarta, 2008.
- Asosiasi Perdagangan Ritel Indonesia dan Setumpuk Permasalahannya, Bonita D.
Sukardi, artikel Kompas, 5 Januari 2009.
- Korespondensi Ekonomi Perusahaan, Anggito Abimanyu, karangan dalam buku Bisnis
Perkantoran, editor Didik J. Rachbini, Grasindo, Jakarta, 2009.
4. Dalam penulisan karangan ilmiah, mengutip bahan rujukan merupakan aktivitas yang tidak
terelakkan. Jelaskan cara menuliskan kutipan langsung kurang dari 4 dan kutipan tidak
langsung. Berikan contoh penulisannya.

5. Buatlah sebuah contoh surat dinas undangan rapat dinas di instansi Saudara, dengan
menggunakan format full block style (lurus penuh).

C. Contoh Penulisan Identitas:


Adi Rohadi
NIM ..................................................
STIE PELITA NSANTARA, SMT I
Akuntansi

Zaenal Mustofa
NIM ……………………………
STIE PELITA NSANTARA, SMT I
Manajemen

Anda mungkin juga menyukai