Anda di halaman 1dari 1

1.

PENYIMPANAN OBAT DI APOTIK BERDASARKAN:


- EFEK FARMAKOLOGI OBAT (KEGUNAAN OBAT), Misalnya : antibiotik, obat
nyeri, obat demam, obat flu.
- BENTUK SEDIAAN OBAT, Misalnya : tablet, injeksi, sirup, salep, dsb.
2. Sebutkan nama-nama obat yang kalian ketahui (yang di catat) dan Pabriknya.
3. Pelayanan resep di apotik ada untuk pasien rawat jalan dan pasien rawat inap :
- Untuk pasien rawat jalan:
Resep diterima dari perawat poli, kemudian di posting oleh petugas farmasi.
Kemudian hasil postingan dan resep diberikan ke petugas yang akan menyiapkan
obat. Obat diambil dari penyimpanan dengan menuliskan di kartu stok. Obat di
bungkus (dimasukkan) ke etiket dengan menuliskan nama obat, tanggal penyiapan,
nama pasien dan aturan pakai sesuai dengan yang tertulis di resep dokter. Kemudian
obat yang sudah selesai dipersiapkan diserahkan ke petugas farmasi lain untuk di cek
dan diserahkan ke pasien.
- Untuk pasien rawat inap:
resep diambil dari ruangan rawat inap, diposting oleh petugas farmasi. Kemudian
hasil postingan dan resep diberikan ke petugas yang akan menyiapkan obat. Obat
diambil dari penyimpanan dengan menuliskan di kartu stok. Obat di bungkus
(dimasukkan) ke etiket dengan menuliskan nama obat, tanggal penyiapan, nama
pasien dan aturan pakai sesuai dengan yang tertulis di resep dokter. Kemudian obat
yang sudah selesai dipersiapkan diantar ke ruangan.
4. Respon time / waktu pelayanan rawat jalan dan rawat inap didokumentasikan dalam buku
laporan.
Persyaratan : untuk rawat jalan lebih kecil dari 30 menit dan untuk rawat inap lebih kecil
dari 60 menit.

Anda mungkin juga menyukai