Anda di halaman 1dari 2

SAMPUL TUGAS PERORANGAN

JURUSAN TEKNIK INDUSTRI - FAKULTAS TEKNIK


UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA

Nama DANI TRI ADITYA


NRP 190421100139
Kode MK TID103
Nama Mata Kuliah Pengantar Teknik Industri
Dosen / Tutor AHMAD MUGNHI, ST., M.Eeng.Mgt
Judul Tugas Makalah Pionir Teknik Industri
Tanggal: 05 September 2019
Batas akhir pengumpulan
Jam: 14:10

Perhatian :

Seorang mahasiwa disebut melakukan plagiat jika dalam tugas yang dikumpulkannya sebagian atau keseluruhannya merupakan
copy-paste dari pekerjaan mahasiswa atau orang lain tanpa menggunakan teknik pengacuan (referencing technique) yang baik dan
benar. Kolusi adalah menyampaikan tugas sebagai hasil pekerjaan pribadi padahal dalam kenyataannya merupakan hasil kerja
kolaboratif dengan mahasiswa atau orang lain (tanpa ijin resmi dari dosen) baik secara keseluruhannya ataukah sebagian saja.

Deklarasi / Pernyataan

Saya menyatakan bahwa tugas ini merupakan hasil karya saya


sendiri dan tidak mengandung unsur plagiarisme maupun kolusi.

TTD Tanggal : 04 September 2019

Semua tugas jika terbukti terdapat unsur plagiarisme atau kolusi tanpa ijin resmi akan dikenai sanksi akademis yang tegas berupa
pengurangan nilai ataupun penalti penggagalan kelulusan sebuah mata kuliah.

Catatan :
- Mahasiswa wajib untuk menyimpan full copy dari tiap-tiap tugas yang dikumpulkan
- Tugas dibendel dengan cara distaples saja
- Jangan menggunakan binder clip atau map plastik kecuali untuk tugas yang laporannya sangat tebal.
Kontribusi Frederic W. Taylor Dalam Disiplin Ilmu Teknik Industri

Dunia industri sangat banyak diuntungkan dengan penemuan dan gagasan yang ditemukan oleh seorang
ilmuan dan engineer berkebangsaan Pensylvania suatu Negara bagian di wilayah Amerika Serikat. Beliau adalah
Frederic W. Taylor, dimana menjadi salah satu anggota dari The American Society of Mechanical Engineers (ASME). Ia
banyak menghabiskan waktu untuk mencari ilmu di Eropa dan Amerika. Salah satu penghargaan yang ia peroleh
adalah gelar mechanical engineer dari Stevens Institute of Technology, dan Doctor of Science dari University of
Pennsylvania. Ia juga pernah menjadi Professor di salah satu sekolah bisnis yang ada di Dartmouth Colleg. Keteguhan
dan keuletan beliau dalam kemajuan industri yang membuat saya tertarik membahas tentang profil singkat beliau
mengenai disiplin ilmu industri.

Salah satu penemuannya yaitu Ilmu Manajemen ‘Scientific Management’ suatu pemikiran dimana bidang
engineering harus ikut andil dalam hal yang menyangkut perancangan, pengukuran, perencanaan, penjadwalan
ataupun pengendalian kerja secara ilmiah. Ia menerapkan ilmu tersebut untuk mengatur dan mengkoordinasi
pekerjaan bagi seluruh karyawannya. Dampak yang dihasilkan dari penerapan ilmu tersebut sungguh sangat
membantu kemajuan dunia industri dalam segi efisien dan efektif.

Kontribusi lainnya yaitu penentuan metode pengaturan jam kerja optimum. penelitian yang berfokus pada
pemindahan, kecepatan, waktu kerja, dan istirahat optimum. Dan dari hasil penelitian tersebut ditemukan bahwa
pekerjaan sangat dipengaruhi oleh lamanya waktu bekerja, lamanya waktu istirahat, dan frekuensinya. Taylor juga
disebut pelopor dari pengukuran kerja. Pada intinya penemuan ini berfokus pada efisiensi kerja, pemaksimalan
proses produksi, dan mengembangkan standar kerja.

Gagasan-gagasan Taylor banyak mengubah pola fikir manajemen dalam perindustrian. Efisiensi dan efektifitas
menjadi salah satu hal yang ditekankan olehnya dimana itu merupakan kunci berjalannya suatu industri yang baik dan
sehat. Kesan yang mungkin menjadi motivasi dari tokoh ini adalah sebuah semangat perubahan dan inovatif yang
kuat, keteguhan dan fokus, serta pengorbanan yang diperlukan untuk meraih sebuah kesuksesan.

Referensi :

Purnomo Hari. 2008. Pengantar Teknik Industri. Yogyakarta: Graha Ilmu

http://.teknik.ub.ac.id/mengenal-fw-taylor/

Anda mungkin juga menyukai