Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

NAMA SEKOLAH : SMK Negeri 1 Miri


MATA PELAJARAN : Teknologi Dasar Otomotif
KOMPETENSI KEAHLIAN : Teknik Kendaraan Ringan Otomotif
KELAS/SEMESTER : X/ 2
TAHUN PELAJARAN : 2018/2019
ALOKASI WAKTU : 8 JP x 45 menit (2 X Pertemuan)

A. Kompetensi Inti
KI (3) : Menerapkan, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang
pengetahuan faktual, konseptual, operasional dasar, dan metakognitif sesuai
dengan bidang dan lingkup kerja Teknik Kendaraan Ringan Otomotif pada
tingkat teknis, spesifik, detil, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam konteks
pengembangan potensi diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia
kerja, warga masyarakat nasional, regional, dan internasional.
KI (4) : Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan
prosedur kerja yang lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai
dengan bidang kerja Teknik Kendaraan Ringan Otomotif. Menampilkan
kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang terukur sesuai
dengan standar kompetensi kerja. Menunjukkan keterampilan menalar,
mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif, kritis, mandiri,
kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu
melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung. Menunjukkan
keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan, gerak mahir,
menjadikan gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan pengembangan
dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas
spesifik di bawah pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


3.15 Mengevaluasi kerja baterai

Indikator Pencapaian Kompetensi:


3.15.1 Mengidentifikasi komponen dan fungsi baterai
3.15.2 Memahami cara kerja baterai

4.15 Merawat baterai

Indikator Pencapaian Kompetensi:


4.15.1 Melakukan pemeriksaan kondisi baterai

4.15.2 Memperbaiki baterai


C. Tujuan Pembelajaran
1. Melalui mengamati bahan tayangan dan penggalian informasi siswa dapat
mengidentifikasi komponen dan fungsi baterai secara cermat, santun, serius
dan menghargai pendapat pihak lain.
2. Melalui diskusi dan penggalian informasi siswa dapat memahami cara kerja
baterai secara cermat, santun, serius dan menghargai pendapat pihak lain.
3. Melalui praktik dengan bahan praktik yang disiapkan siswa mampu
memeriksa kondisi baterai sesuai dengan SOP
4. Melalui praktik dan studi literatur yang disiapkan siswa mampu memperbaiki
baterai sesuai dengan SOP

D. Materi Pembelajaran
1. Fungsi, kontruksi, dan cara kerja baterai
2. Pemeliharaan baterai sesuai dengan SOP

E. Pendekatan, Metode dan Model Pembelajaran


1. Pendekatan : Saintifik
2. Model : Discovery Learning
3. Metode : Diskusi, Tanya Jawab, dan Praktik

F. Alat dan Media Pembelajaran


1. White Board
2. Spidol
3. Laptop/ Komputer.
4. LCD Proyektor
5. Power Point diagnosis sistem pengisian konvensional

G. Sumber Belajar
1. Modul Pengujian, Pemeliharaan/servis dan pengantian baterai
2. NEW Step 1
3. Jobsheet Praktik

H. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan ke 1
Alokasi waktu: 4 JP x 45 menit (1 X Pertemuan)

Langkah-Langkah Pembelajaran Waktu

1. Pendahuluan
a. Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk
memulai pembelajaran.
15
b. Memeriksa kehadiran siswa.
Menit
c. Melakukan pengkondisian peserta didik dan pemberian motivasi.
d. Menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai.

2
Langkah-Langkah Pembelajaran Waktu
e. Menyampaikan metode pembelajaran yang akan digunakan
f. Menyampaikan teknik penilaian yang akan digunakan.

2. Kegiatan Inti
a. Pemberian  Guru meminta siswa untuk mengamati
stimulus terhadap komponen baterai yang telah disiapkan
siswa  Guru menugaskan siswa membaca buku
untuk menyelidiki makna dari komponen dan 20
fungsi baterai Menit
 Guru memberikan pertanyaan mendasar
tentang definisi sebuah komponen baterai

b. Indentifikasi  Siswa membentuk kelompok, dengan anggota


masalah 5 orang tiap kelompoknya
 Guru memberikan tugas siswa untuk
mengidentifikasi komponen baterai, apa nama 25
dari komponen-komponen baterai dengan Menit
acuan buku pedoman

c. Pengumpulan data  Guru meminta siswa untuk berdiskusi untuk


mencari masing-masing komponen baterai
yang disediakan
dan mendiskusikan pertanyaan yang disepakati
melalui telaah buku.

 Siswa berdiskusi untuk menemukan jawaban 45


pertanyaan: Menit

1) Apa saja fungsi dari masing-masing


komponen baterai ?
2) Bagaimana cara kerja baterai?

d. Pembuktian  Guru mengarahkan siswa untuk


mempresentasikan jawaban dari pertanyaan
diskusi
 Siswa secara berkelompok memaparkan
kepada siswa lain tentang komponen, fungsi 45
dan cara kerja baterai Menit
 Guru melakukan menamplilkan bahan tayang
tentang komponen, fungsi dan cara kerja
baterai

e. Menarik  Guru memfasilitasi siswa untuk mengecek


kesimpulan/ /mengevaluasi kesimpulan komponen dan
generalisasi fungsi komponen baterai
 Siswa menyampaikan cara kerja baterai 15
 Guru menyamakan persepsi dan Menit
memantapkan simpulan yang telah ditetapkan.

3
Langkah-Langkah Pembelajaran Waktu

3. Penutup
a. Guru memberikan konfirmasi dan penguatan terhadap kesimpulan
dari hasil pembelajaran.
b. Guru memberikan evaluasi dan menyuruh siswa secara individu
untuk mengerjakannya. 15
Menit
c. Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan pesan pada
siswa untuk mempelajari materi berikutnya.
d. Guru menyuruh salah satu siswa untuk memimpin doa penutup.

Pertemuan ke 2
Alokasi waktu: 4 JP x 45 menit (1 X Pertemuan)

Langkah-Langkah Pembelajaran Waktu

1. Pendahuluan
a. Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk
memulai pembelajaran.
b. Memeriksa kehadiran siswa.
15
c. Melakukan pengkondisian peserta didik dan pemberian motivasi.
Menit
d. Menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai.
e. Menyampaikan metode pembelajaran yang akan digunakan
f. Menyampaikan teknik penilaian yang akan digunakan.

2. Kegiatan Inti
a. Pemberian  Guru memberikan arahan awal untuk
stimulus terhadap melakukan pemeriksaan kondisi baterai dan
siswa cara pengukuran
 Siswa diminta untuk membaca jobsheet saat 20
memperbaiki baterai Menit
 Guru menanyakan alat dan bahan dan
kesiapan siswa saat akan memulai praktik

b. Indentifikasi  Siswa diminta untuk mengidentifikasi 25


masalah masalah yg ada pada kondisi baterai Menit

c. Pengumpulan data  Siswa diminta untuk melakukan pemeriksaan


45
baterai Menit
d. Pembuktian  Siswa menguji baterai dengan hydro tester
dan multi tester 45
 Guru medampingi pengujian baterai Menit

e. Menarik  Guru dan siswa bersama menyimpulkan


kesimpulan/ faktor yang mempengaruhi kerusakan pada 15
generalisasi kondisi baterai dan cara memperbaiki baterai. Menit

4
Langkah-Langkah Pembelajaran Waktu

3. Penutup
a. Guru memberikan konfirmasi dan penguatan terhadap kesimpulan
dari hasil pembelajaran.
b. Guru memberikan evaluasi dan menyuruh siswa secara individu
untuk mengerjakannya. 15
Menit
c. Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan pesan pada
siswa untuk mempelajari materi berikutnya.
d. Guru menyuruh salah satu siswa untuk memimpin doa penutup.

I. Teknik dan Instrumen Penilaian


1. Teknik Penilaian
a. Tes tertulis
b. Tes unjuk kerja
2. Instrumen Penilaian
a. Soal tes tertulis (terlampir)
b. Jobsheet (terlampir)

Sragen, 20 Juni 2019


Guru Mata Pelajaran,

Mahdiyah Al Muti’ah, S.Pd.


NIP.

Anda mungkin juga menyukai