Anda di halaman 1dari 5

BAHAN AJAR

TEMA LINGKUNGAN / SUB TEMA PEDESAAN / SUB SUB TEMA GUNUNG

Apa ? Kapan ?
Kapan pergi ke pedesaan ?
Apa itu pedesaan ? Kapan bisa ke pedesaan ?
Apa yang ada di pedesaan ? Kapan peergi ke gunung ?
Apa manfaat pedesaan ? Kapan gunung meletus ?
Apa yang bisa dilakukan di
pedesaan ?
Apa itu gunung ? Dimana ?
Apa saja bagian gunung? Dimana ada pedesaan ?
Apa saja nama – nama gunung ? Dimana bisa melihat gunung ?
Dimana letak gunung ?

Tema / Sub Tema / Sub sub


Tema : LINGKUNGAN /
PEDESAAN / GUNUNG
Bagaimana ?
Mengapa ?
Bagaimana suasana di pedesaan ?
Mengapa pergi ke pedesaan ? Bagaimana cara menuju ke
Mengapa gunung menjulang
pedesaan ?
tinggi ?
Mengapa gunung meletus ? Bagaimana gunung terbentuk ?
Bagaimana gunung meletus ?
Siapa ?
Siapa yang ada di pedesaan
?
Siapa yang pergi ke
pedesaan ?
Siapa yang menciptakan
gunung ?
Siapa yang bisapergi k
gunung ?
BAHAN AJAR
TEMA / SUB TEMA / SUB SUB TEMA : LINGKUNGAN / PEDESAAN / GUNUNG
KELOMPOK : B ( 5 – 6 TAHUN)

A. Bahan Ajar
Materi ini menjelaskan informasi pada anak mengenai pengertian pedesaan, apa saja yang ada
dipedesaan, dimana ada pedesaan, kapan pergi ke pedesaan, bagaimana suasana pedesaan dan
siapa yang ada dipedesaan.

B. Materi Pembelajaran
- NAM 3.1 – 4.1 : Kegiatan ibadah sehari - hari
- FM 3.3 – 4.3 : Perilaku hidup sehat
- KOG 3.6 – 4.6 : Mengenal benda sekitar
- BHS 3.12 – 4.12 : Keaksaraan awal melalui bermain
- SOSEM 2.5 : Percaya diri
- SENI 3.15 – 4.15 : Membuat bentuk dari berbagai media

Deskripsi Sub Tema

1. Pengertian Lingkungan
Lingkungan adalah segala sesuatu yang ada di sekitar manusia serta mempengaruhi
kehidupan manusia baik secara langsung maupun tidak langsung. Lingkungan dibedakan
menjadi dua; lingkungan biotik dan lingkungan abiotik. Lingkungan biotik adalah lingkungan
yang hidup, misalnya tanah, pepohonan, dan para tetangga. Sementara lingkungan abiotik
mencakup benda-benda tidak hidup seperti rumah, gedung, dan tiang listrik.

2. Pengertian Pedesaan
Pedesaan adalah daerah pemukiman penduduk yang sangat dipengaruhi oleh kondisi tanah,
iklim, dan air sebagai syarat penting bagi terwujudnya pola kehidupan agraris penduduk
ditempat itu. Di pedesaan biasanya terdapat sawa, pemandangan pegunungan, peternakan,
perkebunan, tambak ikan, dan pasar.

3. Ciri – ciri pedesaan


o Mempunyai pergaulan hidup yang saling kenal mengenal antara ribuan jiwa.
o Ada pertalian perasaan yang sama tentang kesukaan terhadap kebiasaan.
o Cara berusaha (ekonomi) adalah agraris yang paling umum yang sangat dipengaruhi
alam seperti: iklim, keadaan alam, kekayaan alam, sedangkan pekerjaan yang bukan
agraris adalah bersifat sambilan

4. Manfaat Hidup di Pedesaan


o Kualitas udara lebih baik
o Lebih dekat dengan alam
o Dapat mempelajari budaya tradisional
o Meningkatkan kemampuan bersosialisasi
o Hidup sederhana

5. Kegiatan di Pedesaan
o Berkebun
o Perikanan
o Pertanian
o Berdagang
o Mendaki gunung

6. Pengertian Gunung
Gunung adalah sebuah bentuk tanah yang menonjol di atas wilayah sekitarnya.
Gunung adalah bagian dari permukaan bumi yang menjulang lebih tinggi
dibandingkan dengan daerah sekitarnya. Sebuah gunung biasanya lebih tinggi dan
curam dari sebuah bukit, tetapi ada kesamaaan, dan penggunaan sering tergantung
dari adat lokal. Beberapa otoritas mendefinisikan gunung dengan puncak lebih dari
besaran tertentu; misalnya, Encyclopædia Britannica membutuhkan ketinggian 2000
kaki (610 m) agar bisa didefinisikan sebagai gunung. Gunung adalah suatu bentuk
permukaan tanah yang letaknya jauh lebih tinggi daripada tanah-tanah di daerah
sekitarnya. Gunung pada umumnya lebih besar dibandingkan dengan bukit, tetapi
bukit di suatu tempat bisa jadi lebih tinggi dibandingkan dengan apa yang disebut
gunung di tempat yang lain. Gunung pada umumnya memiliki lereng yang curam dan
tajam atau bisa juga dikelilingi oleh puncak-puncak atau pegunungan. Pada beberapa
ketinggian gunung bisa memiliki dua atau lebih iklim, jenis tumbuh- tumbuhan, dan
kehidupan yang berbeda. Sebenarnya tidak ada definisi umum untuk
gunung. Ketinggian, volume, relief, kecuraman, jarak dan kontinuitas dapat dijadikan
kriteria dalam mendefinisikan gunung. Menurut KBBI, definisi gunung adalah "Bukit yg
sangat besar dan tinggi (biasanya tingginya lebih dari 600 m)" [1] Gunung paling tinggi
di Indonesia adalah Puncak Jaya yang berada di Papua.

7. Jenis – jenis gunung


Gunung atau pegunungan dibagi menjadi tiga macam antara lain :
o Gunung api
o Gunung lipatan
o Gunung patahan

8. Nama – nama Gunung berapi di Indonesia


Berikut adalah beberapa nama-nama gunung serta letaknya yang berada di
Indonesia.

 Gunung Bromo
 Gunung Kerinci
 Gunung Krakatau.
 Gunung Lasem.
 Gunung Leuser
 Gunung agung
 Gunung Sinabung

9. Bagaimana Gunung meletus


Gunung berapi di Bumi terbentuk dikarenakan keraknya terpecah menjadi 17 lempeng
tektonik utama yang kaku yang mengambang di atas lapisan mantel yang lebih panas
dan lunak. Oleh karena itu, gunung berapi di Bumi sering ditemukan di batas divergen
dan konvergen dari lempeng tektonik. Contohnya, di pegunungan bawah
samudra seperti punggung tengah atlantik terdapat gunung berapi yang terbentuk dari
gerak divergen lempeng tektonik yang saling menjauh, sementara di Cincin Api
Pasifikterbentuk gunung berapi dari gerakan konvergen lempeng tektonik yang saling
mendekat. Gunung berapi biasanya tidak terbentuk di wilayah dua lempeng tektonik
bergeser satu sama lain.

Letusan atau erupsi gunung berapi dapat menimbulkan berbagai bencana, tidak
hanya di daerah dekat letusan. Bahaya dari debu vulkanik adalah
terhadap penerbangan khususnya pesawat jet karena debu tersebut dapat
merusak turbin dari mesin jet. Letusan besar dapat mempengaruhi suhu dikarenakan
asap dan butiran asam sulfat yang dimuntahkan letusan dapat
menghalangi matahari dan mendinginkan bagian bawah atmosfer bumi
seperti troposfer, namun material tersebut juga dapat menyerap panas yang
dipancarkan dari bumi sehingga memanaskan stratosfer. Dari sejarah, musim dingin
vulkanik telah mengakibatkan bencana kelaparan yang parah.
Lebih lanjut, istilah gunung apiini juga dipakai untuk menamai fenomena
pembentukan ice volcanoes atau gunung api es dan mud volcanoes atau gunung api
lumpur. Gunung api es biasa terjadi di daerah yang mempunyai musim dingin bersalju,
sedangkan gunung api lumpur dapat kita lihat di daerah Kuwu, Grobogan, Jawa
Tengah yang populer sebagai Bledug Kuwu.

Gunung berapi terdapat di seluruh dunia, tetapi lokasi gunung berapi yang paling
dikenali adalah gunung berapi yang berada di sepanjang busur Cincin Api
Pasifik (Pacific Ring of Fire). Busur Cincin Api Pasifik merupakan garis bergeseknya
antara dua lempengan tektonik.
Gunung berapi terdapat dalam beberapa bentuk sepanjang masa hidupnya. Gunung
berapi yang aktif mungkin berubah menjadi separuh aktif, istirahat, sebelum akhirnya
menjadi tidak aktif atau mati. Bagaimanapun gunung berapi mampu istirahat dalam
waktu 610 tahun sebelum berubah menjadi aktif kembali. Oleh itu, sulit untuk
menentukan keadaan sebenarnya dari suatu gunung berapi itu, apakah gunung berapi
itu berada dalam keadaan istirahat atau telah mati.

Letusan gunung berapi terjadi apabila magma naik melintasi kerak bumi dan muncul
di atas permukaan. Apabila gunung berapi meletus, magma yang terkandung di dalam
kamar magmar di bawah gunung berapi meletus keluar sebagai lahar atau lava.
Selain dari aliran lava.

Lagu Naik – naik ke pucak gunung


Naik - naik, ke puncak gunung tinggi - tinggi sekali

Naik - naik, ke puncak gunung tinggi - tinggi sekali


Kiri - kanan kulihat saja banyak pohon cemara
Kiri - kanan kulihat saja banyak pohon cemara

Tepuk Gunung
Prok 3x Bentuk kerucut
Prok 3x Tinggi menjulang
Prok 3x Ayo kawan
Prok 3x Naik gunung

Sumber :
https://id.wikipedia.org/wiki/Pedesaan

https://manfaat.co.id/9-manfaat-hidup-di-desa-wajib-diketahui

https://brainly.co.id/tugas/1650539

https://lirik.kapanlagi.com/artis/lagu-anak-indonesia/naik-gunung/

Anda mungkin juga menyukai