Anda di halaman 1dari 6

-1-

DETASEMEN KESEHATAN WILAYAH MALANG


KLINIK RAWAT JALAN RAMPAL
Jl. Panglima Sudirman D- 9A Kesatrian Kec. Blimbing
Kota Malang Kode Pos 65111
Tlp/fax (0341) 3012272 SMS Center 081336182823
Email : Klinik_rampal@yahoo.com

BAB I

ANALISIS KEBUTUHAN PENDIRIAN KLINIK RAWAT JALAN RAMPAL

Di dalam Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 9 Tahun 2014 disebutkan bahwa :


Klinik adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan
perorangan yang menyediakan pelayanan medis dasar dan/ atau spesialistik. Klinik Rawat Jalan
Rampal diresmikan pada tanggal 2 Januari 2014 dengan surat Keputusan Dandekesyah Malang
Nomor: Kep/01/XI/2013 diresmikan oleh Kasdam V/Brawijaya Brigjen TNI Asma’I pada waktu itu
sebagai Kakesdam V/Brawijaya dijabat Oleh Kolonel Ckm dr. Bambang AW dan Dandenkes pada
waktu itu di jabat oleh Letkol Ckm dr. I Nyoman Kendra, dan atas perintah komandan pada waktu itu
ditunjuklah drg. Indri Wahyuni Sebagai Kepala Klinik Rawat Jalan Rampal dengan Nomor:
Sprin/42/XII/2013.

I. Latar Belakang Pendirian Klinik


1. Definisi Klinik
Klinik adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan
perorangan yang menyediakan pelayanan medis dasar dan/ atau spesialistik, diselenggarakan oleh
lebih dari satu jenis tenaga kesehatan dan dipimpin oleh seorang tenaga medis (Permenkes RI
No.9, 2014) .
2. Fungsi Klinik
Fungsi klinik itu sendiri meliputi :
a. Fungsi Pokok
1) Yankes (Pelayanan Kesehatan)
2) Minkes (Administrasi Kesehatan)
3) Dukkes (Dukungan Kesehatan)
b. Peran Klinik
Sebagai lembaga kesehatan dibawah TNI AD Klinik harus bisa menjangkau masyarakat
diwilayah terkecil dan semua jajaran/satuan TNI yang ada diwilayah kerjanya. Dalam hal ini
pengorganisasian masyarakat dan TNI mempunyai peran aktif dalam penyelenggaraan
kesehatan secara mandiri.
-2-

c. Cara-cara yang ditempuh :


1) Merangsang TNI dan masyarakat termasuk swasta untuk melaksanakan kegiatan
dalam rangka menolong dirinya sendiri.
2) Memberikan petunjuk kepada TNI masyarakat tentang bagaimana menggali dan
menggunakan sumber daya yang ada secara efektif dan efisien.
3) Memberikan bantuan yang bersifat bimbingan teknis materi dan rujukan medis maupun
rujukan kesehatan kepada TNI dan masyarakat dengan ketentuan bantuan tersebut
tidak menimbulkan ketergantungan.
4) Memberikan pelayanan kesehatan langsung kepada TNI dan masyarakat.
5) Kerjasama dengan lintas sektor dalam melaksanakan program Klinik .
d. Program Pokok Klinik
1) Pelayanan Kesehatan Umum
2) Pelayanan Kesehatan Gigi dan Mulut
3) Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak
4) Pelayanan Laboratorium
5) Pelayanan Farmasi
6) Pelayanan Konsultasi Kesehatan
7) Pelayanan Tindakan/Kegawat Daruratan
e. Satuan Penunjang
1) Kesdam V/Brawijaya
2) Denkesyah Malang

Klinik Rawat Jalan Rampal merupakan klinik pratama dengan kategori klinik kawasan
perkotaan berdasarkan karakteristik wilayah kerjanya, sehingga semua tugas dan tanggung jawab
selalu dalam pengawasan satuan diatasnya termasuk semua program laporan.

3. Tujuan Klinik
Tujuan pembangunan kesehatan yang diselenggarakan oleh Klinik Rawat Jalan Rampal
adalah untuk mendukung tercapainya tujuan pembangunan kesehatan nasional, khususnya di
wilayah kerja, yakni meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi TNI dan
masyarakat yang bertempat tinggal di wilayah kerja Klinik Rawat Jalan Rampal agar terwujud derajat
kesehatan yang setinggi-tingginya dalam rangka mewujudkan Indonesia Sehat 2020.
-3-

4. Tugas Klinik
Klinik Rawat Jalan Rampal merupakan Unit Pelaksana Teknis Kesehatan dibawah Kesdam
dan Denkesyah Malang yang bertanggung jawab menyelenggarakan kesehatan di wilayah kerjanya
dengan menyelenggarakan kegiatan kesehatan tingkat pertama secara menyeluruh, terpadu, dan
berkesinambungan.

5. Sejarah Klinik
Klinik Rawat Jalan Rampal terletak di Jalan Panglima Sudirman D9 A Kelurahan
Kesatrian Kecamatan Blimbing Kota Malang, Berdiri pada 01 Januari 2014. Pada awal
berdiri merupakan Detasemen Kesehatan Tentara. Tahun 1974 dibawah komando
Letnan Kolonel CKM dr. Moeslihat. AM sebagai klinik dasar untuk pengobatan prajurit
dan keluarga nya, pada Tahun 1990 berubah nama menjadi poliklinik induk dibawah
komando Letnan Kolonel CKM dr. Koesnan, pada tahun 2005 dibawah komando Letnan
kolonel CKM dr. Untung Sunaryadi. Sp Rad berubah menjadi Rumkitban. Dan pada
tahun 2014 dibawah komando Letnan Kolonel CKM dr. Gaguk Prasetya dengan adanya
program pemerintah JKN yang dikenal dengan BPJS maka berubah nama menjadi Klinik
Rawat Jalan Rampal sampai dengan sekarang. Dengan luas tanah 1.804, 12 m dan luas
bangunan 1.082,47 m

6. Visi dan Misi Klinik


a. Visi Klinik Rawat Jalan Rampal
Menjadi Penyelenggara Pembinaan Kesehatan Angkatan Darat yang dipercaya
Dengan Dilandasi Profesionalisme, Disiplin, Bermoral dan Soliditas.
b. Misi
1) Menyelengarakan dukungan kesehatan yang handal.
2) Menyelengarakan pelayanan kesehatan yang prima
3) Menyelengarakan fungsi organik dengan seksama
7. Motto Klinik
“ Kepuasan Pasien Adalah Semangat Kerja Kami”
8. Janji Layanan
1) Kami siap memberikan pelayanan kepada pasien secara profesional.
2) Kami siap membantu masyarakat dalam melakukan pemeliharaan kesehatan
individu.
3) Kami siap menjalankan pelayanan kesehatan sesuai standar etika, standar profesi
dan standar prosedur operasional dengan menghormati hakl dan kewajiban pasien.
-4-

9. Tata Nilai : CARE


C : Cermat (Teliti dalam Pelayanan)
A : Adil ( Tidak Diskriminatif dalam memberikan Pelayanan)
R : Responsif (Cepat tanggap bila ada masalah di sekitar wilayah kerja Klinik)
E : Edukatif : (Turut meningkatkan pengetahuan kesehatan kepada masyarakat)
-5-

BAB II

LOKASI KLINIK RAWAT JALAN RAMPAL

Klinik Rawat Jalan Rampal berlokasi di Jalan Panglima Sudirman No. D 9A RT. 09 RW. 01
Kelurahan Kesatrian Kecamatan Blimbing Kota Malang dengan nomer Kode Klinik yaitu 02120002.
Adapun kategori klinik berdasarkan dari kemampuan penyelenggaraan klinik maka klinik rawat jalan
rampal dikategorikan sebagai klinik Pratama yaitu klinik Rawat Jalan Rampal yang
menyelenggarakan pelayanan rawat jalan. Selain data diatas pendirian Klinik Rawat Jalan Rampal
yang memperhatikan persyaratan lokasi pembangunan Klinik. sebagai berikut:

1. Geografis
Dari segi geografis Klinik Rawat Jalan Rampal berada di daerah dataran tinggi namun klinik
tidak didirikan dilokasi berbahaya yaitu :
1) Tidak di tepi lereng;
2) Tidak dekat kaki gunung yang rawan terhadap tanah longsor;
3) Tidak dekat anak sungai, sungai atau badan air yang dapat mengikis pondasi;
4) Tidak di atas atau dekat dengan jalur patahan aktif;
5) Tidak didaerah rawan tsunami;
6) Tidak didaerah rawan banjir;
7) Tidak dalam zona topan; dan
8) Tidak di daerah rawan badai.

2. Aksesibilitas untuk jalur transportasi


Klinik Rawat Jalan Rampal didirikan di lokasi di pinggir jalan raya, yang mudah dijangkau oleh
masyarakat, baik bagi pejalan kaki maupun masyarakat yang menggunakan kendaraan
(kendaraan roda dua dan roda empat). Masyarakat juga dapat mengakses Klinik Rawat Jalan
Rampal dengan menggunakan kendaraan umum.

3. Kontur Tanah
Klinik Rawat Jalan Rampal dibangun diatas tanah dengan kontur tanah yang padat dan tidak
bergerak sehingga pondasi bangunan dapat dibuat dengan kokoh. Sistem drainase
diperhatikan untuk kenyamanan dan keselamatan bangunan.

4. Pertimbangan Rasio Jumlah Penduduk


Klinik Rawat Jalan Rampal merupakan salah satu sarana klinik pratama yang
meyelenggarakan pelayanan medik dasar baik umum maupun khusus yang bertanggung
-6-

jawab untuk pembangunan kesehatan di wilayah kerjanya, yang meliputi satuan satuan TNI
AD dibawah wilayah kerjanya, termasuk warga umum disekitarnya. Faktor luas wilayah,
kondisi dan jumlah penduduk merupakan dasar pertimbangan untuk membangun dan
menentukan wilayah Klinik Rawat Jalan Rampal dimana jumlah penduduknya di Kelurahan
Kesatrian 11.795 jiwa bulan Januari Tahun 2018 jiwa. Menurut standar Kementrian Kesehatan
Republik Indonesia , rasio kecukupan jumlah penduduk untuk pelayanan kesehatan adalah
1:30.000 penduduk. Sehingga pelayanan kesehatan di Klinik Rawat Jalan Rampal di
butuhkan.

Mengetahui
Kepala Klinik Rawat Jalan Rampal,

drg. Indri Wahyuni


NIP 198110082007122001

Anda mungkin juga menyukai